urutan film pirates of the caribbean

Apakah Sedulur sudah tahu urutan film Pirates of the Caribbean? Film western bertemakan bajak laut yang dibintangi oleh selebriti ternama, Johnny Depp dan juga beberapa aktor terkenal lainnya. Hingga saat ini, film tersebut telah mempunyai total 6 sekuel.

Pirates of the Caribbean sendiri merupakan serial film petualangan fantasi dan supranatural yang diproduksi oleh Jerry Bruckheimer, berdasarkan pada atraksi taman hiburan di Walt Disney. Serial film ini berfungsi sebagai komponen paling utama dalam franchise media eponymous.

Sebagian besar, cerita dari serial Pirates of the Caribbean ini ditulis oleh Terry Rossio dan Ted Elliott, tepatnya untuk film pertama hingga keempat. Sementara untuk seri kelima dan keenam, mereka melibatkan penulis lain, seperti Jeff Nathanson dan Craig Mazin.

Seluruh alur film Pirates of the Caribbean ini berjalan dalam dunia fiksi saat zaman keemasan bajak laut, berlatar di Karibia. Nah, karena sudah ada 6 film, mungkin Sedulur sedikit bingung dengan urutan Pirates of the Caribbean, bukan? Jadi jika ingin nonton maraton, berikut ini urutannya!

BACA JUGA: 45+ Rekomendasi Anime 90an Terbaik yang Wajib Ditonton!

1. Pirates of the Caribbean: The Curse of the Black Pearl (2003)

Parade

Pirates of the Caribbean: The Curse of the Black Pearl adalah perpaduan antara petualangan yang mendebarkan dengan unsur-unsur komedi dan supernatural. Johnny Depp memerankan karakter Jack Sparrow dengan kharismanya yang memukau, menjadikan film ini sukses besar di seluruh dunia.

Pirates of the Caribbean: The Curse of the Black Pearl menjadi film pembuka dari franchise Pirates of the Caribbean yang rilis pada tahun 2003 dan disutradarai oleh Gore Verbinski. Seperti yang telah diketahui, seri film Pirates of the Caribbean benar-benar menjadi franchise yang sangat sukses di dunia.

Detail film:

  • Judul            : Pirates of the Caribbean: The Curse of the Black Pearl
  • Sutradara      : Gore Verbinski
  • Tanggal rilis  : 28 Juni 2003 (Amerika)
  • Cerita            : Ted Elliott; Terry Rossio; Jay Wolpert; Stuart Beattie
  • Serial film     : Pirates of the Caribbean
  • Bahasa         : Inggris
  • Pemeran       : Johnny Depp, Geoffrey Rush, Jack Davenport, Jonathan Pryce, Keira Knightley, Orlando Bloom

Sinopsis:

Kisah dimulai pada saat Kapten Jack Sparrow (Johnny Depp), seorang bajak laut yang ceroboh, tiba di sebuah pelabuhan yang bernama Port Royal. Jack memiliki niat untuk mencuri kapal dan kemudian memulai petualangan yang baru.

Akan tetapi, rencananya terganggu ketika dia bertemu dengan Elizabeth Swann (Keira Knightley), seorang putri Gubernur Swann (Jonathan Pryce) yang benar-benar dia cintai sejak kecil. Saat itu, Elizabeth secara tidak sengaja memegang sebuah medali aztec yang dia miliki.

Oleh karena it, Elizabeth menjadi target utama dari geng bajak laut berbahaya yang dipimpin oleh Kapten Hector Barbossa (Geoffrey Rush). Medali tersebut merupakan bagian dari harta legendaris yang konok memiliki kutukan.

Kutukan tersebutlah yang telah mengubah Kapten Barbossa dan seluru kru kapalnya menjadi makhluk tak bisa mati yang hidup abadi. Kendati demikian, mereka harus hidup sebagai makhluk terkutuk yang tenggelam di dalam kehidupan yang tak bernyawa.

Jack Sparrow bersama seorang pandai besi yang diam-diam mencintai Elizabeth, Will Turner (Orlando Bloom), mereka kemudian bersatu untuk menyelamatkan Elizabeth dan menghadapi para bajak laut terkutuk di atas kapal Black Pearl.

