vitamin daya tahan tubuh untuk anak

Memasuki usia satu tahun ke atas, anak sudah diperbolehkan untuk mengkonsumsi makanan padat. Tujuannya adalah supaya kebutuhan gizinya tercukupi. Salah satu asupan makanan yang berguna untuk mencukupi kebutuhan gizi adalah vitamin daya tahan tubuh untuk anak. 

Selain bisa digunakan untuk mencukupi gizi dan nutrisi, vitamin juga bisa membantu menjaga imun si kecil. Jika si kecil memiliki imun yang kuat, maka mereka tidak akan mudah sakit dan bisa melawannya dengan mudah. Apalagi, pandemi COVID-19 masih ada sampai saat ini. Tentunya, si kecil harus dipastikan melengkapi kebutuhannya supaya selalu sehat, nih!

Jika Sedulur masih bingung rekomendasi suplemen untuk menjaga kesehatan, yuk simak rekomendasi vitamin daya tahan tubuh untuk anak berikut ini.

BACA JUGA: 12 Rekomendasi Merk Parfume Bayi Terbaik, Wanginya Enak!

1. Blackmores Koala Kids Body Shield

vitamin daya tahan tubuh untuk anak
Pinterest

Rekomendasi vitamin untuk daya tahan tubuh si kecil yang pertama adalah Blackmores Koala Kids Body Shield. Suplemen ini cocok di masa pandemi yang mengharuskan semua anggota keluarga memiliki daya tahan tubuh yang baik. Tentunya, menjaga imun harus dilakukan supaya tidak mudah terserang infeksi virus dan penyakit. Salah satu cara untuk menjaganya adalah dengan mengkonsumsi suplemen kesehatan anak.

Kandungan dari Blackmores Koala Kids Body Shield ini beragam, diantaranya adalah vitamin dan mineral yang penting untuk menjaga imun. Satu produknya berisi 60 tablet kunyah dan memiliki rasa jeruk yang menyegarkan. Kandungan lainnya adalah pemanis alami xylitol yang disukai oleh si kecil. 

Pertahanan tubuh sang buah hati akan jauh lebih kuat karena suplemen ini diperkaya dengan vitamin A, C, D3, E, serta Zinc. Selain berfungsi untuk menjaga imun si kecil, suplemen ini juga bagus untuk memelihara kesehatan. Orangtua juga tak perlu lagi khawatir karena suplemen ini bebas dari kandungan gula. Jadi, tidak akan merusak gigi si kecil.

2. Wellness Dyno-Vites

vitamin daya tahan tubuh untuk anak
Pinterest

Wellness Dyno-Vites adalah salah satu vitamin daya tahan tubuh untuk anak yang juga berguna untuk mendukung tumbuh kembangnya. Selain itu, suplemen ini juga bisa digunakan untuk menjaga kesehatan setiap anggota tubuh si kecil, seperti sistem pernapasan, jantung, ginjal, serta hati.

Kandungan yang terdapat dalam suplemen ini adalah asam folat yang ampuh untuk mencegah sakit kepala, anemia, lelah, dan kerontokan yang terjadi di rambut. Selain itu, asam folat juga berfungsi untuk mengontrol berat badan, meningkatkan nafsu makan, serta mempercepat pertumbuhan.

Tak hanya asam folat, suplemen yang bisa Sedulur beli dengan harga 230 ribuan ini juga mengandung magnesium, vitamin D, dan kalsium yang sangat penting untuk pertumbuhan gigi dan tulang agar semakin kuat. Suplemen ini juga memiliki kandungan Zinc yang berfungsi untuk meningkatkan sistem imun dan membantu mempercepat proses penyembuhan luka. 

Bentuk dari Multivitamin Dyno-Vites ini adalah tablet dengan rasa buah yang disukai si kecil. Bunda tidak perlu khawatir, sebab suplemen ini bebas kandungan pewarna, gula, serta bahan pengawet. Takarannya adalah sehari satu kali.

