tasbih digital terbaik

Tasbih memiliki peranan penting bagi umat Islam, karena digunakan untuk menghitung banyaknya kalimat dzikir yang diucapkan. Tasbih untuk menghitung kalimat dzikir secara manual biasanya dijumpai dalam bentuk untaian manik-manik dengan jumlah tertentu. Tapi berkat perkembangan zaman, sekarang sudah ada tasbih digital terbaik yang praktis dan mudah digunakan.

Perlengkapan ibadah modern ini memiliki ukuran yang kecil dan mudah ketika dipegang. Ada banyak pilihan tasbih digital yang tersedia di pasaran mulai dari bentuk, fitur dan harganya. Penggunaannya juga sangat simpel karena tinggal dipencet tombolnya saja.

BACA JUGA: Tata Cara Sholat Taubat Beserta Niat dan Bacaannya

Rekomendasi Tasbih Digital

Pada dasarnya fungsi tasbih digital sama dengan cara tasbih manual, yaitu untuk menghitung jumlah bacaan dzikir yang diucapkan. Di pasaran banyak sekali tasbih yang dijual dengan berbagai kelebihannya. Untuk itu, berikut ini rekomendasi tasbih digital terbaik yang bisa menjadi pilihan kamu.

1. Pustaka Baru Tasbih Digital LED Plus Box

Unsplash/Lexi T

Pustaka Baru Tasbih Digital dibuat dengan ukuran hanya 2.5 cm x 3.5 cm dan dilengkapi LED screen display. Jadi Sedulur bisa melihat angka di bagian layarnya meskipun tengah berada di ruangan gelap.

Untuk mendukung kualitasnya sebagai tasbih digital yang bagus, produk ini memiliki berbagai tombol pendukung, seperti tombol paling besar untuk menghitung, tombol kecil kiri untuk reset perhitungan, dan tombol kecil kanan untuk menyalakan lampu LED.

Penggunaan tasbih digital ini juga mudah, tinggal kenakan pengaitnya lalu lingkarkan ke jari tangan. Dengan jangkauan perhitungan hingga 99999. Pustaka Baru Tasbih Digital sangat cocok menjadi pilihan tasbih digital yang bagus untuk penggunaan harian.

Produk ini hadir dalam banyak pilihan warna, ada biru tua, hitam, putih, cokelat, hijau, orange, hitam, kuning, abu-abu, kuning, merah, ungu, dan pink, serta dijual dengan harga Rp 13 ribuan  saja.

2. MasterHome Tasbih Digital

Tasbih digital dari MasterHome ini bisa digunakan dengan cara melingkarkan pada salah satu jari kamu. Tasbih digital terbaik dari MasterHome mempunyai tombol untuk menghitung dan mereset jumlah bacaan dzikir yang Sedulur ucapkan.

Jika Sedulur sudah selesai melakukan dzikir, maka bisa langsung tekan tombol reset untuk mengembalikannya menjadi angka nol (0). Desain dari tasbih digital merk MasterHome lebih mungil, sehingga sangat praktis untuk digunakan.

Selain itu, tersedia juga banyak pilihan warna. Mulai dari hitam, hijau, pink, biru, orange, kuning, merah, dan biru tua. Sedulur dapat menjadikan produk tasbih digital keluaran MasterHome sebagai cincin yang menghiasi jari. Tasbih digital merk MasterHome dijual dengan harga Rp 5 ribuan  saja.

Layar digital pada tasbih tersebut bisa menampilkan rentang angka dari 0 hingga 99999. Tasbih digital ini dibuat menggunakan material ABS yang aman digunakan. Sifatnya yang fleksibel, menjadikan tasbih digital ini mudah untuk dibawa kemana saja. Uniknya, tasbih digital yang satu ini bisa digunakan untuk menghitung data counter, survey, maupun stok barang.

3. Prodigo Tasbih Digital

Tasbih digital terbaik dari Prodigo terbuat dari bahan plastik yang memiliki ketebalan sebesar 3 cm dan diameter yaitu 4,5 cm. Desain dari tasbih digital merk Prodigo cukup unik dan berbeda dari yang lainnya yaitu mengusung konsep hand tally counter.

Angka yang terdapat pada produk tasbih digital dari Prodigo yaitu 4 digit dengan rentang angka mulai dari 0 hingga 9999. Dengan menggunakan tasbih digital merk Prodigo, Sedulur kini bisa berdzikir secara nyaman di rumah dan dimana saja.

Tasbih digital dengan warna hitam ini bisa Sedulur gunakan untuk mengoptimalkan amalan dzikir dan bisa juga dijadikan sebagai oleh-oleh ketika umroh atau haji. Sedulur bisa membeli tasbih digital merk Prodigo tersebut hanya dengan Rp 30 ribuan  saja.

