suwar suwir jember

Kota Jember dikenal sebagai Kota Tape. Kabupaten yang berada di Jawa Timur ini memang cukup terkenal dengan kuliner cemilannya yang begitu lezat dan nikmat. Salah satu yang paling ikonik adalah suwar suwir Jember.

Suwar suwir Jember merupakan kudapan yang terbuat dari bahan tape singkong yang dicampur dengan gula, susu dan cokelat. Perpaduan bahan-bahan tersebut menciptakan rasa manis legit pada suwar suwir.

Bagi Sedulur yang ingin mengenal lebih dalam kuliner Kota Tape Jember ini. Yuk, langsung simak ulasan lengkapnya berikut ini ya!

BACA JUGA: 17 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Jember Paling Populer

Mengenal Suwar Suwir Jember

suwar suwir jember
Indonesia Kaya/Elsa Dwi Lestari

Bagi wisatawan yang pernah datang ke Jember, pasti tidak akan pernah lupa dengan kelezatan suwar suwir. Terbuat dari olahan singkong, suwar suwir Jember menjadi kudapan ringan yang begitu lezat dimakan kapanpun. Bahkan, cemilan ini juga semakin populer setelah menjadi oleh-oleh khas Jember.

Suwar suwir konon kabarnya merupakan salah satu cemilan paling tua di Jawa Timur. Hidangan ini diyakini sudah ada sejak zaman kolonial Belanda atau sekitar 100 tahun lalu. Jadi tidak heran jika suwar-suwir selain dijadikan makanan khas Jember, juga menjadi ikon kota tersebut.

Beda dengan Dodol

Dodol jakarta
Instagram/infobekasi

Orang yang baru pertama kali mencoba suwar-suwir Jember pasti akan mengira makanan ini mirip dengan dodol. Padahal jika diamati lebih dalam, suwar suwir dan dodol memiliki banyak perbedaan.

Kudapan ini memiliki tekstur yang sedikit lebih keras dari dodol. Namun, teksturnya akan langsung melembut setelah digigit dan masuk dalam mulut. Suwar suwir juga didominasi rasa manis legit hasil dari campuran bahan seperti tapi singkong, gula, susu dan cokelat.

Melihat dari bentuk cemilan juga berbeda. Jika dodol memiliki bentuk seperti tabung memanjang, maka suwar suwir Jember memiliki bentuk kotak persegi. Teksturnya juga lebih kaku dibanding dodol yang lentur.

Walaupun suwar suwir termasuk ke dalam cemilan tradisional, tapi ada banyak inovasi yang sudah dilakukan oleh pengrajin suwar suwir lho. Beberapa diantaranya adalah menciptakan rasa baru seperti strawberry, sirsak, pandan, dan vanili.

Variasi warna suwar suwir juga sudah sangat beragam dan tidak berwarna cokelat saja. Kini ada suwar suwir yang berwarna hijau, putih, dan merah. Tentunya warna yang begitu cantik ini membuat banyak wisatawan semakin tertarik mencicipinya.

BACA JUGA: 6 Rekomendasi Warmindo di Surabaya, Tongkrongan Akhir Bulan

Cara Buat Suwar Suwir

suwar suwir jember
Indonesia Kaya/Elsa Dwi Lestari

Kalau Sedulur tertarik untuk mencoba membuat suwar suwir sendiri di rumah, tenang, karena itu bisa dilakukan. Apalagi bahan suwar suwir termasuk sederhana dan mudah didapatkan. Agar tidak bingung, simak rincian resepnya berikut ini ya.

Bahan:

  • 50 gram tepung beras
  • 500 gram tepung ketan
  • 100 gram tape
  • 300 gram gula pasir
  • 250 gram gula merah
  • 250 ml santan ketan
  • 750 ml susu cair
  • ½ sendok makan garam

Cara membuat:

  • Campurkan tepung beras, tepung ketan, tape, dan garam. Lalu sisihkan.
  • Masak gula pasir, gula merah, serta susu cair. Kemudian saring.
  • Setelah disaring, campurkan dengan semua bahan yang digunakan pada langkah pertama.
  • Aduk adonan hingga tercampur rata dan teksturnya seperti bubur.
  • Tuangkan santan sedikit demi sedikit.
  • Aduk hingga teksturnya kental dan mengeluarkan minyak. Lalu angkat.
  • Masukkan adonan tersebut ke dalam loyang. Biarkan hingga dingin dan mengeras.
  • Potong-potong membentuk balok dengan ukuran 3 atau 4 cm.
  • Suwar suwir Jember siap disajikan.

Sedulur tidak perlu khawatir karena bahan-bahan membuat suwar suwir ini bisa dicari dan tersedia di toko kelontong sekitar rumah dan di SuperApp.

SuperApp adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Untuk informasi lebih banyak, Sedulur bisa mengikuti Instagram SuperApp.

Demikian tadi informasi tentang suwar suwir khas Jember. Kudapan tradisional dari Kota Tape ini memang tidak boleh dilewatkan apabila Sedulur sedang berkunjung ke Jember. Tak hanya bisa disantap langsung, suwar suwir juga cocok dijadikan sebagai oleh-oleh untuk orang tersayang di rumah.