Semakin ke sini, penggemar drama Korea semakin banyak. Tak hanya para pemain yang rupawan, segi cerita drama Korea selalu unik dan beragam. Buat kamu yang sedang mencari daftar tontonan drama Korea, kali ini akan ada daftar drakor terbaik sepanjang masa. Tak heran jika sejumlah drakor ini masuk dalam daftar tersebut, sebab hampir semuanya memiliki ide cerita original dan tak membuat bosan siapapun yang menonton.
Jika berbicara tentang drama Korea, tak akan ada habisnya. Penonton akan dibuat kagum dengan sinematografi yang apik, serta jalan cerita yang sangat bervariasi. Mulai dari romantis, komedi, thriller, hingga fantasi. Kira-kira apa saja sih rekomendasi drakor terbaik sepanjang masa? Yuk simak daftarnya!
BACA JUGA: 15 Rekomendasi Drama Korea Paling Bikin Gemes Terbaru
1. Goblin, drakor terbaik sepanjang masa dari aktor Gong Yoo
Rekomendasi drama Korea yang pertama adalah Goblin atau yang memiliki judul lain Guardian: The Lonely and Great God. Drama ini memiliki deretan pemain papan atas yang aktingnya tak perlu diragukan lagi. Sebut saja Gong Yoo, Kim Go Eun, Lee Dong Wok, dan Yoo In Na. Ditambah pula pemain pendukung seperti Yook Sung Jae dan cameo Jung Hae In.
Bercerita tentang seorang mantan panglima perang di masa lampau bernama Kim Shin yang dikutuk menjadi Goblin yang diperankan oleh Gong Yoo. Ia mendapatkan kutukan hidup abadi karena kesalahan masa lalu. Pedang yang menancap di tubuhnya akan terlepas jika ia menemukan wanita yang menjadi pengantin Goblin.
Tanpa sengaja, ia bertemu dengan gadis SMA bernama Ji Eun Tak (Kim Go Eun) yang ternyata mau menjadi pengantin Goblin. Kisah cinta mereka yang unik pun dimulai di sini. Sementara Lee Dong Wook berperan sebagai malaikat pencabut nyawa yang tak ingat sama sekali dengan kehidupan masa lalunya. Ia hanya tahu bahwa dirinya menjadi malaikat pencabut nyawa karena kesalahan besar di masa lalu.
Sementara Yoo In Na berperan sebagai Sunny, seorang wanita mandiri pemilik sebuah kedai makan ayam goreng. Meski hidupnya tampaknya baik-baik saja, namun ternyata masa lalunya berhubungan dengan Kim Shin dan sang malaikat pencabut nyawa.
2. Descendant of The Sun
Drama Descendant of The Sun menjadi salah satu drakor terbaik sepanjang masa dengan rating tinggi. Tak heran, jajaran pemainnya pun tak main-main. Mulai dari Song Joong Ki, Song Hye Kyo, Kim Ji Won, dan Jin Goo.
Bercerita tentang Kapten Yoo Shi Jin (diperankan oleh Song Joong Ki) dan rekannya Seo Dae Young (Jin Goo) yang dikirim ke sebuah wilayah yang penuh konflik serta wabah. Dalam waktu yang sama, Dokter Kang Mo Yeon (Song Hye Kyo) juga dikirim ke tempat yang sama. Sering menghabiskan waktu bersama, muncullah benih-benih cinta di antara keduanya. Sementara itu, Kim Ji Won yang memerankan dokter militer bernama Yoon Myeong Joo yang memiliki kisah cinta dengan Seo Dae Young.
Namun, selain kisah cinta, drama ini juga menyuguhkan cerita tentang perjuangan dokter dan tentara di sebuah wilayah yang penuh konflik dan peperangan. Dan belum lagi ketika masa pengabdian mereka akan berakhir, wilayah ini justru dihantam bencana alam yang membuat mereka harus tinggal lebih lama.
Drama ini juga membuat Song Joong Ki dan Song Hye Kyo terlibat cinta lokasi sampai menikah. Sayangnya pernikahan mereka tak bertahan lama dan memilih bercerai.
