model garasi mobil tertutup

Ada dua jenis model garasi mobil yang umum digunakan, yaitu model tertutup dan terbuka. Namun, agar bisa memberikan perlindungan yang lebih baik, model garasi mobil tertutup lebih populer dibandingkan garasi terbuka. Meski begitu, biaya untuk model garasi ini terbilang lebih mahal.

Bagi Sedulur yang tertarik untuk membuat model garasi mobil tertutup dan sudah menyiapkan biayanya. Tentu tidak boleh melewatkan ide dan referensi agar bisa mendapatkan model garasi yang sesuai kebutuhan dan keinginan. Dalam kesempatan kali ini, kami akan memberikan rekomendasi model garasi mobil tertutup terbaik.

Apa saja rekomendasi model garasi mobil tertutup yang dimaksud? Yuk, mari langsung kita simak penjelasan di bawah ini!

BACA JUGA: 15 Desain Rumah 2 Lantai Minimalis dengan Berbagai Gaya

1. Garasi mobil tertutup samping rumah

Airtasker

Rekomendasi model garasi mobil tertutup pertama adalah yang paling umum. Model garasi yang satu ini juga cukup populer dan banyak digunakan di Indonesia. Dengan model garasi ini, mobil akan lebih aman karena Sedulur bisa langsung memantaunya dari dalam rumah. Bisa jadi rekomendasi bagi Sedulur yang tinggal di daerah agak rawan.

2. Garasi mobil tertutup dengan pagar putar

Pagar model memutar juga kini sedang populer.  Sistem pagar putar memungkinkan penghuni untuk menempatkan garasi pada hunian dengan luas terbatas. Pagar sengaja dibuat dengan sistem rel yang diarahkan masuk kembali ke bagian dalam garasi. Dengan begitu, garasi akan terlihat minimalis dan tentunya sangat menghemat tempat ketika pintu dibuka.

3. Garasi mobil tertutup menyatu dengan ruangan

Ide desain garasi ini selanjunya bisa jadi rekomendasi Sedulur. Model garasi mobil tertutup yang didesain menjadi satu ruang di dalam rumah. Sedulur bisa membuat bersebelahan dengan ruang bersantai, dapur, maupun ruang lainnya.

Jika Sedulurmerasa terganggu, Sedulur bisa menggunakan sekat berbahan kaca ataupun kayu yang tetap membuat ruang berestetika. Tetap perhatikan esetika ruangan dengan fungsi dari ruangan tersebut ya, Sedulur.

4. Garasi mobil tertutup dengan kayu minimalis

Rekomendasi model garasi mobil tertutup selanjutnya ini sangat menarik, karena dibalut dengan kayu minimalis. Material satu ini memang terkenal menambah estetika pada bangunan. Lihat saja tampilan depan rumah yang menggunakan model garasi kayu minimalis, terlihat sedap dipandang kan?

5. Garasi mobil tertutup pagar besi

Penggunaan pagar minimalis besi juga tidak kalah menarik, Sedulur! Sedulur bisa menggunakan model garasi berwarna hitam dengan material besi. Jangan lupa tempatkan kanopi sebagai penghias maupun sekaligus melindungi kendaraan pribadi milik Sedulur dari cuaca yang tidak menentu.

Selain warna hitam, Sedulur juga bisa menggunakan warna-warna lainnya sesuai dengan tema pada hunian.

6. Model garasi mobil modern minimalis

lantai garasi mobil
This Old House

Bagi Sedulur yang senang dengan tampilan yang modern, Sedulur bisa menggunakan tipe garasi minimalis. Garasi dibuat berbentuk kubus sederhana dengan warna mayoritas hitam dan penggunaan material kaca.

Untuk bagian lantai, Sedulur bisa menggunakan paving block maupun semen. Hal yang terpenting, biarkan bagian atas garasi tetap tertutup, sementara bagian depan dibiarkan terbuka. Garasi seperti ini cocok untuk Sedulur yang mempunyai hunian yang luas. Desain konsep modern minimalis memang banyak digunakan karena lebih mewah.

7. Model garasi mobil pintu lipat modern

Untuk penggunaan pintu lipat yang unik, Sedulur bisa menggunakan material besi yang dibuat tebal, Sedulur. Warna asli pada besi bisa Sedulur pakai untuk menampilkan kesan elegan.

Untuk tipe lipat seperti ini, Sedulur bisa memilih modelnya yang sesuai dengan apa yang keluarga butuhkan. Usahakan untuk tetap mempertahankan kemudahan dalam membuka dan menutupnya, ya!

