12 Rekomendasi Kopi Rendah Gula, Cocok untuk Diet!

Bagi Sedulur yang memilki rutinitas minum kopi instan kemasan sachet namun ingin memilih kopi rendah gula untuk menjaga asupan kalori harian, sebetulnya kini sudah banyak rekomendasi merk kopi rendah gula yang tersedia di pasaran.  

Sebelum Sedulur menetukan pilihan merk kopi instan rendah gula yang cukup beragam, mari intip terlebih dahulu apa sih sebenarnya yang menyebabkan kandungan gula dalam kopi bertambah? Mari simak penjelasan berikut.

BACA JUGA: 13 Merk Kopi Bubuk Kemasan Terbaik dan Paling Laris 2023

Kandungan kalori pada kopi sachet

kopi rendah gula
Pinterest

Sedulur perlu ketahui, sebetulnya kopi hitam saja tidak mengandung gula. Namun, lain ceritanya jika Sedulur rutin mengonsumsi kopi instan dalam kemasan sachet. Banyak kopi sachet di Indonesia mengandung susu, krimer, dan gula, ataupun perpaduan ketiganya dengan komposisi beragam, sehingga kandungan gula dalam kopi kemasan sachet  terbilang tinggi.

Jika Sedulur sedang menjalankan diet namun sulit menghapus kebiasaan minum kopi sachet, ada baiknya untuk memeriksa ulang kandungan kopi yang biasa Sedulur minum. Satu kopi sachet rata-rata mengandung 15-20 gram gula. Jika Sedulur minum kopi sachet lebih dari sekali dalam setiap harinya, tentu bisa terbayang berapa kandungan gula yang Sedulur nikmati dari segelas kopi instan kemasan sachet.

Manfaat kopi rendah gula

Sedulur, betapa menakjubkannya manfaat kopi tanpa gula atau kopi hitam bagi kesehatan! Berikut adalah beberapa manfaat kopi hitam yang dapat kita rasakan jika dikonsumsi dengan cara yang benar dan jumlah yang tepat:

1. Meningkatkan daya ingat

Manfaat konsumsi kopi rendah gula dapat membantu Sedulur untuk meningkatkan fungsi otak dan mengurangi risiko penyakit demensia, parkinson, dan alzheimer, terutama pada usia lanjut, sehingga meningkatnya daya ingat.

2. Meningkatkan performa olahraga

Kopi rendah gula meningkatkan kadar epinefrin (adrenalin) dalam darah, sehingga dapat meningkatkan performa fisik selama olahraga dan membantu memecah lemak tubuh sebagai sumber energi.

3. Baik menjaga kesehatan hati

Kopi rendah gula pun dapat membantu Sedulur mencegah hepatitis, penyakit hati berlemak, dan sirosis alkoholik dengan menurunkan tingkat enzim hati berbahaya dalam darah.

4. Membersihkan perut

Manfaat kopi pun yang memiliki sifat diuretik bisa membantu mengeluarkan racun dan bakteri melalui urin, sehingga membersihkan perut.

5. Efektif menurunkan berat

Mengkonsumsi kopi rendah gula sebelum berolahraga pun, dapat meningkatkan kemampuan olahraga lebih lama atau lebih banyak. Karena kopi juga dapat meningkatkan metabolisme dan merangsang sistem saraf untuk memecah sel-sel lemak sebagai sumber energi.

Dengan berbagai manfaat ini, kopi rendah gula menjadi minuman yang bermanfaat bagi kesehatan secara keseluruhan. Namun, tetap perlu diingat untuk mengonsumsinya dalam jumlah yang tepat dan tidak berlebihan. Selalu nikmati secangkir kopi dengan bijak dan rasakan manfaatnya untuk kesehatan tubuh kita.

BACA JUGA: Tips Buka Usaha Warung Kopi Rumahan, Untungnya Besar!

Rekomendasi merk kopi rendah gula

The New York Times

Bagi Sedulur yang sulit meninggalkan kebiasaan minum kopi, kini banyak tersedia berbagai merk kopi rendah gula yang bisa Sedulur coba. Atau pun solusi lainnya, Sedulur bisa coba beralih dari kopi kemasan sachet ke kopi hitam tanpa gula. Untuk memudahkan Sedulur menentukan pilihan kopi rendah gula, berikut beberapa rekomendasi merk kopi rendah gula yang bisa Sedulur pilih:

1. Excelso Arabica Gold

Sedulur, Excelso merupakan salah satu merk kopi yang telah menjadi favorit di kalangan mereka yang mengutamakan pola makan sehat dan mengikuti program diet. Selain itu, Excelso dikenal memiliki tingkat keasaman yang rendah, menjadikannya pilihan ideal bagi mereka yang tidak terlalu menyukai rasa kopi yang asam. Salah satu produk unggulan dari Excelso adalah Excelso Arabica Gold.