3. Sky Castle
Minim kisah percintaan yang biasanya ada dalam setiap jalan cerita drama Korea, Sky Castle menawarkan ide cerita yang cukup berbeda. Drama ini seakan memberikan kritik kepada sistem pendidikan yang ada di Korea Selatan. Dimana para orang tua berambisi untuk memasukkan anak-anak mereka di universitas terbaik demi gengsi.
Oleh karena itu, sejak SMA para anak dipaksa belajar mati-matian sampai mengorbankan waktu istirahat mereka. Namun, pada akhirnya sesuatu yang terlalu dipaksakan malah tak berakhir dengan baik. Tak hanya dari segi cerita yang apik, Sky Castle juga menghadirkan sederet aktor papan atas seperti Yum Jung Ah, Lee Tae Ran, Yoon Se Ah, Oh Nara, serta Kim Seo Hyung. Tak hanya itu, ada pula sederet pemain muda berbakat seperti Kim Hye Yoon, Park Yoo Na, Kim Dong Hee, Joe Byeong Gyu, Kim Bo Ra, serta Kang Chan Hee.
4. Moon Lovers
Drama Moon Lovers disebut-sebut sebagai salah satu drama berlatar kerajaan terbaik yang pernah ada. Bahkan tak hanya jalan ceritanya, ost drakor terbaik sepanjang masa juga diberikan pada drama ini.
Diperankan oleh solois IU sebagai Hae Soo. Ia seorang wanita muda yang tiba-tiba terseret ke perjalanan masa lampau dan tersesat di era Goryeo. Di masa ini, ia bertemu dengan sejumlah pangeran yang memperebutkan tahta sebagai raja.
Deretan yang bermain dalam drama ini selain IU antara lain Lee Joon Gi, Kang Ha Neul, Nam Joo Hyuk, Baekhyun EXO, Jisoo, Seohyun SNSD, serta Kang Ha Na.
5. My Love From The Star
Salah satu drama terbaik yang pernah diperankan oleh aktris Jun Ji Hyun. Ia berperan sebagai seorang aktris kondang bernama Cheon Song Yi. Ia kemudian bertemu dengan seorang alien yang tersesat di bumi bernama Do Min Joon yang diperankan oleh Kim Soo Hyun. Meski awalnya hubungan mereka tak baik, mereka akhirnya menjalin kisah cinta yang unik.
Drama ini juga didukung oleh penampilan Park Hae Jin dan Yoo In Na.
BACA JUGA: 15 Rekomendasi Drama Korea Kerajaan Terbaik & Terbaru
6. While You Were Sleeping
Drakor terbaik sepanjang masa selanjutnya adalah drama yang dibintangi Suzy, Lee Jong Suk, Jung Hae In, dan Lee Sang Yeob. Drama ini mengambil jalan cerita yang cukup unik. Nam Hong Joo (Suzy) memiliki kemampuan langka, ia bisa melihat kematian orang lain di masa depan lewat mimpinya. Sayangnya, ia tak tahu kapan hal itu akan benar-benar terjadi. Sampai akhirnya ia bertekad untuk mencegah kematian seseorang yang ia lihat dalam mimpi, termasuk ibunya sendiri.
Dalam hal ini, Nam Hong Joo banyak dibantu oleh Jung Chae Chan (Lee Jong Suk) seorang jaksa dan Han Woo Tak (Jung Hae In) yang berprofesi menjadi seorang polisi. Berbagai kejadian yang mengancam nyawa mereka pun harus dihadapi demi mencegah mimpi-mimpi Nam Hong Joo menjadi kenyataan.
7. W: Two World
Selanjutnya ada drama Lee Jong Suk lainnya yang juga masuk dalam jajaran drakor terbaik sepanjang masa. Dalam drama ini, Lee Jong Suk berperan bersama Han Hyo Joo. Drama ini masuk ke dalam genre fantasi. Bercerita tentang Kang Chul (Lee Jong Suk), seseorang yang sangat kaya namun hanya eksis di dunia komik atau webtoon.
