cumi goreng mentega

Cumi goreng mentega merupakan hidangan populer dalam kuliner Indonesia yang terbuat dari bahan dasar cumi-cumi, yang digoreng sampai renyah dan disajikan dengan saus mentega yang kaya rasa.

Proses pembuatannya melibatkan penggorengan cumi yang telah dibersihkan dan dipotong-potong, kemudian disajikan dengan saus mentega yang terbuat dari mentega, bawang putih, dan juga berbagai macam bumbu yang lainnya.

Hidangan yang satu ini memiliki cita rasa yang gurih, creamy, dan sedikit manis, membuatnya menjadi favorit di meja makan. Biasanya disajikan sebagai hidangan utama dalam makanan berat dan sering dihidangkan bersama dengan nasi putih atau nasi goreng.

Ingin merasakan nikmatnya cumi goreng mentega? Langsung saja, simak dan ikuti beberapa varian resep yang ada di bawah ini!

BACA JUGA: 10 Resep Kwetiau Siram Seafood yang Praktis dan Bikin Nagih

1. Cumi goreng crispy mentega

cumi goreng mentega
Freepik/topntp26

Bahan:

Bahan saus:

  • 1 sdm kecap inggris
  • 1 sdm kecap manis
  • 1,5 sdm saus tomat
  • 1/4 sdt lada  
  • 2 sdm saus tiram
  • Garam secukupnya
  • Kaldu bubuk secukupnya

Bahan lain:

  • 1 buah bawang bombay ukuran kecil
  • 2 siung bawang putih, geprek dan cincang halus
  • Margarin secukupnya

Cara membuat:

  • Campurkan semua bahan saus di dalam mangkuk. Aduk rata dan sisihkan.
  • Bersihkan cumi, kemudian potong-potong sesuai selera.
  • Siapkan Tepung Kriuk Cap Opung. Campur dengan air dan buat adonan celup untuk cumi.
  • Panaskan Minyak Goreng Perirasa dalam wajan besar. Biarkan mencapai suhu tinggi dan goreng cumi yang sudah dilumuri tepung.
  • Masak cumi hingga tepungnya berwarna keemasan. Sisihkan.
  • Siapkan pan atau wajan dan panaskan mentega. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
  • Masukkan cumi crispy yang sudah digoreng, tumis sebentar bersama saus mentega.
  • Resep cumi goreng mentega sudah jadi dan siap disajikan!

BACA JUGA: Cara Masak Cumi Asin Balado untuk Temani Buka dan Sahurmu

2. Cumi goreng mentega saus tiram

Freepik/Azerbaijan_stockker

Bahan:

  • 250 gram cumi-cumi
  • 1 ruas jahe, geprek
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1/3 siung bawang bombay
  • 100 ml air
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 sdm margarin
  • 2 sdm saus tiram
  • 2 sdm saus tomat
  • 2 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 5 buah cabai rawit
  • Garam secukupnya

Cara membuat:

  • Cuci bersih cumi, buang tinta serta tulangnya. Potong-potong sesuai keinginan.
  • Iris bawang bombay dan bawang merah, cincang bawang putih, dan belah cabai rawit.
  • Panaskan margarin, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
  • Masukkan cabai rawit, bawang bombay, dan daun jeruk. Aduk hingga setengah layu.
  • Tambahkan saus tomat dan saus tiram, aduk sebentar.
  • Masukkan cumi. Aduk-aduk sampai jadi rata.
  • Tambahkan air, garam, serta kaldu bubuk.
  • Masak sampai matang, tes rasa.
  • Angkat dan sajikan!

BACA JUGA: Resep Udang Saus Teriyaki, Lezat dan Praktis untuk Buka Puasa

3. Cumi tumis mentega

cumi goreng mentega
Freepik/topntp26

Bahan:

  • 350 gram cumi-cumi
  • 1-2 sdt saus tiram
  • 2 sdm mentega
  • 2 sdm minyak goreng
  • Air lemon/jeruk nipis secukupnya

Bumbu halus:

  • 1 sdt ketumbar bubuk
  • 1/2 sdt kunyit bubuk
  • 3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • Daun bawang secukupnya, iris halus
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Lada bubuk secukupnya

Cara membuat:

  • Bersihkan cumi, buang tinta dan kulit, lalu potong potong.
  • Cuci bersih semuanya dan tiriskan, balurkan air lemon, diamkan dulu sekitar 20 menit.
  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus bersama ketumbar dan kunyit sampai harum.
  • Masukkan mentega, dan tunggu sampai meleleh.
  • Masukkan udang dan cumi, masak sebentar.
  • Tambahkan gula, saus tiram, garam, dan juga lada.
  • Masukkan air sedikit, masak hingga matang.
  • Taburi daun bawang, angkat dan sajikan!

Dari beberapa varian resep cumi goreng mentega yang ada di atas, kira-kira mana yang paling menarik? Yang mana pun itu, pastikan untuk mengikuti langkah-langkah dengan benar serta memilih bahan-bahan yang berkualitas.

Sedulur juga tidak perlu khawatir karena bahan-bahan resep kali ini bisa ditemukan dengan mudah di toko kelontong dan di SuperApp.

SuperApp adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Untuk informasi lebih lengkap dan menarik lainnya, Sedulur bisa mengikuti media sosial Instagram SuperApp. Selamat mencoba!