Saat melihat seseorang, hal yang diperhatikan pertama kali adalah wajah, terutama bibir. Pasalnya, bagian ini bisa menunjukkan pesona dan karisma seseorang. Namun, bentuk bibir seseorang juga tidak semuanya tipis. Ada yang tebal dan masih ada banyak bentuk lainnya. Cara menipiskan bibir yang instan juga cukup banyak dicari.
Tanpa perlu operasi, kamu bisa mendapatkan bibir lebih tipis dengan cara alami di bawah ini. Terapkan secara konsisten supaya bisa mendapatkan hasil yang sesuai dengan keinginan tanpa adanya campur tangan pisau bedah.
BACA JUGA: Arti Kedutan Pada Bibir Atas, Ini Mitos dan Faktanya!
1. Cara menipiskan bibir dengan senam bibir
Kamu bisa mempraktikkan cara menipiskan bibir tebal dengan melakukan senam bibir. Ada gerakan khusus yang memang selain bisa membuat wajah jadi lebih kencang juga dapat membuat bibir terkesan menjadi lebih kecil. Otot jadi lebih kencang dan ada banyak kebaikan untuk bibirmu juga.
Pertama-tama, letakkan kedia jari telunjuk di kedua sisi bibir. Kemudian buat ekspresi cemberut dengan melengkungkan bibir ke depan. Lalu, buat ekspresi senyum lebar sambil menarik ujung bibir secara perlahan. Ulangi proses ini paling tidak 15 kali dalam sehari. Pastikan untuk melakukannya dengan benar supaya hasilnya sesuai dengan yangdiharapkan.
2. Kurangi pemakaian lipgloss
Cara menipiskan bibir dower yang cukup sederhana bisa dilakukan dengan mengurangi pemakaian lipgloss. Pasalnya, efek glossy yang dihasilkan justru membuat ukuran bibir jadi lebih besar dan tebal. Trik ini hanya disarankan oleh pemilik bibir tipis yang menginginkan kesan lebih tebal dan bervolume.
Cara mudahnya, kamu bisa memilih lipstik dengan tone warna yang mirip dngan tone kulitmu. Setelah itu, buat ombre di bagian dalam bibirnya saja dengan memakai lipstik dengan tone yang lebih gelap.
BACA JUGA: Penyakit Kulit yang Sering Menyerang & Cara Mengobatinnya
3. Trik makeup bibir
Cara menipiskan bibir dower yang lebih tebal di bagian bawah, bisa disiasati dengan mengaplikasikan makeup di area tersebut. Kamu bisa menerapkan trik dari lipstik yang dipunya. Kamu harus menyiapkan dua buah lisptik untuk membuat aksen ombre yang natural.
Pertama, kamu warnai bagian luas bibir atas dan bawah dengan shade nude yang warnanya mirip dengan warna kulit. Ratakan denag kuas agar bisa lebih natural hasilnya. Setelah itu, timpa bagian dalam bibir atas dan bawah dengan listik dengan shade yang lebih gelap. Blend dengan kuas agar hasilnya lebih merata dan tidak pecah-pecah.
Tips lainnya agar ombre bisa memiliki hasil yang bagus, kamu bisa meratakan pelembap bibir terlebih dahulu supaya permukannya lebih ternutrisi dan tidak kering. Selain itu, kamu bisa menggabungkan lipstik dengan tekstur lip tint maupun matte.
4. Memakai concealer
Selain dengan lipstik, cara menipiskan bibir juga bisa dilakukan dengan memakai concealer di area bibir luar. Pilih shade yang sesuai dengan tone kulit. Totol sedikit di area tersebut dan ratakan dengan beauty blender untuk hasil yang lebih natural. Setelah itu, kamu bisa memoleskan lipstik tipis di bagian dalam bibir. Bila olesan terlalu lebar, kamu bisa “menipiskannya” dengan meratakan sisa concealer dengan beauty blender.
Sekarang ini, sudah ada banyak kok concealer khusus bibir. Bila kamu tidak punya dan ingin lebih efisien, kamu bisa memakan concealer wajah saja. Tidak masalah.
