Sudah tahu apa saja jenis-jenis eyelash extension? Ya, eyelash extension atau ekstensi bulu mata merupakan salah satu teknik makeup yang berfokus pada bagian bulu mata untuk membuatnya terlihat lebih panjang dan cantik. Dalam dunia kecantikan sendiri, teknik eyelash extension memiliki berbagai macam jenis. Cari tahu jenis-jenis ekstensi bulu mata tersebut pada artikel ini.
BACA JUGA: 10 Merk Jam Tangan Pria Dibawah 1 Jutaan Terbaik
10 jenis eyelash extension terbaik buat Sedulur
Apa saja rekomendasi 10 jenis eyelash extension agar mata Sedulur semakin elegan? Yuk, cek daftarnya di bawah ini!
1. Korean eyelash
Jenis eyelash extension yang pertama adalah Korean eyelash. Korean eyelash memang sedang booming akhir-akhir ini. Teknik membentuk bulu mata tersebut dikenal luas karena membuat bulu mata tampil alami dan terkesan ringan. Jenis ekstensi ini biasanya lebih tipis dan lebih melengkung daripada eyelash extension pada biasanya. Jadi, bulu mata Sedulur akan tetap terlihat lebih natural.
BACA JUGA: 7 Cara Membersihkan Make Up Pouch Kotor Dengan Mudah!
2. Open lash
Rekomendasi jenis eyelash extension selanjutnya adalah open lash. Sesuai dengan namanya, yang berarti ‘terbuka’, open lash merupakan ekstensi bulu mata yang natural khusus bagi Sedulur bermata kecil. Open lash secara tidak langsung akan membuat tampilan mata lebih besar atau belo. Jenis bulu mata ini menonjolkan bagian tengah mata, dengan menambahkan volume dan panjang di tengah kelopak mata. Bentuknya pun cenderung meruncing ke bawah di setiap ujungnya untuk menciptakan susunan bulu mata yang simetris dan cantik.
3. Cute doll
Cute doll eyelash extension adalah salah satu jenis ekstensi bulu mata yang didesain khusus bagi Sedulur yang menginginkan mata jelita bak boneka. Tekniknya sendiri sama seperti ekstensi lain, namun bulu mata yang tempelkan lebih panjang dan tebal ke bagian tengah mata.
Jelas, tujuannya adalah untuk membuat mata tampak lebih besar dan lebih terbuka, kemudian bulu mata akan diruncingkan sedikit ke arah sudut luar untuk memberikan tampilan yang lebih alami. Cute doll extension ini bisa banget jadi pilihan alternatif bagi mereka yang ingin memiliki mata dengan tampilan lebih muda.
BACA JUGA: 12 Rekomendasi OOTD Kondangan Remaja Casual Simpel
4. Natural
Dianjurkan untuk pemula yang baru pertama kali ingin mencoba eyelash. Ini memberikan kesan seperti bulu mata asli. Natural juga pas untuk yang tidak terlalu suka eyelash terlalu mencolok untuk tampilan sehari-hari.
5. Sexy cat eye
Nah, bagi Sedulur yang ingin mempunyai bulu mata dramatis, seksi, serta cenderung melengkung seperti sayap, tidak ada salahnya untuk mencoba jenis eyelash extension sexy cat eye ini. Teknik ekstensi ini menggunakan bulu mata yang lebih panjang dan lebih tebal ke sudut luar mata supaya memunculkan tampilan mata yang panjang dan terangkat. Sexy cat eye ini cocok banget lho buat Sedulur yang ingin menciptakan penampilan seksi, dramatis, cocok untuk acara khusus atau pesta di malam hari!
BACA JUGA: Perbedaan Lip Tint, Lip Cream dan Lip Gloss Dalam Make Up!
6. Sintetis
Ekstensi bulu mata sintetis adalah opsi lazim yang sering dipesan banyak orang karena harganya cukup murah. Jenis ekstensi ini tersedia dalam berbagai panjang dan gaya. Namun sesuai dengan harganya, ketika memakai jenis ini jangan berharap bahwa hasilnya akan sangat natural seperti bulu mata asli, ya!
7. Russian volume
Rekomendasi selanjutnya adalah Russian volume. Beberapa orang juga ada yang menyebut ekstensi ini dengan volume lash atau 3D lash. Russian volume ini bisa menjadi pilihan tepat bagi Sedulur yang ingin memiliki tampilan bulu mata lebih penuh dan bervolume.
Pemasangannya biasanya menggunakan bulu mata super halus yang jauh lebih tipis daripada ekstensi bulu mata biasa. Dari situ, ekstensi akan dipasang secara banyak pada satu bulu mata alami tanpa merusaknya. Bulu mata Sedulur kemudian akan ditempelkan dengan perekat khusus. Alhasil, tampilan bulu mata bakal terlihat lembut dan penuh.
BACA JUGA: 10 Rekomendasi Skincare Pria Terbaik Paling Mudah Ditemukan
8. Silk lash
Silk lash merupakan jenis extension terbuat dari serat sutra. Biasanya tekstur dari ekstensi ini akan bersifat lebih ringan dan fleksibel daripada bulu mata sintetis. Silk lash dibagi menjadi dua macam, mulai dari silk sintetis yang mempunyai tekstur lebih kaku dengan hasil tetap natural, serta silk premium yang jauh lebih lembut natural namun harganya sedikit lebih mahal.
9. Mink lash
Mink lash extension adalah jenis ekstensi bulu mata semi permanen yang terbuat dari bulu cerpelai (mink, weasel) asli. Jenis ini sangat dikenal luas karena kelembutan bulu mata, rasa yang ringan, dan tampilannya yang begitu natural. Bulu mata mink biasanya tersedia dalam berbagai panjang dan ketebalan. Sedulur bisa memilih untuk menciptakan tampilan bulu mata sesuai keinginan sendiri berdasarkan struktur mata atau struktur wajah.
10. Squirrel
Squirrel merupakan eyelash natural untuk Sedulur yang bermata bulat, alias tidak mempunyai lipatan di kelopak mata. Tampilan bulu mata ini dibuat dengan helai bulu pendek dan kemudian secara bertahap semakin panjang dengan titik tengah menjadi tolok panjangnya. Setelah itu, bulu mata akan secara bertahap dibuat semakin pendek lagi.
Nah Sedulur, itu dia ulasan singkat mengenai rekomendasi 10 jenis eyelash extension agar bulu mata semakin terlihat cantik. Jangan lupa, selain membuat bulu mata tampak elegan, Sedulur juga harus mempercantik diri dengan produk-produk makeup berkualitas, ya!
Sama seperti yang ada di Aplikasi Super, nih! Bukan cuma memenuhi kebutuhan sembako, Sedulur juga bisa lho berbelanja produk-produk makeup yang super lengkap dan super terjangkau di sini.
Nggak percaya? Langsung unduh Aplikasi Super melalui Google Play Store dan buktikan sendiri, deh!