Kang Chul terlibat kisah cinta dengan Oh Yeon Jo (Han Hyo Jo) yang merupakan seorang dokter di dunia nyata. Cinta beda dunia ini pun menarik untuk diikuti.
8. Hotel Del Luna
Tak hanya sukses sebagai solois, IU tampaknya juga sudah diakui sebagai seorang aktor. Setelah drama Moon Lovers yang dibintanginya sangat sukses, ia kembali membintangi drama Korea yang tak kalah hits berjudul Hotel Del Luna.
IU berperan sebagai seorang CEO Hotel bernama Jang Ma Weol. Karena kesalahan masa lalunya, ia terjebak di hotel ini dalam waktu yang sangat lama, hingga lintas generasi. Bisa dibilang ia adalah manusia yang hidup abadi. Hotel Del Luna juga bukanlah hotel biasa. Ini adalah hotel tempat para arwah beristirahat untuk sementara sebelum pergi ke akhirat. Mereka yang bekerja di hotel ini juga bukanlah manusia, melainkan para sosok arwah.
Sementara Yeo Jin Goo berperan sebagai Go Chan Sung, manajer hotel yang memiliki karier sangat baik. Namun karena suatu hal, ia dipaksa bekerja di Hotel Del Luna. Sekaligus menjadi satu-satunya manusia yang bekerja di sana.
9. Itaewon Class
Tayang di tahun 2020 silam, drama ini menjadi salah satu drama terbaik Park Seo Joon. Diadaptasi dari webtoon berjudul sama, berkisah tentang Park Sae Royi (Park Seo Joon) seorang anak SMA yang berselisih dengan anak bos ayahnya. Bos ayahnya adalah Jang Dae Hee yang diperankan oleh aktor kawakan Yoo Jae Myung. Jang Dae Hee memaksa Park Sae Royi untuk meminta maaf, namun ia menolak.
Hal ini berakibat pada Park Sae Royi yang dikeluarkan dari sekolah dan ayahnya Park Sung Yeol (Son Hyun Jo) dipecat dari pekerjaannya. Masalah tak selesai sampai di sini, anak Jang Dae Hee yang sempat berkelahi dengan Park Sae Royi, Jang Geun Won (Ahn Bo Hyun) menyebabkan kecelakaan yang membuat ayah Sae Royi meninggal. Dengan amarah, ia mendatangi Jang Geun Won dan memukulinya hingga babak belur, dan membuatnya berakhir di penjara.
Bertahun-tahun setelah bebas, Park Sae Royi mendirikan sebuah restoran. Hal ini sesuai dengan mimpi sang ayah yang ingin membangun restoran sendiri. Namun Jang Dae Hee yang memiliki jaringan bisnis restoran raksasa Jagga, tak membiarkan restoran milik Park Sae Royi beroperasi dengan tenang. Park Sae Royi tak menyerah, ia melakukan segala cara untuk mempertahankan restorannya dibantu dengan tim kecilnya. Antara lain Jang Geun Soo (Kim Dong Hee), Jo Yi Seo (Kim Da Mi), Choi Seung Kwon (Ryoo Kyung Soo), dan Ma Hyun Yi (Lee Joo Young).
10. Hospital Playlist
Selanjutnya ada drama slice of life tentang kehidupan dokter di sebuah rumah sakit yang tak boleh dilewatkan. Bercerita tentang 5 orang dokter yang bersahabat sejak kuliah di tahun 1999, hingga akhirnya takdir mempertemukan mereka bekerja sama di Yulje Hospital.
Mereka adalah Lee Ik Joon (Jo Jung Sook), Ahn Jeong Won (Yoo Yeon Seok), Kim Jun Wan (Jung Kyuong Ho), Yang Seok Hyeong (Kim Dae Myung), dan Chae Song Hwa (Jeon Mi Do). Selama memiliki aktivitas yang padat sebagai dokter spesialis di rumah sakit, mereka selalu menyempatkan diri untuk bermain band sekaligus menjadi quality time mereka.
