Muncul bruntusan di area wajah pasti sangat menyebalkan. Apalagi ketika kita pergi keluar di tempat yang ramai, bikin percaya diri kita hilang atau merasa tidak nyaman. Tapi ada banyak cara menghilangkan bruntusan yang bisa dilakukan dengan cara yang aman dan efektif. Bahan yang digunakan pun alami dan bisa kamu temukan dengan mudah.

Nah, dalam artikel kali ini Super akan membahas cara menghilangkan bruntusan dengan cara yang aman dan ampuh. Namun sebelum masuk ke bahan-bahan yang digunakan, kenali dulu apa itu bruntusan.

BACA JUGA: 10 Cara Menebalkan Alis untuk Mempercantik Tampilan Wajah

1. Bruntusan apa sih?

pure.co.id

Bruntusan merupakan masalah kulit yang sering muncul pada area wajah. Bentuknya seperti bintik-bintik kecil kemerahan. Biasanya, bruntusan juga bisa menyebabkan gatal dan perih ketika berkeringat. Itulah kenapa kalau tidak segera diatasi, masalah ini bisa sangat mengganggu kenyamanan kamu dalam beraktivitas.

2. Penyebab bruntusan pada wajah

indozone.id

Umumnya bruntusan bisa disebabkan oleh beberapa hal, seperti jerawat, komedo, milia, atau kulit kering. Bruntusan yang diakibatkan komedo, jerawat, dan milia, terjadi karena pori-pori kulit wajah tersumbat. Sedangkan pada kulit kering, bruntusan sering diawali dengan pengelupasan sel kulit mati secara berlebihan. Kemudian sel-sel ini menumpuk hingga menyumbat pori-pori.

Lalu apa saja bahan yang bisa dimanfaatkan untuk mengatasi bruntusan? Berikut ini berbagai cara perawatan kulit atau skincare menghilangkan bruntusan dengan bahan-bahan alami.

BACA JUGA: 7 Manfaat Masker Mugwort untuk Kesehatan Kulit Wajah

3. Madu

pexels.com

Madu dinilai sangat baik dalam menyelesaikan masalah kulit wajah karena memiliki antibakteri dan kaya akan antioksidan. Bahan ini juga sebagai cara menghilangkan bruntusan di pipi atau area sekitar wajah. Caranya:   

  • Cuci muka terlebih dahulu.
  • Oleskan madu hingga merata pada wajah.
  • Diamkan selama 30 menit.
  • Bilas dengan air bersih dan sabun muka.

Lakukan proses di atas setiap mandi dengan rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

4. Lemon

pexels.com

Cara menghilangkan bruntusan di jidat atau area sekitar wajah, kamu juga bisa memanfaatkan lemon. Buah yang kaya akan vitamin C ini bisa membantu mencerahkan kulit sekaligus sebagai bahan antiseptik dan antiinflamasi. Untuk menghilangkan bruntusan pada wajah, kamu perlu mencampurkan lemon dengan putih telur. Berikut caranya:

  • Siapkan buah lemon dan putih telur.
  • Campurkan keduanya.
  • Oleskan hasil campuran tersebut pada wajah secara merata.
  • Diamkan selama 20 menit hingga mengering.
  • Bilas hingga bersih.

Tapi perlu diingat, lemon memiliki kandungan asam yang cukup tinggi, jadi mungkin tidak cocok untuk jenis kulit sensitif.

BACA JUGA: Cara Eksfoliasi Wajah di Rumah yang Benar & Aman untuk Kulit

5. Tomat

pexels.com

Tomat juga bisa meredakan dan menghilangkan bruntusan pada wajah. Tomat memiliki kandungan antiradang, seperti beta-karoten, likopen, lutein, vitamin C, dan vitamin E. Semua kandungan itu juga bisa membantu meredakan inflamasi dan iritasi kulit, seperti bruntusan. Berikut cara menghilangkan bruntusan dengan tomat:

  • Siapkan tomat.
  • Haluskan dengan cara diblender.
  • Gunakan hasilnya sebagai masker.
  • Biarkan hingga mengering.
  • Bilas wajah dengan air bersih.

6. Teh hijau

pexels.com

Teh hijau juga bisa menjadi cara menghilangkan bruntusan di hidung atau area wajah. Sebab bahan ini memiliki kandungan flavonoid dan tanin di dalamnya, sehingga bisa membantu melawan peradangan dan bakteri penyebab jerawat. Hal ini juga telah tercantum dalam The Journal of Investigative Dermatology.

