water heater terbaik

Sejak beberapa tahun terakhir, pemanas air atau water heater telah menjadi salah satu peralatan rumah tangga yang dibutuhkan banyak orang. Meski tinggal di wilayah tropis yang identik dengan udara cenderung hangat, nyatanya tidak sedikit masyarakat Indonesia yang membutuhkan water heater. Kabar baiknya, Super punya 15 rekomendasi water heater terbaik 2022 untuk Sedulur.

Rekomendasi water heater ini berasal dari berbagai merek dengan harga yang cukup variatif. Tak hanya itu, ada tiga kategori water heater yang bisa Sedulur pilih, yaitu water heater tenaga gas, listrik, dan surya atau matahari. Penasaran apa saja kelima belas rekomendasi water heater tersebut? Yuk, langsung simak daftar selengkapnya berikut ini.

BACA JUGA: 15 Rekomendasi HP 3 Jutaan Terbaik 2022 Beserta Harganya

Mengenal jenis-jenis water heater terbaik di pasaran

water heater terbaik
Freepik

Sebelum melihat daftar rekomendasi water heater, ada baiknya Sedulur menyimak uraian tentang jenis-jenis water heater terlebih dahulu. Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, secara umum ada tiga jenis water heater atau pemanas air berdasarkan sumber energinya. Ketiga jenis tersebut meliputi pemanas air tenaga gas, listrik, dan surya atau matahari.

-->

Water heater tenaga gas, listrik, dan surya

Dirangkum dari Idea Grid, terdapat beberapa hal yang bisa menjadi pertimbangan Sedulur sebelum memutuskan untuk memilih pemanas air bertenaga gas, listrik, atau surya. Misalnya melihat dari sisi harga produk, pemanas air bertenaga gas cenderung lebih murah.

Sementara jika melihat dari biaya operasional atau biaya yang diperlukan selama menggunakan alat tersebut, ternyata water heater tenaga surya bisa lebih murah. Sebab, Sedulur akan menggunakan tenaga matahari yang gratis. Namun memang harga water heater tenaga surya di pasaran cenderung lebih mahal daripada jenis lainnya.

Di sisi lain, water heater tenaga listrik menawarkan efisiensi yakni dapat memanaskan air dalam waktu singkat. Meski begitu perlu perhatian lebih dalam pemasangannya, terutama terkait instalasi kabel yang menjadi jalannya aliran listrik.

Water heater tangki dan instan (tanpa tangki)

Selain ketiga jenis water heater di atas, ada pula dua kategori lainnya yaitu water heater tangki dan instan. Sesuai namanya, water heater tangki menggunakan tangki pemanas yang berfungsi layaknya penampung yang sekaligus memanaskan air di dalamnya. Bagi Sedulur yang memilih jenis satu ini, penting untuk memperhatikan kapasitas tangki.

Sementara itu, instant water heater atau juga biasa disebut tankless water heater adalah pemanas air yang dapat memanaskan air secara langsung. Sehingga air yang mengalir ketika keran dinyalakan akan langsung dipanaskan oleh alat. Umumnya, instant water heater menawarkan desain produk yang lebih sederhana dan tidak memakan banyak ruang dibandingkan water heater dengan tangki.

BACA JUGA: 12 Rekomendasi Kulkas Samsung Terbaik & Terbaru 2022

Rekomendasi water heater gas

Water heater dengan tenaga gas masih menjadi pilihan banyak orang. Hal ini disebabkan karena instalasi atau pemasangan water heater tenaga gas cenderung sederhana. Selain itu produk pemanas air dengan tenaga gas juga mudah dijumpai di pasaran. Berikut lima rekomendasi water heater tenaga gas terbaik yang bisa Sedulur pilih.

1. Rinnai REU 5CFC

 
water heater terbaik
Rinnai

Harga: mulai dari Rp 1.270.000

Selama ini merek Rinnai lebih dikenal dengan produk kompor gas. Namun ternyata Rinnai juga memiliki water heater yang patut jadi pertimbangan Sedulur. Adalah Rinnai REU 5CFC, water heater dengan tangki yang menggunakan tenaga gas. Mengutip dari laman resmi Rinnai, pemanas air satu ini diklaim memiliki tekanan gas dan air yang rendah. Selain itu, konsumsi gasnya juga cukup irit yakni hanya 0,6 kg per jam. Sementara kapasitas tangkinya ialah 5 liter.

2. Paloma PH 5 RX

Harga: mulai dari Rp 2.400.000

Paloma PH 5 RX merupakan water heater yang dilengkapi dengan teknologi keamanan ODS. Fitur satu ini dapat memutuskan aliran gas secara otomatis jika terjadi masalah pada alat.

Fitur keamanan lain yang ditawarkan adalah overheat limiter yang dapat mencegah kerusakan suku cadang akibat panas berlebihan. Adapula fitur no water supply, yakni sistem pengaman yang dapat menutup aliran gas apabila air tidak mengalir. Selain aman, water heater satu ini juga irit dalam penggunaan gas, yakni hanya menggunakan sekitar 0,7 kg gas per jam.

