Pemberian cat rumah merupakan salah satu faktor penting dalam tahap pembangunan rumah. Maka dari itu, pemilihannya tidak boleh asal dan sembarangan begitu saja. Agar kesan yang ditampilkan dalam hunian terlihat menarik, pemilihan cat rumah bagian luar yang elegan perlu dipikirkan.
Zaman modern seperti sekarang ini, ada berbagai pilihan hunian yang menarik dengan tema dan gaya yang berbeda. Hal ini didukung dengan adanya pilihan cat yang juga beragam sehingga lebih leluasa untuk memadukannya. Nah, untuk lebih tau mengenai pemilihan cat rumah bagian luar yang elegan, berikut adalah rekomendasinya.
BACA JUGA: 15 Desain Rumah Minimalis 2 Lantai untuk Keluarga Modern
Rekomendasi warna cat rumah bagian luar yang elegan
1. Abu-abu
Rekomendasi warna cat rumah bagian luar yang elegan yang pertama adalah abu-abu. Warna abu-abu cukup populer sebagai salah satu pilihan corak hunian di zaman modern ini. Hal ini dikarenakan abu-abu merupakan warna yang memberikan kesan minimalis sekaligus elegan pada hunian. Abu-abu juga bersifat netral, sehingga mudah untuk dipadukan dengan ragam corak lainnya untuk hunian.
Apabila Sedulur ingin menggunakan warna cat rumah bagian luar abu-abu, jangan lupa untuk memadukannya dengan warna lain seperti putih atau hitam. Sehingga, kesan hunian tidak menjadi monoton dan semakin hidup. Kombinasi antara ice blue dan abu-abu pun cocok untuk menjadi pilihan. Dengan memadukan keduanya, maka kesannya akan lembut dan hangat.
2. Paduan warna monokrom
Perpaduan antara warna-warna yang bersifat monokrom akan memberikan kesan luar rumah mewah. Tak hanya mewah, kesan yang juga diberikan akan tampak elegan. Beberapa pilihan monokrom yang bisa dicoba adalah warna putih, hitam, serta abu-abu. Dengan mencampurkan ketiganya, niscaya hunian akan menjadi semakin keren dan hits.
Monokrom juga menjadi salah satu skema corak yang paling aman untuk digunakan sebagai eksterior hunian. Adanya campuran antara kesan mewah sekaligus sederhana dapat dirasakan dengan memilih monokrom. Tak hanya itu saja, monokrom juga cocok dan sesuai dengan konsep minimalis ala anak muda.
Untuk menyeragamkannya, pilih pula corak tanaman dan materialnya dengan warna yang sama. Salah satu contoh penerapan eksterior hunian dengan monokrom yang sederhana adalah paduan antara abu-abu dan dominan putih. Tambahkan pula ukiran unik dan tiang besar di sekeliling rumah agar hunian tampak mewah. Pada bagian gerbang, gunakan rona hitam agar tambah modern.
BACA JUGA: 12 Ide Model Bar Mini Bisa Jadi Tempat Kumpul Seru di Rumah
3. Putih
Rona yang paling umum dan banyak disukai oleh sebagian besar masyarakat adalah putih. Putih banyak disukai karena memiliki kesan bersih dan cerah. Tak hanya itu, putih juga merupakan corak yang cocok dengan material hunian apapun. Sehingga, putih merupakan ragam yang netral.
Perlu diketahui terlebih dahulu bahwa putih merupakan rona yang cerah dan terang. Maka dari itu, butuh perawatan yang ekstra karena putih punya karakter yang mudah kotor. Penyebabnya beragam, bisa terkena lumpur, tanah, dan tertimpa kotoran yang lainnya.
Pada bagian bawah, sangat disarankan untuk menambahkan cat lain yang lebih gelap. Tak hanya digunakan sebagai tampilan hunian yang lebih indah, warna cat rumah bagian luar yang elegan ini juga bisa digunakan untuk mencegah tembok bawah yang kotor.
4. Krem atau coklat muda
Rekomendasi warna cat rumah bagian luar yang elegan dan mewah selanjutnya adalah krem atau coklat muda. Dengan adanya pemilihan ini, maka tampilan hunian akan tampak lebih natural namun tetap memberikan kesan yang cerah. Sehingga, hunian akan menjadi semakin nyaman dan bagus.
