Sebuah kalimat dalam bahasa Indonesia tersusun dari beberapa bagian, subjek adalah satu di antaranya. Kalimat sederhana biasanya tersusun dari subjek, objek, predikat, serta tambahan keterangan apabila dibutuhkan.

Nah, dalam artikel ini akan dijelaskan tentang pengertian subjek adalah dan contohnya. Simak terus pembahasan ini sampai akhir, Sedulur!

BACA JUGA: 7 Jenis Kata Tanya Beserta Contoh Kalimat Penggunaanya

Subjek dalam sebuah kalimat

subjek adalah
Depositphotos

Subjek adalah kata yang biasanya berada di awal kalimat. Akan tetapi, letak sebuah subjek tidak selalu berada di depan, bisa terletak di mana saja sesuai struktur dalam kalimat tersebut. Sebagai komponen penting dari suatu kalimat, subjek dapat berupa orang, benda, atau keterangan lain seperti tempat. Agar dapat berbahasa Indonesia dengan benar, penting bagi kita untuk mempelajari tentang subjek yang membentuk kalimat utuh dan sempurna. Selanjutnya, terdapat beberapa pengertian tentang subjek yang telah dihimpun dari berbagai sumber.

Pengertian subjek adalah

subjek adalah
Depositphotos

Mengutip dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), subjek adalah pokok pembicaraan atau pokok pembahasan. Dalam linguistik, subjek merupakan bagian klausa yang menandai apa yang dikatakan oleh pembicara, disebut juga sebagai pokok kalimat.

Pengertian lain datang dari Imam Choirul Anwar. Dalam tulisan buatannya, subjek adalah bagian dari suatu kalimat yang dapat menjadi klausa (penggabungan kata, terdiri dari subjek dan objek). Subjek bisa berupa nomina (kata benda), frasa nominal (kumpulan kata benda), atau klausa seperti yang telah disinggung sebelumnya. Selain itu, subjek juga dapat bisa berupa verba (kata kerja) atau adjektiva (kata sifat), tetapi hanya digunakan pada lisan saja.

Dalam bahasa Inggris, sebuah kalimat juga memiliki subjek sebagai unsur pembentuk agar menjadi sempurna. Subjek dalam sebuah kalimat adalah orang, tempat, atau benda, yang sedang melakukan sesuatu atau menjadi sesuatu. Subjek dalam kalimat bahasa Inggris menunjukkan tentang apa yang dimaksud dari kalimat tersebut, siapa yang dimaksud dari kalimat tersebut, atau apa yang dikerjakan dalam kalimat tersebut.

BACA JUGA: Kalimat Perintah: Pengertian, Ciri-ciri, Jenis & Contohnya

Struktur SPOK dalam sebuah kalimat

subjek adalah
Depositphotos

Beberapa di antara kita rasanya masih sering bertanya-tanya, apa itu objek dan subjek? Keduanya sama-sama unsur pembentuk sebuah kalimat. Subjek, predikat, objek adalah bagian yang melengkapi kalimat, biasanya ditambah dengan keterangan. Kesemuanya tergabung dalam struktur SPOK (Subjek, Predikat, Objek, dan Keterangan).

1. Subjek dalam struktur SPOK

Subjek merupakan bagian klausa yang menandai apa yang dikatakan oleh pembicara, disebut juga sebagai pokok kalimat.  Contohnya seperti, Rosé membeli sebuah vas bunga.

2. Predikat dalam struktur SPOK

Sedangkan predikat menjadi unsur utama dalam kalimat. Predikat dapat berbentuk verba, frasa verbal (kumpulan kata kerja), adjektiva, frasa adjektival (kumpulan kata sifat), nomina, dan frasa nominal. Contohnya seperti, Jennie memakan semua makanan favoritnya.

3. Objek dalam struktur SPOK

Objek merupakan sebuah unsur pembentuk kalimat bergantung pada predikat yang mendahuluinya. Contohnya seperti, Jisoo mengatakan bahwa besok ia akan pergi ke Madrid, Spanyol.

4. Keterangan dalam struktur SPOK

Sedangkan keterangan adalah unsur dalam kalimat yang bersifat opsional, dapat berupa nomina, frasa nominal, frasa numeralia (kata bilangan), frasa preposisional (kata depan), atau adverbia (kata keterangan). Contohnya seperti, Lisa menghadiri acara Bvlgari kemarin malam.

Fungsi subjek adalah

subjek adalah
Depositphotos

Terdapat beberapa fungsi dari subjek dalam sebuah kalimat. Berikut adalah beberapa di antaranya.

  • Subjek berfungsi untuk membentuk kalimat dasar. Kalimat dasar adalah jenis kalimat yang berisi informasi pokok dalam struktur inti kalimatnya.
  • Subjek berfungsi untuk membentuk kalimat luas. Kalimat luas adalah kalimat dasar yang sudah diperluas dan ditambah dengan kata-kata baru.
  • Subjek berfungsi untuk membentuk kalimat tunggal. Kalimat tunggal adalah kalimat sederhana yang tidak memiliki konjungsi dalam kalimatnya.
  • Subjek berfungsi untuk membentuk kalimat majemuk. Kalimat majemuk adalah kalimat yang tersusun oleh dua klausa utama atau lebih.
  • Subjek berfungsi untuk memperjelas dan menegaskan makna kalimat.
  • Subjek berfungsi untuk menjadi pokok pikiran dalam sebuah kalimat.
  • Subjek berfungsi untuk memperjelas pikiran ungkapan.
  • Subjek berfungsi untuk membentuk kesatuan pikiran.

