sinopsis a man called otto

Sudah nonton film A Man Called Otto (2022), Sedulur? Ya, film ini sempat ramai diperbincangkan beberapa waktu yang lalu. Pasalnya, banyak netizen yang menyebutkan bahwa film yang dibintangi oleh Tom Hanks tersebut termasuk ke dalam salah satu film genre komedi-drama yang begitu kocak namun tetap menyentuh hati.

Bagaimana tidak? Film rilisan 29 Desember 2022 tersebut dengan apik menceritakan perjuangan seorang kakek yang harus hidup sendiri menghadapi kenyataan pahit hidup, berkutat dengan masalah mental, namun bertemu tetangga baru yang membuat dirinya berubah.

Pasti penasaran kan dengan sinopsis A Man Called Otto ini? Yuk, coba cari tahu seperti apa cerita Otto Anderson dalam menjalani kehidupan barunya bersama tetangga super kocak berikut!

BACA JUGA: Review After Ever Happy, Cinta Dalam Hubungan Toxic

Sinopsis A Man Called Otto (2022)

Berikut ini adalah sinopsis singkat dari film yang dibintangi oleh Tom Hanks tersebut. Selamat membaca, Sedulur!

BACA JUGA: Sinopsis Lengkap Bayi Ajaib (2023), Film Horor Legendaris Indonesia!

Otto Anderson, pria tua yang kehilangan semangat hidup

sinopsis a man called otto
Cultura Magazine

Dalam sinopsis film A Man Called Otto, diceritakan terdapat seorang pria tua bernama Otto Anderson (Tom Hanks) yang tinggal di pinggiran Kota Pittsburgh, Pennsylvania. Setelah pensiun dari perusahaan baja dan ditinggal istrinya meninggal dunia, Otto menghabiskan masa tuanya seorang diri di rumah kecil pinggir kota.

Otto dikenal luas oleh tetangganya sebagai seorang kakek pemarah yang tidak lagi memiliki tujuan hidup setelah ditinggal sang istri. Bahkan, Otto pun siap untuk mengakhiri hidupnya karena sudah lama mengidap gangguan kesehatan mental yang cukup serius.

Dalam menjalani aktivitas sehari-harinya, Otto adalah pribadi yang sangat disiplin, bahkan mempunyai rutinitas yang itu-itu saja serta tidak bisa diganggu gugat. Hampir semua tetangganya yang bertemu dengan Otto menganggap dirinya sebagai sosok yang cukup menyebalkan.

BACA JUGA: 12 Rekomendasi Anime Romance Comedy yang Lucu & Seru

Kakek-kakek yang menyebalkan, tetapi ternyata Otto menyimpan kisah traumatis mendalam

sinopsis a man called otto
TIX ID

Dari sudut pandang pria tersebut, Otto melihat orang lain sebagai orang bodoh karena tidak menjalani hidup sesuai dengan prinsip hidupnya. Walaupun dikenal sebagai kakek tua yang menyebalkan, tetapi sebenarnya sikap dirinya itu tidak muncul tanpa sebab.

Otto memiliki banyak pengalaman traumatis yang membuat dirinya terus merasa takut dan bersalah. Otto berulang kali mencoba mengakhiri hidup karena sulit berdamai dengan kenyataan yang dihadapi, terutama setelah dirinya ditinggal pergi oleh sang istri untuk selama-lamanya.

Namun suatu ketika, dunia membosankan pria tua berumur 63 tahun tersebut langsung berubah setelah kedatangan tetangga baru yang tinggal di samping rumahnya. Rencana bunuh diri Otto selalu terganggu saat keluarga kecil tersebut selalu tidak sengaja bertemu dengannya. Otto sadar bahwa keluarga ini bukan keluarga biasa saja. Keunikan jalan hidup mereka mampu membuat Otto melihat hidup dari perspektif berbeda. Pertemuan tidak sengaja tersebut kemudian mengarah ke persahabatan yang berhasil mengubah dunia Otto.

BACA JUGA: Sinopsis Again My Life, Kisah Tentang Seorang Jaksa Muda

Tetangga barunya membuat Otto memiliki semangat hidup baru

Kompas Klasika

Tetangga tersebut merupakan keluarga kecil Tommy (Manuel Garcia-Rulfo) dan Marisol (Mariana Trevino), serta dua anaknya bernama Abby (Alessandra Perez) dan Luna (Christiana Montoya). Tidak diduga, keluarga kecil Tommy dan Marisol memiliki sifat yang bisa mengimbangi karakter menyebalkan Otto. 

Tommy dan Marisol merupakan pasangan yang cerewet, begitu juga dengan anak-anaknya yang ramai dan selalu banyak tingkah. Kehadiran keluarga kecil mereka perlahan mampu mengubah cara pandang Otto terhadap kehidupan yang sudah lama terselimuti oleh kepahitan, masa lalu, serta trauma. 

Berbagai kejadian antara Otto dan keluarga tersebut justru membuat hubungan mereka terlihat semakin erat. Perlahan, Otto menerima kehadiran tetangga barunya meski harus diawali oleh perasaan enggan dan terpaksa. Berkat keluarga kecil Tommy dan Marisol pun Otto menjadi memiliki semangat hidup yang baru.

BACA JUGA: 20 Artis Korea Ganteng 2023 Versi Netizen Indonesia

Informasi seputar film A Man Called Otto (2022)

The Patriot Ledger
  • Judul: A Man Called Otto
  • Sutradara: Marc Forster
  • Penulis: Fredrik Backman (novel En man som heter Ove), Hannes Holm (film En man som heter Ove (2015)), David Magee (screenplay)
  • Genre: Comedy, drama
  • Pemeran: Tom Hanks, Mariana Treviño, Manuel Garcia-Rulfo, Christiana Montoya, Alessandra Perez, Rachel Keller, John Higgins, Tony Bingham, Lili Kozub, Mack Bayda, Cameron Britton, Juanita Jennings
  • Durasi: 126 menit
  • Tanggal rilis: 29 Desember 2022
  • Rating: 13+
  • Review: IMDb – 7.4/10

Nah, pasti jadi makin tertarik buat ngikutin perjalanan Otto Anderson dalam mencari makna hidup setelah pertemuannya dengan tetangga barunya, kan? Tenang, Sedulur bisa tahu kelanjutan cerita dari sinopsis A Man Called Otto ketika nanti film tersebut sudah dirilis secara resmi di streaming platform kesayangan.

Biar nonton makin seru, pastikan juga sudah ada camilan yang siap menemani Sedulur, ya! Sedulur bisa memilih popcorn, roti, keripik kentang, dan snack lainnya. Kalau belum kepikiran mau beli camilan apa, coba deh cek Aplikasi Super sekarang! Di Aplikasi Super, selain Sedulur bisa belanja sembako, Sedulur juga bisa beli camilan kesayangan buat teman nonton. Mulai dari keripik, biskuit, dan merek makanan ringan lainnya.

Yuk, segera unduh Aplikasi Super melalui Google Play Store dan nikmati kemudahan belanja apa saja dari rumah! Aplikasi Super, bikin belanja makin mudah, bikin belanja makin murah!