Untuk memanfaatkan kandungan teh hijau ini kamu bisa meminumnya secara rutin. Atau, sekarang banyak olahan teh hijau yang bisa dioleskan pada wajah yang mengalami bruntusan. Jadi kamu bisa menyesuaikan dengan kebutuhan.

BACA JUGA: Cara Eksfoliasi Wajah yang Aman Serta Pilihan Produknya

7. Tea tree oil

klikdokter.com

Sejak lama minyak ini sering dipakai untuk mengatasi masalah pada kulit dan bisa menjadi cara menghilangkan bruntusan di dagu. Dalam penelitian Australasian Journal of Dermatology, menjelaskan bahwa sedikit minyak pohon teh bisa melawan jerawat. Tapi yang perlu menjadi catatan, cara ini hanya berlaku bagi mereka yang tidak punya alergi terhadap minyak ini.

Jika kamu punya riwayat alergi, saat dioleskan pada area yang bruntusan tentu akan timbul masalah baru. Jadi sebelum kamu gunakan di wajah, kamu bisa coba oleskan dulu pada area tangan dan lihat bagaimana reaksinya.

8. Es batu

pexels.com

Cara menghilangkan bruntusan di tangan atau pada wajah juga bisa menggunakan es batu. Mengutip Cleveland Clinic, es batu bisa mengatasi jerawat terutama yang berwarna merah dan bengkak. Efek dingin dari es bisa meredakan peradangan sementara waktu. Sehingga, tidak ada salahnya kamu memanfaatkan es batu untuk mengatasi bruntusan pada tangan atau area wajah. Caranya:

  • Bungkus es batu dengan kain tipis atau memakai kompres dingin.
  • Tempelkan kain pada area bruntusan selama satu menit.
  • Lakukan 1 – 2 kali sehari setelah membersihkan wajah.

Perlu diingat, es batu tidak bisa sepenuhnya membantu menghilangkan bruntusan. Tapi setidaknya bisa membantu meredakan peradangan pada kulit kamu.

BACA JUGA: 11 Cara Menghilangkan Bopeng di Wajah Secara Alami & Cepat

9. Lidah buaya

sehatq.com

Cara menghilangkan bruntusan dengan lidah buaya juga bisa kamu coba. Tanaman ini termasuk sukulen (batang dan daun tebal) yang sering menjadi obat alami pada masalah kulit. Itulah kenapa kamu bisa mencoba lidah buaya untuk mengatasi bruntusan pada wajah kamu.

Dalam Journal of Dermatological Treatment, peneliti menunjukkan hasil bahwa gel lidah buaya bisa membantu menghilangkan bruntusan atau jerawat. Para peneliti membandingkan dua kondisi, pertama menggunakan tretinoin tropikal dan gel lidah buaya, sedangkan lainnya tretinoin dan plasebo.

Hasilnya, kelompok yang menggunakan tretinoin dan lidah buaya memiliki lebih sedikit jerawat yang memerah. Itu tandanya lidah buaya cukup efektif dalam meredakan bruntusan atau jerawat.

10. Minyak cengkeh

sehatq.com

Biasanya minyak cengkeh sering digunakan untuk perawatan tubuh di salon atau spa. Sebab, khasiatnya bisa mengatasi rasa gatal dan memberi sensasi menenangkan pada kulit karena adanya kandungan eugenol. Untuk mengaplikasikan minyak cengkeh, kamu bisa menambahkan sedikit air sebelum dioleskan pada area bruntusan. Tapi sebelum kamu oleskan ke wajah, kamu bisa mencoba dulu ke tangan. Untuk mengetahui apakah ada efek alergi maupun iritasi.

BACA JUGA: 10 Rekomendasi Masker Peel Off Terbaik Untuk Wajah Cerah

11. Cuka apel

Kompas.com

Cuka apel juga dipercaya bisa membantu mangatasi bruntusan pada wajah. Fermentasi buah ini mengandung zat asetat yang sifatnya antibakteri dan antijamur. Oleh karena itu, cuka apel bisa kamu coba untuk menghilangkan bruntusan yang gatal dan mengganggu. Namun gak cuma itu saja, cuka apel juga bisa menjadi toner untuk wajah dan membantu menyeimbangkan produksi melanin. Cara pengaplikasiannya:

  • Teteskan cuka apel pada kapas bersih.
  • Lalu, usapkan kapas yang sudah diteteskan cuka apel pada area kulit yang bruntusan.
  • Diamkan beberapa menit sebelum kapas diangkat.