Tasbih digital keluaran Prodigo juga sangat membantu Sedulur dalam menghitung bacaan dzikir yang telah diucapkan. Tasbih digital yang berasal dari Prodigo bisa dijadikan untuk souvenir. Jadi, bagi Sedulur yang ingin berdzikir dengan baik bisa menggunakan Prodigo tasbih digital ini ya. Pastikan Sedulur sudah memiliki produk Prodigo tasbih digital.

4. Zinp Tally Counter Digital

Zinp Tally Counter Digital memiliki kelebihan seperti sweatproof dan memiliki beberapa fitur tambahan, seperti memori dan mute. Produk ini juga praktis digunakan pada jari. Apabila tangan Sedulur mudah berkeringat, jangan lewatkan produk ini. Berkat material silikon yang bersifat sweatproof, tasbih tidak akan terasa licin, serta lebih nyaman digunakan. 

Dengan fitur lock screen, produk ini dapat mencegah terhapusnya data. Data di dalamnya bisa disimpan ke dalam enam slot. Selain itu, produk ini juga tergolong hemat daya. Setelah diisi ulang selama dua jam, tasbih digital dapat bertahan hingga tiga bulan. 

5. Satu Keluarga Tasbih Digital C205

Dengan ukuran yang tidak lebih besar dari jari tangan, Satu Keluarga Tasbih Digital C205 juga sangat nyaman dipakai di jari maupun digenggam. Tasbih digital yang bagus ini memiliki jangkauan hitung hingga 99999, jadi bukan hanya bisa dijadikan sebagai alat penghitung bacaan dzikir, tetapi bisa digunakan untuk menghitung hal lain.

Misalnya mencoba untuk menghitung frekuensi gerakan olahraga yang dilakukan. Ditambah dengan LCD screen display di bagian layar, jadi Sedulur tetap bisa menggunakan produk ini dengan nyaman meskipun minim cahaya. Tasbih digital yang bagus ini hanya memiliki bobot 16 gram, jadi tidak akan berat sama sekali ketika dipasangkan ke jari tangan.

Untuk menjalankan fungsinya, Satu Keluarga Tasbih Digital C205 memiliki tombol untuk hitungan dan serta tombol lampu LED. Hadir dalam banyak pilihan warna, seperti pink, kuning, hijau muda, merah, maroon, tosca, biru, hitam, dan putih, produk ini dijual dengan harga Rp 3 ribuan  saja.

BACA JUGA: 12 Rekomendasi Brand Mukena Lokal Terbaik di 2023

6. Tasbih Digital Gantungan Kunci

tasbih digital
Pexels/Neslihan A

Sesuai dengan namanya, tasbih digital yang bagus ini hanya seukuran gantungan kunci yang bisa diselipkan di jari. Adanya tali gantungan pada bagian atas tasbih membuat produk ini bisa dijadikan sebagai gantungan tas maupun dompet, terutama ketika perlu dibawa saat bepergian. 

Di bagian belakang tasbih terdapat slot untuk jari untuk memudahkan Sedulur ketika berzikir. Meski ukurannya sangat mungil, jangkauan hitung dari tasbih digital gantungan kunci mencapai 5 digit angka. Tasbih digital yang bagus ini hadir dalam pilihan warna hitam, putih, kuning, biru, cokelat, merah, dan dibanderol Rp 9 ribuan  saja.

7. Rabita Tasbih Digital

Pada dasarnya bentuk Rabita Tasbih Digital sama seperti tasbih digital yang biasa digunakan sebagai cincin, namun terdapat aksen manik-manik di permukaan yang membuat tampilannya jadi lebih cantik.

Selain tombol on/off dan untuk reset, produk ini juga dilengkapi dengan tombol untuk menyalakan lampu LED. Hadir dalam enam pilihan warna, Rabita Tasbih Digital yang dibanderol Rp 50 ribuan  ini akan menjadi pilihan tasbih digital yang bagus sekaligus cantik untuk penggunaan harian.

8. Bright Crown Tasbih Digital

Tasbih digital yang bagus dari Bright Crown ini terbuat dari bahan plastik ABS yang memiliki ketahanan cukup baik meski terjatuh dan mudah digunakan. Dengan ukuran hanya yang mungil lengkap dengan rumbai dan motif kayu, Bright Crown Tasbih Digital sangat cocok dijadikan untuk souvenir pernikahan maupun oleh-oleh haji atau umroh.

Terlebih lagi produk ini juga dilengkapi dengan kompas, jadi bisa Sedulur bawa ke mana-mana sebagai penunjuk arah. Untuk layarnya, digunakan LCD yang akan mati sendiri jika tidak digunakan selama beberapa menit.

