Ombre masih menjadi gaya atau warna rambut yang banyak diminati khususnya oleh kaum Hawa. Secara sederhana, istilah ombre merujuk pada warna rambut dengan kesan gradasi dan bayangan. Warna tersebut dihasilkan dengan memadukan warna terang dan warna gelap. Kebanyakan gaya rambut ini dipilih oleh mereka yang memiliki rambut panjang. Meski begitu, Sedulur yang berambut pendek juga bisa mencoba gaya satu ini. Sebab, saat ini sudah banyak inspirasi model warna rambut ombre pendek yang bisa ditiru.
Nah, apakah Sedulur tertarik untuk memiliki rambut dengan warna ombre? Berikut sudah dirangkum 12 inspirasi warna rambut ombre pendek yang bisa menjadi referensi. Selain itu juga akan dipaparkan secara singkat tentang tips memilih warna rambut ombre agar penampilanmu makin memukau. Yuk, langsung disimak informasi lengkapnya berikut ini!
BACA JUGA: 20 Model Rambut Pompadour Style Retro yang Ngetrend Lagi
Apa itu warna rambut ombre?
Sebelum menyimak inspirasi warna rambut ombre pendek, ada baiknya Sedulur memahami pengertian ombre terlebih dahulu.
Mengutip dari laman Fimela, kata ombre berasal dari bahasa Perancis dan memiliki arti bayangan. Dalam kaitannya dengan gaya rambut, ombre merujuk pada pewarnaan yang memiliki kesan gradasi yang membayang dari akar hingga ujung rambut. Tampilan ombre dihasilkan dengan memadukan dua warna, yaitu warna gelap dan terang. Biasanya, bagian atas atau akar rambut diberi warna gelap dan semakin ke bawah gradasi warnanya semakin terang.
Perbedaan warna ombre, highlight, dan balayage
Selain ombre, ada gaya pewarnaan rambut lain yang juga menggunakan metode gradasi dengan memadukan warna gelap dan warna terang. Gaya pewarnaan tersebut adalah highlight dan balayage. Bagi orang awam, ketiga teknik pewarnaan ini kerap dianggap sama. Lantas, apa bedanya?
Perbedaan mendasar antara ombre dengan highlight dan balayage adalah teknik pewarnaan ombre yang menyerupai color blocking. Selain itu, perbedaan atau gradasi warna ditampilkan secara horizontal.
Sementara, pada teknik pewarnaan highlight dan balayage, gradasi warna terlihat secara vertikal. Hal ini membuat rambut terlihat seperti berkilau terkena paparan sinar matahari.
Adapun teknik highlight dan balayage juga memiliki perbedaan di mana warna gradasi yang dihasilkan oleh teknik highlight cenderung lebih kontras. Sedangkan warna gradasi hasil balayage biasanya lebih lembut. Perbedaan ini disebabkan oleh penggunaan foil pada pewarnaan dengan teknik highlight.
BACA JUGA: 15 Model Rambut Sebahu Kekinian dan Stylish, Paling Hits 2022
Inspirasi warna rambut ombre pendek
Telah diketahui bersama bahwa ombre merupakan pewarnaan rambut dengan tampilan gradasi sebagai hasil dari perpaduan warna gelap dan warna terang. Untuk mendapatkan tampilan rambut ombre, Sedulur bisa memilih beragam perpaduan warna. Sebagai referensi, berikut ada 12 inspirasi warna rambut ombre pendek yang bisa Sedulur pilih.
1. Ombre burgundy
Rekomendasi warna rambut ombre yang pertama adalah ombre burgundy. Sekadar informasi, burgundy merupakan warna cokelat kemerahan yang lebih terang dari warna merah maroon. Burgundy juga kerap disebut sebagai hasil campuran warna merah dan ungu. Nah, Sedulur bisa memadukan warna burgundy dengan hitam sehingga hasil ombre yang diperoleh terlihat kontras dan mencolok.
