Pilihan Sekat Ruangan estetik

Memiliki ruang tamu rumah yang terbatas dan mungil? Maka Sedulur harus mencoba konsep ide sekat ruang tamu kecil berikut ini. Selain bisa menjadi solusi cerdas membuat ruangan di rumah Sedulur semakin luas, sekat ini juga bisa menambah estetika interior rumahmu.

Ada beberapa jenis sekat tembok ruangan yang populer digunakan para arsitek untuk menyiasati kecilnya sebuah ruangan di rumah. Nah, sebelum mencoba menerapkan hal ini sebaiknya Sedulur membaca ulasan dibawah supaya tidak saah pilih dalam menerapkan sekat tembok.

Penasaran model sekat ruang tamu dan harga sekat ruang tamu minimalis modern yang baru tren sekarang ini? Yuk langsung simak ulasan selengkapnya di  bawah.

BACA JUGA : 8 Inspirasi Warna Netral Untuk Interior Ruangan & Penerapannya

1. Sekat ruang tamu kecil dari kayu rotan

sekat ruang tamu kecil
rumah

Model sekat ruang tamu yang pertama adalah menggunakan kayul rotan. Bila kamu memakai kayu rotan, maka pilihlah sekat yang bisa melengkapi dekorasi sebagai aksesoris dan mempunyai fungsi ganda dalam hal aksen. Untuk itu, sekatlah ruangan yang terdiri  dari 3 panel. Namun pastinya dapat dilipat dan tidak menyusahkan kamu saat memakai atau tidak memakainya kembali. Nah, buat kamu yang berminat memakai model sekat lipat, maka pilihlah yang tidak terlalu tinggi. Sebab, dengan sekat terlalu tinggi maka akan memberikan kesan ruang tamu kamu terlihat keci.

2. Sekat ruang tamu jaring

sekat ruang tamu kecil
orami

Bila penggunaan sekat dengan kayu rotan dianggap mainstream, bisa mencoba sekat ruang tamu kecil berbentuk jaring. Desain jaring terlihat sangat mempunyai nilai seni tinggi dan terlihat mewah. Apabila Sedulur memilih sekat model jaring, maka akan mendapatkan banyak hal. Mulai dari ruang tamu akan terkesan lebih luas, lalu estetik dan terakhir nyaman unntuk dipandang.

3. Sekat ruang tamu anyaman lebar

sekat ruang tamu kecil
99co

Sekat ruang tamu minimalis modern berikutnya adalah dengan model kayu anyaman lebar. Desain ini bisa dipakai oleh Sedulur bila memiliki ruang tamu yang berukuran lebar. Sehingga bilamana kamu hanya memiliki ruang tamu kecil, maka malah akan memberikan kesan lebih sempit pada ruangan Sedulur.

4. Sekat ruang tamu enceng gondok

sekat ruang tamu kecil
istanarumahminimais

Selanjutnya ada sekat ruang tamu yang  terbuat dari anyaman enceng gondok. Kita tahu bahwa enceng gondok merupakan tumbuhan hama di sawah atau kolam. Namun untuk mereka yang kreatif,  tanaman enceng gondok dapat dijadikan anyaman untuk sekat ruang tamu lho.  Penggunaan enceng gondok, selain turut serta dalam menghindari pemanasan global, namun menonjolkan kesan bahwa sekat ruang tamu sederhana. Sebab, penggunaan  enceng gondok maka berarti bisa mengurangi penggunaan limbah-limbah lain.

BACA JUGA: 18 Tanaman Hias Indoor yang Sehat dan Mudah Dirawat di Rumah

5. Sekat ruang tamu kecil dari kayu ukir

sekat ruang tamu kecil
olx

Tak kalah keren dari sekat ruang tamu dari bahan enceng gondok, muncul lagi sekat ruang tamu dari kayu ukir. Sedulur dapat mencoba memasang sekat ruang tamu yang terbuat dari kayu ukir jati. Meski terkesan mewah, namun desain ini sangat tepat untuk kamu yang punya ruang tamu kecil. Biasanya desain memakai kayu ukir ini, sangat layak dipakai bagi mereka yang memiliki rumah bergaya entis Jawa. Sebab nuansanya sangat kental akan budaya Jawa.

