Manfaat jus alpukat untuk kesehatan memang tidak perlu diragukan lagi. Dengan berbagai kandungan didalamnya seperti vitamin dan nutrisi, membuatnya diperlukan untuk tubuh. Selain bernutrisi, minuman ini juga enak dan menyegarkan ketika dikonsumsi.
Bahkan, minuman ini kerap kali dijadikan menu diet bagi orang yang ingin menjaga atau menurunkan berat badan. Lalu, apa saja manfaat alpukat itu? Berikut adalah rangkumannya.
BACA JUGA: 9 Manfaat Jus Wortel yang Baik untuk Kesehatan Tubuh & Kulit
1. Menurunkan berat badan
Yang pertama adalah manfaat jus alpukat untuk diet. Menurut sebuah studi pada tahun 2013 yang diterbitkan dalam Nutrition Journal, ditemukan bahwa seseorang yang memakan buah ini sebagai makanan pokok akan merasa puas sebanyak 23% dan punya keinginan makan lebih rendah sebanyak 28% dalam lima jam kedepan dibanding dengan orang yang tidak mengonsumsinya. Hal itu bisa membantu tubuh supaya bisa kenyang lebih lama. Selain itu, nafsu makan juga bisa ditahan dan berat badan otomatis akan berkurang.
2. Menjaga kesehatan jantung
Kesehatan jantung harus dijaga sedini mungkin agar tidak menyebabkan berbagai penyakit. Sudah bukan hal yang baru lagi adanya manfaat jus alpukat untuk kesehatan jantung. Minuman ini dipercaya bisa mengurangi risiko berbagai penyakit jantung sekaligus menjaganya.
Hal ini dikarenakan buah ini memiliki kadar lemak tak jenuh yang cukup tinggi. Sehingga, bisa berkhasiat untuk mengurangi kolesterol darah yang ada di dalam tubuh. Lemak tak jenuh sendiri biasa disebut lemak baik karena jenis lemak yang satu ini memiliki fungsi meningkatkan kadar lemak sehat (HDL) dalam darah.
Selain itu, lemak tak jenuh juga bisa mengurangi kadar lemak tak baik, seperti kolesterol dan trigliserida. Sebuah penelitian juga menunjukkan bahwa adanya kadar HDL yang tinggi di dalam darah bisa mengurangi adanya risiko terkena kolesterol, penyakit jantung, serta kerusakan sel berlebih karena peradangan.
3. Meningkatkan gairah seksual
Meningkatkan gairah seksual merupakan salah satu manfaat jus alpukat untuk pria. Hal ini karena kandungan di dalamnya dipercaya mampu meningkatkan produksi sperma dengan baik dan sekaligus meningkatkan gairah seksual. Salah satu kandungan di dalamnya adalah nutrisi zinc yang merupakan kunci utama dalam produksi hormon testosteron.
Hormon testosteron pada pria mampu menentukan tinggi rendahnya libido seksual yang dirasakan baik pria maupun wanita. Jika merasa gairah seksual turun, maka penyebab utamanya adalah produksi zinc dalam tubuh berkurang.
Selain itu, ada pula kandungan asam omega 3 yang juga memiliki peranan penting dalam meningkatkan produksi hormon dopamin pada otak. Hormon ini menjadi penentu suasana hati ketika sedang bercinta dengan pasangan.
BACA JUGA: Ini 10 Manfaat Jus Seledri yang Baik Untuk Konsumsi Tiap Hari
4. Meningkatkan kesuburan
Berikutnya adalah manfaat jus alpukat untuk promil yaitu meningkatkan kesuburan. Tak hanya wanita saja, minuman ini juga bisa meningkatkan kesuburan pada pria. Hal ini dibuktikan oleh WHO dan Harvard School of Public Health yang merekomendasikan konsumsi minuman sehat ini karena adanya kandungan serat serta antioksidan yang tinggi.
Tak hanya itu saja, risiko seseorang mengalami resistensi insulin, diabetes, hipertensi, dan mengalami obesitas pun juga berkurang karena adanya kandungan asam lemak tak jenuh tunggal yang tinggi.
