urutan nonton danmachi

DanMachi atau Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteiru Darou ka, merupakan anime genre isekai. Anime ini populer dan disukai, karena ceritanya yang penuh dengan petualangan yang menarik. Bagi Sedulur yang belum menonton anime ini, tentu harus tahu urutan nonton DanMachi.

Dalam kesempatan kali ini, kita akan bahas dengan lengkap seperti apa urutan nonton DanMachi beserta dengan berbagai informasi lainnya. Tanpa berlama-lama lagi, yuk mari langsung kita simak penjelasannya di bawah ini!

BACA JUGA: 33 Rekomendasi Anime Reinkarnasi yang Wajib Ditonton!

Sinopsis DanMachi

urutan nonton danmachi
Otakuart

Sebelum masuk ke pembahasan utama terkait urutan nonton DanMachi, Sedulur juga harus mengetahui sinopsis anime ini terlebih dahulu. Anime ini menceritakan dunia berisi dewa-dewi kuno yang turun ke bumi dengan kekuatan yang disegel hidup berdampingan dan menjaga manusia.

Dewa menjadi pengawas dan ketua familia, sedangkan tugas manusia sebagai petualang di Dungeon. Setiap manusia yang bergabung dengan dewa akan diberi berkah (skill), dan otomatis masuk jadi familia. Karakter utamanya adalah Hestia seorang dewi yang kesepian dan Bell Cranel seorang manusia yang penuh impian.

Suatu hari Bell mengalami kejadian hampir terbunuh di Dungeon, kemudian dibantu oleh Ais Wallenstein yakni petualang perempuan (manusia) yang memiliki kekuatan besar. Bermula dari itu Bell tertarik dengan perempuan tersebut hingga termotivasi untuk menjadi kuat, agar layak dengannya.

Sehubungan itu, Bell juga mempunyai skill langka “Frasa Realis” atau “perkembangan pesat” kekuatannya akan cepat berkembang ketika pemilik skill tersebut punya tujuan yang teguh, yakni untuk mengambil hati Wallenstein

Selanjutnya Bell harus berjuang, berpetualang dan menaikan level di Dungeon hingga lantai terbawah, serta mendapatkan kekuatan yang diharapkan. Banyak kisah entah itu romance dan permasalahan dewa yang akan dihadapinya.

BACA JUGA: 20+ Anime Sad Ending Beserta Sinopsis, Bikin Banjir Air Mata

Urutan Nonton DanMachi

urutan nonton danmachi
Mangacan

Berikut ini adalah pembahasan utama terkait urutan nonton DanMachi. Tentu saja tujuannya agar Sedulur tidak kesulitan ketika akan memulai menonton anime satu ini. Seperti apa saja urutan nonton anime ini? Yuk mari langsung kita simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

1. DanMachi Season 1 (2015)

Urutan nonton DanMachi pertama yaitu season 1 yang tayang pada tahun 2015. Season ini menceritakan petualangan Bell Cranel, seorang petualang pemula yang bermimpi menjadi ksatria terkuat di kota Orario yang terkenal dengan dungeon yang penuh dengan monster dan harta karun.

2. DanMachi Gaiden: Sword Oratoria (2017)

Berfokus pada Aiz Wallenstein, seorang ksatria elit dan seorang teman baik Bell Cranel. Ceritanya berjalan paralel dengan season 1 dan menceritakan petualangan Aiz saat ia menjelajahi dungeon bersama dengan timnya.

3. DanMachi Season 2 (2019)

MyAnimeList

Menceritakan kelanjutan petualangan Bell Cranel setelah berhasil mengalahkan minotaur pada akhir season 1. Kali ini ia akan dihadapkan dengan berbagai macam tantangan baru, termasuk musuh-musuh yang lebih kuat dan misteri di balik keberadaan dewi yang selalu menemani petualangannya.

4. DanMachi: Arrow of the Orion (2019)

Urutan nonton DanMachi selanjutnya merupakan sebuah film yang menjadi spin-oof. Film ini, merupakan film spin-off dari serial animenya, menceritakan petualangan Bell Cranel dan temannya, Lili dalam menghadapi ancaman dari monster misterius di luar dungeon.

5. DanMachi Season 3 (2020)

Urutan nonton DanMachi terakhir yaitu season 3. Season ini menceritakan kelanjutan petualangan Bell Cranel di dungeon bersama teman-temannya yang semakin kuat dan lebih berpengalaman. Kali ini mereka dihadapkan dengan konspirasi besar yang mengancam kestabilan kota Orario dan hubungan antara manusia dan dewa.