Lebih dari itu, krem dan coklat mudah juga memiliki sifat yang netral, sama seperti putih dan abu-abu. Sehingga, Sedulur bisa dengan mudah memadukannya dengan berbagai warna lainnya. Contoh perpaduannya adalah coklat muda dengan putih. Jika mengkombinasikannya, tampilan hunian akan semakin memberikan kesan elegan dan mewah, sekaligus hangat dan nyaman.
BACA JUGA: 8 Cara Menanam Bunga Hias di Rumah, Agar Cepat Tumbuh
5. Peach
Peach merupakan salah satu yang bisa diterapkan untuk hunian Sedulur nantinya. Peach memberikan kesan yang lembut sekaligus hangat. Sehingga, cocok untuk Sedulur yang ingin menampilkan kesan manis dalam eksterior hunian.
Peach merupakan salah satu warna cat rumah bagian luar yang elegan yang populer saat ini. Untuk memadukan peach agar hunian semakin manis, campurkan dengan warna abu-abu, hijau, hingga putih. Pastinya, hunian akan tampak semakin nyaman untuk ditinggali.
6. Maroon
Apabila Sedulur memiliki sifat yang pantang menyerah dan pemberani, maka salah satu warna cat rumah bagian luar yang cocok adalah maroon. Selain memiliki kesan penuh semangat, maroon juga bisa diartikan sebagai lambang kepercayaan diri yang kuat. Tentunya, tampilan hunian akan menjadi semakin keren dengan pemilihan maroon.
Maroon akan memberikan warna yang tegas dan elegan. Umumnya, maroon juga digunakan sebagai warna utama hunian mewah yang ada di luar negeri. Maka dari itu, jangan ragu untuk memilih maroon sebagai warna utama eksterior hunian Sedulur. Tampilan yang akan diberikan akan semakin keren dan elegan.
BACA JUGA: 20 Trend Warna Cat Rumah Bagian Dalam yang Elegan & Modern
7. Biru langit
Kesan yang akan timbul dalam penggunaan biru langit adalah ceria dan menggambarkan kegembiraan. Maka dari itu, biru langit bisa menjadi salah satu rekomendasi warna cat rumah bagian dalam yang elegan dan mewah. Biru langit termasuk dalam golongan warna yang cerah dan favorit sebagian besar orang.
Sedulur akan menjadi semakin rileks dan tenang ketika memilih biru langit atau biru laut sebagai warna utama dalam eksterior maupun interior hunian. Nilai estetika pada hunian juga akan semakin meningkat, sehingga bisa menimbulkan kenyamanan dan kesejukan pada tempat tinggal yang akan dihuni.
8. Hijau forest
Biasanya, pemilihan warna yang tua disimbolkan sebagai sesuatu yang suram dan gelap. Namun, hijau forest merupakan warna cat rumah yang sejuk yang bisa Sedulur pilih. Apalagi, jika bisa mengkombinasikan hijau forest dengan warna oranye yang dihasilkan dari berbagai elemen kayu seperti pigura rumah, pasti kesan yang akan ditimbulkan akan semakin hidup.
Dengan menggabungkan hijau forest dengan berbagai elemen dan rona yang cerah, maka akan melambangkan aura yang positif dan ceria. Agar semakin cerah, tambahkan pula pencahayaan lampu yang kuning. Selain cerah, kesan yang disampaikan akan terasa lebih hangat dan sejuk. Hunian pun akan menjadi lebih bertema dan menghasilkan color statement tersendiri bagi tempat tinggal.
BACA JUGA: 12 Macam Macam Bunga Hias Cantik, Cocok Untuk Dekorasi Halaman Rumah
9. Kuning
Kuning termasuk salah satu warna cat rumah minimalis dan cocok untuk seseorang yang bersifat periang. Maka dari itu, kuning bisa menjadi rekomendasi yang cocok dan bisa diaplikasikan ke dalam finishing eksterior hunian Sedulur. Walaupun sering disepelekan, namun kuning adalah pilihan yang tak kalah cantik dari lainnya.
