bumbu tomyam

Tom Yum atau bumbu tomyam adalah makanan khas Thailand yang banyak disuka. Rasanya asam dan pedas dan sering diolah jadi bumbu untuk kuah sup. Selama ini kita dimudahkan dengan bumbu tomyam instan atau kemasan yang dijual di swalayan dan minimarket. Memang praktis, tinggal beli dan tuang deh ke kuah sup buatan Sedulur. 

Namun, tahu sendiri bumbu yang sudah dikemas pasti mengandung pengawet dan MSG yang kalau kebanyakan tak baik buah tubuh. Jangan lupakan pula kadar gula dan garamnya yang biasanya juga melimpah demi mendapatkan bumbu yang rasanya kuat. Daripada beli yang kemasan, coba cara membuat bumbu tomyam sendiri berikut ini, deh. 

BACA JUGA: Resep Nasi Langgi Komplit Khas Jawa yang Gurih dan Lezat

Apa itu bumbu tomyam? 

bumbu tomyam
Instagram – sareesandsourdough

Bumbu tomyam klasik adalah bumbu bercita rasa pedas dan asam dengan sedikit rasa manis di dalamnya. Ia biasa dimasak untuk kuah sup seafood dan sayuran yang segar dan mengenyangkan. Rasa asamnya berhasil menutup rasa amis udang dan cumi, sehingga menghasilkan rasa yang seimbang dan gurih di lidah. 

-->

Bumbu ini bisa pula dipakai untuk menumis, memarinasi, atau sekadar dipakai sebagai cocolan alias pendamping makan. Bahkan beberapa tahun belakangan banyak yang membuat suki dengan saus tomyam karena rasanya jadi super unik. Mau tahu cara bikinnya? Berikut resep bumbu tomyam yang bisa Sedulur sontek sekarang juga. 

Bahan bumbu tomyam halal 

bumbu tomyam
Instagram – simply.suwanee

Untuk membuat resep bumbu tomyam, Sedulur perlu membuat pasta tomyam dulu, nih Sedulur. ini bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 10-15 cabe keriting, buang bijinya.
  • 3 cabe merah besar, cincang serong.
  • 3 batang serai, pakai bagian putihnya saja, cincang kecil-kecil.
  • 1 sdm asam jawa yang dilarutkan dalam 125 ml air hangat.
  • 5 bawang merah.
  • 2 cm jahe, parut.
  • 5 daun jeruk, cincang.
  • 2 sdm gula kelapa atau gula merah.
  • 1 sdm ebi kering.
  • 1 ikat daun ketumbar.

BACA JUGA: Resep Pecel Ayam Khas Kaki Lima yang Nikmat dan Mudah

Cara membuat dan menyimpan 

bumbu tomyam
Instagram – mutia.hja
  • Siapkan blender atau food processor.
  • Masukkan semua bahan ke dalamnya dan haluskan selama beberapa detik sampai lembut dan tercampur rata.
  • Simpan dalam wadah kedap udara dan masukkan ke dalam kulkas.

Setiap masak, Sedulur hanya butuh 2 sendok makan bumbu tomyam tadi. Jadi, sisanya bisa dipakai untuk sesi masak berikutnya. Dalam kulkas, resep bumbu tomyam suki ini bisa tahan selama 1 minggu. Bila ingin lebih lama, masukkan dalam freezer dan ia bisa tahan hingga 6 bulan sejak tanggal pembuatan. Jangan lupa tulisi tanggal buatnya biar tak lupa, Lur! 

Keunggulan bumbu tomyam rumahan

bumbu tomyam
Instagram – 55thaikitchen

Tentu saja bumbu tomyam pedas buatan sendiri akan punya beberapa keunggulan. Apa saja? 

  • Bebas MSG dan zat pengawet yang biasa dipakai dalam bumbu kemasan buatan pabrik. Mengingat bumbu kemasan dibuat untuk disimpan di rak toko dalam waktu lama. 
  • Kadar gula dan garamnya lebih rendah alias bisa diatur. Semua makanan dan minuman kemasan yang Sedulur temukan di toko biasanya mengandung gula dan natrium yang tinggi dan berlebih. Makanya kurang baik kalau terlalu sering makan processed food macam itu. 
  • Takarannya bisa diatur sendiri, mau buat sekalian banyak atau hanya sedikit biar tak bersisa juga boleh. 
  • Rasanya lebih autentik apalagi kalau menggunakan bahan-bahan yang segar dan baik. 

