treadmill terbaik

Ketika Sedulur memiliki hobi berolahraga seperti jogging, maka memiliki treadmill terbaik bisa menjadi solusi ketika musim hujan tiba. Sedulur tetap bisa berolahraga secara rutin, tanpa harus khawatir terkena hujan.

Ada cukup banyak treadmill yang beredar di pasaran. Meskipun alat olahraga satu ini dikenal mahal, tapi sekarang juga sudah banyak bermunculan produk treadmill murah tapi tetap berkualitas.

Nah, kalau Sedulur memang sedang mencari treadmill terbaik untuk menunjang aktivitas olahraga rutin di rumah. Simak beberapa rekomendasi produknya berikut ini ya!

BACA JUGA: 21 Alat Olahraga di Rumah yang Wajib Dimiliki

Manfaat Olahraga Treadmill

treadmill terbaik
UNsplash/Ryan de Hamer

Treadmill merupakan salah satu peralatan olahraga yang cukup populer. Apalagi alat ini menjadi solusi ketika kita ingin olahraga mulai dari jalan, jogging, hingga sprint sedang tanpa harus pergi ke luar ruangan.

Penggunaan treadmill sendiri menjadi yang disarankan ketika orang-orang sedang melakukan pelatihan di gym. Khususnya untuk melatih otot kaki dan mempertebal stamina. Namun, masih ada beberapa manfaat olahraga treadmill yang bisa Sedulur rasakan seperti berikut:

  • Turunkan berat badan

Bagi Sedulur yang sedang menjalani program diet untuk menurunkan berat badan, maka treadmill bisa menjadi alat yang cocok untukmu. Dengan melakukan olahraga rutin mulai dari jalan dan jogging di treadmill, Sedulur bisa membakar kalori dengan konsisten.

  • Mengontrol kolesterol

Berolahraga dengan treadmill secara rutin dapat meningkatkan kolesterol baik (HDL) dan menurunkan kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh. Dengan begitu, risiko terjadinya penyumbatan pembuluh darah atau aterosklerosis yang menjadi penyebab umum penyakit jantung koroner, dapat menurun.

  • Menghindari tubuh dari diabetes

Rutin berolahraga, termasuk berjalan santai menggunakan treadmill, juga mampu menurunkan risiko terkena diabetes tipe 2 hingga 58%. Ini karena aktivitas fisik tersebut dapat membantu kerja hormon insulin yang mengontrol kadar gula darah.

Selain manfaat di atas, menggunakan treadmill juga memberikan keuntungan bagi Sedulur saat berolahraga. Khususnya untuk Sedulur yang tidak terlalu suka berolahraga dan terkena teriknya matahari, maka dengan menggunakan treadmill bisa menghindarkan hal tersebut. Menarik sekali ‘kan.

BACA JUGA: 15+ Rekomendasi Celana Training Nyaman dengan Harga Miring

Rekomendasi Treadmill Terbaik

Setelah mengetahui beragam manfaat olahraga menggunakan treadmill, berikut ini beberapa rekomendasi treadmill terbaik yang bisa dicoba.

1. Keep Going Max Treadmill Elektrik

treadmill terbaik
Pexels/Anastasia Shuraeva

Rekomendasi treadmill terbaik yang pertama datang dari Keep Going Max. Mereka memiliki produk treadmill elektrik dengan desain yang simpel dan praktis. Treadmill dari Keep Going Max ini juga mendukung variasi kecepatan lari yang dapat Sedulur sesuaikan dengan kebutuhan.

Beberapa fitur juga membuat Sedulur bisa dengan mudah mengatur kecepatan treadmill pada angka 1 sampai 4 km/h untuk berjalan setelah berlari, 5 sampai 7 km/h untuk jogging, dan 7 sampai 10 km/h untuk berlari.

Treadmill elektrik ini memiliki harga yang paling terjangkau dibandingkan dengan produk lainnya. Cocok untuk Sedulur yang sedang mencari treadmill elektrik murah yang dapat mendukung berbagai kecepatan lari.

2. iReborn iVerona Motorized Treadmill

Produk ini memiliki ukuran yang compact sehingga tidak banyak memakan tempat ketika digunakan. Selain itu, treadmill elektrik ini mudah untuk Sedulur lipat dan simpan. Meski demikian, luas deck dari mesin treadmill bertenaga 1,5 HP ini masih nyaman dan ideal untuk Sedulur gunakan berlari.