Kamu bisa mengulagi perawatan ini dua sampai tiga kali sehari dan lakukan secara rutin hingga masalah bruntusan di wajahmu benar-benar hilang. Tapi, cuka apel juga punya tingkat keasaman yang tinggi, sehingga tidak disarankan bagi kamu yang memiliki kulit sensitif.

12. Oatmeal

Kalau kamu memiliki kulit sensitif, bahan alami yang bisa kamu manfaatkan sebagai cara menghilangkan bruntusan adalah oatmeal. Bahan makanan ini memang memiliki manfaat tersendiri untuk masalah kulit. Sifatnya yang antiinflamasi sangat baik untuk menyembuhkan peradangan akibat beruntusan. Berikut cara mengolahnya:

  • Haluskan oatmeal dengan blender.
  • Campur dengan air hangat.
  • Gunakan campuran tersebut dengan cara digosok dan dipijat perlahan selama 10-15 menit.

Kamu bisa melakukan cara ini secara rutin. Namun jika muncul iritasi atau alergi, sebaiknya segera hentikan penggunaan metode ini.

BACA JUGA: 10 Skincare Untuk Menghilangkan Milia Pada Area Mata & Wajah

13. Soda kue

Kompas.com

Soda kue memiliki sifat antiinflamasi yang dipercaya mampu mengatasi peradangan akibat bruntusan pada kulit wajah. Namun bagi kamu pemiliki kulit sensitif atau punya alergi, tidak disarankan untuk menggunakan cara ini. Sebab kandungan asam pada soda kue cukup tinggi sehingga bisa memicu iritasi. Berikut cara menghilangkan bruntusan menggunakan soda kue:

  • Siapkan soda kue secukupnya.
  • Campur dengan air.
  • Oleskan campuran tersebut pada area yang beruntusan.
  • Diamkan selama 10-15 menit.
  • Bilas dengan air bersih.

Apabila muncul reaksi alergi atau iritasi, sebaiknya langsung hentikan penggunaan metode ini, ya.

14. Tips mengatasi bruntusan

tribunnews.com

Selain melakukan cara-cara di atas, tentu akan lebih maksimal jika didukung dengan beberapa tips di bawah ini sehingga bruntusan tidak kembali lagi.

  • Batasi waktu mandi tidak lebih dari 10 menit.
  • Gunakan pelembap udara atau humidifier dalam ruangan.
  • Hindari membasuh wajah dengan air panas.
  • Jangan menyentuh dan menggaruk kulit dengan tangan kotor.
  • Gunakan pembersih dan pelembab wajah yang lembut.
  • Batasi konsumsi makanan yang mengandung karbohidrat tinggi dan gula tambahan.
  • Hindari pencetus alergi atau iritasi.
  • Lakukan eksfoliasi untuk mengangkat sel kulit mati.

Itulah tadi berbagai cara menghilangkan bruntusan pada wajah. Bahan yang digunakan sangat mudah untuk ditemukan dan cara pengaplikasiannya cukup gampang. Namun, Sedulur juga bisa konsultasi dulu ke dokter kecantikan untuk mencari cara mengatasi bruntusan yang paling tepat. Terlebih jika Sedulur memiliki kulit sensitif atau alergi, sebaiknya konsultasikan dulu ke dokter sebelum melakukan cara-cara di atas, ya.

Sedulur yang membutuhkan sembako, bisa membeli di Aplikasi Super lho! Sedulur akan mendapatkan harga yang lebih murah dan kemudahan belanja hanya lewat ponsel. Yuk unduh aplikasinya di sini sekarang.

Sementara Sedulur yang ingin bergabung menjadi Super Agen bisa cek di sini sekarang juga. Banyak keuntungan yang bisa didapatkan, antara lain mendapat penghasilan tambahan dan waktu kerja yang fleksibel! Dengan menjadi Super Agen, Sedulur bisa menjadi reseller sembako yang membantu lingkungan terdekat mendapatkan kebutuhan pokok dengan mudah dan harga yang lebih murah.