Alternatif tomyam, pasta kari Thailand 

bumbu tomyam
Instagram – jeedcurrypaste

Selain tomyam, Sedulur bisa coba bikin pasta kari Thailand. Ia mirip dengan tomyam, tetapi diberi tambahan rempah sehingga rasanya lebih kuat. Ini cara bikinnya: 

Bahan: 

  • 1 bawang merah.
  • 3 serai, cincang kecil-kecil.
  • 2 cabe keriting.
  • 4 bawang putih. 
  • 1 ruas jahe, kupas dan parut.
  • 2 sdm saus tomat.
  • 2 sdm kecap ikan atau kecap asin.
  • 2 sdm air perasan jeruk nipis.
  • 2 sdm bubuk cabe.
  • 1 sdt terasi.
  • 1 sdt gula.
  • ¾ sdt ketumbar.
  • ¼ sdt bubuk kayu manis.
  • ¼ sdt merica.

Cara membuat: 

  • Semua bahan dimasukkan dalam blender atau food processor. Boleh tambahkan sedikit santan atau air bila ingin lebih encer.
  • Haluskan sampai lembut dan tercampur rata.
  • Simpan dalam wadah tertutup dan masukkan kulkas. Ini juga tahan seminggu dalam kulkas. Bisa dibekukan agar tahan sampai beberapa bulan.

BACA JUGA: 20 Macam-Macam Kue Basah Beserta Cara Membuatnya

Penasaran cara aplikasi bumbu tomyam buatan rumahan untuk menu masakan. Bikin sup tomyam yang khas Thailand ini, yuk. Pakai udang segar, ya. 

Bahan kuah:

  • 750 ml air.
  • 125 ml kaldu ayam atau sapi.
  • 1-2 sdm bumbu tomyam.
  • 3 sdm air jeruk nipis/lemon.
  • 3 sdm kecap ikan (bila pakai pasta kari, ini boleh diabaikan).
  • Garam secukupnya.

Komponen sup: 

  • 300 gr udang.
  • 120 gr jamur kancing.
  • 1 tomat, potong beberapa bagian.
  • ½ buah bawang bombay.

Cara membuat: 

  • Kupas kulit udang dan bersihkan kotorannya. Sisihkan dulu.
  • Siapkan panci dan tumis bawang bombay hingga harum.
  • Tambahkan jamur dan tumis sampai aromanya keluar.
  • Masukkan bumbu tomyam dan tomat. Aduk rata.
  • Masukkan udang dan biarkan matang. Sekitar 2 menit saja.
  • Tuang air jeruk nipis dan kecap ikan. Masak sebentar.
  • Cicip rasanya dan tambahkan bumbu bila perlu. Jika sudah puas, matikan api.
  • Tuang ke atas piring saji dan taburi dengan daun seledri.
  • Sedulur bisa pula bikin versi yang lebih creamy. Kuncinya hanya dengan menambahkan krimer, krim cair, atau susu cair. Pastikan mereka tidak mengandung tambahan pemanis alias tawar agar take enek

2. Resep tomyam suki yang kekinian 

Instagram – cemilcelup

Bila tak punya waktu dan keburu lapar, Sedulur bisa bikin suki steamboat dengan bumbu tomyam yang sedap. Ini resepnya. 

Bahan: 

  • 1 bungkus bakso ikan beku varian apa saja.
  • 1-2 ikat sawi baby, buang bonggolnya,
  • 150 gr jamur kancing,
  • 500-700 ml air.
  • 1-2 sdm bumbu tomyam.

Cara membuat: 

  • Siapkan panci dan beri sedikit minyak. Tumis bumbu tomyam rumahan buatanmu sampai harum.
  • Tuang air dan biarkan mendidih.
  • Masukkan bakso ikan dan jamur kancing. Masak sampai lunak dan matang.
  • Baru tambahkan sawi. Biarkan matang selama 1-2 menit.
  • Matikan api dan sajikan, deh. Praktis banget, bukan?