Keistimewaan lainnya adalah termasuk produk kopi rendah gula, sehingga cocok untuk mendukung gaya hidup sehat dan program penurunan berat badan. Jadi, bagi Sedulur yang menginginkan kopi enak yang tidak hanya memanjakan lidah, tetapi juga cocok untuk program diet, Excelso Arabica Gold jawabannya.

2. Indocafe Fine Blend

Indocafe Fine Blend menjadi salah satu varian produk Indocafe yang mengusung kopi rendah gula, karena produknya merupakan bubuk kopi murni tanpa tambahan bahan pengisi. Dengan tekstur yang halus dan tanpa ampas, Indocafe Fine Blend memberikan pengalaman menyeduh kopi yang tak tertandingi.

Kualitas dan cita rasa kopi Indocafe Fine Blend telah menjadi favorit di hati para penikmat kopi instan. Jadi, jika Sedulur menginginkan kopi instan terbaik dengan cita rasa autentik dan kopi rendah gula, Indocafe Fine Blend bisa menjadi pilihan yang tepat.

3. Tropicana Slim Café Latte

Sedulur, tidak semua orang cocok untuk mengonsumsi kopi, bahkan kopi instan sekalipun. Namun, bagi mereka yang ingin menikmati kopi dengan alternatif yang lebih aman, Tropicana Slim Cafe Latte bisa menjadi pilihan yang tepat. Produk ini adalah kopi rendah gula yang cocok untuk orang-orang dengan kondisi khusus, seperti penderita asam lambung, ibu hamil, dan menyusui.

Keunggulan lain dari Tropicana Slim Cafe Latte adalah rendahnya kandungan kafein, sehingga aman untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes yang harus membatasi konsumsi gula. Dengan kandungan gula yang rendah, produk ini tetap memberikan sensasi nikmatnya kopi tanpa menimbulkan kekhawatiran terhadap lonjakan kadar gula darah.

Tropicana Slim Cafe Latte memberikan kesempatan bagi kamu untuk menikmati secangkir kopi yang aman dan nyaman tanpa harus merasa khawatir terhadap efek samping yang mungkin terjadi. Jadi, bagi Sedulur yang mencari alternatif kopi rendah gula dan rendah kafein, produk ini layak untuk dicoba.

4. Torabika Diet Coffe 3 in 1

Bagi Sedulur penggemar setia Torabika yang sulit berpindah ke produk lain, ada kabar baik! Kini telah hadir varian Torabika Diet Coffee 3 in 1. Dalam satu sachet, produk ini sudah menyajikan campuran kopi instan, krimer manis, dan gula rendah kalori. Sangat praktis untuk disajikan, tinggal seduh dengan air panas, dan kamu tetap bisa menikmati cita rasa kopi yang mantap khas Torabika.

Produk ini memberikan solusi bagi Sedulur yang mengutamakan kesehatan dengan memilih kopi rendah gula. Jadi, bagi para Sedulur pecinta kopi manis yang menginginkan pilihan kopi rendah gula, Torabika Diet Coffee 3 in 1 adalah pilihan yang tepat untuk dinikmati.

5. NESCAFE Classic Kopi Instan Kopi Hitam

Nescafe Classic adalah pilihan sempurna bagi Sedulur pecinta kopi yang menginginkan kemudahan penyajian, cita rasa otentik, dan kopi rendah gula. Kandungannya terbuat dari 100% biji kopi murni dengan proses pengolahan terbaik, bubuk kopi Nescafe dapat dengan mudah larut dalam air panas maupun air dingin.

Keunggulan Nescafe Classic tidak hanya terletak pada kepraktisannya, tetapi juga pada kreativitasnya dalam berbagai kreasi minuman berbasis kopi. Salah satu contoh populer adalah Dalgona Coffee yang menjadi tren saat awal pandemi. Nescafe Classic memungkinkan para penggemar kopi untuk berkreasi dengan mudah dan menciptakan berbagai variasi minuman unik.