BACA JUGA: 8 Manfaat Ikan Gabus Untuk Ibu Hamil Baik Bagi Kesehatan

3. Redoxon Kids Vitamin C

vitamin daya tahan tubuh untuk anak
Halodoc

Review vitamin anak selanjutnya adalah Redoxon Kids Vitamin C yang cocok untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya. Selain itu, suplemen tablet kunyah ini juga efektif untuk pembentukan kolagen pada tulang dan kulit. Klaim dari suplemen ini adalah memiliki kandungan vitamin C sebesar 200 mg yang mampu mencukupi kebutuhan harian si kecil. Karena merupakan tablet kunyah rasa jeruk, maka bisa dikonsumsi oleh si kecil tanpa menggunakan air. 

Penggunaan suplemen ini bisa dikonsumsi untuk anak dengan usia 6 tahun ke atas. Untuk aturan pakainya, satu tablet kunyah bisa dikonsumsi tiga kali sehari setelah makan atau sesuaikan dengan anjuran dokter. Dengan harga sekitar 70 ribuan untuk satu tabletnya, suplemen ini telah memiliki sertifikasi halal dari MUI.

4. Biolysin Syrup

vitamin daya tahan tubuh untuk anak
Pinterest

Rekomendasi vitamin daya tahan tubuh untuk anak lainnya adalah Biolysin Syrup yang mampu menunjang kebutuhan harian si kecil. Kandungan yang ada di dalam suplemen ini adalah vitamin B1, B2, B3, A, B5, B6, serta B12. 

Tak hanya mengandung vitamin saja, Biolysin Syrup juga kaya akan mineral yang berguna untuk membantu menjaga kesehatan si kecil yang masih dalam masa pertumbuhan. Selain itu, suplemen ini juga mampu memelihara kesehatannya. Harga perkiraan dari suplemen sirup ini cukup terjangkau, yaitu 20 ribuan saja.

BACA JUGA: 4 Cara Membuat Origami Burung untuk Belajar Si Kecil

5. Imboost Kids Sirup

vitamin daya tahan tubuh untuk anak
Popmama

Jika Sedulur sedang mencari vitamin daya tahan tubuh untuk anak 1 tahun keatas, maka Imboost Kids Syrup bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat. Suplemen imunitas anak ini bisa membantu untuk melawan penyakit dan virus, termasuk COVID-19 serta berbagai variannya. Imboost anak ini merupakan sirup yang mengandung berbagai bahan herbal dan baik untuk menjaga imunitas tubuh, seperti black elderberry dan Echinacea purpurea. Antioksidan banyak terkandung dalam Echinacea purpurea, termasuk diantaranya asam rosmarinic, asam cichoric, dan flavonoid yang mampu melindungi sel tubuh dari stres oksidatif. 

Sifat dari kandungan Imboost satu ini adalah sebagai anti inflamasi. Ada berbagai macam penelitian yang sudah membuktikan bahwa kandungan itu bisa membantu kekebalan imun dalam memerangi virus serta infeksi. Si kecil juga akan pulih atau sembuh lebih cepat dari berbagai macam penyakit jika rutin meminumnya. Suplemen ini bisa diberikan untuk si kecil yang berusia satu sampai 12 tahun sesuai dengan anjuran dokter. 

6. Vegeblend 21 Junior

vitamin daya tahan tubuh untuk anak
Pinterest

Salah satu cara untuk meningkatkan imunitas adalah dimulai dari asupan buah dan sayur yang cukup. Namun, anak kecil kebanyakan tidak suka memakan sayuran dan buah-buahan. Lantas, bagaimana cara supaya nutrisi hariannya terpenuhi dan lengkap? Tak perlu khawatir, Sedulur bisa memberikan Vegeblend 21 Junior seharga 100 ribuan saja. 

Kandungan yang ada dalam suplemen ini adalah sesuai dengan namanya, yaitu 21 macam ekstrak sayuran alami yang kaya akan vitamin, mineral, probiotik, serta serat. Suplemen ini khusus dibuat untuk memenuhi kebutuhan gizi yang seimbang serta meningkatkan nafsu makan anak.

Ekstrak vitamin dan sayuran ini akan diproses menggunakan teknologi tinggi freeze dying, jadi kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya tetap terjaga dan tidak mudah rusak. Dengan begitu, pemberian suplemen ini pada si buah hati bisa menjaga imunitas supaya lebih optimal. Konsumsinya bisa diberikan pada anak usia 1 sampai 12 tahun setiap sore dan malam setelah makan.