Tomyam suki paling seru dimakan ramai-ramai bersama orang rumah atau teman kos. Rasanya segar, bikinnya mudah dan cepat. Tunggu apalagi?

BACA JUGA: 8 Resep Pisang Keju ‘Krezz’ Untuk Camilan di Rumah

3. Resep mi goreng bumbu tomyam 

Instagram – rvjlondon

Bumbu tomyam seafood buatan Sedulur bisa pula dijadikan bumbu buat mi goreng. Biar nggak keseringan makan mi instan, mari bikin versi yang lebih sehat. Tak kalah mudah apalagi Sedulur sudah punya bumbu tomyam buatan sendiri. Makin praktis!

Bahan: 

  • 1 bungkus mi jenis apa saja, bisa mi rame, mi telur, atau udon, dan lain sebagainya.
  • 1 sdm bumbu tomyam.
  • ½ sdm kecap manis (opsional). 
  • 1-2 sdt bubuk cabe.
  • 1 sdm minyak wijen.
  • 150 gr udang segar.
  • Sayuran pelengkap, sawi, kubis, wortel, jamur, dan lain sebagainya.

Cara membuat:

  • Kupas udang dan cuci bersih, tiriskan.
  • Cuci sayuran dan cincang atau iris sesuai selera, sisihkan.
  • Rebus mi sampai setengah matang, jangan sampai terlalu lembek. Tiriskan.
  • Campurkan bumbu tomyam, kecap, bubuk cabe, dan minyak wijen. Aduk rata. 
  • Siapkan wajan dan nyalakan api sedang.
  • Tumis campuran bumbu sampai wangi.
  • Masukkan udang dan masak sampai berubah warna.
  • Tambahkan sayuran mulai dari yang paling keras, yaitu wortel. Susul dengan jamur, kubis, kemudian sawi. Aduk rata.
  • Masukkan mi dan masak sampai tercampur rata. 
  • Tambahkan garam dan merica sesuai selera sambil cicip rasanya.
  • Matikan api. Tuang mi ke atas piring saji. Santap selagi hangat. Rasanya tak kalah dengan mi insta favorit. Apalagi isinya lengkap, sudah ada sayuran dan udang. Boleh juga ditambah telur mata sapi biar makin kenyang.

Resep bumbu tomyam lain yang dapat Sedulur coba

Bagaimana Sedulur? Resep lengkap di atas ternyata masih kurang? Ingin mencoba resep bumbu tomyam lain untuk berkreasi di dapur? Tenang, berikut ini ada 10 resep tambahan lagi yang bisa Sedulur cermati sampai akhir!

1. Bumbu tomyam spesial untuk steamboat

bumbu tomyam
Pikiran Rakyat Bekasi

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 1,5 liter air, direbus bersama kepala udang, angkat, saring, sisihkan.
  • 1 sdm ebi, rendam air lalu tumbuk halus.

Bahan-bahan bumbu halus:

  • 10 buah cabai merah.
  • 5 siung bawang putih.
  • 4 butir bawang merah.

Bahan-bahan bumbu rebus:

  • 3 batang sereh, geprek.
  • 1 ruas lengkuas, geprek.
  • 5 lembar daun jeruk.
  • 5 lembar daun salam.
  • 2 sdt minyak wijen.
  • 2 buah air perasan jeruk lemon.
  • Cabai rawit secukupnya.
  • Garam.
  • Gula pasir.
  • Merica secukupnya.

Cara memasak:

  • Tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan ebi, tumis secara merata.
  • Tambahkan air kaldu udang, masukkan bumbu cemplung, masak hingga mendidih, bumbui dengan gula, garam, merica, minyak wijen, perasan jeruk lemon.
  • Masukkan topping sesuai selera, masak lagi hingga mendidih dan matang, coba tes rasa terlebih dahulu.
  • Steamboat tomyam siap dinikmati Sedulur dan keluarga.