BACA JUGA: Pengertian Poster Beserta Ciri-ciri, Tujuan, Jenis & Fungsinya

Ciri-ciri subjek adalah

Depositphotos

Dalam sebuah kalimat, entah itu kalimat dasar, kalimat luas, kalimat tunggal, atau kalimat majemuk, selalu terdapat subjek. Subjek memiliki beberapa karakteristik yang dapat Sedulur kenali. Berikut adalah beberapa di antaranya.

  • Subjek merupakan jawaban dari kata tanya “apa” dan “siapa”.
  • Subjek kadang didahului oleh kata “bahwa”.
  • Subjek dapat berupa nomina, frasa nominal, atau klausa.
  • Subjek dapat juga berupa verba atau adjektiva dalam kalimat lisan.
  • Subjek kadang didahului oleh kata “yang”.
  • Apabila subjek berbentuk kata sifat (adjektiva), maka dapat didahului dengan kata “si” atau “sang”, seperti si cantik, si hitam, sang penyelamat, sang ibunda.
  • Subjek biasanya tidak didahului oleh kata preposisi, seperti di dalam, pada, kepada, bagi, untuk, dari, menurut, berdasarkan, dan sebagainya.
  • Subjek biasanya tidak dapat digabungkan dengan kata “tidak”, tetapi dapat digabungkan dengan kata “bukan”.

Contoh subjek adalah

Setelah mengetahui tentang pengertian subjek adalah, SPOK, fungsi, serta ciri-cirinya, pada bagian ini Sedulur dapat melihat beberapa bagaimana penggunaan subjek dalam sebuah kalimat. Berikut adalah beberapa contohnya.

  1. Mahasiswa dari Universitas Indonesia saat ini sedang berdemo di depan gedung MPR.
  2. Karyawan pabrik dari daerah Karawang tengah berdemo di depan pabrik tempat mereka bekerja untuk menuntut kenaikan gaji.
  3. Perempuan dari daerah Pekalongan banyak yang bekerja sebagai TKW di luar negeri.
  4. Para siswa di kelas sedang mendengarkan penjelasan dari Bu Ita mengenai proses pendaftaran SBMPTN dan UTBK.
  5. Ayah di taman sedang merapikan semak-semak belukar.
  6. Bu Andin dari Boyolali kini sudah menetap di Bandung.
  7. Budi sangat kesal mengetahui bahwa tas miliknya tertinggal di stasiun.
  8. Dia masih menunggu kedatangan ayahnya di bandara.
  9. Ibu di bagasi sedang memasukkan barang belanjaan ke mobilnya.
  10. Orang-orang di kebun sedang memanen jeruk-jeruk yang mereka tanam sejak lama.
  11. Dina di bangku taman sedang menikmati suasana sekitar bersama dengan anaknya.
  12. Ayah menunggu kedatangan pesawat terbang yang akan membawanya ke Australia.
  13. Bebek goreng enam potong telah dihabiskannya bersama teman-teman.
  14. Kelinciku satu-satunya telah meninggal dunia karena usianya yang telah tua.
  15. Dia seorang nenek tua yang masih semangat mengajar anak-anak cara membaca Al Qur’an di rumahnya.
  16. Bu Sofyan seorang dosen yang mengajar di kampus ini selama lebih dari 15 tahun.
  17. Mereka sekelompok mahasiswa pintar yang membantu masyarakat untuk membuat skema pengairan efektif di sawah desa.
  18. Kakak dari kota membawa oleh-oleh berupa suvenir dan camilan.
  19. Tere Liye adalah seorang penulis yang telah menulis berbagai novel laris dan terkenal.
  20. Ahmad ke toko buku membeli beberapa buku novel terbaru dari novelis idolanya.
  21. Ayah di taman menungguku dari jam 1 siang.
  22. Adik di rumah mengerjakan tugas sekolah dari gurunya.
  23. Orang sekampung sedang melangsungkan perayaan sedekah bumi.
  24. Warga se-kecamatan Pekalongan Timur sedang merayakan hari Maulid Nabi di masjid agung.
  25. Kakek dari kampung membawa buah tangan berupa pisang dan mangga yang dia bagikan ke seluruh cucu-cucunya.
  26. Pihak keluarga masih menunggu kedatangan jenazah korban yang dibawa dari Swiss.
  27. Ibu tadi pagi membeli beberapa lauk di pasar untuk sarapan.
  28. Kawan-kawanku tadi malam menjengukku ke rumah sakit.
  29. Sekolah kami tahun lalu berwisata ke wahana Dunia Fantasi.
  30. Kami tahun ini tidak berwisata ke mana pun karena pandemi.
  31. Kami pagi tadi berangkat ke kampus menggunakan mobil.
  32. Anak-anak di lapangan sedang bermain sepak bola dan layang-layang.
  33. Ibunya yang seorang penjual jajanan pasar sedang berjualan di pinggir jalan raya itu.
  34. Perampok itu tadi subuh tertangkap polisi saat hendak melakukan tindak kejahatan.

Itu dia Sedulur pengertian subjek adalah, dalam bahasa Indonesia struktur SPOK, fungsi subjek, ciri-ciri dan karakteristik dari subjek, serta beberapa contoh yang dapat menjadi rujukan Sedulur untuk membuat kalimat dengan tata bahasa yang benar. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan linguistik Sedulur dalam berbahasa Indonesia, ya!

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.