Sinopsis The Silent Sea

Serial original Netflix Korea yang resmi rilis setelah Squid Game dan Hellbound adalah The Silent Sea. Film satu ini disutradarai oleh Choi Hang Yong. Dengan sinopsis The Silent Sea yang sangat menarik karena mengangkat drama mystery thriller, banyak penikmat film yang selalu menunggu kehadiran season lanjutan film ini. Apalagi The Silent Sea menjadi drama Korea terbaru yang dibintangi oleh aktor dan aktris terkenal Korea seperti Gong Yoo, Bae Doona, Lee Joon, Lee Mu-saeng, Kim Sun-young, dan masih banyak lagi.

Salah satu fakta yang menarik dari drama ini adalah proses pembuatan sebelumnya. Memiliki cerita yang kuat, ternyata film ini terinpsirasi dari film pendek The Sea of Tranquilty. Lantas seperti apa sinopsis The Silent Sea yang diproduseri oleh aktor Jung Woo Sung ini? Mari simak ulasannya di bawah ini!

BACA JUGA: 7 Fakta Unik Drakor Mask Girl yang Lagi Ramai di Netflix 2023

Sinopsis The Silent Sea

Sinopsis The Silent Sea
Netflix

The Silent Sea merupakan drama bergenre thriller horor sci-fi yang berlatar masa depan, di mana penggurunan telah membuat bumi kekurangan makanan dan air. Sebuah tim khusus ditugaskan untuk mengambil sampel misterius dari stasiun penelitian yang ditinggalkan di bulan. Bae Doo Na berperan sebagai Dr. Song Ji An, ahli astrobiolog yang bergabung dengan tim dengan bertekad untuk mengungkap kebenaran di balik kecelakaan di stasiun penelitian Basis Balhae yang ditinggalkan di bulan.

Gong Yoo berperan sebagai Han Yoon Jae, Kapten Penjelajah yang memimpin misi berat berdasarkan informasi terbatas. Dia menempatkan keselamatan anggota timnya di atas segalanya dan tidak ragu untuk mengorbankan dirinya sendiri. Akan tetapi, karena dia memprioritaskan tugas mengumpulkan sampel daripada kecelakaan di masa lalu, dia bertemu dengan Dr. Song Ji An. Lee Joon berperan sebagai Ryoo Tae Seok, insinyur utama yang merupakan mantan anggota elit Kementerian Pertahanan Nasional. Dia mengajukan diri untuk misi berbahaya untuk melarikan diri dari lingkungan yang sangat toxic.

Misi Misterius ke Bulan

Sinopsis The Silent Sea
Netflix

Namun, suatu insiden membuatnya ditinggalkan di sana sekitar lima tahun hingga Nuri 11 diterbangkan ke sana. Kendati demikian, hanya sedikit informasi yang diketahui Kapten Han Cs mengenai sampel, serta situasi di Stasiun Balhae. Mereka pun akhirnya terbang untuk misi dari SAA. Tim Kapten Han juga terdiri dari Ryu Tae-suk (Lee Joon) kepala teknisi Nuri 11, kemudian. Dokter Hong (Kim Sun-young) yang menjadi satu-satunya tim medis di sana.

Gong Soo-hyuk (Lee Mu-saeng) juga ikut untuk menjadi kepala tim keamanan. Sang adik, Gong Soo-chan (Jung Soon-won), tutur ikut menjadi teknisi sistem. Kim Sun (Lee Sung-wook) merupakan pilot Nuri 11. Beberapa orang lainnya, seperti E1 dan E2, juga menjadi bagian dari yang terbang ke Stasiun Balhae. Misi yang awalnya berjalan lancar berubah mencekam setelah pesawat luar angkasa mereka harus mendarat darurat di bulan sebelum mencapai tujuan.

Saat tiba di Stasiun Balhae, mereka terkejut karena menemukan banyak jenazah manusia yang mati misterius, serta munculnya sebuah sinyal kehidupan yang mendekat dan akhirnya membuat kekacauan. Mereka langsung menyadari bahwa Stasiun Balhae diselubungi berbagai misteri. Di tengah kekacauan itu, Song Ji-an mulai meragukan pernyataan SAA soal Stasiun Balhae ditutup akibat kecelakaan.

Ending Cerita yang Menegangkan

Sinopsis The Silent Sea
Netflix

Di ending episode 8, setelah berkonfrontasi dengan Kapten Ryoo Tae-seok yang berkhianat, kru Kapten Han hanya tinggal tersisa dirinya, Dr. Song, Dr. Hong, ditambah dengan Luna. Saat sampai ke ruangan terakhir untuk keluar dari Stasiun Balhae yang dibanjiri Lunar Water, Kapten Han melihat pesan error pada sensor pintu ruangan tempat dia dan krunya bersembunyi. Saat yang lain sudah masuk ke dalam ruangan, Kapten Han menyadari bahwa dia harus mengunci pintunya dari luar ruangan secara manual.

Jika Sedulur mencari drama Korea penuh ketegangan dan cerita yang unik, maka sinopsis The Silent Sea ini bisa jadi salah satu alternatif hiburanmu. Jadi tidak perlu berlama-lama lagi, langsung saja siapkan laptop atau ponselmu, dan tonton The Silent Sea sekarang juga. Awas banyak plot twist yang akan membuatmu tercengang di tiap episodenya!