BACA JUGA: 15 Rekomendasi Drama Korea Terbaru 2022, Berbagai Genre
11. Reply 1988
Drakor komedi romantis terbaik sepanjang masa jatuh pada Reply 1988. Sama dengan Hospital Playlist, drama ini juga mengangkat genre slice of life. Tak heran produser dan penulis drama ini sama dengan Hospital Playlist.
Bercerita tentang kehidupan remaja di tahun 90-an. Drama ini membuat kita yang masuk dalam generasi 90an akan diajak bernostalgia. Drama ini diperankan oleh Hyeri sebagai Sung Duk Sun, Park Bo Gum sebagai Choi Taek, Ryoo Joon Yeol sebagai Kim Jun Wan, Go Gyung Pyo sebagai Sun Woo, Lee Dong Hwi sebagai Dong Ryong, serta Ryoo Hye Young sebagai Sung Bo Ra.
Dalam drama ini kita akan diajak menebak-nebak siapa suami Sung Duk Sun di masa depan. Kisah cinta drama ini berpusat pada kisah cinta segitiga antara Duk Sun, Taek, dan Jun Wan.
12. The Heirs
Sementara drakor romantis terbaik sepanjang masa pantas disematkan pada drama The Heirs. Jajaran pemainnya pun tak main-main. Ada Lee Min Hoo, Park Shin Hye, Kim Woo Bin, Park Hyung Sik, Kang Min Hyuk, Krystal, Kim Ji Won, hingga Kang Ha Neul.
Bercerita tentang Kim Tan (Lee Min Hoo) yang merupakan anak pengusaha kaya, namun keberadaannya disembunyikan karena anak dari istri kedua. Ia selama ini tinggal di Amerika Serikat. Di sana secara tak sengaja ia bertemu dengan Cha Eun Sang (Park Shin Hye). Mereka pun bertemu lagi di Korea Selatan dan ternyata satu sekolah di sebuah SMA elit. Drama ini bercerita tentang persahabatan, kisah cinta, dan dilema para anak pengusaha kaya.
13. Vincenzo
Rekomendasi drakor komedi sekaligus salah satu drakor terbaik Netflix adalah Vincenzo. Drama ini dibintangi oleh Song Joong Ki, Jeo Yeo Bin, dan Ok Taecyeon. Bercerita tentang Vincenzo Cassano (Song Joong Ki), seorang pengacara mafia asal Italia. Ia pulang ke Korea untuk mencari emas yang tertanam di sebuah gedung.
Dalam upayanya mengeluarkan emas, ia harus menghadapi berbagai masalah. Dan pada akhirnya dibantu oleh Hong Cha Young (Jeo Yeo Bin) yang juga merupakan seorang pengacara. Mereka harus menghadapi musuh besar sebuah perusahaan farmasi yang merugikan banyak orang.
14. Mouse
Drama yang dibintangi Lee Seung Gi ini menuai sangat banyak pujian. Hal ini dikarenakan akting Lee Seung Gi yang dianggap brilian. Bercerita tentang Jung Ba Reum (Lee Seung Gi) seorang polisi lugu yang menjadi korban sasaran pembunuhan seorang psikopat.
Sementar Go Mu Chi (Lee Hee Jun), seorang detektif senior yang memiliki dendam masa lalu karena orang tuanya dibunuh seorang psikopat. Namun, meski psikopat yang sudah membunuh orang tuanya dipenjara, kasus pembunuhan tak berhenti. Bersama Jung Ba Reum, Go Mu Chi pun mencoba mencari tahu siapa psikopat yang masih berkeliaran.
Drama ini dianggap brilian karena menyajikan jalan cerita yang sulit ditebak. Setiap episode pun mengandung plot twist hingga akhir cerita.
15. Beyond Evil
Drakor terbaik sepanjang masa terakhir dalam daftar ini adalah Beyond Evil. Diperankan oleh Yeo Jin Goo sebagai Han Joo Won. Ia dipindah untuk bekerja di kantor polisi di sebuah kota kecil. Di sana, ia langsung menjadi atasan dari detektif yang lebih senior yakni Lee Dong Sik (diperankan oleh Shin Ha Kyun).