2. Bumbu tomyam segar tanpa kaldu udang

bumbu tomyam
Resep Spesial

Bahan-bahan bumbu halus:

  • Cabai merah.
  • Bawang merah.
  • Bawang putih.
  • Jahe.
  • Ketumbar.

Bahan-bahan bumbu tambahan:

  • Tomat, iris.
  • Sereh, geprek.
  • Lengkuas, geprek.
  • Daun salam.
  • Daun jeruk, sobek.
  • Cabai rawit.

Cara memasak:

  • Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan bumbu Tambahan. Tumis sampai matang.
  • Masukkan air rebusan ceker (kalau kurang, bisa pakai air biasa).
  • Masukkan ceker, udang, dan ikan.
  • Tambahkan garam, kaldu bubuk sesuai selera, dan gula sedikit saja untuk menyeimbangkan rasa.
  • Masukkan cabai rawit.
  • Kucuri air jeruk nipis sesuai selera.

3. Bumbu tomyam suki

bumbu tomyam
Dream

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 5 siung bawang merah, iris.
  • ½ siung bawang bombay, iris.
  • 2 buah kincung, iris kasar.
  • Sejempol jahe, geprek.
  • Sejempol lengkuas, geprek.
  • 1 batang serai, geprek.
  • 2 buah daun jeruk.
  • 10 buah tomat ceri (atau bisa diganti dengan 1 buah tomat besar, buang isinya, potong).
  • 10 buah cabai cablak.
  • 1 bungkus bumbu tomyam.
  • 1 liter air.
  • Garam secukupnya.
  • 2 sdm minyak goreng.

Cara memasak:

  • Panaskan minyak goreng, masukkan bawang merah dan bawang bombay. Tumis setengah masak, lalu masukkan daun jeruk, lengkuas, jahe dan serai.
  • Tambahkan air, setelah mendidih masukkan bumbu tomyam dan kincung. Aduk rata.
  • Masukkan cumi yang sudah dimarinasi, tomat ceri, dan cabai cablak.
  • Koreksi rasa. Setelah rasa pas, masukkan pokcoy dan aneka bakso ikan. Terakhir tambahkan jamur enoki. Matikan api, lalu sajikan dalam keadaan panas untuk Sedulur dan keluarga.

4. Bumbu tomyam ayam

bumbu tomyam
Selerasa

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 1 bungkus pasta tomyam.
  • 1 sdm kecap ikan.

Bahan-bahan untuk bumbu:

  • 4 buah bawang merah.
  • 2 buah bawang putih.
  • 3 lembar daun jeruk.
  • 5 buah cabai rawit.
  • Garam.
  • Lada.

Cara memasak:

  • Haluskan semua bahan bumbu halus, bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai rawit, tomat dan kemiri. Kemudian tumis dengan sedikit minyak. Tambahkan serai, jahe, lengkuas dan daun jeruk, tumis sampai harum. Matikan api.
  • Cuci bersih ayam, potong-potong kecil kemudian rebus dengan 1,5 liter air.
  • Rebus hingga ayam matang, tambahkan bumbu halus yang sudah ditumis, aduk rata.
  • Masukkan jamur kancing, bakso ikan, dan cabai rawit utuh.
  • Tambahkan kecap ikan, bumbui dengan garam dan gula hingga rasanya pas.Masak dengan api kecil hingga mendidih.
  • Tambahkan 2 sendok makan air perasan jeruk nipis, aduk rata. Matikan api.
  • Tuang dalam mangkuk saji, sajikan untuk Sedulur dan keluarga selagi hangat.

5. Bumbu sup tomyam

bumbu tomyam
Suara

Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk kaldu udang:

  • Air secukupnya.
  • Udang.

Bahan-bahan untuk bumbu sup:

  • 2 liter kaldu udang.
  • 7 lembar daun jeruk.
  • 3 batang serai bagian putihnya, memarkan.
  • 10 irisan laos.
  • 5 buah cabai rawit merah, potong.
  • Perasan air jeruk nipis dari 15 buah jeruk nipis.
  • 3 sdm kecap ikan.
  • Garam.
  • Gula.
  • Kaldu jamur secukupnya.
  • ½ cup susu evaporated.

