2. Rumor dari dari TiketX

Manchester United Evening/Instagram/Bruno Mars

Kabar Bruno Mars ke Indonesia juga diperkuat akun X, @tiketXid yang mengunggah sebuah foto siluet dengan sosok seorang pria menggunakan topi fedora dan memegang standing mic. Siluet pria itu tampak seperti Bruno Mars kerap memakai topi fedora sebagai ciri khasnya.

Akun itu tidak menuliskan keterangan apa pun dalam cuitan pada Sabtu (18/11) lalu. Sehingga, netizen menduga akun itu memberikan kode Bruno Mars bakal menyambangi Indonesia untuk tur konsernya.

Meskipun berharap pelantun Just the Way You Are itu betulan konser di Jakarta, netizen juga cemas karena mesti merogoh kantong demi membeli tiket konsernya.

BACA JUGA: Gempar! Konser Coldplay di Indonesia, Antusias Sangat Tinggi