BACA JUGA: 150 Pilihan Nama Bayi Perempuan Berawalan Huruf E

7. Holisticare Super Ester-C Kids

vitamin daya tahan tubuh untuk anak
Halodoc

Tak hanya digunakan untuk menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh anak, vitamin Holisticare Super Ester-C Kids ini juga bisa digunakan untuk membantu memenuhi kebutuhan vitamin C harian. Apalagi, jika si kecil yang tidak suka sayur dan buah. Jadi, si kecil tidak akan mudah terserang penyakit seperti batuk dan flu atau kekurangan vitamin C seperti gusi berdarah dan sariawan.

Kelebihan dari suplemen ini adalah memiliki kandungan xylitol sebagai pemanis alami serta tidak mengandung bahan pengawet ataupun gula. Selain itu, xylitol baik untuk kesehatan gigi dan tulang si kecil. Semua kebaikannya dijadikan satu ke dalam tablet Holisticare Super Ester-C yang baik untuk kesehatan si kecil.

8. Nature’s Way Kids Smart Complete

vitamin daya tahan tubuh untuk anak
Pinterest

Vitamin daya tahan tubuh untuk anak yang satu ini memiliki kandungan DHA dari minyak ikan yang bisa mendukung kesehatan fungsi otak. Setidaknya, terdapat 16 vitamin dan mineral untuk meningkatkan energi, daya tahan tubuh, perkembangan otak, serta gigi dan tulang yang kuat. 

Suplemen ini adalah sebuah solusi yang tepat untuk para orang tua yang mempunyai kendala ketika si kecil susah makan. Tak perlu panik lagi, suplemen ini memiliki rasa seperti buah dan bebas dari kandungan gula. Sehingga, aman untuk pertumbuhan dan perkembangan si kecil. Meskipun begitu, tetaplah meminta saran dari dokter dan berikan suplemen ini satu kali sehari.

BACA JUGA: 200 Nama Indah Bayi Sansekerta Laki-Laki dan Perempuan

9. Sakatonik ABC

SWA

Sakatonik ABC merupakan vitamin daya tahan tubuh untuk anak yang bisa menjaga supaya selalu sehat. Kandungan yang dimiliki suplemen ini sangat beragam, diantaranya adalah vitamin A, B Komplek, C, D, dan E.

Tak sampai disitu saja, suplemen keluaran Kalbe ini juga memiliki kandungan beberapa mineral seperti kalsium yang tentunya baik untuk tumbuh kembang. Suplemen ini tersedia dengan tiga rasa buah, yaitu anggur, jeruk, serta stroberi yang disukai oleh si kecil. Sakatonik ABC memiliki bentuk tablet hisap dan bisa dikonsumsi satu sampai tiga kali sehari dari rentang usia 4-12 tahun. Harganya juga sangat terjangkau, yaitu 12 ribuan saja untuk satu botol isi 30 tablet. 

10. Stimuno Syrup

Orami

Stimuno Syrup merupakan salah satu vitamin anak rekomendasi dokter karena memiliki berbagai kandungan untuk menjaga kekebalan tubuh sang buah hati. Suplemen ini bisa dikonsumsi untuk anak usia satu tahun. Kelebihannya adalah bisa dikonsumsi juga oleh orang dewasa dan aman untuk diminum setiap harinya. 

Sementara itu, kandungan yang dimiliki oleh Stimuno Syrup ini adalah ekstrak tanaman Phyllanthus niruri (Meniran) yang telah terstandarisasi dan sudah melalui berbagai uji preklinik serta klinik. Rasa dari suplemen ini juga enak, jadi mudah untuk disukai si kecil.

Suplemen berbentuk sirup ini memiliki sederet manfaat, diantaranya membantu memperkuat imun dan merangsang tubuh supaya bisa memproduksi antibodi lebih banyak. Jadi kesehatan akan terjaga lebih optimal lagi.

11. Cerebrofort Gold

Fimela

Rekomendasi vitamin anak penambah nafsu makan sekaligus imun tubuh selanjutnya adalah Cerebrofort Gold. Selain beberapa manfaat di atas, Cerebrofort Gold juga baik untuk kecerdasan dan pertumbuhan si kecil. 

Alasannya, suplemen ini memiliki berbagai macam kandungan multivitamin yang bisa menjaga kesehatan mata, meningkatkan metabolisme, meningkatkan imun, serta pertumbuhan gigi dan tulang. Beberapa ekstrak seperti AA, DHA, EPA, L-GLutamic Acid juga folic acid diformulasikan khusus untuk bisa meningkatkan perkembangan otak si kecil.