Bahan-bahan untuk bumbu halus:

  • 1 sdt ebi.
  • 3 siung bawang putih.
  • 6 butir bawang merah.
  • 5 buah cabai merah besar.
  • 10 buah cabai rawit merah.
  • Minyak untuk menumis.

Cara memasak:

  • Untuk kaldu udang: Masukkan kulit dan kepala udang ke dalam panci. Nyalakan kompor, oseng kulit dan kepala udang sampai wangi dan agak kering, lalu masukkan 2 liter air. Masak kulit dan kepala udang kurang lebih 10 menit dengan api sedang. Matikan api lalu saring kepala udang dan kulit udangnya.
  • Tumis bumbu halus sampai harum, lalu masukkan bumbu yang sudah ditumis ke dalam kaldu udang. Masukkan juga daun jeruk, laos, sereh, dan cabai rawit potong, masak hingga mendidih.
  • Masukkan udang, cumi, bakso ikan, dan jamur, lalu tambahkan kecap ikan, gula, garam, kaldu jamur. Masukkan perasan jeruk nipis, aduk rata.
  • Terakhir, masukkan susu evaporated. Koreksi rasa. Masak hingga matang dan mendidih.

6. Bumbu tomyam kuah susu

Kompas

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 1 buah bawang bombay, cincang.
  • 750 ml kaldu udang dari rebusan kepala udang.
  • 500 ml susu cair.
  • 2 batang serai, ambil bagian putih saja, geprek.
  • 10 lembar daun jeruk, buang batangnya.
  • 2 cm lengkuas, geprek.
  • 2 buah cabai merah besar, iris miring.
  • 2 sdm kecap ikan.
  • 1 sdm gula.
  • ¼ sdt garam.
  • 1½ sdt asam Jawa.
  • 2 sdm air asam dari 1 1/2 sdt asam Jawa dilarutkan dengan 3 sdm air.
  • 10 tangkai daun ketumbar.
  • 2 sdm air jeruk lemon.

Bahan-bahan untuk bumbu halus:

  • 3 sdm minyak goreng.
  • 2 sdm ebi.
  • 3 siung bawang putih.
  • 2 buah cabai kering.

Cara memasak:

  • Tumis bumbu halus sampai harum. Angkat dan blender beserta minyaknya.
  • Tumis bawang bombay sampai harum. Tuang kaldu udang, bumbu halus, serai, daun jeruk, dan lengkuas.
  • Masukkan isian tomyam, cabai merah, kecap ikan, garam, merica, dan gula. Masak sampai mendidih. Tambahkan susu. Aduk hingga mendidih.
  • Masukkan air asam dan daun ketumbar. Aduk rata. Tambahkan air jeruk lemon. Aduk rata. Sajikan.

7. Bumbu tomyam jamur

Cookpad

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 1 batang serai, geprek.
  • 1 ruas jahe, geprek.
  • 1 ruas lengkuas, geprek.
  • 6 buah daun jeruk.
  • 2 buah jeruk nipis, peras, ambil airnya.
  • 1 buah tomat merah ukuran besar, potong.
  • 750 ml air.
  • Lada.
  • Garam.
  • Gula pasir.
  • Kaldu jamur.

Bahan-bahan untuk bumbu halus:

  • 3 siung bawang putih.
  • 5 siung bawang merah.
  • 2 butir kemiri.
  • 3 buah cabai merah.

Cara memasak:

  • Tumis bumbu halus, masukkan daun jeruk, lengkuas, jahe dan serai. Tumis hingga harum. Lalu tambahkan air. Aduk rata.
  • Masukkan jamur, bakso, dan sosis. Tambahkan gula, garam, lada, kaldu jamur dan perasan air jeruk nipis. Aduk rata. Biarkan sampai mendidih, tes rasa. Sesaat sebelum diangkat, tambahkan tomat.
  • Sajikan untuk Sedulur dan keluarga.

