ucapan natal

Natal adalah salah satu momen untuk berbagi kebahagiaan dengan berbagai cara untuk orang terkasih kita. Salah satu cara untuk berbagi kebahagiaan adalah dengan memberikan hadiah beserta ucapan Natal. Hari raya yang paling ditunggu oleh umat Nasrani ini biasanya dirayakan dengan cara beribadah ke gereja dan berkumpul bersama keluarga ataupun orang terdekat kita.

Mengirimkan hadiah atau ucapan selamat merupakan suatu kebahagiaan tersendiri untuk seseorang meskipun terkesan sederhana. Oleh karena itu, agar Sedulur tidak lagi bingung dengan isi kartu ucapan Natal tersebut, simak 40 lebih rekomendasi ucapannya berikut ini!

BACA JUGA: 8 Resep Kue Kering Untuk Perayaan Natal di Rumah, Praktis!

Ucapan selamat Natal Merry Christmas

ucapan natal
pexels

Kumpulan ucapan selamat natal berikut ini bisa Sedulur gunakan untuk orang terkasih seperti keluarga, sepupu, saudara, ataupun teman. Dengan memberikannya, tentu saja orang tersebut akan merasa bahagia dan dihargai. Berikut adalah rekomendasinya:

-->
  1. Pada hari ini, semoga kamu mendapatkan Natal yang indah yang diisi dengan banyak kenangan yang akan selalu dihargai. Selamat Natal.
  2. Saya berdoa agar Santa mengirimkan kebahagiaan, cinta, dan kedamaian pada momen perayaan ini dan sepanjang tahun. Selamat Natal.
  3. Semoga semangat Natal mengisi rumahmu dengan kedamaian, cinta, dan kegembiraan. Selamat Natal.
  4. Musim perayaan ini lebih dari sekadar pesta Natal dan pemberian hadiah. Semoga Natal kamu dipenuhi dengan keajaiban dan makna sejati dari waktu yang indah ini.
  5. Semoga Natal ini mengakhiri tahun sekarang dengan nada ceria dan memberi jalan bagi Tahun Baru yang segar dan cerah. Saya mengucapkan Selamat Natal.
  6. Semoga musim perayaan ini membawakan kamu kenangan indah, tawa, dan kebahagiaan! Selamat Natal.
  7. Semoga Natal kali ini mengakhiri tahun dengan keceriaan dan membuka jalan untuk Tahun Baru 2022 yang lebih damai dan penuh kemuliaan. Selamat Natal dan Tahun Baru!
  8. Mari buat kenangan indah bersama. Semoga Tuhan menghujani berkat yang tak terbatas dan menerangi hari kita seperti lilin Natal. Selamat bersenang-senang. Selamat Natal.
  9. Selamat Natal dan Tahun Baru. Selamat membuka lembar baru kalender, menanam harapan-harapan baru. Selamat kembali menemukan jalan pulang di persimpangan. Sampai bertemu di tahun depan!
  10. Hadiah yang terindah dan terbagus bagi umat manusia adalah Natal, kelahiran Tuhan penyelamat kita. Selamat Hari Natal.

Ucapan selamat natal yg romantis

selamat natal
pexels

Berikutnya adalah ucapan natal buat pacar yang jauh ataupun dekat sebagai salah satu bentuk perayaan Natal yang identik. Ucapan ini tidak hanya mengungkapkan selamat natal saja, namun juga berisi tentang harapan tentang hubungan terhadap pasangan yang romantis dan penuh makna. Rekomendasi ucapannya dapat Sedulur simak di bawah ini:

  1. “Mari kita bersama membawa cinta kasih, kehangatan, harapan, dan damai Natal bagi orang lain. Selamat Natal dan tahun baru bagi kita semua. Sampai bertemu lagi sebagai orang yang lebih baik.”
  2. “Selamat merayakan hakikat Natal yang sesungguhnya: lirih doa, cinta kasih, menebarkan kebaikan ke sesama. Selamat membuka lembar baru di tahun 2022. Enjoy your quality time!”
  3. “Selamat Natal sayangku, Engkaulah bahagiaku di Natal ini.”
  4. “Izinkan bahagiaku sempurna di hari Natal ini untuk bersamamu. Dengan cinta dan berkat dari Tuhan. Semoga kamu juga seperti yang aku rasakan, love you sayang, Selamat Natal dan Tahun baru. Semoga damai membawa banyak berkat dan cinta, Amin”.
  5. “Kamu menyalakan hidupku lebih dari lampu natal paling terang. Aku mencintaimu lebih dari seluruh dunia karena kamu adalah duniaku. Ucapan Selamat Hari Natal, sayang! Kamu adalah segalanya bagiku”.
  6. “Selamat Hari Natal untuk orang unik dan menarik yang sangat aku cintai. Tak sabar melihat petualangan yang akan kita alami bersama di Tahun Baru. Selamat berlibur!”
  7. “Di tengah suara musikal lagu Natal, di dalam kedamaian hati, aku ingin selalu bersamamu selamanya. Aku tidak ingin momen ini berakhir. Kau tahu, aku mencintaimu lebih dari diriku sendiri. Semoga Natal-mu indah bersamaku, Dan kegembiraan hadir seperti pohon Natal!”
  8. “Kamu membuat setiap hariku indah seperti malam natal yang ajaib. Mudah-mudahan banyak cinta, kebahagiaan, dan peruntungan untukmu pada tahun baru ini. Selamat Natal.”
  9. “Kita berdua memulai awal yang sempurna di bulan Desember ini. Selamat Natal untukmu cintaku. Senyummu cukup untuk meluluhkan pandanganku. Cukup untuk menjadikanku milikmu Ini adalah waktu cinta dan sukacita. Jadi izinkan diriku memberi tahu dirimu bahwa aku akan mencintaimu selamanya, selamat atas Natal dan tahun baru yang bahagia.”
  10. “Mari kita menjadi pembawa damai dan cinta kasih untuk dunia. Selamat Natal untuk kekasihku.”