Menariknya, Black Pearl sendiri sebenarnya adalah kapal miliki Jack Sparrow yang dicuri oleh Barbossa. Karena itulah, Jack Sparrow benar-benar semangat dalam misi ini. Nah, mereka harus menemukan cara untuk memecahkan kutukan tersebut, sebelum para kru Black Pearl yang terkutuk mengamuk di lautan.

2. Pirates of the Caribbean: Dead Man’s Chest (2006)

Digital Spy

Pirates of the Caribbean: Dead Man’s Chest sekuel dari film Pirates of the Caribbean: The Curse of the Black Pearl. Film ini masih disutradarai oleh Gore Verbinski dan kembali dibintangi oleh Johnny Depp sebagai Kapten Jack Sparrow.

Pastinya Pirates of the Caribbean: Dead Man’s Chest juga menghadirkan banyak aksi, humor, serta efek memukau, menjadikannya salah satu film terlaris dalam franchise Pirates of the Caribbean.

Detail film:

  • Judul            : Pirates of the Caribbean: Dead Man’s Chest
  • Sutradara      : Gore Verbinski
  • Tanggal rilis  : 24 Juni 2006 (Amerika)
  • Cerita            : Ted Elliott; Terry Rossio
  • Serial film     : Pirates of the Caribbean
  • Bahasa         : Inggris
  • Pemeran       : Johnny Depp, Orlando Bloom, Keira Knightley, Bill Nighy, Stellan Skarsgård, Jack Davenport, Kevin McNally, Jonathan Pryce, Tom Hollander, Naomie Harris

Sinopsis:

Cerita dimulai dengan Kapten Jack Sparrow yang berusaha untuk melarikan diri dari hutangnya kepada Davy Jones (Bill Nighy), seorang kapten kapal hantu terkutuk yang bernama “Flying Dutchman.” Davy Jones mengklaim hak atas jiwa Jack sebagai bagian dari perjanjian yang mereka buat.

Akan tetapi, Jack selalu berusaha mencari cara untuk bisa membebaskan dirinya dari hutang tersebut. Sementara itu, Will Turner (Orlando Bloom) dan Elizabeth Swann (Keira Knightley) kini sedang berada di penjara karena telah membantu Jack Sparrow di film sebelumnya.

Mereka berdua bertekad untuk menemukan dan juga menyelamatkan Jack. Menariknya, mereka juga ditemani oleh Kapten Hector Barbossa (Geoffrey Rush), yang ternyata telah bangkit dari kematian. Di saat yang sama, mereka berusaha untuk menemukan dan menguasai Heart of Davy Jones.

Heart of Davy Jones adalah organ jantung yang dibutuhkan untuk bisa mengendalikan Davy Jones dan juga membebaskan diri dari perjanjian dengannya. Heart of Davy Jones menjadi incaran banyak pihak, termasuk East India Trading Company pimpinan Lord Cutler Beckett (Tom Hollander).

Kisah dalam film ini memang dihiasi dengan petualangan yang penuh intrik, pertarungan laut yang epik, serta makhluk-makhluk laut yang aneh. Para tokoh utama harus berhadapan dengan berbagai tantangan dan juga keputusan yang sulit, termasuk memilih antara ambisi pribadi dan cinta.

3. Pirates of the Caribbean: At World’s End (2007)

IMDb

Pirates of the Caribbean: At World’s End menjadi installment ketiga dalam seri film Pirates of the Caribbean, yang dirilis pada tahun 2007. Film ini juga disutradarai oleh Gore Verbinski dan sekali lagi dibintangi oleh Johnny Depp sebagai Kapten Jack Sparrow.

Pirates of the Caribbean: At World’s End menghadirkan banyak aksi epik yang penuh dengan intrik, pengkhianatan, dan juga persahabatan. Film ini menggabungkan banyak alur cerita dan karakter dalam dua film sebelumnya, dan menawarkan penyelesaian epik untuk trilogi Pirates of the Caribbean.