3. Ariston Fast R

water heater terbaik
Ariston

Harga: mulai dari Rp 1.300.000

Ariston Fast R merupakan water heater atau pemanas air instan dengan tenaga gas. Melalui produk ini, Ariston menawarkan pemanas air yang dapat memanaskan air secara cepat dan aman berkat adanya fitur teknologi 2 Pin. Produk buatan Eropa ini juga dilengkapi fitur anti karat karena memiliki komponen yang terbuat dari tembaga.

4. Wasser WH 506

water heater terbaik
Wasser

Harga: mulai dari Rp 1.300.000

Wasser WH 506 adalah alat pemanas air produksi Wasser yang memiliki fitur ODS System, yaitu fitur yang dapat memutus aliran gas apabila terjadi masalah pada alat. Sehingga dapat mencegah terjadinya risiko korsleting ataupun ledakan. Fitur pengaman lain yang ditawarkan Wasser WH 506 adalah flame failure safety device, overheat protector, water pressure limiter, battery indicator, auto cut-off, dan water filter. Selain aman, water heater ini cukup terbilang irit dalam penggunaan gas, yakni hanya 0,46 kg per jam.

5. Krisbow KGH 6W

Harga: mulai dari Rp 1.400.000

Rekomendasi water heater gas selanjutnya adalah Krisbow KGH 6W. Pemanas air ini memiliki bentuk yang ramping sehingga tidak memakan banyak ruang. Warna putih desain yang cenderung polos juga membuat produk satu ini mudah dipadupadankan dengan desain kamar mandi Sedulur. Selain itu juga memiliki fitur pengatur suhu dan volume air yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.

6. Rinnai REU 15CF

water heater terbaik
Rinnai

Harga: mulai dari Rp 4.000.000

Jika Sedulur membutuhkan water heater dengan kapasitas tangki besar, Rinnai REU 15CF bisa menjadi pertimbangan. Sebab pemanas air satu ini memiliki tangki berkapasitas 15 liter.

Selain punya kapasitas tangki besar, Rinnai REU 15CF juga dilengkapi shower yang dapat menghasilkan air hangat secara langsung. Tak hanya itu, terdapat pula sejumlah fitur keamanan meliputi anti kebocoran gas, anti overheating, anti tekanan berlebihan, dan safety timer.

BACA JUGA: 15 Rekomendasi Dispenser Galon Bawah dan Tips Memilihnya

Rekomendasi water heater listrik

Jenis water heater berikut ini menggunakan listrik sebagai sumber energinya. Umumnya, water heater listrik membutuhkan pasokan energi yang cukup besar, sehingga adanya baiknya Sedulur memastikan terlebih dahulu bahwa daya listrik di rumah mencukupi untuk dipasang alat satu ini. Sementara itu, berikut lima rekomendasi water heater listrik terbaik 2022.

7. Modena UNICA ES 15A3

water heater terbaik
Modena

Harga: mulai dari Rp 1.600.000

Rekomendasi water heater terbaik dan hemat listrik yang pertama adalah Modena UNICA ES 1543. Pemanas air satu ini hadir dengan desain modern dengan dominasi warna putih yang dapat memberikan kesan elegan di kamar mandi Sedulur.

Dikutip dari laman resmi Modena, water heater yang dilengkapi dengan tangki berkapasitas 15 liter ini membutuhkan daya listrik sebesar 350 W. Adapun temperatur air yang dihasilkan adalah kisaran 30 hingga 75 derajat celcius.

Selain itu, Modena UNICA ES 15A3 juga dilengkapi dengan fitur pressure relief valve yang dapat mencegah terjadinya tekanan berlebih pada tangki. Sehingga alat pemanas air ini aman dari risiko ledakan pada tangki.

8. Electrolux Water Heater ComfortFlow 800 2.4kW

water heater terbaik
Electrolux

Harga: mulai dari 4.600.000

Electrolux Water Heater ComfortFlow 800 adalah rekomendasi water heater instant terbaik bagi Sedulur. Sebab, selain dapat menghangatkan air, water heater ini juga dilengkapi dengan aksesori berupa kepala pancuran anti bakteri. 

Water heater satu ini juga cocok untuk Sedulur yang menyukai alat elektronik berteknologi tinggi namun tetap ramah lingkungan. Pasalnya, Electrolux Water Heater ComfortFlow 800 memiliki fitur layar sentuh untuk mengontrol suhu, daya, hingga konsumsi air yang digunakan.

9. Rinnai RES EC010

water heater terbaik
Rinnai

Harga: mulai dari Rp 1.500.000

Rekomendasi water heater terbaik berikutnya adalah Rinnai RES EC010. Pemanas air listrik dari Rinnai ini memiliki tangki dengan kapasitas 10 liter yang terbuat dari titanium enamel. Selain itu juga dilengkapi material Incoloy untuk elemen pemanas air yang memiliki karakteristik anti karat dan anti keropos.