12. Nordic Naturals Baby’s DHA

KlikDokter

Nordic Naturals Baby’s merupakan salah satu rekomendasi suplemen yang bisa digunakan sebagai vitamin daya tahan tubuh untuk anak 2 tahun. Berbeda dengan yang lainnya, suplemen ini tidak dalam bentuk kapsul yang bisa dikunyah, namun seperti obat tetes. 

Adapun kandungan yang ada dalam Nordic Naturals Baby’s ini adalah DHA yang bisa membantu untuk meningkatkan perkembangan jaringan sel saraf selama masa pertumbuhan dan perkembangan. Suplemen ini terbuat dari 100% arctic cod liver oil, yaitu minyak ikan dari perairan laut dalam Norwegia dengan kadar paling murni dan diambil dari hatinya. Tak cukup sampai disitu saja, suplemen ini juga mengandung vitamin A, vitamin D, serta omega 3 yang penting untuk perkembangan buah hati yang baru saja lahir sampai usia 2 tahun. Harga suplemen ini per 200 gram nya adalah sekitar 300 ribuan saja.

13. Vidoran Plus Vitamins

Pinterest

Jika Sedulur sedang mencari rekomendasi vitamin untuk daya tahan tubuh anak sekaligus meningkatkan nafsu makan serta memenuhi perkembangan otak, maka bisa mencoba Vidoran Plus Vitamins. Produk suplemen memang telah terkenal sejak dulu karena mempunyai berbagai macam kandungan yang khusus diformulasikan untuk si kecil.

Kandungan dari suplemen ini adalah lysine dan curcuma yang bisa membantu menambah nafsu makan. Tak hanya itu saja, suplemen ini juga memiliki kandungan omega 3, vitamin B kompleks, C, serta mineral yang berguna untuk membantu kemampuan berpikir serta pertumbuhan buah hati.

14. Bio-Strath

Bio-Strath

Bio-Strath merupakan salah satu vitamin anak terbaik untuk otak terutama pada si kecil dengan ADHD. suplemen ini adalah produk unggulan asal Swiss yang memiliki kandungan 100% nutrisi alami dari 60 nutrisi. Dimana, berbagai nutrisi tersebut dibutuhkan setiap harinya oleh tubuh.

Kandungannya cukup beragam, yaitu ekstrak malt, madu, sari jeruk, serta plasmolysed herbal yeast yang bisa meningkatkan stamina. Selain cocok untuk dikonsumsi si kecil, suplemen ini juga bisa digunakan untuk ibu hamil, menyusui, hingga atlet yang sedang mengalami cedera.

15. H-Booster

YouTube

Terakhir adalah H-Booster yang memiliki kandungan berbagai macam vitamin seperti C, E, B3, B5, B6, dan mineral seperti zinc dan selenium. Dengan berbagai macam kandungan tersebut, maka daya tahan dan imun tubuh si buah hati bisa terpenuhi dan tidak akan mudah sakit. Supaya hasilnya maksimal, pastikan untuk mengkonsumsi makanan yang seimbang seperti sayuran dan buah.

Nah, setelah membaca rekomendasi di atas, pastinya Sedulur sekarang sudah tahu kan apa vitamin daya tahan tubuh untuk anak yang cocok untuk diberikan? Tentunya, semua suplemen di atas bagus untuk diberikan si kecil apabila sesuai dengan dosis dan saran dari dokter. Sebaiknya, sesuaikan dengan kebutuhan si kecil, ya!

Selain mengkonsumsi vitamin daya tahan tubuh untuk anak, Sedulur juga perlu memperhatikan asupan gizi si kecil, nih. Pastikan semua nutrisinya terpenuhi, baik itu melalui susu, makanan ringan yang sehat, dan lain sebagainya.

Sedulur juga nggak perlu bingung buat beli kebutuhan si kecil dimana, kan ada Aplikasi Super! Dengan Aplikasi Super, Sedulur nggak hanya bisa berbelanja keperluan sembako tetapi juga kebutuhan si kecil, lho!

Yuk, cari tahu ada promo dan voucher apa saja saat ini di Aplikasi Super sekarang! Aplikasi Super, bikin belanja mudah, bikin belanja murah!