trend warna cat luar rumah

Trend warna cat luar rumah dari tahun ke tahun terus mengalami perubahan. Hal ini tak lepas dari semakin pentingnya cat luar rumah sebagai komponen yang memperindah hunian. Apalagi rumah adalah istana yang juga jadi citra sosial seseorang. Lewat cat rumah seseorang juga bisa menunjukkan karakter dan sifatnya.

Namun, dalam memilih cat rumah khususnya pada bagian luar atau eksterior, tak boleh sembarangan. Sedulur harus memilih cat yang memiliki daya tahan bagus terhadap cuaca dan warnanya bisa awet serta tak mudah pudar. Agar Sedulur tidak bingung ada beberapa rekomendasi trend warna cat luar rumah di tahun 2023 ini yang patut untuk dicoba. Warna pada tahun ini memang masih sangat variatif, tapi kebanyakan masih didominasi warna pastel dan earthy.

Yuk, langsung simak ulasan 18 warna cat dinding 2023 yang akan paling banyak diminati di bawah ini, ya!

BACA JUGA: 10 Cafe di Depok yang Nyaman Untuk Kerja dan Nongkrong

-->

Trend warna cat luar rumah 2023

Secara keseluruhan, terdapat beberapa warna cat luar rumah yang memang sedang diminati banyak orang, contohnya seperti cat dinding warna beige, cat dinding warna biru tua, dinding rumah warna oranye, dinding rumah warna pink, warna ungu lavender, hijau jade, dan putih polos. Cari tahu informasi lengkap dari warna-warna tersebut di dalam daftar berikut.

1. Warna biru muda

trend warna cat luar rumah
Pinoy House Designs

Warna cat rumah bagian luar yang bagus pertama adalah warna biru muda. Warna ini bisa Sedulur pilih, karena identik dengan warna langit atau air,  sehingga membuat ruangan terasa sejuk dan tenang.

Tak hanya itu, warna biru muda termasuk warna paling populer di  tahun 2023 ini. Hal ini dikarenakan warna biru muda selain merepresentasikan warna langit dan laut, juga memberikan kesan sejuk, tenang dan damai pada ruangan.

Sedulur bisa menggunakan warna cat ini di area indoor ataupun outdoor rumah. Pastinya sesuaikan dengan kebutuhan dan selera rumah Sedulur, ya.

2. Warna cat biru charcoal

trend warna cat luar rumah
Southern Living

Warna cat rumah yang bagus dan cerah selanjutnya adalah warna biru charcoal. Bisa dibilang bahwa warna charcoal masih satu turunan dengan warna biru dan sekarang warna ini sangat populer di tahun 2023. Sama seperti warna cat dengan dominasi biru yaitu memberikan kesan tenang dan damai, hal ini berlaku juga dengan cat warna charcoal.

Jika Sedulur menggunakan warna cat ini, maka akan memberikan sentuhan warna elegan, tenang dan modern. Adapun kelebihan lain dari warna charcoal yaitu warna ini bisa dikombinasikan dengan warna putih. Sehingga warnanya semakin keren dan menarik untuk diterapkan sebagai warna cat luar rumah yang sejuk.

3. Warna cat very peri

trend warna cat luar rumah
Bazaar Home Decorating

Berikutnya ada trend warna cat depan rumah minimalis berwarna very peri. Cat ini sangat layak Sedulur gunakan pada rumah dengan desain minimalis. Mengapa bisa demikian, karena warna very peri merupakan salah satu warna cat rumah bagian luar yang bagus tahun 2023.

BACA JUGA: 19 Desain Pagar Tembok Unik Modern, Bikin Rumah Estetik Jadi Aman!