2. Abu-abu gelap dan terang
Inspirasi warna rambut ombre yang berikutnya adalah gradasi abu-abu gelap dan abu-abu terang. Perpaduan warna ini sangat cocok bagi Sedulur yang tidak menyukai tampilan rambut terlalu mencolok. Sebab, teknik ombre ini akan membuat warna rambut Sedulur terlihat natural dan lembut.
Tak hanya itu, warna ombre abu-abu ini juga ramah dengan berbagai warna kulit. Mulai dari warna kulit cenderung putih, kuning, hingga sawo matang bisa memilih warna tersebut.
3. Pink dan pirang
Membuat gradasi warna ombre yang cantik ternyata tidak hanya harus memadukan warna gelap seperti hitam dan warna terang. Sebab, Sedulur juga bisa memilih perpaduan dua warna terang seperti pink dan pirang. Warna ombre ini tentu sangat cocok bagi Sedulur yang menyukai penampilan unik dan berbeda.
Bagi Sedulur yang cukup nyaman dengan warna rambut mencolok bisa memilih warna pink terang. Sementara, Sedulur yang menyukai warna lembut bisa memilih warna pink pastel untuk dipadukan dengan warna pirang.
4. Ombre monokrom: hitam dan putih
Selain membuat warna ombre dari perpaduan abu-abu gelap dan abu-abu terang, Sedulur juga bisa memadukan warna hitam dan putih. Perpaduan ini akan menghasilkan warna ombre yang lebih kontras mengingat kedua warna tersebut cukup bold saat diaplikasikan pada rambut.
BACA JUGA: 12 Gaya Rambut Wolf Cut, Rambut Gen Z yang Keren & Trendy
5. Pirang dan dark brown
Ombre pirang dan dark brown atau cokelat tua adalah rekomendasi warna rambut ombre berikutnya yang bisa Sedulur pilih. Warna ini cocok untuk Sedulur yang memiliki kulit sawo matang maupun kuning langsat.
Adapun warna pirang yang dipadukan dengan warna gelap seperti dark brown juga akan menambah kesan dimensi sekaligus volume pada rambut. Sehingga rambut Sedulur akan terlihat lebih mengembang.
6. Black and pink
Black and pink merupakan warna ombre yang cukup banyak digemari. Pasalnya, warna ombre ini cocok untuk berbagai warna kulit dan dapat menciptakan kesan ceria. Tak hanya itu, warna pink yang lembut memberikan kesan feminim sementara warna hitam akan menciptakan kesan bold pada penampilan Sedulur. Selain itu, Sedulur bisa memilih beragam jenis warna pink, mulai dari pink fuschia, rose pink, ataupun baby pink.
7. Cokelat dan tembaga
Warna tembaga yang merupakan perpaduan merah dan oranye juga cocok dipilih sebagai warna rambut ombre pendek. Sedulur bisa mengkombinasikan warna tembaga dengan warna cokelat gelap untuk menciptakan kesan warna ombre yang natural. Oleh karenanya, warna ombre ini banyak direkomendasikan untuk orang yang pertama kali mencoba gaya rambut ombre.
8. Pastel blue-ish ombre
Meski terkesan unik, biru merupakan pilihan warna rambut yang banyak dipilih. Nah, Sedulur juga bisa memilih warna biru sebagai perpaduan untuk menciptakan gaya ombre. Agar tidak terlalu mencolok, pilih warna biru yang lembut dan padukan dengan warna abu-abu gelap atau hitam.
BACA JUGA: 10 Tips Bleaching Rambut Sendiri yang Aman dengan Caranya
9. Silver dan biru
Sementara, bagi Sedulur yang menginginkan warna ombre biru yang agak kontras bisa memilih inspirasi yang satu ini. Perpaduan warna biru dengan abu-abu terang atau silver tentu akan menciptakan gradasi yang kontras dan menyala. Meski begitu, transisi warna silver di bagian atas dan biru di bagian bawah rambut akan menghadirkan penampilan yang cantik sekaligus membuat kesan berani. Agar tampilan rambut menjadi lebih menarik, Sedulur bisa mengatur gara rambut keriting wavy atau ombak sehingga terlihat lebih stylish.