Saat bekerja bersama, mereka harus menyelesaikan teka-teki tentang seri kasus pembunuhan yang berhubungan dengan kasus 20 tahun silam.
BACA JUGA: Sinopsis & Review Drama Korea It’s Okay To Not Be Okay
16. All of Us Are Dead
All of Us Are Dead merupakan drama Korea bergenre thriller yang menceritakan tentang serangan zombie di sebuah sekolah. Drama yang dibintangi oleh sederet aktor muda, seperti Cho Yi Hyun, Lomon, Yoon Chan Young, dan Park Ji Hu ini dirilis pada Januari 2022 lalu.
Cerita bermula ketika seorang murid terinfeksi virus misterius yang merupakan objek penelitian seorang guru. Tanpa diduga, virus tersebut mengubah orang yang terinfeksi menjadi berperilaku layaknya zombie yang ingin menyerang manusia. Murid-murid pun mau tak mau harus berusaha menyelamatkan diri mereka dari serangan para zombie.
17. The World of the Married
The World of the Married merupakan drama tentang perselingkuhan yang sempat menjadi perbincangan hangat saat ditayangkan pada 2020 lalu. Aktor kenamaan Kim Hee Ae didapuk sebagai pemeran utama dengan memainkan tokoh bernama Ji Sun Woo. Ia diceritakan sebagai seorang dokter yang mengalami masalah konflik rumah tangga akibat sang suami, Lee Tae Oh (Park Hae Joon) berselingkuh.
Kenyataan pahit harus diterima Ji Sun Woo karena ternyata perselingkuhan sang suami sudah diketahui oleh teman-temannya sejak lama. Belum lagi mereka juga ikut berperan menutupi perbuatan suaminya tersebut. Nah, Sedulur yang menyukai tontonan dengan cerita yang menguras emosi wajib memasukkan The World of the Married dalam daftar tontonan.
18. Dr. Romantic series
Sedulur yang menyukai drama Korea dengan latar kehidupan rumah sakit wajib memasukkan Dr. Romantic dalam daftar tontonan di akhir pekan. Dr. Romantic adalah drama tentang seorang dokter bedah jenius yang semula bekerja di rumah sakit terbaik di Seoul. Namun karena sebuah insiden, ia lantas menghilang dan memilih bekerja di sebuah rumah sakit kecil. Ia juga mengganti nama, seolah ingin mengubur identitas lamanya.
Saat ini Dr. Romantic sudah menayangkan dua seri, yaitu Dr. Romantic yang dirilis pada 2016 dan Dr. Romantic 2 yang dirilis pada 2020. Keduanya sama-sama dibintangi oleh Han Suk Kyu sebagai pemeran utama. Selain itu ada aktor Yoo Yeon Seok dan Seo Hyun Jin di musim pertama, serta Lee Sung Kyung dan Ahn Hyo Seop yang tampil di musim kedua.
19. Crash Landing on You
Crash Landing on You adalah drama Korea bergenre romantis komedi yang tayang pada 2019 lalu. Drama ini juga menjadi salah satu proyek yang dibintangi oleh pasangan selebritis, Hyun Bin dan Son Ye Jin. Keduanya pun disebut terlibat cinta lokasi saat bermain dalam drama yang tayang di saluran tvN tersebut.
Crash Landing on You sendiri berkisah tentang seorang pewaris keluarga konglomerat asal Korea Selatan, Yoon Se Ri yang mengalami kecelakaan saat melakukan paralayang. Akibatnya ia terjatuh di hutan yang masuk wilayah Korea Utara. Di sana, ia bertemu dengan Ri Jeong Hyuk, seorang perwira tinggi Korea Utara yang sedang bertugas. Ri Jeong Hyuk pun berusaha melindungi Yoon Se Ri selama berada di negaranya, yang tanpa disangka malah menjadi awal hubungan asmara di antara keduanya.