8. Bumbu tomyam tahu

Cookpad

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 1 bungkus pasta tomyam instan.
  • 1 cabai merah, iris tipis.
  • 1 tangkai seledri, potong panjang.
  • 1 jeruk nipis, peras dan buang bijinya.
  • 3 lembar daun jeruk, iris tipis.
  • 1 serai, potong dan memarkan.
  • 600 ml air.

Cara memasak:

  • Masukkan air, pasta tomyam, cabai, seledri, air perasan jeruk nipis, daun jeruk dan serai ke dalam panci lalu didihkan.
  • Setelah mendidih masukkan potongan tahu dan biarkan dengan api kecil.
  • Jika tahu sudah mengembang dan matang, matikan api lalu angkat.
  • Siap dihidangkan untuk Sedulur dan keluarga.

9. Bumbu tomyam seafood

Kumparan

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 2 batang daun bawang.
  • 10 buah cabai rawit utuh.
  • 500 ml air.
  • ½ buah perasan jeruk lemon.
  • Kaldu jamur.
  • Garam.
  • Gula pasir.
  • Olive oil untuk menumis.

Bahan-bahan untuk bumbu halus:

  • 3 buah cabai kering
  • 6 buah cabai keriting
  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih

Cara memasak:

  • Didihkan air dalam panci.
  • Tumis bumbu halus dengan olive oil, tambahkan bumbu cemplung. Masukkan ke dalam rebusan air.
  • Tambahkan udang, cabai rawit utuh, bakso ikan, dan jamur kancing. Bumbui dengan kaldu jamur, garam, dan gula pasir.
  • Tambahkan perasan jeruk lemon. Masak sampai mendidih. Terakhir masukkan crab stick dan daun bawang. Koreksi rasa. Angkat dan sajikan.

10. Bumbu tomyam ekstra pedas

Cookpad

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 1 cm jahe, geprek.
  • 2 siung bawang putih.
  • 5 lembar daun jeruk.
  • 5 buah cabai.
  • 2 batang sereh.

Bahan-bahan tumis:

  • 10 buah cabai, haluskan.
  • 1 cm jahe, geprek.
  • 4 batang sereh, geprek.
  • 1 siung bawang putih, cacah.
  • 1 lembar daun salam.

Bahan-bahan lain:

  • 1 buah jeruk nipis.
  • Saus sambal.

Cara memasak:

  • Rebus isian tomyam, tambahkan 2 siung bawang putih cacah, sereh, daun jeruk, dan cabai sampai bahan empuk. Tiriskan. Pisahkan.
  • Tumis cabai merah yang telah dihaluskan bersama bawang putih dan jahe geprek sampai harum, masukkan daun jeruk, sereh, daun salam setelah itu tambahkan air. Biarkan sampai mendidih, masukkan saus sambal lalu tambahkan isian tomyam yang telah direbus.
  • Biarkan sampai bumbu melekat lalu tambahkan garam dan penyedap jika suka. Terakhir tambahkan perasan jeruk nipis.

Dengan resep dan tips di atas, Sedulur tak perlu lagi beli bumbu tomyam instan di minimarket . Cukup bikin dengan bahan-bahan segar yang ada di dapur. Lebih autentik dan terkontrol kualitas serta keamanan komposisinya.

Tidak hanya untuk sup, lho. Ternyata bumbunya bisa dibikin mi goreng, nasi goreng, tumisan atau lain sebagainya. Tergantung kreasi dan selera Sedulur.

Sudah 14 resep bumbu tomyam kita bahas bersama-sama di atas. Resep-resep yang panjang, lengkap, dan menyeluruh tadi pastinya akan sangat bermanfaat bagi Sedulur yang ingin mencicipi bagaimana lezatnya bumbu tomyam.

Eits, tunggu dulu! Sebelum Sedulur mulai berkutat di dapur, belanja dulu semua kebutuhan untuk membuat 14 resep bumbu tomyam yang panjang tadi dengan Aplikasi Super! Di Aplikasi Super, Sedulur bisa mendapatkan berbagai bahan-bahan kebutuhan dapur dengan cepat, serta harga yang murah!

Langsung unduh aplikasinya di Google Play Store dan nikmati mudahnya berbelanja sembako dari rumah! Aplikasi Super, Mudah, Murah, Untung Melimpah!