Kesan yang akan tergambar dalam pemilihan kuning adalah bersemangat, ceria, dan bahagia. Tak hanya menggambarkan kesan yang energik, kuning juga cocok untuk dipadukan dengan yang lainnya. Suasana akan menjadi hangat jika mengkombinasikan kuning dengan orange.
Apabila Sedulur tidak berani memilih kuning, maka bisa memilih mustard yang akan memberikan kesan stylish tapi tetap netral. Aplikasikan mustard ke dalam satu bidang dinding atau sebagai sentuhan garis bawah dan atas di dinding. Tambahkan pula dengan dekorasi eksterior terkini agar lebih menarik. Padukan tone kuning atau mustard dengan tepat agar tampilan hunian semakin indah.
10. Olive
Pemilihan tone hijau yang nyaman memang menampilkan kesan yang sederhana dalam suatu ruangan. Apalagi, jika bisa memilih paduan hijau yang tepat. Maka dari itu, hijau sering dikaitkan dengan kesan yang mewakilkan alam yang segar serta natural. Apalagi, dengan memilih hijau olive atau hijau zaitun yang sangat cocok untuk dijadikan interior maupun eksterior hunian.
Selain memberikan kesan natural, olive juga memiliki kesan minimalis tampak depan warna cat rumah bagian luar yang elegan. Olive juga memberikan efek menyejukkan mata pada siapapun yang melihatnya. Padukan olive dengan putih yang netral. Keduanya akan membuat tampilan eksterior semakin nyaman untuk dipandang.
Campuran hijau olive juga akan membuat mata menjadi segar. Hal ini dikarenakan hijau olive menghadirkan suasana yang sejuk serta tenang pada hunian. Maka dari itu, bukan sesuatu yang mengherankan lagi apabila Sedulur betah untuk memandanginya berlama-lama. Apabila hunian terletak di landskap yang bersih atau di antara pepohonan pun, hijau olive masih cocok untuk digunakan.
BACA JUGA: 15+ Jenis Bonsai, Tanaman Hias yang Bikin Rumah Makin Indah
11. Warna-warna earth tone
Akhir-akhir ini earth tone menjadi salah satu tone yang cukup populer. Tak hanya pada baju, earth tone juga cocok untuk digunakan pada tas serta pernak-pernik lainnya. Hal ini dikarenakan earth tone memiliki sifat hangat serta mampu untuk menyejukkan mata.
Tak hanya itu saja, earth tone juga cocok untuk digunakan sebagai kombinasi warna cat rumah bagian luar dan dalam. Earth tone terdiri dari berbagai rona, diantaranya adalah autumn, alpine, chestnut, dark roast, colonial, ginger, driftwood, nutmeg, nickel, nitefall serta masih banyak lagi. Kumpulan rona earth tone tersebut akan membuat hunian tampak lebih natural, segar, dan hangat.
12. Perpaduan navy blue dan putih
Kombinasikan putih dengan navy blue, maka warna cat rumah minimalis bagian luar akan menjadi tambah elegan. Gunakan biru tua sebagai rona yang paling dominan dan utama ketika akan mengaplikasikannya di dinding. Sementara itu, putih bisa dijadikan sebagai tepian atau rona lain yang bersifat minor.
Niscaya, tampilan hunian akan semakin terkesan keren dan elegan dengan memadukan keduanya. Tak hanya itu saja, biru tua juga akan memberikan kesan segar dan natural. Biru tua juga dipercaya sebagai rona yang menenangkan, karena mirip dengan air laut.
Biru gelap atau biru dongker hampir menjadi pilihan yang tak lekang oleh waktu. Agar semakin menonjol, padukan biru dongker dengan rona yang kontras. Maka, tampilan akan memiliki efek yang menyejukkan sekaligus indah untuk dipandang mata. Biru juga dipercaya sebagai simbol kekuatan dan relaksasi di dalam fengshui.
Ternyata, seru juga ya mencari perpaduan warna cat rumah bagian luar yang elegan. Apabila Sedulur memiliki rencana untuk meninjau kembali eksterior dinding hunian, semoga informasi yang sudah disampaikan diatas bisa bermanfaat dan membantu Sedulur dalam pemilihan konsep yang terbaik dan sesuai dengan keinginan.