20 Model Baju Gamis Terbaru Kekinian, Bikin Makin Stylish!

Model baju gamis terbaru mulai banyak diincar. Gamis identik dengan pakaian yang diperuntukkan bagi wanita muslim. Tak heran, dress panjang ini memang biasanya dipakai oleh Sedulur yang berhijab. Namun, model gamis saat ini semakin beragam. Tak hanya bagi Sedulur yang berhijab saja, kini makin banyak gamis yang bisa dipakai Sedulur yang tak memakai hijab.

Kali ini Aplikasi Super akan membagikan sejumlah model baju gamis terbaru yang bisa menjadi pilihan Sedulur. Sudah jauh dari kesan kuno, sejumlah model baju gamis ini bisa jadi inspirasi bagi Sedulur yang tetap ingin tampil trendi. Kira-kira model apa saja yang bisa Sedulur pilih? Yuk simak!

BACA JUGA: 12 Rekomendasi Body Lotion Bath and Body Works Terbaik

1. Motif Gingham

Model baju gamis terbaru
Pinterest

Buat Sedulur yang tak ingin terlihat kaku saat memakai gamis, bisa memilih yang bermotif gingham. Motif ini sekarang cukup banyak diminati karena terkesan stylist dan tidak ketinggalan zaman. Sementara untuk modelnya, Sedulur bisa memilih gamis yang berpotongan A-line serta panjang lengan yang tanggung.

2. Model baju gamis terbaru: Peplum Dress

Model baju gamis terbaru
Pinterest

Sedulur yang ingin tampil elegan namun sekaligus ingin terlihat santai, gamis yang memiliki model peplum seperti ini bisa menjadi pilihan. Model baju gamis terbaru peplum bisa dibilang tak monoton karena ada aksen mekar di bagian perut. Sebagai pemanis, Sedulur bisa tambahkan tali yang bisa diikat dengan simpul pita di bagian perut.

Model ini bisa dikenakan mulai dari acara formal, non-formal, bahkan saat hangout bersama teman.

3. All black gamis

Pinterest

Warna hitam tak pernah gagal membuat Sedulur tampil lebih menawan! Jika Sedulur ingin menampilkan sisi glamor namun juga elegan, Sedulur bisa memilih gamis berwarna hitam. Jika mengenakan hijab, bisa pilih juga hijab dengan warna senada untuk penampilan yang maksimal.

Agar tak terlalu monoton, Sedulur bisa padu padankan dengan tas atau sepatu yang berwarna kontras. Long dress berwarna hitam juga ampuh untuk menyamarkan bentuk badan jika Sedulur memiliki badan yang berisi.

4. Long outer yang bikin penampilan makin trendi

Pinterest

Jika bosan dengan model gamis yang itu-itu saja, Sedulur bisa memilih model yang dipadukan dengan long outer. Sedulur tinggal memilih gamis dan luaran yang memiliki panjang yang sama. Agar tidak terkesan terlalu ramai, lebih baik pilih warna baju dan outer yang senada. Kesan chic akan makin terlihat dengan sepatu kets yang memiliki kesan santai.

BACA JUGA: 10 Rekomendasi Merk Kutek Gel Yang Bagus dan Tahan Lama

5. Gamis Busui friendly

Pinterest

Bagi para ibu menyusui, tak perlu bingung jika ingin tetap mengenakan gamis. Sedulur bisa memilih model yang busui friendly, yakni yang memiliki kancing di bagian depan. Seperti halnya dress di atas yang memiliki model full kancing dari atas sampai bawah. Sehingga akan memudahkan Sedulur saat akan menyusui.

Selain itu, aksen lengan balon juga membuat model ini terlihat tidak membosankan. Jadi, siapa bilang para ibu tak lagi bisa tampil gaya?

6. Ruffle long dress

Pinterest

Aksen gelombang pada model ini akan membuat Sedulur terlihat lebih berisi. Oleh karena itu, model ini sangat cocok dikenakan oleh Sedulur yang memiliki bentuk badan cenderung kurus. Tak hanya itu, di bagian perut juga bisa ditambahkan kerutan agar terkesan tidak terlalu polos.

Sementara untuk tambahan aksesoris, Sedulur bisa menggunakan handbag kecil sebagai pemanis.

7. Model 2in1

Pinterest

Buat Sedulur yang suka model yang tak biasa, gamis 2 in 1 akan sangat cocok. Konsep 2 in 1 sebenarnya sama dengan long outer, namun bedanya outer yang digunakan adalah berbentuk long dress tanpa lengan. Untuk dalamannya, Sedulur bisa memadukan dengan kemeja atau kaos.

8. Aksen renda

Pinterest

Bosan dengan gamis yang modelnya polos? Sedulur bisa coba nih gamis dengan aksen renda. Kesan feminin dan manis akan sangat terpancar saat mengenakan gamis model ini. Pilih juga warna-warna kalem seperti warna pastel agar penampilan tidak terlalu mencolok.