4. Cat rumah warna hijau pinus

trend warna cat luar rumah
Houzz

Selanjutnya ada warna hijau sebagai cat rumah minimalis tampak depan warna cerah. Warna ini sangat layak Sedulur pakai jika hunian Sedulur sangat minimalis. Warna ini pun masih populer sampai sekarang dan tak pernah sepi peminatnya. Adapun alasan mengapa cat warna ini disukai yaitu karena warna hijau memiliki sifat menyenangkan. Tak hanya itu saja, warna hijau dapat diaplikasikan dengan warna-warna turunan seperti hijau, salah satunya warna olive seperti gambar.

Meski demikian untuk Sedulur yang bingung menentukan warna cat yang bagus dan cerah untuk area tembok rumah, maka bisa menggunakan warna hijau ini. Selain sedang trend digunakan juga mempunyai sifat menyenangkan.

5. Warna cat kuning cerah

trend warna cat luar rumah
Pinterest

Berikutnya ada lagi warna cat depan rumah yang elegan berwarna kuning. Kuning masih menjadi trend di kalangan orang, karena cerah dan bisa merepresentasikan warna matahari. Tak hanya itu saja bahwa trend warna kuning cukup populer khususnya di kalangan pasangan keluarga muda karena bisa diterapkan pada desain rumah minimalis.

Warna kuning termasuk dalam warna cat luar rumah yang sejuk dan bisa mencerminkan akan semangat  muda. Tak hanya itu, warna ini bisa memberikan efek luas pada sebuah ruangan rumah Sedulur.

6. Warna cat lavender

trend warna cat luar rumah
Houzz

Selanjutnya ada lagi warna cat rumah bagian luar yang bagus berwarna lavender. Lavender biasa dinamakan sebagai warna ungu dan sangat populer bagi Sedulur yang mungkin sangat suka warna feminin. Tak hanya itu saja, warna ungu juga memiliki sifat lembut dan warna cat ini memiliki makna kesan tenang namun tetap berkelas.

Sedulur bisa mengaplikasikan warna ungu sebagai trend warna cat depan rumah minimalis. Warna ungu sangat menarik dan menonjolkan kesan berkelas, sehingga cocok untuk Sedulur dapat menggunakan warna cat ini pada area tembok luas atau dalam rumah.

BACA JUGA: 15 Jenis Kabel Listrik Rumahan Serta Harga dan Fungsinya

7. Warna cat netral

trend warna cat luar rumah
My Decor Trends

Selanjutnya ada cat warna netral untuk dipakai sebagai warna cat luar rumah yang sejuk. Warna cat ini tak banyak menggunakan kombinasi warna apapun, sehingga sangat layak untuk Sedulur pakai. Selain itu warna-warna netral seperti putih selalu cocok diterapkan pada ruangan apapun dengan tema apapun yang Sedulur inginkan.

Selain dapat mengombinasikan dengan warna lain, Sedulur pun tak perlu repot memilih furniture karena warna netral akan cocok dengan jenis dan warna furniture lain. Sehingga sangat tepat jika Sedulur memiliki rumah dengan desain minimalis.

8. Warna pink

trend warna cat luar rumah
Apartment Therapy

Warna cat rumah yang bagus dan cerah berikutnya adalah warna pink, salah satu warna perpaduan merah dan putih. Warna ini sangat mengasosiasikan sebuah kelembutan, kebaikan, pengasuhan dan kasih sayang. Tak hanya diartikan sebagai warna kelembutan dan kebaikan, namun juga bisa diartikan sebagai warna menenangkan. Selanjutnya warna pink ini masuk dalam trend warna cat depan rumah minimalis.

Jadi sangat layak untuk Sedulur pakai di hunian dengan desain minimalis. Meski umumnya warna ini kerap digunakan pada area ruang tidur dan ruang kerja. Sementara di luar rumah atau tembok luar rumah, tidak banyak menggunakan warna ini.

9. Moss green natural yang tegas

trend warna cat luar rumah
Pinterest

Selanjutnya ada warna cat depan rumah yang elegan berwarna moss green natural. Warna ini bisa Sedulur pakai untuk area tembok luar rumah dan dalam rumah. Jika ingin mengaplikasikan warna ini, maka pilihlah ruangan paling luas dan paling terang supaya ruangan terasa lega dan tidak gelap.