BACA JUGA: Manfaat Minyak Zaitun Untuk Wajah & Cara Pakainya
5. Pensil bibir
Bila sudah expert dalam makeup, kamu bisa mencoba mengecilkan bibir dengan teknik menggunakan pensil bibir. Di bagian luar bibir, kamu bisa memoleskan pensil yang warnanya hampir sama dengan skin tone wajahmu. Prosesnya hampir sama dengan memakai lipstik, kok. Setelah itu, kamu bisa memoleskan lipstik berwarna gelap di bagian dalam secara tipis.
6. Rajin membersihkan bibir
Cara menipiskan bibir tebal secara alami tanpa operasi yang cukup efektif adalah dengan sesederhana rajin membersihkan bibir. Setiap double cleansing, jangan lupa untuk selalu membersihkan bibir dengan micellar water serta facial wash. Proses ini untuk memastikan tidak ada sisa lipstik yang tersisa.
Pasalnya, bibir yang jarang dibersihkan bisa membuat warnanya menjadi lebih hitam. Warna gelap ini juga memberi peran bibirmu jadi terkesan lebih tidak terawat dan tebal.
Selain itu, lakukan eksfoliasi rutin paling tidak 3 kali seminggu. Kamu bisa memakai produk lip scrub untuk merontokkan sel kulit mati di bibir. Permukaan jadi lebih bersih dan sehat, warnanya jadi lebih merona.
BACA JUGA: Manfaat Vaseline Repairing Jelly Untuk Berbagai Masalah Kulit
7. Menghilangkan rambut kecil
Selain merawat permukaan bibir, hal lain yang bisa dilakukan adalah dengan menghilangkan rambut di sekitar bibir. Untuk itu, kamu bisa mencabut rambut tipis tersebut secara perlahan dengan bantuan sang ahli di klinik kecantikan.
Jangan membiasakan untuk mencukur sendiri. DItakutkan, area di sekitaran bibir akan lebih lebat tumbuh rambutnya dan justru membuatmu jadi berkumis tebal.
8. Tidak memakai behel atau kawat gigi
Salah satu proses yang bisa dilakukan untuk merapikan gigi adalah dengan memakai kawat gigi. Sebagai konsekuensinya, bibirmu bakal terkesan lebih tebal. Pasalnya, bibir juga perlu menyesuaikan untuk beradaptasi dengan tambahan benda yang secara langsung menyentuh bibir bagian dalam.
Apabila tidak ingin mengalami perubahan ini, disarankan untuk tidak menggunakan kawat gigi. Kamu bisa tetap merapikan gigi dengan aligner apabila bentuk yang tidak rata masih ada di level ringan. Plastik tipis ini relatif tidak terlalu mencolok dan tipis tanpa membuat bibir terkesan lebih tebal.
BACA JUGA: Manfaat Buah Strawberry Untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit
9. Menyembuhkan bibir yang luka
Musibah memang tidak bisa ditebak. Hal ini bisa saja terjadi dan membuat area bibirmu terluka. Luka ini bisa membuat bibir jadi lebih tebal karena adanya pembengkakan. Untuk itu, segera lakukankan pertolongan pertama dengan menghentikan pendarahan.
Setelah darah berhenti, segera berobat dengan mendatangi dokter. Pakai salep yang sudah diresepkan secara teratur. Selain itu, kamu juga bisa mengompres dengan es batu untuk mengurangi bengkaknya.
10. Kompres es batu
Selama memiliki bibir yang sehat, proses menipiskan juga terbilang mudah. Kamu bisa memberikan kesan tipis pada bibir apabila warnanya merona. Dengan mengompres bibir dengan es batu, warna bibir bisa menjadi pink natural kembali.
Tinggal ambil es batu secukupnya dan usap di permukaan bibir secara perlahan. Lakukan selama 1 menit dan rutinkan minimal 3 hari sekali. Mudah, bukan?
Cara menipiskan bibir tebal secara alami tanpa operasi bukanlah hal yang mustahil. Kamu bisa melakukan kebiasaan baru ini untuk menyehatkan bibir terlebih dahulu. Setelah itu, kamu akan mendapatkan hasil nyata yang membuat bibirmu jadi lebih tipis.
Selain itu, jangan lupa untuk mengonsumsi makanan sehat untuk emmenuhi gizi harian. Dapatkan harga sembako murah dengan berbelanja di Aplikasi Super. Nggak bakal menyesal, deh!