Seperti pada beberapa produk tasbih digital yang bagus sebelumnya, Bright Crown Tasbih Digital memiliki tombol on/off, counter, tombol scroll hitungan yang tinggal digulirkan, serta jangkauan hitung hingga 99999. Produk ini tersedia dalam empat pilihan warna, yaitu abu-abu, cokelat muda, cokelat tua, maroon, dan dijual sekitar Rp 40 ribuan .

9. Tasbih Digital Tally Counter 9 Channel

Terbuat dari perpaduan bahan plastik dan karet silikon, Tasbih Digital Tally Counter 9 Channel ini dikenal sweatproof serta tidak akan terasa licin saat dipakai. Beberapa fitur menarik yang ada pada tasbih digital yang bagus ini, antara lain lock screen untuk mencegah terhapusnya data, mute, dan memori.

Berbagai data yang ada di dalam tasbih digital yang bagus ini bisa disimpan ke dalam enam slot. Produk ini juga tergolong hemat daya, karena daya baterainya bisa bertahan sampai tiga bulan setelah diisi ulang hingga penuh. Hadir dalam pilihan warna putih, merah, cream, tosca, hitam, Tasbih Digital Tally dibanderol Rp 120 ribuan .

10. Tasbih Digital Kompas

Apabila kalian seorang petualang dan suka kegiatan outdoor, tasbih digital yang memiliki fitur kompas ini bisa jadi pilihan terbaik. Tasbih ini juga memiliki pegangan yang ergonomis saat digunakan untuk berzikir.

Tasbih ini juga memiliki fitur LED yang akan terang ketika berada di tempat yang gelap. Bahan yang digunakan tasbih digital ini ada dua jenis yaitu kayu dan plastik. Pilihan warnanya pun sangat beragam, ada abu muda, cokelat muda, putih, hitam, ungu, biru dan merah.

Batu baterai tasbih ini diklaim bisa tahan selama 5 tahun pemakaian. Produk ini dijual dengan harga mulai 43 ribu saja.

BACA JUGA: Batas Waktu Sholat Subuh & Hukumnya Menurut Al-Quran

11. iQibla Zikr1 Lite Smart Ring Tasbih

tasbih digital
Pexels/Neslihan A

iQibla Zikr1 Lite Smart Ring merupakan produk tasbih digital yang bagus dan canggih dengan banyak fitur tambahan, misalnya pemberitahuan sholat lima waktu, bluetooth 5.1, penghitung tasbih lengkap dengan penanda, dan alarm.

Bagian case produk ini terbuat dari baja dengan poliester, serta layarnya sudah menggunakan OLED yang menghadirkan kualitas gambar jernih namun konsumsi energi tetap rendah. 

Menariknya lagi dari produk ini, iQibla Zikr1 Lite Smart Ring juga sudah dilengkapi dengan fitur waterproof, jadi tidak akan masalah ketika Sedulur lupa melepasnya saat wudhu. Tasbih digital yang bagus ini bisa dipesan melalui e-commerce dan harganya memang lebih mahal dibandingkan beberapa produk sebelumnya, sekitar Rp 340 ribuan .

12. SXH Tasbih Digital

SXH Tasbih Digital berukuran cukup mungil, hanya 8.5 cm x 4 cm dan dilengkapi dengan panjang tali 41.5 cm yang bisa dilingkarkan di leher atau tangan. Tasbih digital yang bagus ini menggunakan baterai AAA sebagai sumber dayanya dengan layar LCD yang bisa menampilkan angka perhitungan hingga 4 digit.

Dengan harga hanya Rp 15 ribuan , fitur pada SXH Tasbih Digital memang hanya tombol on/off dan reset, tanpa tambahan fitur lainnya.

13. Nissa Aydrus Tasbih LED

Selain membantu untuk menghitung bacaan dzikir kamu, Tasbih digital Nissa Aydrus punya tampilan yang cantik dengan adanya kristal swarovski berbentuk diamond di seluruh permukaannya. Pada bagian layarnya juga sudah digunakan lampu LED untuk menunjang penggunaan.

Dengan ukuran hanya 3,5 cm x 4 cm dan baterai kancing lithium, produk ini sama sekali tidak berat ketika dipakai. Untuk menjaga kualitas tasbih digital yang bagus ini, pihak penjual hanya membuatkan tasbih jika ada pesanan, jadi tidak selalu ready stock.

Ada cukup banyak warna yang disediakan oleh penjual Nissa Aydrus Tasbih LED, antara lain black, rosegold black, black mocca, rosegold silver, pink silver, lilac silver, pink tua silver, red, hijau muda silver, dan biru muda silver, namun Sedulur tetap bisa meminta pilihan warna lainnya.