20. Mr. Sunshine
Bicara soal drama Korea terbaik sepanjang masa rasanya tak boleh melewatkan Mr. Sunshine. Drama yang disebut terinspirasi dari kisah nyata ini menampilkan sederetan aktor papan atas Korea. Sebut saja Kim Tae Ri, Lee Byung Hun, Yoo Yeon Seok, Kim Min Jung, dan Byun Yo Han. Drama ini juga diwarnai dengan penampilan Kim Ji Won dan Jin Goo sebagai cameo.
Sedikit mengulas sinopsisnya, Mr. Sunshine berkisah tentang perjuangan Go Ae Shin dalam mempertahankan kemerdekaan Korea. Selain itu ada pula Eugene Choi, seorang pria dari keluarga budak yang memilih kabur ke Amerika Serikat setelah melihat orang tuanya dibunuh. Ia kemudian kembali ke Korea dengan membawa dendamnya di masa lalu.
BACA JUGA: 7 Alasan & Fakta Drakor Adamas Harus Kamu Tonton!
21. Big Mouth
Selanjutnya ada Big Mouth, drama Korea yang mengusung genre noir. Sekadar informasi, noir adalah genre yang masih dalam lingkup kriminal namun menekankan pada pesimisme, sinisme, dan fatalisme dalam penyajian ceritanya. Hal ini menyebabkan drama noir kerap menimbulkan keambiguan moral saat menontonnya.
Adapun Big Mouth berkisah tentang seorang pengacara yang dikenal pandai berbicara namun jarang memenangkan pengadilan sehingga mendapat julukan Big Mouth. Suatu ketika ia menangani kasus pembunuhan yang malah membuatnya dituding sebagai Big Mouse hingga dijebloskan ke penjara.
22. Little Women
Little Women merupakan drama Korea bergenre thriller dan misteri yang dibintangi oleh Kim Go Eun, Nam Ji Hyun, dan Park Ji Hu. Mereka memerankan tiga saudara yang berasal dari keluarga miskin. Cerita Little Women sendiri disebut terinspirasi dari novel klasik berjudul sama karya Louisa May Alcott yang terbit pada 1868 silam.
Konflik drama ini dimulai ketika ketiga bersaudara itu terlibat dalam hilangnya uang 70 miliar won. Mereka yang berasal dari kelas bawah harus berhadapan dengan seorang politisi yang berambisi menjadi presiden.
23. The Uncanny Counter
The Uncanny Counter adalah drama Korea yang diadaptasi dari webtoon berjudul sama. Drama yang dikemas dalam 16 episode ini berkisah tentang sekelompok pemburu roh jahat bernama Counter. Mereka berupaya memburu roh jahat yang berniat hidup kekal di bumi. Menariknya, mereka menjalankan tugas tersebut dengan cara menyamar sebagai pegawai di restoran mi.
Drama ini dibintangi oleh Jo Byeong Gyu, Yu Jun Sang, Kim Se Jeong, Yum Hye Ran, dan Ahn Suk Hwan.
24. My Mister
My Mister adalah drama Korea karya sutradara Kim Won Suk yang dirilis pada 2018. Drama ini mengusung IU dan Lee Sun Kyung sebagai pemeran utamanya.
My Mister mengisahkan tentang kehidupan dua orang dengan latar belakang berbeda. Mereka adalah seorang pria berusia 40-an, Dong Hoon yang bekerja di sebuah perusahaan konstruksi serta seorang perempuan berusia 20-an, Ji An yang harus memikul beban berat dalam hidupnya.
Suatu ketika, Dong Hoon mendapati istrinya berselingkuh dengan petinggi di perusahaan tempatnya bekerja. Bahkan sang istri berniat untuk menceraikannya agar bisa bersama dengan selingkuhannya itu.
Sementara, Ji An menjalani hidup yang sulit di mana ia harus merawat sang nenek yang sakit. Ia juga memiliki hutang serta mendapat perlakuan buruk dari lintah darat.