6. Kopi Luwak Murni Black Coffe

Salah satu merk kopi rendah gula ini memiliki keistimewaan, yaitu tidak menggunakan gula dalam kemasannya. Cukup dengan menuangkan satu sendok makan kopi dalam cangkir, kemudian seduh dengan 180 ml air panas, maka kopi siap dinikmati.

Selain itu, produk kopi rendah gula ini ini menawarkan aroma kopi yang kuat, memberikan pengalaman nikmat yang tak terlupakan. Salah satu keunggulan kopi ini adalah minimnya ampas, sehingga dapat memberikan kesan yang lebih halus dan nyaman saat dinikmati.

Dengan cita rasa yang khas dan kualitas yang prima, Kopi Luwak Murni Black Coffee menjadi pilihan ideal bagi Sedulur pecinta kopi yang menginginkan pengalaman minum kopi yang istimewa tanpa harus khawatir akan kandungan gula yang berlebihan.

BACA JUGA: 10 Cara Membuat Kopi Susu Enak Seperti Coffee Shop!

7. Kapal Api Spesial

kopi rendah gula
Pinterest

Sedulur, merk kopi rendah gula lainnya yang populer di kalangan pecinta kopi hitam adalah Kapal Api Special. Kapal Api Special bisa menjadi pilihan favorit bagi Sedulur yang menjalani program diet karena dikemas tanpa tambahan gula sama sekali.

Kelebihan lain dari Kapal Api Special adalah harga yang ramah di kantong dan mudah ditemukan di warung-warung. Produk ini menawarkan aftertaste yang cukup tebal, memberikan sensasi nikmat yang berbekas setelah menyeruputnya. Jadi, bagi Sedulur yang mencari pilihan merk kopi rendah gula yang berkualitas tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam, Kapal Api Special adalah jawabannya.

8. HiBO Organic Coffe Black Italian

Kopi organik ini memiliki beberapa keunggulan yang bermanfaat bagi kesehatan Sedulur. Pertama, kadar kafeinnya rendah, sehingga cocok untuk Sedulur yang sensitif terhadap efek samping kafein atau ingin membatasi konsumsi kafein.

Kopi organik HiBO ini juga memiliki tingkat keasaman yang rendah, sehingga sangat cocok untuk Sedulur yang memiliki masalah lambung atau ingin menghindari rasa kopi yang terlalu asam.

Selain manfaat kafein dan tingkat keasaman yang rendah, kopi organik HiBO juga kaya akan antioksidan. Antioksidan berperan penting dalam melawan radikal bebas dan mendukung kesehatan secara keseluruhan.

 9. Equal

Equal Cafe merupakan kopi sachet impor dari Thailand yang diracik tanpa tambahan gula. Keunggulannya terletak pada ragam varian rasa yang populer, memungkinkan kamu untuk menikmati kopi lezat tanpa harus mengkhawatirkan asupan kalori.

Beberapa varian rasa Equal Cafe yang menarik antara lain Classic Espresso, Caramel Latte, Mocha, Matcha Latte, dan Cappuccino. Setiap varian menawarkan cita rasa yang khas dan tentunya dapat memuaskan selera kamu.

Jadi, rasa mana yang menjadi favoritmu? Apakah Classic Espresso yang kuat dan autentik, Caramel Latte yang manis dan lembut, Mocha yang menggabungkan kopi dengan rasa cokelat, Matcha Latte yang unik dengan sentuhan teh hijau, atau Cappuccino yang nikmat dengan perpaduan kopi dan busa susu? Pilihlah varian yang sesuai dengan selera dan nikmati sensasi kelezatan kopi Equal Cafe dalam setiap sajian.

10. JJ Royal Kopi Tubruk

Jika Sedulur menginginkan sensasi minum kopi bercitarasa mewah, JJ Royal Kopi Tubruk adalah pilihan yang tepat. Merk kopi ini cocok untuk diet dan menawarkan citarasa lezat yang tak tertandingi. Kopi JJ Royal menggunakan biji kopi premium yang diproses dengan teliti, memberikan aroma khas yang memikat dan menggoda setiap kali Sedulur menyeduhnya.

Selain rasa yang lezat, kopi JJ Royal juga dikemas tanpa tambahan gula, sehingga cocok bagi Sedulur yang membatasi konsumsi gula. Dengan tingkat kekentalan yang pas, kopi hitam ini tetap rendah kalori, sehingga menjadi pilihan yang tepat bagi para pecinta kopi sejati yang ingin menikmati kopi setiap hari.