BACA JUGA: 9 Ide Dekorasi Natal di Rumah. Sederhana & Super Kreatif!

Ucapan selamat Natal dalam Bahasa Inggris

merry christmas
pexels

Sedulur merasa kartu ucapan Natal berbahasa Indonesia sudah terlalu mainstream? Tenang saja, berikut ini adalah beberapa rekomendasi ucapannya yang sudah dilengkapi dengan terjemahannya. Simak dibawah ini, yuk!

  1. This Christmas I wish happiness and peace are always in your heart! Merry Christmas to you and also a very Happy New Year.

(Di Hari Natal ini, aku doakan kebahagiaan dan kedamaian selalu ada di hatimu. Selamat Natal untukmu dan selamat Tahun Baru.)

  1. Faith makes all things possible, Hope makes all things work, Love makes all things beautiful, May you have all the three for this Christmas. Merry Christmas!

(Iman membuat segala sesuatu menjadi mungkin, harapan membuat segala sesuatu bekerja, Cinta membuat segala sesuatu menjadi indah, Semoga kamu memiliki ketiganya selama Natal ini. Selamat Natal!)

  1. Count your blessings, sing your Christmas carols, open your gifts, and make a wish under the Christmas tree. May you have a Merry Christmas!

(Hitunglah berkah yang kamu dapat, nyanyikan lagu-lagu Natalmu, buka hadiahmu, dan buatlah keinginan di bawah pohon Natal. Semoga kamu menikmati Hari Natal ini!)

  1. There are so many gifts I want to give to you this Christmas. Peace, love, joy, happiness are all presents I am sending your way.

(Ada begitu banyak hadiah yang ingin kuberikan padamu di Hari Natal ini. Damai, cinta, sukacita, kebahagiaan adalah semua hadiah yang aku kirimkan.)

  1. The tree is decorated, the cookies are made, the gifts are wrapped. Now all that’s left is to wish you a Merry Christmas. So, Merry Christmas dear friend.

(Pohon Natal sudah dihias, kue Natal sudah dibuat, kado Natal sudah dibungkus. Sekarang yang tersisa hanyalah mengucapkan selamat Natal. Jadi, selamat  Natal, sahabat terkasih!)

  1. Christmas is all about sharing love with your loved ones. That’s why I am taking the time to share love with you. Merry Christmas dear friend!

(Natal adalah tentang berbagi cinta dengan orang yang kamu cintai. Itulah mengapa aku meluangkan waktu untuk berbagi cinta denganmu. Selamat Natal, sahabatku!)

  1. I wish you a blessed holiday season. May this Christmas bring you comfort, joy, peace and happiness to last throughout the coming year!

(Semoga kamu mendapatkan musim liburan yang terberkati dan semoga Natal ini membawa kenyamanan, sukacita, kedamaian dan kebahagiaan untukmu dan  bertahan sepanjang tahun yang akan datang!)  

  1. May your Christmas be filled with all of the joys and happiness. Merry Christmas and a blessed New Year!

(Semoga Hari Natalmu diisi dengan sukacita dan kebahagiaan. Selamat Natal dan Tahun Baru!)

  1. May all the beauty and blessings this Christmas season has to offer be with you and your family. Happy Christmas to you all!

(Semoga semua keindahan dan berkah musim Natal ini ditawarkan bersamamu dan keluargamu. Selamat Natal untuk kalian semua!)

  1. Christmas season is full of magic, gifts, carols and joyous celebration. Have the best Christmas ever.

(Musim Natal penuh dengan keajaiban, hadiah, pujian dan perayaan yang menggembirakan. Selamat Natal yang terbaik.)

  1. May this Christmas end the present year on a cheerful note and make way for a fresh and bright New Year. Here’s wishing you a Merry Christmas and a Happy New Year!