BACA JUGA: Hometown Cha Cha Cha Tamat, Ini 9 Drakor yang Bisa Kamu Tonton
25. Our Beloved Summer
Our Beloved Summer adalah drama bergenre romansa komedi yang dibintangi oleh Choi Woo Shik dan Kim Da Mi. Cerita drama ini dimulai ketika Choi Ung, seorang murid peringkat terakhir di sekolah diminta ikut proyek dokumentasi dengan Kook Yeon Su, murid peringkat pertama yang ambisius. Perbedaan karakter keduanya membuat proyek tersebut diwarna dengan perdebatan dan konflik. Namun tanpa diduga, hal itu malah menjadi awal dari tumbuhnya benih-benih cinta di antara kedua murid tersebut.
Kisah Choi Ung dan Kook Yeon Su sendiri tidak berakhir di masa SMA. Sebab, mereka kemudian bertemu kembali setelah lama berpisah dan tidak bertemu selama bertahun-tahun.
26. My Liberation Notes
Drama berikutnya yang banyak dibicarakan hingga disebut sebagai salah satu drama terbaik sepanjang masa adalah My Liberation Notes. Drama ini menceritakan tentang tiga bersaudara dari keluarga Yeom yang tinggal di Desa Sanpo. Hampir setiap hari, mereka harus berangkat pagi-pagi untuk bekerja di kota dan tiba kembali di rumah pada malam hari. Menjalani hidup yang nampak datar dan rutinitas sehari-hari yang terus berulang ternyata membuat mereka mengalami konflik batin.
Selain ketiga saudara Yeom, ada juga Pak Gu, seorang pria misterius yang tiba-tiba datang ke desa mereka. Singkat cerita, ia kemudian bekerja dengan keluarga Yeom untuk merawat kebun dan menjadi sopir.
Adapun kisah sederhana namun menyentuh dalam drama My Liberation Notes ini ditampilkan lewat akting memukau dari Son Sukku, Kim Ji Won, Lee Min Ki, dan Lee El.
27. Twenty Five, Twenty One
Twenty Five, Twenty One mengambil latar kehidupan pasca krisis ekonomi di Korea Selatan pada 1998. Krisis tersebut menyebabkan seorang pemuda bernama Baek Yi Jin harus hidup mandiri setelah kondisi keuangan keluarganya terpuruk.
Krisis ekonomi juga berdampak pada Na Hee Do, seorang atlet anggar muda yang masih duduk di bangku sekolah. Krisis tersebut menyebabkan tim anggar di sekolahnya bubar akibat kekurangan dana. Ia lantas meminta untuk pindah ke sekolah yang tim anggarnya masih bertahan.
Twenty Five, Twenty One juga menampilkan kisah perjuangan Na Hee Do untuk menjadi atlet anggar terbaik serta Baek Yi Jin yang bermimpi menjadi jurnalis. Selain itu ada pula Go Yurim, atlet anggar yang menjadi idola Na Hee Do yang kemudian hubungan mereka berubah menjadi rival. Hal ini dikarenakan Go Yurim yang berasal dari keluarga kurang mampu takut posisinya sebagai atlet terbaik akan digeser oleh Na Hee Do.
28. Vagabond
Vagabond adalah drama Korea yang dibintangi oleh Lee Seung Gi dan Bae Suzy. Drama ini termasuk dalam daftar drama terbaik sepanjang masa. Bahkan tak sedikit penonton yang mengharapkan adanya musim kedua dari drama tersebut.
Vagabond sendiri menceritakan tentang upaya Cha Dal Gun menyelidiki kecelakaan pesawat yang menewaskan keponakannya. Ia curiga bahwa kecelakaan tersebut telah direncanakan oleh pihak tertentu. Dalam menjalankan misinya itu, ia bekerja sama dengan Go Hae Ri, seorang agen rahasia dari badan intelijen Korea (NIS).
29. Youth of May
Sedulur yang menyukai tontonan bergenre melodrama tak boleh melewatkan drama satu ini. Drama berlatar tahun 1980 ini menceritakan tentang hubungan asmara antara Hwang Hee Tae (diperankan Lee Do Hyun) dan Kim Myung Hee (Go Min Si). Semula, mereka menjalani kehidupan romansa yang manis dan dipenuhi kebahagiaan. Terlebih saat itu terjadi kekacauan di Seoul yang turut membuat kehidupan mereka diwarnai serangkaian kejadian buruk.