11. Owl Coffe

Meskipun telah berdiri sejak 1956 di Singapura, namun Owl Coffe baru diperkenalkan ke berbagai negara pada tahun 1994. Sejak saat itu, merk kopi ini terus berkembang dan mengeluarkan inovasi-inovasi terbaru untuk memenuhi selera lidah masyarakat di setiap negara.

Bagi Sedulur pecinta kopi yang mencari pilihan kopi rendah gula yang lezat dan berkualitas, tidak ada salahnya untuk mencoba produk-produk dari Owl Coffee. Nikmati kelezatan dan inovasi rasa dari merk kopi yang telah mendunia ini, dan hadirkan sensasi kopi yang tak terlupakan dalam setiap sajian.

Owl Coffee selalu menghadirkan varian rasa yang disesuaikan dengan selera lokal di tiap negara. Inovasi ini membuatnya menjadi pilihan favorit bagi banyak orang, dan tidak jarang menjadi salah satu merk kopi rendah kalori yang banyak disukai.

12. TOP Coffe

Top Coffee memiliki dua jenis kopi instan unggulan, yaitu Top Coffee Arabica Blend dan Top Coffee Toraja. Kedua jenis kopi ini menjadi unggulan karena menghadirkan cita rasa asli Indonesia dengan tingkat keasaman yang tinggi dan tekstur yang kental.

Salah satu kelebihan lain dari kedua jenis kopi ini adalah rendah kalori, karena tidak menggunakan gula dalam komposisinya. Hal ini menjadikannya pilihan yang tepat bagi mereka yang ingin menikmati kopi dengan cita rasa autentik tanpa harus khawatir akan asupan kalori berlebih.

Dengan berbagai keunggulan dan variasi rasa yang ditawarkan, Top Coffee menjadi merk kopi yang banyak dicari dan diminati oleh para pecinta kopi di Indonesia. Jadi, bagi para pecinta kopi yang mencari kopi instan rendah kalori dengan cita rasa khas Indonesia, Top Coffee Arabica Blend dan Top Coffee Toraja adalah pilihan yang tepat untuk dinikmati setiap hari.

BACA JUGA: Bisnis Kopi Bubuk yang Menjanjikan Beserta Tips Memulainya

Cara menikmati kopi rendah gula

Eat This Not That

Setelah membahas berbagai merk kopi bebas dan rendah gula, kini saatnya kita mempelajari cara menikmati kopi rendah kalori dengan benar. Pada dasarnya, cara menikmati kopi free sugar sama seperti menikmati jenis kopi lainnya. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Ambil beberapa sendok kopi rendah kalori dan masukkan ke dalam cangkir sesuai selera.
  • Tambahkan sedikit air panas, lalu aduk perlahan hingga kopi tercampur rata tanpa menggumpal.
  • Setelah itu, tambahkan lagi air panas secukupnya sesuai tingkat kepekatan yang diinginkan.
  • Selanjutnya, kopi rendah gula sudah siap dinikmati dengan kenikmatan aromanya.

Jika ingin menguatkan rasa asam dan pahit, Sedulur bisa mencoba menyangrai kopi instan terlebih dahulu di penggorengan dengan api kecil selama 1 sampai 1,5 menit. Selain itu, jika ingin mendapatkan rasa kopi yang lebih kuat, Sedulur bisa menambahkan satu sendok teh barley tea atau sejumput garam ke dalam kopi rendah kalori.

Dengan langkah-langkah yang benar dan sedikit variasi rasa, Sedulur dapat menikmati kopi tersebut dengan cita rasa yang lebih kaya dan memuaskan. Selamat menikmati secangkir kopi rendah gula favorit Sedulur dengan nikmat!

Nah, itulah beberapa merek kopi rendah gula yang telah direkomendasikan bisa menjadi pilihan terbaik untuk Sedulur. Kopi seperti ini memiliki banyak manfaat, antara lain menjaga kadar gula harian, mengandung antioksidan, dan dapat meningkatkan metabolisme tubuh. Efek termogenik dari kafein dalam kopi juga dapat membantu meningkatkan pembakaran lemak.

Semoga Sedulur tetap bisa menikmati secangkir kopi yang memiliki rendah gula tanpa khawatir. Tetap jaga kesehatan dan selamat menikmati kopi yang baik untuk kesehatanmu!