6. Sekat ruang tamu kayu estetik

sekat ruang tamu kecil
99co

Selanjutnya ada sekat ruang tamu minimalis modern mennggunakan kayu estetik. Sekat  ruang tamu estetik ini bisa menambah tekstur atau sentuhan unik lainnya. Khususnya pada ruangan rumah. Tak hanya itu saja jika kamu memilih model kayu estetik ini, maka kesan luas akan sangat terlihat dengan jelas atau nyata.

7. Sekat ruang tamu kaca ukiran

sekat ruang tamu kecil
ruparupa

Bila tadi penggunaan kayu sebagai bahan utama sekat ruang tamu kecil minimalis,  selanjutnya adalah sekat ruang tamu yang lebih memakai bahan kaca. Ya dalam hal ini kaca yang  dipakai merupakan kaca yang sudah diukir. Menambahkan dinding kaca yang tembus pandang, atau pintu kaca ataupun lipat, adalah solusi terbaik bila memakai sekat ruang tamu model kaca.

Panel kaca yang diukir dan diolah secara kimiawi dan ditambah dengan pipa logam ramping akan memberikan sentuhan industrial pada area ruang tamu. Tidak hanya itu, bila kamu memilih sekat ruang tamu memakai bahan kaca, maka sekat ruang tamu kecil minimalismu akan terlihat lebih elegan dan mewah.

8. Model sekat ruang tamu dengan tempat penyimpanan

sekat ruang tamu kecil
ruagarsitek

Selanjutnya bila kamu memiliki ruangan yang tidak terlalu luas dan tidak mempunyai banyak  tempat penyimpanan, mungkin bisa menggunakan model ini. Sekat ruang tamu kecil seperti ini, tidak akan mengganggu desain dari ruangan yang ada di rumah Sedulur. Dengan kombinasi unit  tertutup pada bagian bawah dan rak terbuka untuk bagian atas, merupakan pilihan yang praktis.  Sebab dengan bentuk seperti ini, akan memungkinkan aliran cahaya tanpa hambatan masuk ke area ruangan.

9. Lemari sekat ruangan

dekoruma

Mungkin sebagian orang belum mengerti fungsi lain dari keberadaan lemari pajangan. Selain untuk menyimpan buku, sebenarnya keberadaan lemari pajangan bisa digunakan untuk sekat ruang tamu sederhana lho.

Lemari ini bisa dipakai sebagai sekat antara ruang  tamu dengan ruang lain. Kamu bisa meletakkan berbagai barang hiasan di lemari sekat ruangan, supaya ruang tamu juga semakin nyaman dan indah ketika dikunjungi orang.

Selain itu, menggunakan lemari kecil setengah dada dengan panjang 1,5 sampai 2 meter juga bisa menjadi solusi sekat ruang tamu lho. Lemari hias minimalis ruang tamu kecil bisa memberikan aksen yang luas di ruang tamu tapi tetap bisa memberikan batas area di rumah.

BACA JUGA: 15 Ide Denah dan Gambar Rumah Minimalis Terbaru di 2022

10. Sekat ruang tamu model pintu lipat

pinhome

Bisa dibilang model pintu lipat merupakan sekat ruang tamu portable alias bisa digeser atau dipindah dengan mudah. Sebab, bahan kayu yang dipakai ringan namun tetap kuat.

Biasanya model sekat ruang tamu jenis ini banyak dipakai oleh beberapa rumah ataupun gedung-gedung besar. Caranya yang mudah dan dapat dibuka sewaktu-waktu maka membuat sekat pintu kayu lipat ini, banyak diminati pelanggan. Tidak Cuma itu, bila memakai  model kayu lipat maka tampilan ruangan bisa terlihat lebih rapi dan minimalis.

11. Sekat ruang tamu bambu

pinhome

Sama halnya penggunaan bahan alam seperti enceng gondok, penggunaan bambu sangat tepat diterapkan pada sekat ruang tamu minimalis modern. Sekat ruangan dari bambu ini tidak membutuhkan luas ruangan yang terlalu besar. Sebab, dapat disusun dari satu bambu berderet saja. Jadi, bila Sedulur yang memiliki  ruangan kecil, maka tak perlu khawatir. Sebab, kamu masih bisa menggunakan model sekat ruang tamu kecil ini.