Detail film:

  • Judul            : Pirates of the Caribbean: At World’s End
  • Sutradara      : Gore Verbinski
  • Tanggal rilis  : 23 Mei 2007 (Amerika)
  • Cerita            : Ted Elliott, Terry Rossio, Jerry Bruckheimer
  • Serial film     : Pirates of the Caribbean
  • Bahasa         : Inggris
  • Pemeran       : Johnny Depp, Keira Knightley, Bill Nighy, Orlando Bloom, Geoffrey Rush, Jack Davenport, Stellan Skarsgård, Chow Yun-Fat, Kevin McNally, Lee Arenberg, Mackenzie Crook, Tom Hollander, Naomie Harris, Jonathan Pryce, Ghassan Massoud

Sinopsis:

Cerita diawali dengan Kapten Jack Sparrow yang sedang tertahan di Dunia Mati setelah peristiwa di yang terjadi di film sebelumnya, Pirates of the Caribbean: Dead Man’s Chest. Di dunia tersebut, Jack terus berusaha untuk bisa menemukan jalan keluar dan kembali ke dunia nyata.

Sementara itu di dunia manusia, armada East India Trading Company yang ada di bawah komando Lord Cutler Beckett (Tom Hollander), terus berusaha untuk membersihkan para bajak laut dari dunia. Mereka terus membantai para bajak laut yang mereka temui di lautan.

Elizabeth Swann (Keira Knightley), Will Turner (Orlando Bloom), dan Kapten Hector Barbossa (Geoffrey Rush) pun bergabung dengan pasukan bajak laut yang ada di bawah kendali Kapten Sao Feng (Chow Yun-fat) untuk melawan kekuatan East India Trading Company.

Hal ini mereka lakukan demi memiliki tujuan yang sama, yakni menghentikan Beckett dan Davy Jones (Bill Nighy) yang ingin menguasai lautan dan memerintahnya. Petualangan pun membawa mereka ke berbagai tempat, termasuk Dunia Mati, Singapura, dan Pertemuan Brethren Court.

Nah, Pertemuan Brethren Court sendiri adalah pertemuan di mana para kapten bajak laut berkumpul dan bersatu untuk menghadapi ancaman yang datang. Mereka harus mencari peta yang dapat membawa mereka ke tepi dunia, yakni tempat pertempuran terakhir akan dilangsungkan.

4. Pirates of the Caribbean: On Stranger Tides (2011)

Little Worlds

Pirates of the Caribbean: On Stranger Tides dirilis pada tahun 2011, dan merupakan installment keempat dalam serial film Pirates of the Caribbean. Film ini disutradarai oleh Rob Marshall dan kembali dibintangi oleh Johnny Depp sebagai Kapten Jack Sparrow.

Walaupun tidak melanjutkan cerita trilogi sebelumnya secara langsung, namun film ini tetap menampilkan humor dan karakteristik yang khas dari Kapten Jack Sparrow. Film ini juga memperkenalkan sejumlah karakter baru dan menghadirkan twist benar-benar mengejutkan dalam pencarian Fountain of Youth.

Detail film:

  • Judul            : Pirates of the Caribbean: On Stranger Tides
  • Sutradara      : Rob Marshall
  • Tanggal rilis  : 7 Mei 2011 (Amerika)
  • Cerita            : Ted Elliott, Terry Rossio
  • Serial film     : Pirates of the Caribbean
  • Bahasa         : Inggris
  • Pemeran       : Johnny Depp, Penélope Cruz, Ian McShane, Geoffrey Rush, Kevin McNally

Sinopsis:

Kapten Jack Sparrow menemukan dirinya terlibat dalam pencarian sumber keabadian yang disebut dengan Fountain of Youth (Sumber Keabadian). Pencarian tersebut membawanya ke wilayah Spanyol, di mana dia bertemu dengan seorang perempuan misterius bernama Angelica (Penélope Cruz).

Angelica mengaku jika dia adalah mantan kekasih Jack, kemudian memaksa Jack untuk bergabung dengan awak kapal “Queen Anne’s Revenge” yang dipimpin oleh Blackbeard (Ian McShane). Blackbeard sendiri dikenal sebagai seorang bajak laut yang kejam dan ahli dalam sihir hitam.