Teknologi Extra Super Sensitive ELCB 10mA pada Rinnai RES EC010 membuat water heater ini memiliki kemampuan untuk memutuskan aliran listrik secara otomatis apabila terjadi kebocoran listrik. Di samping itu juga ada heating element dengan efisiensi tinggi yang membuat water heater ini hemat listrik.

10. Midea D15 02VA

water heater terbaik
Midea

Harga: mulai dari Rp 1.500.000

Midea D15 02VA merupakan water heater listrik dengan tangki berkapasitas 15 liter. Tak hanya punya kapasitas besar, tangki pada Midea D15 02VA juga terbuat dari 3 lapisan titanium sehingga air panas dapat lebih awet tanpa memakan banyak daya.

Tak hanya itu, water heater dari Midea ini juga terbuat dari bahan material hygienize AG+ yang dapat membantu menjaga kebersihan air dari kuman dan bakteri.

11. Aures Smart

water heater terbaik
Ariston

Harga: mulai dari Rp 3.500.000

Selain memproduksi water heater dengan tenaga gas, Ariston juga menawarkan sejumlah produk water heater listrik. Salah satunya adalah Aures Smart dengan daya listrik 2.400 Watt.

Daya listrik besar yang dibutuhkan untuk mengoperasikan alat ini sebanding dengan fitur-fitur canggih yang ditawarkan. Diantaranya adalah teknologi constant temperature dan pengaturan suhu yang praktis. Tak hanya punya fitur yang membuat penggunaan water heater menjadi nyaman, alat ini juga didesain oleh dirancang oleh desainer terkenal Italia, Umberto Palermo. Tak heran, water heater satu ini memiliki desain mewah yang tentunya dapat menambah nilai estetika di kamar mandi Sedulur.

12. Andris 2 Top WiFi 15/30L

water heater terbaik
Ariston

Harga: mulai dari Rp 4.000.000

Produk water heater listrik kedua dari Ariston yang bisa jadi pilihan Sedulur adalah Andris 2 Top WiFi 15/30L. Pemanas air ini memiliki fitur canggih dan disebut sebagai Smart Water Heater pertama di Indonesia. Pasalnya, Andris 2 Top WiFi 15/30L memiliki fitur kendali jarak jauh dengan aplikasi Ariston Net.

Fitur lain yang tak kalah canggih adalah Eco Evo Technology. Fitur satu ini dapat menyediakan air panas secara otomatis sesuai kebutuhan dengan cara merekam kebiasaan waktu mandi dan temperatur air yang digunakan.

BACA JUGA: 10 Rekomendasi Meja Laptop Terbaik untuk Kerja di Rumah

Rekomendasi water heater tenaga surya

Selain water heater gas dan listrik, Sedulur juga dapat mempertimbangkan untuk memilih solar water heater atau water heater bertenaga surya. Berikut tiga rekomendasi solar water heater terbaik yang bisa Sedulur pilih.

13. Modena SH 1513 CE

Modena

Harga: mulai dari Rp 16.000.000

Rekomendasi pertama datang dari merek Modena, yaitu Modena SH 1513 CE. Pemanas air tenaga surya ini memiliki ukuran yang tidak terlalu besar sehingga tidak memakan banyak ruang.

Keunggulan lain dari produk ini terletak pada fitur additional heat rod yang dapat menyimpan cadangan panas sehingga dapat tetap memanaskan air meski cuaca sedang hujan ataupun berawan.

14. Kairos Thermo Direct

Ariston

Harga: mulai dari Rp 20.000.000

Solar water heater selanjutnya adalah Kairos Thermo Direct dari Ariston. Produk buatan Italia ini dilengkapi tabung dengan kapasitas 200 hingga 300 liter. Selain punya tangki berkapasitas besar, Kairos Thermo Direct juga memiliki keunggulan lain yakni pemasangan yang mudah dan tangki berbahan titanium enamel eksklusif yang awet.

15.  Kairos Thermo HF

Ariston

Harga: mulai dari Rp 35.000.000

Terdapat beberapa pilihan Kairos Thermo HF, yakni tangki dengan kapasitas 150 liter, 200 liter, dan 300 liter. Terlepas dari ukuran tangkinya, Kairos Thermo HF menawarkan pemanas air dengan kaca panel kolektor dengan ketebalan 3,1 – 3,2 mm yang telah teruji tahan terhadap hujan es. Selain itu, produk ini juga sudah mendapat sertifikat kualitas kolektor solar atau panas yang diakui Eropa.

Itu dia 15 rekomendasi water heater terbaik yang bisa menjadi referensi untuk Sedulur yang sedang berencana untuk membeli water heater. Selain itu juga telah dipaparkan perbandingan antara water heater dengan tenaga gas, listrik, dan surya termasuk kelebihan dan kekurangannya. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk Sedulur, ya!

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.