12. Model partisi sliding door

caribarangonline

Selanjutnya sekat ruang tamu minimalis modern bisa memakai model partisi sliding door. Berbeda halnya dengan sekat ruang tamu pada umumnya yang bisa ditekuk atau dilipat, untuk model ini hanya perlu digeser dengan roda-roda sliding door. Partisi ruangan ini merupakan pintu kayu yang terbuat dari rangka kayu ataupun besi. Dengan tambahan kaca yang transparan pada bagian tengahnya. Sehingga bila kamu memilih model ini, maka ruangan akan tampak lebih rapi dan indah.

13. Partisi rangka kayu

dekoruma

Selanjutnya adalah penggunaan model partisi rangka kayu. Model partisi rangka kayu sangat pas diterapkan pada sekat ruang tamu kecil minimalis. Sesuai bahannya yaitu kayu, maka partisi ini terbuat dari susunan rangka kayu diarahkan vertikal. Sehingga membuat tampilan ruang tamu kamu akan semakin menarik dan modern.  

14. Model sekat ruang tamu memakai tirai

dekoruma

Selain penggunaan bahan kaca, kayu, ataupun bambu, sekat ruang tamu sederhana berikutnya adalah penggunaan kain tirai. Dengan menggunakan bahan tirai, maka biaya yang akan dikeluarkan oleh Sedulur akan lebih sedikit dan pemasangannya akan jauh lebih mudah dibandingkan dengan jenis sekat lainnya.

BACA JUGA: Mengenal Keunikan Rumah Adat Honai Asal Papua & Jenisnya

15. Model sekat ruang tamu dengan aquarium

ruparupa

Bila dianggap penggunaan sekat ruang tamu berbahan kaca, kayu dan bambu terlalu membosankan, mungkin bisa meletakan aquarium. Selain memberikan kesan segar dan alami, keberadaan aquarium mampu menciptakan keindahan area ruang tamu.

16. Penggunaan partisi rak buku

popbela

Sebagai orang yang gemar membaca buku atau kerap dinamakan kutu buku, rasanya kamu bisa menempatkan rak buku pada area ruang tamu yang kecil atau besar. Sebab, keberadaan rak buku sebenarnya bisa dijadikan sekat ruang tamu sederhana.

17. Model sekat kayu gaya artistik

desainrumah

Berikutnya ada model sekat ruang tamu dengan gaya artistik. Sekat kayu ramping berikut menonjolkan model yang orisinal dan segar dipandang. Sebab, gaya artistik ini merupakan gabungan antara kotak dan garis pada sisi kanan serta memercikan  kesan artistik di dalam rumah kamu.

BACA JUGA: 14 Inspirasi Desain Plafon Minimalis Terbaik & Terbaru 2022

18. Partisi ruangan gaya kompartemen

sekat ruang tamu kecil
rumah123

Kita telah memasuki pembahasan terakhir mengenai sekat ruang tamu kecil minimalis. Dan di sini menawarkan model partisi ruangann gaya kompartemen. Sekat ruangan yang menyerupai  kompartemen ini bisa kamu gunakan pula dalam meletakkan TV kamu. Bagaimana sangat praktis bukan.

Selanjutnya, berapa harga sekat ruang tamu minimalis modern? Ya jika tergantung bahan baku pembuatannya dan tingkat kesulitan dalam pembuatannya, maka bisa dihargai sebesar Rp 1.500.000 – Rp 3.000.000

Demikian ulasan mengenai model sekat ruang tamu kecil yang berhasil dihimpun oleh tim Aplikasi Super. Bagaimana kamu tertarik memilikinya, maka segeralah pesan di toko mebel terdekat dan hiasi rumahmu denga sekat minimalis dan elegan.

Sedulur yang membutuhkan sembako, bisa membeli di Aplikasi Super lho! Sedulur akan mendapatkan harga yang lebih murah dan kemudahan belanja hanya lewat ponsel. Yuk unduh aplikasinya di sini sekarang.

 Sementara Sedulur yang ingin bergabung menjadi Super Agen bisa cek di sini sekarang juga. Banyak keuntungan yang bisa didapatkan, antara lain mendapat penghasilan tambahan dan waktu kerja yang fleksibel! Dengan menjadi Super Agen, Sedulur bisa menjadi reseller sembako yang membantu lingkungan terdekat mendapatkan kebutuhan pokok dengan mudah dan harga yang lebih murah.