Fokus kisah yang ada pada film ini memang lebih pada pencarian Fountain of Youth, persaingan antara kapal para bajak laut, dan juga upaya untuk mengalahkan Blackbeard. Sementara itu, Will Turner (Orlando Bloom) dan Elizabeth Swann (Keira Knightley) tidak muncul dalam film ini.

Namun tidak usah khawatir, Kapten Hector Barbossa (Geoffrey Rush) kembali dimunculkan dengan motifnya sendiri untuk mencari Fountain of Youth. Pencarian untuk Fountain of Youth pun membawa para karakter ke berbagai tempat, termasuk gua-gua bawah tanah hingga pulau-pulau terpencil.

Mereka harus menghadapi berbagai macam halangan dan rintangan, termasuk dengan makhluk laut mitologi dan juga persaingan yang intens antara bajak laut dan armada Spanyol yang juga berusaha untuk menguasai kekuatan sumber keabadian tersebut.

5. Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales (2017)

urutan film pirates of the caribbean
Vanity Fair

Urutan film Pirates of the Caribbean yang berikutnya berjudul Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales. Film yang dirilis pada tahun 2017 ini, merupakan installment kelima dalam seri film Pirates of the Caribbean, dan juga dikenal sebagai “Pirates of the Caribbean: Salazar’s Revenge” di beberapa wilayah.

Kembalinya beberapa elemen dan juga karakter klasik dari seri sebelumnya sambil memperkenalkan karakter baru tentunya sangat seru. Seiring dengan cerita tentang kutukan laut dan kekuatan legendaris, film ini juga membawa elemen perjalanan keluarga dan hubungan ayah-anak yang kuat melalui kisah Henry Turner dan ayahnya Will Turner.

Detail film:

  • Judul            : Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales
  • Sutradara      : Joachim Rønning, Espen Sandberg
  • Tanggal rilis  : 26 Mei 2017 (Amerika)
  • Cerita            : Jeff Nathanson
  • Serial film     : Pirates of the Caribbean
  • Bahasa         : Inggris
  • Pemeran       : Johnny Depp, Javier Bardem, Brenton Thwaites, Kaya Scodelario, Kevin McNally, Geoffrey Rush

Sinopsis:

Kapten Jack Sparrow mendapati dirinya berada di dalam situasi yang sulit ketika bekas musuhnya, Kapten Armando Salazar (Javier Bardem) dan seluruh kru bajak lautnya yang terkutuk berhasil melarikan diri dari Dunia Mati.

Salazar dan kru bajak lautnya masuk ke Dunia Mati berkat perangkap yang dibuat oleh Jack Sparrow. Dan sekarang mereka berusaha untuk memburu serta memusnahkan seluruh bajak laut yang ada di dunia, dan membalaskan dendamnya atas Jack Sparrow.

Jack pun memulai pencarian untuk menemukan Trident of Poseidon (Trisula Poseidon), artefak legendaris yang punya kekuatan untuk mengendalikan laut dan menghapus semua kutukan laut yang ada. Dalam pencarian ini, dia dibantu oleh beberapa orang.

Mulai dari Carina Smyth (Kaya Scodelario), seorang ilmuwan muda yang memiliki pengetahuan tentang benda tersebut, putra Will Turner (Orlando Bloom), Henry Turner (Brenton Thwaites), dan juga Elizabeth Swann (Keira Knightley).

Sementara itu, Kapten Hector Barbossa (Geoffrey Rush) juga turut bergabung ke dalam misi pencarian ini. Akan tetapi, seperti biasanya, Barbossa mempunyai motif dan tujuannya sendiri dalam mengejar Trident of Poseidon.

6. Film keenam tanpa judul (TBA)

urutan film pirates of the caribbean
Devdiscourse

Film keenam dari rangkaian franchise Pirates of the Caribbean ini disutradarai oleh Joachim Rønning. Sesaat sebelum merilis seri keempat yakni On Stranger Tides, Disney mengumumkan rencana mereka untuk membuat film kelima dan keenam dari seri Pirates of the Caribbean secara berturut-turut.

Akan tetapi, pada akhirnya hanya film kelima saja yang berhasil dikembangkan. Pada Maret 2017, sutradara Joachim Rønning menyatakan jika Dead Men Tell No Tales hanya awal dari petualangan akhir. Dia menegaskan jika film yang kelima ini bukan film terakhir dari serial Pirates of the Caribbean.