BACA JUGA: 16 Model Kebaya Modern Hijab untuk Tampil Lebih Cantik

9. Gamis kimono

Pinterest

Model baju gamis terbaru yang bisa Sedulur adalah gamis kimono. Selain unik, gamis model ini juga bisa digunakan untuk acara santai maupun semi formal. Tampilan Sedulur juga tidak akan membosankan.

10. Gamis kombinasi brokat

Pinterest

Siapa bilang kain brokat hanya untuk kebaya saja? Ternyata brokat bisa juga lho disulap menjadi gamis yang cantik. Model baju gamis pesta ini bisa membuat penampilan Sedulur semakin cantik dan menawan.

11. Gamis lengan balon

Pinterest

Kalau Sedulur suka model baju gamis yang tak biasa, maka gamis lengan balon harus menjadi pilihan. Bagian lengan yang lebar ini akan membuat penampilan menjadi unik dan modis.

12. Gamis floral asymmetric

Hai Gadis

Model baju gamis semakin beragam dan tentunya semakin membuat modis bagi Sedulur yang mengenakan. Salah satunya model gamis floral asymmetric ini. Model bagian atas berupa wrap di bagian pinggang, sementara bagian bawah dibuat asimetris. Sehingga Sedulur bisa menambahkan legging sebagai dalaman.

BACA JUGA: 15 Gaya OOTD Kemeja Putih, Keren On Point!

13. Gamis polos

Pinterest

Suka tampilan yang nggak neko-neko? Maka gamis polos jadi jawabannya. Cukup pilih gamis polos warna putih atau warna cerah lain dengan model yang tak terlalu banyak detail. Sebagai aksesoris, Sedulur bisa menambahkan kalung dan hand bag cantik.

14. Gamis dengan potongan A-line

Pinterest

Gamis dengan potongan A-line dan aksen belt di perut bisa menjadi pilihan yang sangat tepat. Gamis model ini menampilkan kesan mewah karena modelnya yang mirip gaun putri kerajaan. Padukan dengan heels maka penampilanmu akan semakin sempurna.

15. Gamis plisket

Pinterest

Model satu ini menampilkan model plisket dari atas sampai bawah. Terlihat simpel namun tetap terlihat modis. Cocok untuk Sedulur yang ingin badannya tampak berisi. Agar semakin terlihat chic, bisa tambahkan outer dan belt di perut.

16. Gamis denim

Pinterest

Pecinta denim mana suaranya nih? Gamis berbahan denim cocok banget nih buat Sedulur. Model gamis berbahan denim juga tak akan lekang oleh waktu. Karena bahan denim akan selalu diminati.

BACA JUGA: 12 Inspirasi Warna Rambut Ombre Pendek, Bikin Makin Stylish!

17. Gamis + knit vest = stunning!

Pinterest

Gamis ternyata bisa juga dipadukan dengan knit vest yang kini sedang nge-tren lho Sedulur. Meski terkesan simpel, namun penampilan Sedulur dijamin tetap akan mencuri penampilan. Nah, gaya seperti ini cocok nih buat jadi outfit  ke kantor.

18. Gamis full printing

Pinterest

Buat acara-acara semi formal, Sedulur bisa memilih gamis full printing seperti ini. Model bagian bawah yang A-line juga membuat penampilan semakin terkesan mewah dan elegan.

19. Gamis satin ala princess

Pinterest

Saat memilih outfit untuk menghadiri sebuah pesta, gamis dengan bahan satin ini bisa jadi pilihan Sedulur. Kain berbahan satin memang memiliki kesan mewah dan elegan. Saat membuatnya menjadi gamis, Sedulur bisa tambahkan aksen renda di bagian dada untuk menonjolkan kemewahannya.

20. Gamis lengan kelelawar

Pinterest

Baju dengan lengan kelelawar memang semakin banyak diminati. Selain nyaman dipakai, lengan kelelawar juga ampuh menyamarkan lengan besar. Sehingga cocok dikenakan untuk Sedulur yang memiliki badan cukup berisi. Selain itu, ada baiknya memilih warna gamis yang kalem seperti warna-warna pastel.

Itu dia sejumlah model baju gamis terbaru yang bisa Sedulur pilih. Modelnya yang beragam, mungkin akan membuat Sedulur bingung untuk memilihnya. Tipsnya pastikan Sedulur memilih gamis yang pas dengan bentuk badan dan model yang sesuai. Selain itu, pastikan pula memilih gamis dengan bahan yang menyerap keringat.

Agar penampilan saat mengenakan baju gamis semakin memukau, jangan lupa merawat kulit wajah dengan rutin menggunakan skin care. Selain itu, pulaskan make up secukupnya untuk mendapatkan penampilan yang paripurna. Nah, Sedulur bisa membeli aneka produk make up dan skin care secara mudah di Aplikasi Super.

Cukup unduh Aplikasi Super, lakukan registrasi, dan Sedulur bisa langsung belanja sepuasnya. Tak hanya itu, ada beragam voucher diskon, cashback, hingga gratis ongkir yang bikin belanja makin menyenangkan. Tunggu apa lagi? Yuk, langsung unduh Aplikasi Super di Google Play Store sekarang!