Nissa Aydrus Tasbih LED dijual dengan kisaran harga Rp 60 ribu sampai 100 ribuan , tergantung request yang diminta.

14. Tasbih Digital Motif Kayu dan Marmer

Tasbih digital yang bagus satu ini terbuat dari plastik ABS yang kokoh dengan motif kayu dan marmer. Selain memungkinkan perhitungan hingga 5 digit, produk ini juga memiliki fitur kompas dan lampu LED sehingga cukup membantu ketika dibawa bepergian.

Cara menggunakannya tidak sulit, tinggal geser pelatuk tasbih ke bawah untuk memulai dan melakukan perhitungan. Kalau ingin mencoba tasbih digital ini, Sedulur bisa membelinya melalui e-commerce dengan harga Rp 39 ribuan.

15. Tasbih Digital LED Rechargeable

Salah satu kelemahan tasbih digital adalah ketahanan batu baterai. Namun produk ini memiliki fitur rechargeable yang artinya bisa diisi ulang ketika baterainya habis. Kalian hanya perlu mengecas selama dua jam dan bisa kalian digunakan selama enam bulan.

Produk ini juga memiliki LED yang akan menyala ketika berada di tempat yang gelap. Tasbih ini juga dilengkapi dengan fitur pengunci hitungan dan bisa menyimpan catatan zikir sebanyak lima slot. Pilihan warnanya ada sangat banyak ada ungu, hitam, merah, hijau, dan orange.

BACA JUGA: Kegiatan Ramadhan Kreatif dan Menarik Untuk Dilakukan

Hukum Berdzikir dengan Tasbih Digital

tasbih digital terbaik
Freepik/Freepik

Pada dasarnya, berdzikir bisa dilakukan kapan pun dan dimanapun, khususnya setelah melaksanakan sholat. Banyak umat Islam yang membaca bacaan dzikir, berupa kalimat tasbih, tahmid, takbir dan tahlil masing-masing tiga puluh tiga kali dan seringkali digunakan tasbih untuk membantu perhitungannya.

Lantas bagaimana sebenarnya hukum berdzikir dengan tasbih digital menurut Islam, termasuk tasbih digital yang bagus di atas?

Syekh Dr. Ali Jum’ah, ulama terkemuka di Mesir berpendapat bahwa dzikir menggunakan tasbih alat bantu hitung lainnya merupakan hal yang disyariatkan Nabi saw. Salah satu dasarnya adalah hadist dari Al-Qasim bin Abdirrahman, ia berkata:

“Abu Darda’ r.a. memiliki sejumlah biji kurma di dalam sebuah kantong. Saat ia melaksanakan salat di pagi hari, ia mengeluarkannya satu persatu sambil bertasbih dengan biji-biji itu sampai habis.” (HR. Ahmad).

Dasar lain yang digunakan untuk menjawab bagaimana hukum menggunakan alat bantu hitung saat berdzikir adalah hadist riwayat Abu Dadhrah Al-Ghifari, ia mengatakan Seorang syeikh dari Thufawah bercerita kepadaku, dia berkata sebagai berikut: 

“Saya bertamu kepada Abu Hurairah di Madinah. Saya tidak pernah menemukan seorang sahabat Nabi saw. yang lebih berusaha untuk menghormati tamunya melebihi beliau. Pada suatu hari, ketika saya sedang berada di rumahnya, beliau berada di atas ranjang. Di sampingnya terdapat kantung yang berisi kerikil atau biji kurma yang digunakan menghitung jumlah bacaan tasbihnya. Di sisi bawah ranjang itu terdapat seorang budak perempuan hitam miliknya. Jika kantung itu telah habis isinya, dia lalu memberikannya kepada budaknya itu. Budak itu lalu mengumpulkan isi kantung itu dan memasukkannya ke dalamnya lalu menyerahkannya kembali kepada beliau.” (HR. Abu Daud, At-Tirmidzi dan An-Nasai).

Beberapa orang terdekat Rasulullah Saw, seperti Saad bin Abi Waqqas, Abu Said Al-Khudri, Abu Shafiyyah (budak Nabi saw.), Fathimah, serta para sahabat dan tabiin lainnya juga menggunakan alat bantu hitung ketika membaca bacaan dzikir.

Kesimpulannya, menggunakan alat bantu hitung saat berdzikir, termasuk tasbih digital yang bagus pada ulasan ini, hukumnya sunah, dan telah dilakukan oleh para sahabat maupun tabiin. Hanya saja zaman dahulu masih digunakan alat sederhana, seperti kerikil, biji-bijian, atau seutas tali.

Itulah tadi tasbih digital terbaik yang bisa menjadi pilihan. Semoga dengan artikel ini Sedulur bisa memilih produk terbaik dan sesuai dengan kebutuhanmu ya.