8. Model garasi mobil batu bata

Penggunaan batu bata ekspos pada tampilan depan rumah memang sangat menarik perhatian. Warna-warna natural yang keluar dari material satu ini memang mengisyaratkan keunikan tersendiri.

Sedulur pun bisa menggunakannya sebagai model garasi mobil yang dipadukan dengan pintu yang fleksibel. Bagi Sedulur yang ingin desain estetis, model garasi satu ini bisa jadi rekomendasi Sedulur

9. Garasi mobil tertutup sekaligus gudang

Ada ide menarik lainnya yang bisa Sedulur terapkan untuk memanfaatkan lahan yang terbatas, yaitu dengan penggabungan antara garasi mobil dan gudang barang-barang. Sedulur bisa menempatkan mobil pada area yang bersamaan dengan tempat penyimpanan barang.

Dengan begitu, Sedulur akan lebih mudah dalam mengambil barang yang dibutuhkan. Usahakan untuk tetap menata barang pada rak yang tersusun rapi.

10. Model garasi mobil besi dan kaca

Berbeda lagi jika Sedulur senang dengan tampilan minimalis yang banyak menggunakan material kaca pada tampilan depan rumah. Sedulur dapat membuat model garasi mobil tertutup dengan pemakaian tipe garasi dengan perpaduan material kaca dan besi.

Untuk menjaga privasi, Sedulur bisa menggunakan jenis kaca yang buram agar kendaraan di bagian dalam tidak terlihat.

BACA JUGA: 12 Desain Rumah Kost Minimalis 2 Lantai untuk Lahan Sempit!

11. Model garasi mobil simpel kekinian

garasi mobil modern
HGTV

Nah, ide menarik lainnya dalam penerapan model garasi rumah, Sedulur bisa mengadaptasi ide garasi di atas. Tampilan simpel namun tetap kekinian sengaja dipilih oleh penghuni rumah.

Warna-warna yang dipakai pun condong ke arah minimalis dengan banyak menggunakan bahan kayu dan tembok beton berwarna abu-abu. Untuk model garasi yang satu ini, Sedulur perlu menggunakan bahan terbaik untuk menjaga keamanannya.

12. Garasi mobil tertutup bawah tanah

Bagi Sedulur yang memiliki banyak mobil di rumah, mungkin desain garasi mobil bawah tanah ini bisa menjadi pilihan yang tepat untukmu! Desain garasi bawah tanah bisa menampung kapasitas banyak mobil tanpa harus memakan lahan rumah. Hanya saja, biaya pembuatan garasi mobil yang satu ini terbilang cukup mahal.

13. Garasi mobil tertutup dengan pintu otomatis

Jika Sedulur merupakan penggiat desain smart home, model garasi mobil dengan pintu otomatis ini bisa menjadi pilihan terbaik untukmu. Tak hanya memiliki desain yang minimalis, futuristik, dan menarik. Sedulur jadi tak perlu repot lagi untuk mengeluarkan dan memasukkan mobil secara manual.

Pembuatan garasi model ini biasanya menggunakan remote control yang sudah diatur khusus untuk buka tutup pintu secara otomatis.

14 Garasi mobil tertutup serbaguna

Jika di rumah Sedulur memiliki gudang penyimpanan barang yang cukup luas. Sedulur bisa memanfaatkannya menjadi sebuah garasi mobil tertutup. Sedulur cukup menata ulang barang yang disimpan, Sedulur bisa mengonsep desain garasi tersebut dengan tema industrial.

Garasi model ini sangat cocok bagi Sedulur yang membutuhkan ruangan lain untuk aktivitas di rumah

15. Garasi mobil tertutup tipe fleksibel

model garasi mobil tertutup
Pinterest

Terakhir adalah tipe garasi dengan model pintu yang fleksibel nih, Sedulur! Pintu garasi bisa dibuat dengan metode yang lebih canggih dengan menggunakan remote dan listrik ataupun dengan tipe garasi buka tutup yang dilipat ke bagian atas. Hal ini tentu akan jauh menghemat tempat dalam garasi.

Nah itulah rekomendasi model garasi mobil tertutup yang bisa jadi pilihan Sedulur. Sedulur bisa pilih desain garasi yang sesuai keinginan dan sesuai dengan kebutuhan rumah Sedulur. Jangan lupa juga sesuaikan dengan budget ya!