Produk ini terasa makin fungsional karena dilengkapi dengan massager untuk membakar lemak serta speaker sebagai sarana hiburan saat berolahraga. Jika Sedulur menginginkan treadmill fungsional, berukuran compact, dan harganya cukup ramah di kantong, produk ini adalah opsi yang pas!

3. Speeds Treadmill Elektrik Walking Pad

Treadmill elektrik ini dilengkapi dengan teknologi canggih yang membuat penggunaannya lebih praktis. Produk ini juga memiliki remote control untuk mengatur kecepatan saat berjalan ataupun berlari.

Selain itu, mesin pada produk ini akan otomatis mati jika tidak ada yang menaiki selama 8 detik. Ditambah tampilan LED untuk memantau jarak, kecepatan, hingga kalori, produk ini cocok untuk Sedulur yang mencari treadmill modern.

4. Bfit Redpanda Manual Treadmill

Jalan kaki termasuk olahraga yang dianjurkan untuk menjaga kesehatan. Bagi Sedulur yang kerap merasa kesulitan memulai aktivitas jalan kaki di luar, pertimbangkan membeli treadmill. Alat fitness ini tidak menggunakan listrik sehingga jadi lebih hemat.

Jika Sedulur bosan berjalan, Sedulur bisa mencoba fitur lainnya, dari twister hingga push-up attachment. Alat ini juga bisa dilipat sehingga memudahkan penyimpanan dan pemindahan lokasi. Dengan demikian, Sedulur bisa memilih tempat mana yang paling asyik untuk berolahraga.

5. Bodimax Running Pad

Sedulur memiliki jadwal yang padat dan hanya sempat berolahraga di malam hari tetapi khawatir suara treadmill Sedulur mengganggu sekitar? Jika iya, produk berikut ini bisa jadi solusinya.

Treadmill dari Bodimax yang satu ini memiliki tenaga yang powerfull dengan kebisingan rendah. Produk ini hanya mengeluarkan suara kurang dari 70 db sehingga treadmill tidak berisik saat digunakan.

Selain itu, produk ini dilengkapi dengan kunci pemberhentian darurat untuk mengurangi risiko kecelakaan saat berolahraga. Benar-benar produk yang aman dan banyak manfaatnya buat badan!

BACA JUGA: 14 Brand Sepatu Lari Indonesia Terbaik, Nyaman di Kaki

6. Twen Treadmill Elektrik

treadmill terbaik
Unsplash/Mike Cox

Jogging di dalam rumah mungkin membosankan karena Sedulur tidak bisa melihat pemandangan. Itulah sebabnya treadmill yang satu ini melengkapi kecanggihan produknya dengan teknologi VR atau virtual reality. 

Untuk menjalankannya, Sedulur harus menghubungkannya terlebih dahulu dengan aplikasi Fitshow. Setelah berhasil terhubung, tampilan VR yang terlihat nantinya pasti bisa membuat lari jadi lebih menyenangkan.

7. BG Sport Treadmill M2

Produk satu ini memadukan performa optimal dengan desain fungsional. Ditenagai motor 2.0 HP, treadmill ini memberikan Sedulur pengalaman latihan tanpa gangguan. Treadmill ini juga dilengkapi hand pulse rate untuk memantau detak jantung secara real time.

Level kecepatan hingga 12 dan kemiringan yang dapat disesuaikan juga akan memberikan fleksibilitas latihan. Produk ini cocok untuk Sedulur dengan gaya hidup sibuk yang mengutamakan kenyamanan dan efisiensi.

8. JF International Treadmill

Berjalan atau berlari di area yang stabil merupakan sebuah keistimewaan sendiri yang dapat diberikan oleh treadmil dari JF International ini. Memang, produk ini dilengkapi fitur yang dapat menyerap getaran atau guncangan. Fitur ini akan menyebarkan semua guncangan yang ditimbulkan oleh hentakan kaki Sedulur secara merata ke seluruh bagian. 

Treadmill ini kami rekomendasikan untuk Sedulur yang ingin berlari dengan nyaman tanpa khawatir cedera. Selain fitur penyerap guncangan, ada kunci keamanan yang akan menghentikan kerja mesin ketika Sedulur keluar dari jalur lari. Jadi lebih aman untuk digunakan.