Warna moss green natural mungkin akan mengingatkan kita tentang hutan. Warna cat ini memiliki karakter kuat, namun memberikan kesan ruangan yang nyaman dan menyatu dengan alam. Warna ini bisa dijadikan warna cat rumah yang bagus dan cerah.

BACA JUGA: 12 Susu Diet Terbaik Untuk Turunkan Berat Badan

10. Warna cat oranye ceria

trend warna cat luar rumah
Houzz

Bicara mengenai trend warna cat depan rumah minimalis, ada lagi warna ceria yaitu warna orange. Biasanya warna oranye kerap digunakan pada area ruang tamu, ruang belajar dan dapur karena warnanya cerah. Selain cerah warna orange bisa membuat suasana menjadi lebih ceria dan membuat kesan ruangan lebih lapang. Jika Sedulur menggunakan warna orange, maka akan semakin menarik jika dipadukan dengan perabot berwarna putih atau yang memiliki nuansa alam.

Memberikan kesan ceria dan cerah, membuat warna orangecukup populer di kalangan banyak orang. Selain bisa digunakan pada area tembok dalam rumah, warna ini dapat juga dipakai pada interior luar rumah.

11. Cat rumah clay yang lembut

Brick & Batten

Tak hanya warna oranye yang bisa Sedulur pakai sebagai warna cat tembok luar rumah yang sederhana. Ada pula warna warna cat sederhana dan bisa Sedulur gunakan sebagai cat tembok rumah minimalis Sedulur yaitu warna clay. Warna clay mempunyai variasi gradasi seperti cokelat muda, karamel, terakota, cengkeh hingga orange tua dan semuanya tidak terlalu dominan.

Memiliki kesan sederhana, tenang dan santai, membuat warna clay sangat cocok digunakan sebagai warna cat depan rumah yang elegan. Tidak hanya itu, warna ini sangat cocok dijadikan sebagai warna aksen dinding dan warna interior ruangan kantor ataupun ruangan kamar tidur Sedulur.

12. Cat rumah mushroom elegan

Pinterest

Selanjutnya ada juga warna cat rumah bagian luar yang bagus yaitu mushroom elegan. Warna cokelat dengan sedikit keabu-abuan ini, mungkin bisa menjadi pilihan cat untuk hunian Sedulur jika desainnya minimalis.

Warna ini memiliki kesan tetap netral tetapi tidak membosankan. Namun selain dapat digunakan pada rumah minimalis, bisa diaplikasikan pada ruangan luas. Sehingga mushroom pun bisa dianggap sebagai warna dengan tampilan paling berkelas untuk hunian milikmu.

BACA JUGA: 15 Eye Cream Terbaik di 2023, Bantu Lawan Mata Panda

13. Warna cat koral enerjik

Houzz

Selanjutnya ada warna cat rumah bagian luar yang bagus yaitu warna cat koral enerjik. Mungkin sebagian orang ada yang menyukai warna mencolok, nah mungkin bisa menggunakan warna koral enerjik ini. Warna koral ini bisa memberikan kesan playfull di area ruangan baik ruangan kerja, kantor atau ruang tamu.

Pilihlah warna koral muda dengan sedikit campuran warna jingga. Sebab, dengan  campuran warna koral muda dan jingga warnanya pun menjadi lebih cerah. Tak hanya itu, warna koral atau pink muda mampu membuat suasana hati menjadi tenang. Sehingga lebih baik terapkan warna cat ini pada area kamar anak ataupun kamar tidur Sedulur. Warna ini cocok dijadikan trend warna cat depan rumah minimalis Sedulur Sedulur.

14. Warna cat rumah hazelnut

Southern Perfection Painting, Inc.