(Semoga Natal ini mengakhiri tahun dengan ceria dan memberi jalan bagi tahun baru yang segar dan cerah. Selamat Natal dan Selamat Tahun Baru!)

  1. May you share joyful memories, laughter and good cheer with your loved ones on this Christmas.

(Semoga kamu berbagi kenangan, tawa, dan sorak sorai yang menyenangkan dengan orang yang kamu cintai pada hari Natal ini.)

Ucapan selamat Natal yang menyentuh hati

pexels

Agar makna dalam momen spesial ini semakin berkesan dan istimewa, ucapan selamat Natal yang isinya bisa menyentuh hati bisa Sedulur coba. Sampaikan ucapan tersebut kepada sahabat, keluarga, atau orang spesial yang Sedulur punya. Berikut adalah kumpulan ucapannya:

  1. Keluarga yang terkasih, saya merasa sangat beruntung karena bisa memiliki anggota keluarga seperti kalian. Terima kasih atas cinta dan dukungan tanpa syarat yang diberikan. Semoga Tuhan terus memberkati kita dengan cinta ilahi-Nya. Selamat Hari Natal.
  2. Walaupun tahun ini mungkin tidak mudah dilalui, semoga kami bisa mendapat kebahagiaan di Hari Natal. Salam hangat dan penuh cinta dari keluarga kami untuk Anda sekeluarga. Selamat Natal.
  3. Rasanya tidak pernah cukup berterima kasih kepada Tuhan untuk keluarga yang Dia berikan kepada saya. Semoga Dia terus membimbing dan memberikan kekuatan untuk menghadapi semua kesulitan di masa mendatang. Selamat Hari Natal.
  4. Ayah dan Ibu yang terkasih, terima kasih karena setiap hari kalian membuat saya tersenyum dan membuat saya merasa istimewa. Saya sangat bersyukur memiliki kalian dalam hidup saya. Mari jadikan Hari Natal ini tak terlupakan.
  5. Saya tidak dapat menemukan kata-kata untuk berterima kasih kepada Tuhan karena telah menjadikan saya bagian dari keluarga ini. Mari kita habiskan musim liburan ini dengan senyum di wajah kita dan cinta di hati kita. Aku sangat mencintai ayah dan ibu! Selamat Natal!
  6. Di hari Natal ini, aku berdoa semoga damai dan kasih Kristus menyertai hari-hari kita. Selamat Natal.
  7. Setiap saat dalam sehari memiliki arti dan nilai tersendiri. Pagi membawa harapan, sore membawa iman. Petang membawa cinta, malam membawa ketenangan. Semoga semuanya ada padamu. Selamat Natal.
  8. Sepanjang tahun ini kita masih melewati masa yang sulit karena pandemi Covid-19. Namun, kita bisa melewatinya karena perlindungan Tuhan. Semoga Natal ini mengangkat segala beban dan memberikan sukacita untuk kita semua.

BACA JUGA: 9 Ide Kado Natal Unik untuk Keluarga & Teman Spesialmu

Ucapan selamat natal untuk orang tersayang

pexels

Salah satu cara untuk mengungkapkan rasa sayang dan cinta kita terhadap orang tersayang pada saat momen spesial tiba seperti natal adalah dengan memberikannya ucapan selamat natal. Jika Sedulur bingung, berikut ini adalah contohnya.

  1. “Jangan menyia-nyiakan dan bersyukurlah atas keluarga terbaik yang kita miliki dan teman untuk berbagi kebahagiaan Natal ini. Semoga Natal kita menyenangkan!”
  2. “Semoga malam Natal suci membawa kehangatan, kebahagiaan, dan kesejahteraan dalam hidup kita. Biarkan lampu Natal membimbingmu menuju kesuksesan dan kemakmuran, dan membawa kedamaian dalam hidup.”
  3. “Iman membuat semua hal yang mungkin. Harapan membuat semua hal bekerja. Cinta membuat segala sesuatu menjadi indah. Semoga kita memiliki ketiganya untuk natal tahun ini.”
  4. “Untuk keluarga tercinta, aku berharap kalian semua kesehatan, kekayaan, kebahagiaan, dan kegembiraan. Mari kita membuat banyak kenangan Natal ini. Selamat Natal! Nikmati semua kesenangan dan berkat Natal.”
  5. “Natal menjadi istimewa ketika dirayakan bersama orang-orang terkasih, dan kamu termasuk teman terbaikku. Aku harap kamu bersenang-senang di musim liburan ini. Selamat Natal.”

Demikian adalah rekomendasi tentang 45 ucapan natal yang bisa Sedulur gunakan dan bagikan kepada orang terkasih sebagai bentuk perhatian dan kasih sayang. Meskipun masih ada pandemi COVID-19, semoga Sedulur tetap bisa merayakan natal dengan bahagia dan sukacita bersama orang-orang terdekat.