9. Kingsmith Walking Pad C2

Ingin membuat aktivitas olahraga lebih menyenangkan? Gunakan saja treadmill warna cerah ini. Pilihan warna treadmill Kingsmith ini beragam, ada hitam, kuning, merah, dan putih. Semuanya dapat menaikkan mood Sedulur untuk olahraga.

Hal menarik lainnya dari produk ini adalah tidak ada handle sehingga area penyimpanannya tidak terbatas. Suaranya juga tidak akan mengganggu karena treadmill ini low noise sehingga tidak berisik.

10. Jaco Treadmill Cure Flex

Memiliki tubuh indah adalah idaman banyak orang dan mungkin Sedulur adalah salah satunya. Namun, memiliki banyak alat olahraga sekaligus tidak hanya boros biaya, tetapi juga memakan tempat penyimpanan. Karena itu, kami merekomendasikan alat olahraga dari Jaco ini. 

Pada area lari treadmill manual ini terdapat papan refleksi untuk terapi kaki saat dipakai berjalan. Selain itu, terdapat pula fungsi stepper yaitu gerakan naik turun seperti menaiki tangga. Fungsi ini untuk mengencangkan otot paha, bokong, dan betis.

Tak hanya itu saja, Sedulur juga bisa merasakan beberapa fitur yang membantu mengencangkan otot perut dan pinggul karena kehadiran twister pada treadmill Jaco. Menarik sekali ya!

BACA JUGA: 12 Inspirasi Outfit Jogging Hijab, Tetap Stylish Saat Olahraga

11. Total Fitness Treadmill Elektrik

treadmill terbaik
Pexels/Julia Larson

Untuk Sedulur yang tengah berdiet, kami merekomendasikan treadmill berikut ini. Treadmill dari Total Fitnes ini memiliki monitor yang dapat menampilkan kalori, jarak tempuh, body fat, detak jantung, dan kecepatan. Hal tersebut penting untuk membantu Sedulur mengontrol dan mengawasi program diet yang sedang Sedulur jalani.

Selain itu, produk ini juga dilengkapi dengan fitur manual incline dengan 3 level tingkatannya. Sedulur dapat mengatur tingkat kemiringan treadmill sesuai keinginan dan kebutuhan Sedulur. Alat ini juga multifungsi dengan adanya dumbbell, massage, dan sit up. Jadi, Sedulur dapat memvariasikan work out Sedulur di rumah.

12. OB Furni Interindo Elektrik Treadmill

Saat sedang berdiet, olahraga yang menyenangkan dapat membantu penurunan berat badan secara maksimal. Treadmill ini mampu membuat olahraga Sedulur menjadi lebih menyenangkan. Dilengkapi dengan audio jack dan MP3, Sedulur dapat menyetel lagu favorit sambil berolahraga.

Desainnya yang elegan dan minimalis juga dapat meningkatkan mood Sedulur saat berolahraga. Selain itu, dengan bobot yang hanya berkisar 40 kg, alat ini sangat mudah dipindahkan dan disimpan. 

13. Yesoul PH5 Treadmill Foldable

Yesoul Smart Treadmill PH5 akan mempermudah Sedulur berolahraga di rumah. Desainnya yang ramping dan ringan membuat produk ini ramah dipakai oleh wanita. Treadmill elektrik lipat ini menerapkan instalasi satu bagian sehingga rasanya seperti membuka dan menutup notebook saat ingin memakainya.

Produk ini memiliki display LED yang menampilkan rute pemandangan yang indah. Jadi, Sedulur akan merasakan pengalaman berlari yang lebih realistis meski di dalam rumah.

14. Kettler Berlin S2

Jika Sedulur ingin memaksimalkan olahraga lari di rumah, treadmill elektrik ini bisa menjadi alat pendukung yang tepat. Memiliki sistem soft drop, treadmill ini memungkinkan Sedulur berlari dengan baik dan seimbang hingga akhir. 

Sistem tersebut memang bekerja untuk meredakan guncangan saat Sedulur berlari. Jadi, gerakan Sedulur akan lebih smooth. Risiko cedera ketika berolahraga pun bakal berkurang.

Demikian tadi deretan rekomendasi treadmill terbaik yang bagus untuk menunjang aktivitas olahraga Sedulur. Semoga informasi ini bisa membantumu menemukan peralatan olahraga terbaik untuk di rumah ya!