10. Merah dan hitam
Sedulur yang menyukai tampilan rambut unik bisa mencoba gaya ombre satu ini, yaitu perpaduan merah dan hitam. Untuk mendapatkan kesan berbeda, Sedulur bisa menggunakan gaya reverse ombre di mana warna terang diaplikasikan pada bagian atas rambut dan kemudian semakin gelap di sisi bawah.
11. Ash brown and lavender
Warna abu-abu cokelat atau ash brown juga bisa dipilih untuk menciptakan gaya ombre. Sedulur bisa memadukan warna yang memiliki kesan lembut tersebut dengan warna terang seperti lavender. Hasilnya Sedulur akan memperoleh tampilan yang cantik, fresh, ceria, namun tetap terlihat feminim.
12. Rose and brown
Perpaduan warna pink rose dan cokelat bisa menjadi pilihan bagi Sedulur yang pertama kali mencoba gaya ombre. Tak perlu khawatir penampilan Sedulur akan terlihat nyentrik, Sebab kedua tersebut malah akan memberikan kesan anggun dan memukau.
BACA JUGA: 12 Rekomendasi Hair Tonic Terbaik Bikin Rambut Sehat dan Kuat
Tips merawat rambut yang diwarnai
Selain menyimak informasi tentang rekomendasi warna rambut ombre pendek, Sedulur juga perlu mengetahui tips merawat rambut yang diwarnai. Sebab, rambut yang diwarnai membutuhkan perawatan ekstra agar tetap sehat dan warnanya juga tidak mudah pudar. Tentu Sedulur tidak mau bukan jika warna rambut ombre cepat pudar hanya dalam hitungan minggu? Untuk itu, yuk, simak beberapa tips merawat rambut yang diwarnai berikut ini.
- Gunakan shampoo dan conditioner khusus untuk rambut yang diwarnai. Biasanya, produk yang dikhususkan untuk rambut yang diwarnai memiliki kandungan yang dapat menjaga warna rambut sehingga tidak mudah pudar.
- Keramas dua hari sekali dengan air dingin. Perlu diketahui, air panas dapat membuka kutikula rambut dan memudarkan warna pada batang rambut. Sehingga dianjurkan untuk keramas menggunakan air dingin.
- Gunakan vitamin rambut. Selain menjaga kebersihan dan kelembapan rambut dengan keramas, Sedulur juga bisa menambahkan vitamin pada rangkaian perawatan rambut di rumah.
- Potong rambut atau trim secara rutin. Rambut yang diwarnai memiliki kecenderungan menjadi lebih kering dan mudah bercabang. Untuk itu sebaiknya lakukan trim terutama pada bagian ujung rambut secara rutin.
- Berikan jeda sebelum pewarnaan ulang. Jika Sedulur tertarik untuk mewarnai rambut kembali, jangan lupa untuk memberikan jeda. Hal ini dimaksudkan untuk memastikan rambut tidak dalam keadaan sangat kering saat dilakukan pewarnaan kembali.
Demikian tadi 12 inspirasi warna rambut ombre pendek yang bisa menjadi referensi gaya rambut baru di tahun yang baru ini. Namun perlu diperhatikan bahwa mewarnai rambut harus disertai dengan perawatan yang baik. Dengan begitu, rambut tidak hanya terlihat cantik namun juga terjaga kesehatannya.
Agar penampilan Sedulur semakin memukau, tak ada salahnya untuk merias wajah dengan make up. Sedulur bisa membeli beragam produk make up dengan harga terjangkau di Aplikasi Super. Selain murah, belanja produk make up di Aplikasi Super juga mudah, lho! Sedulur cukup memesan melalui aplikasi dan barang pesananmu akan langsung dikirim sampai depan rumah.
Nah, tunggu apa lagi? Yuk, langsung unduh dan belanja berbagai produk make up dan kecantikan di Aplikasi Super!