Memililki rumah dengan desain minimalis dan bingung menentukan warna cat, mungkin Sedulur bisa menggunakan cat rumah minimalis tampak depan warna cerah yaitu warna hazelnut. Warna hazelnut klasik mungkin bisa menjadi trend warna cat depan rumah minimalis. Sebab, keberadaan warna cat krim cokelat bisa diaplikasikan dalam ruangan dan mampu memberikan rasa hangat serta memantulkan cahaya dengan baik ke ruangan Sedulur.

Buat Sedulur penikmat suasana klasik, mungkin bisa menggunakan warna cat hazelnut ini pada desain rumah minimalis Sedulur. Karena suasananya tenang dan membuat perasaan menjadi lebih nyaman serta damai.

15. Warna cat rumah rosy hue

Houzz

Selanjutnya ada pula warna cat rumah bagian luar yang bagus bernama rosy hue. Rosy hue memiliki warna kalem dan memberikan kesan optimis. Jika Sedulur ingin menggunakan cat ini pada area tembok rumah, maka bisa menggunakan warna merah muda ini.

Warna merah muda ini, bisa Sedulur kombinasikan dengan warna apapun asalkan sifatnya netral. Tetapi jika Sedulur menginginkan rumah tampak segar dan modern, maka bisa dikombinasikan dengan warna-warna menarik lain seperti putih, abu dan beige.  Sebab, warna kombinasi tersebut ternyata mampu menjadi trend warna cat luar rumah dalam beberapa tahun terakhir.

16. Warna cat lilac

Houzz

Tak hanya warna merah muda yang bisa Sedulur gunakan sebagai warna cat tembok luar rumah sederhana. Sedulur pun bisa menggunakan warna cat lilac untuk keperluan warna cat rumah yang bagus dan cerah. Warna lilac bisa diaplikasikan pada area dinding rumah dan dapat menghadirkan kemewahan bagi penghuni rumah.

Mempunyai kesan mewah dan tenang, warna lilac mungkin bisa menjadi trend warna cat depan rumah minimalis tahun 2023. Bila Sedulur berminat mewarnai area tembok rumah bisa menggunakan warna Lilac karena warna ini bisa menjadi trend warna cat luar rumah 2023.

17. Warna cat abu-abu kehitaman

Home Stratosphere

Selain warna lilac ada juga warna cat abu-abu untuk warna cat rumah yang bagus dan cerah. Warna abu-abu bisa Sedulur kombinasikan dengan warna-warna terang seperti oranye, putih dan kuning. Sehingga warnanya semakin menarik dan mencolok untuk keperluan hunian rumah Sedulur.

Pastikan Sedulur jangan terlalu mengecat area tembok dengan mayoritas warna abu-abu. Sebab memberikan kesan suram dan gelap. Untuk itu, jadikan warna abu-abu sebagai warna dominan dan untuk mengecat dinding rumah serta dijadikan trend warna cat luar rumah Sedulur. 

18. Krem

Magic Bricks

Terakhir ada warna cat depan rumah yang elegan yaitu berwarna krem. Sama seperti warna putih, warna krem pun dapat menjadi cat dinding populer dari masa ke masa. Tak hanya itu, warna krem pun bisa Sedulur padukan dengan aneka macam warna pastel supaya memberikan sensasi  nyaman dan menenangkan.

Sedulur bisa mengaplikasikan warna krem ini di area ruangan belajar, ruangan kantor ataupun ruangan kamar tidur. Sebab warna ini bisa meningkatkan produktivitas dan mendorong akan kreativitas penghuni rumah. Sedulur bisa mengkombinasikan warna krem dengan furniture dengan warna netral atau pastel seperti putih, abu-abu dan hitam.

Demikianlah rekomendasi trend warna cat luar rumah terbaik 2023. Tentunya warna-warna di atas masih banyak dipakai orang dan diminati hingga sekarang. Semoga bisa menjadi inspirasi dan rekomendasi untuk Sedulur yang sedang berencana mewarnai tembok rumah dengan warna-warna hidup.