  • Pengembangan film keenam

Pada bulan September 2017, produser Jerry Bruckheimer mengindikasikan jika film Pirates of the Caribbean lainnya masih dalam tahap pengembangan. Kemudian pada Oktober 2017, Kaya Scodelario menyatakan bahwa dia juga telah menandatangani kontrak untuk kembali dalam film keenam.

Tidak lama kemudian, Joachim Rønning dipastikan akan menyutradarai film keenam dari seri ini. Bahkan Disney juga telah mengumumkan bahwa Ted Elliott dan Craig Mazin yang akan menulis Pirates of the Caribbean 6. Pada Mei 2020, Bruckheimer mengatakan jika draf skenario pertama untuk film ini akan segera selesai.

  • Kegagalan perilisan film keenam

Namun pada tanggal 20 April 2022, selama persidangan pencemaran nama baik terhadap mantan istrinya Amber Heard, Johnny Depp menyatakan jika dia sudah tidak tertarik untuk ikut andil dalam film Pirates of the Caribbean yang berikutnya.

Johnny Depp mengatakan jika hubungannya dengan Disney menjadi tegang, setelah pihak Walt Disney mengeluarkannya dari waralaba sebelum putusan dalam kasus tersebut dikeluarkan. Walaupun pada akhirnya Johnny terbukti tidak bersalah, namun keputusannya tidak berubah.

Film Pendek dan Spin-off

urutan film pirates of the caribbean
US Weekly

Selain kelima seri film yang sudah dijelaskan sebelumnya, kisah Pirates of the Caribbean ternyata juga mempunyai film pendek serta spin-off yang telah dirilis. Nah, di bawah ini merupakan penjelasannya secara lanjut.

1. Short Film – Tales of the Code: Wedlocked (2011)

Tales of the Code: Wedlocked adalah film pendek yang dirilis pada 18 Oktober 2011. Film tersebut merupakan prekuel dari The Curse of the Black Pearl, yang terinspirasi dari adegan lelang di atraksi Disneyland.

Dua dara percaya jika mereka berdua telah bertunangan dengan Jack Sparrow. Namun secara diam-diam dia justru menukarnya dengan juru lelang untuk mendapatkan topi mewah. Mereka mengira bahwa juru lelang mengumpulkan uang untuk mereka. Padahal sebenarnya mereka dijual sebagai pengantin kepada orang dengan penawar paling tinggi.

Film pendek yang satu ini menampilkan beberapa perompak veteran yang mengulangi di film sebelumnya, seperti Giselle (Vanessa Branch), Scarlett (Lauren Maher), dan Cotton (David Bailie). Selain itu, ada pula beberapa karakter baru seperti Oona (Dale Dickey) dan sosok John Vickery sebagai juru lelang.

2. Film spin-off

Film spin-off dari Pirates of the Caribbean yang dipimpin oleh kaum wanita ini diumumkan pada Juni 2020 lalu. Film ini akan dibintangi oleh salah satu artis yang sedang naik daun, Margot Robbie dengan penulis skenarionya adalah Christina Hodson.

Bisa dibilang jika film ini terpisah dari film keenam yang juga sedang dikembangkan. Akan tetapi, pada November 2022, Margot Robbie justru mengatakan bahwa proyek ini tidak akan berjalan. Bruckheimer selaku produser film, kemudian berbagi informasi di bulan yang berikutnya.

Namun tidak usah khawatir, Bruckheimer menyampaikan bahwa proyek ini tidak mati secara resmi. Hanya saja, mereka sedang memprioritaskan untuk sekuel keenam dari Pirates of the Caribbean.

Sekian dulu pembahasan mengenai urutan film Pirates of the Caribbean dari awal dari akhir. Seperti yang telah dikatakan, jika seri ini menjadi salah satu franchise paling laris di dunia.

Walaupun untuk film keenamnya yang belum ada kejelasan, namun paling tidak lima film utama yang ada tentu mampu memberikan pengalaman yang seru dan menarik seputar petualangan bajak laut.