BACA JUGA: Ini Lho Urutan Nonton Anime Chuunibyou, Jangan Sampai Bingung Ya!

OVA DanMachi untuk Pelengkap

Epic Dope

Selain urutan di atas, terdapat tayangan DanMachi lain yang juga bisa jadi tontonan, meskipun tidak masuk dalam alur cerita utama. Berikut ini daftar dan identitasnya:

1. Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteiru Darou ka OVA

  • Judul berbahasa inggris: Is It Wrong to Try to Pick Up Girls in a Dungeon?
  • Tipe: OVA
  • Episode: 1
  • Ditayangkan: 7 Desember 2016
  • Studio: J.C.Staff

2. Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteiru Darou ka Gaiden: Sword Oratoria

  • Judul berbahasa inggris: Sword Oratoria: Is It Wrong to Try to Pick Up Girls in a Dungeon? On the Side
  • Tipe: Serial TV
  • Episode: 12
  • Ditayangkan: 15 April 2017 hingga 1 Juli 2017
  • Studio: J.C.Staff

3. Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteiru Darou ka II: Past & Future

  • Judul berbahasa inggris: Is It Wrong to Try to Pick Up Girls in a Dungeon? II: Past & Future
  • Tipe: Special
  • Episode: 1
  • Ditayangkan: 6 Juli 2019
  • Studio: J.C.Staff

4. Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteiru Darou ka OVA II

  • Judul berbahasa inggris: Is It Wrong to Try to Pick Up Girls in a Dungeon?
  • Tipe: OVA
  • Episode: 1
  • Ditayangkan: 29 Januari 2020
  • Studio: J.C.Staff

5. Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteiru Darou ka Movie: Orion no Ya

  • Judul berbahasa inggris: Is It Wrong to Try to Pick Up Girls in a Dungeon?: Arrow of the Orion
  • Tipe: Movie
  • Episode: 1
  • Ditayangkan: 15 Februari 2019
  • Studio: J.C.Staff

6. Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteiru Darou ka III OVA

  • Judul berbahasa inggris:Is It Wrong to Try to Pick Up Girls in a Dungeon? III: Is It Wrong to Try to Find a Hot Spring in Orario?
  • Tipe: OVA
  • Episode: 1
  • Ditayangkan: 28 April 2021
  • Studio: J.C.Staff

BACA JUGA: Anime Komedi Terbaik! 12 Urutan Nonton Gintama

Kenapa Harus Nonton DanMachi?

Amino

Banyak yang menyukai anime ini, sehingga anime ini begitu populer. Bagi Sedulur yang belum mendapatkan alasan harus menonton anime ini, sepertinya Sedulur harus mengetahui beberapa hal di bawah ini:

  • Jika Sedulur suka dengan tema MMORPG dan berharap tak ada mention tentang game? Anime ini bisa jadi pilihan terbaik untuk ditonton.
  • Karakter utama yang berkembang dari nol. Ada tingkatan level juga. Perkembangan karakter utama menjadi poin penting.
  • Animasinya bagus, dibuat oleh studio J.C Staff.
  • Fantasi, banyak ras, dewa-dewi dan berbagai konflik cerita yang menarik.
  • Salah satu anime harem dengan cerita yang ringan.
  • Skor cerita dan animasi dengan nilai 7.5/10.

Dari beberapa alasan di atas, tentu bisa jadi pertimbangan bagi Sedulur untuk terdorong agar menonton anime ini. Ditambah dengan sinopsis tentang cerita anime ini berdasarkan urutan, juga adanya tontonan lain yang masih seputar anime ini, membuat banyak pilihan tayangan yang bisa disaksikan.

Selain itu, cerita yang ringan juga bisa jadi pertimbangan bagi Sedulur yang hanya ingin sekedar menonton tanpa harus memikirkan banyak hal terkait alur ceritanya. Tentu bisa menemani waktu istirahat Sedulur sekaligus menghilangkan penat.

Nah itulau pembahasan terkait urutan nonton DanMachi, beserta dengan sinopsis singkat yang perlu Sedulur ketahui sebagai informasi awal terkait anime ini. Semoga penjelasan di atas membantu Sedulur dan memudahkan untuk menonton DanMachi, ya!