30. The Glory
The Glory dianggap sebagai salah satu drama terbaik yang dimainkan oleh aktris Song Hye Kyo. Bahkan, ia menuai banyak pujian berkat akting memukaunya dalam drama bertema balas dendam ini.
Cerita dimulai dari seorang Moon Dong Eun, seorang wanita yang harus menanggung trauma masa lalu akibat menjadi korban perundungan. Pengalaman buruk itu membuatnya putus sekolah dan merencanakan balas dendam terhadap para pelaku serta mereka yang hanya menonton tanpa memberikan pembelaan kepadanya saat dirundung. Moon Dong Eun dewasa kemudian bekerja sebagai guru sekolah dasar. Di sana, ia menjadi wali kelas dari anak-anak para pelaku yang dulu merundungnya.
31. A Business Proposal
A Business Proposal merupakan drama romansa komedi yang cukup menyita perhatian saat penayangannya di awal 2022 lalu. Bukan tanpa alasan, drama ini hadir di tengah rentetan drama yang menampilkan cerita dengan konflik berat. Tak heran, meski menyajikan cerita klise khas drama romansa komedi, A Business Proposal sukses menjadi perbincangan hangat hingga selalu menduduki jajaran trending saat penayangan episode baru.
A Business Proposal sendiri berkisah tentang Shin Hari, seorang karyawan yang terpaksa melakukan kencan buta untuk menggantikan sahabatnya, Jin Young Seo. Tanpa diduga, pasangan kencan buta tersebut adalah Kang Tae Moo, bos di perusahaan tempatnya bekerja. Situasi menjadi semakin rumit bagi Hari karena Tae Moo malah tertarik dengannya hingga mengajaknya menikah sesuai keinginan sang kakek. Padahal ia berniat menggagalkan kencan buta tersebut sesuai rencananya dengan Young Seo.
32. Pachinko
Rekomendasi drakor terbaik sepanjang masa yang terakhir adalah Pachinko. Drama yang dibintangi oleh Lee Min Ho, Kim Min Ha, dan Youn Yuh Jung ini diangkat dari novel berjudul sama karya Lee Min Jin.
Drama Pachinko menceritakan tentang empat generasi keluarga imigran Korea yang dibuka dengan kisah Kim Sun Ja, seorang perempuan yang lahir pada masa penjajahan Jepang. Suatu ketika, Sun Ja remaja yang sehari-hari membantu keluarganya mengelola toko jatuh cinta dengan Koh Han Su.
Hubungan mereka mendapat tentangan karena perbedaan kelas, di mana Koh Han Su berasal dari keluarga berada. Meski begitu keduanya tetap menjalin hubungan hingga akhirnya Sun Ja hamil. Untuk menyelamatkan harga dirinya, ia kemudian dinikahi oleh seorang pendeta bernama Baek Isak dan kemudian pindah ke Jepang. Sayangnya hal itu tidak lantas membuat kehidupan Sun Ja dan Isak menjadi mudah. Sebab mereka malah mendapatkan perlakuan diskriminatif hingga hinaan.
Itu dia 32 rekomendasi drama Korea terbaik sepanjang masa yang bisa menjadi referensi hiburan untuk Sedulur. Nah, agar nonton drama makin seru, jangan lupa sediakan camilan dan minuman favorit sebagai teman nonton.
Sedulur bisa membeli aneka camilan seperti keripik dan makaroni pedas serta minuman ringan dengan harga murah di Aplikasi Super. Tak hanya murah, belanja di Aplikasi Super juga super mudah, lho! Sedulur cukup memesan lewat aplikasi dan barang belanjaan akan dikirim sampai depan rumah.
Praktis bukan? Yuk, langsung unduh Aplikasi Super dan borong aneka camilan serta minuman kesukaanmu!