Bahkan, rutin mengonsumsinya juga bisa mengurangi risiko terjadinya masalah pada sel telur sampai 70%. Itu artinya, khasiatnya untuk promil jangan sampai dilewatkan. Bukan hanya meningkatkan peluang untuk mempunyai keturunan, minuman sehat ini juga baik untuk tubuh.
5. Menurunkan risiko depresi
Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, bahwa minuman sehat ini mengandung lemak tak jenuh tunggal atau monounsaturated fats. Maka dari itu, salah satu manfaat jus alpukat selanjutnya adalah untuk mengurangi risiko depresi serta bisa menyeimbangkan asupan lemak. Depresi bisa dikendalikan karena adanya jumlah folat yang tinggi dalam minuman ini. Selain itu, juga terbukti untuk membantu menjaga dopamin, serotonin, dan zat kimia otak agar selalu seimbang.
6. Meringankan gejala Arthritis
Kondisi peradangan sendi yang kerap terjadi dalam tubuh disebut dengan arthritis. Penyakit ini bisa menyerang beberapa sendi sekaligus, dan tentu saja rasa nyerinya luar biasa. Akan tetapi, buah ini bisa menjadi salah satu cara untuk meringankan gejala arthritis. Konsumsi minuman ini agar gejala pada pengidap arthritis bisa ditekan. Jika rutin dikonsumsi, maka gejala radang sendi terutama lutut dan pinggul bisa berkurang.
BACA JUGA: 6 Manfaat Jus Wortel Untuk Kesehatan, Wajib Tahu!
7. Baik untuk perkembangan otak janin
Selanjutnya adalah manfaat jus alpukat untuk ibu hamil, yaitu baik untuk perkembangan otak janin. Dalam buah ini, terdapat kandungan berupa klorin yang dipercaya mampu menutrisi dan baik untuk perkembangan otak janin.
Selain itu, terdapat pula kandungan asam folat yang mampu mendukung perkembangan organ vital janin yang ada dalam kandungan. Jadi, tidak ada salahnya untuk mengonsumsi secara rutin minuman sehat ini dengan takaran yang tepat.
8. Kesehatan mata
Manfaat jus alpukat ternyata juga bisa memberikan kesehatan pada mata, lho. Hal ini dikarenakan adanya kandungan antioksidan seperti zeaxanthin dan lutein yang terdapat didalamnya. Jadi, tidak hanya wortel saja yang bisa menjaga kesehatan mata.
Adanya kandungan lutein yang terdapat didalamnya termasuk tinggi, yaitu 80 gram dalam satu ons. Lutein sendiri merupakan zat antioksidan alami yang bisa membuat mata semakin terjaga kesehatannya.
Kandungan lutein juga merupakan antioksidan karotenoid yang mampu menyaring cahaya biru yang bahaya untuk mata. Jadi, adanya antioksidan jenis itu bisa membantu merawat sel sehat yang ada di dalam mata. Dengan mengonsumsinya secara rutin, maka dampaknya akan segera terlihat.
9. Membantu mencegah kanker
Kandungan sejumlah senyawa dalam buah alpukat dipercaya mampu untuk membantu mencegah sel kanker. Dikutip dari sebuah studi Dreher dan Davenport dalam Critical Reviews in Food Science and Nutrition, buah ini memiliki kandungan fitokimia bioaktif seperti karotenoid dan terpenoid. Selain itu, terdapat pula kandungan glutathione, fenol, persenon A dan B, dan D-mannoheptulose.
Berbagai senyawa tersebut memiliki sifat anti karsinogenik. Kemudian, ada pula kandungan fitokimia yang diekstraksi dari buahnya secara selektif untuk menginduksi penghentian siklus sel, menginduksi kematian pada sel kanker, serta menghambat pertumbuhannya.
BACA JUGA: Ternyata Ini Manfaat Minum Jus Lobak Putih, Menyehatkan!
10. Meredakan kram kaki
Kram kaki adalah suatu hal yang sering dialami oleh ibu hamil, sama seperti morning sickness. Jika morning sickness banyak terjadi pada awal kehamilan, maka kram kaki dialami ibu hamil ketika perut semakin bertambah besar. Hal ini biasanya terjadi karena berat badan yang semakin naik dan tubuh tidak sanggup lagi ditopang oleh kaki.
Kram kaki yang sangat mengganggu tentu saja bisa diatasi dengan mudah, karena merupakan salah satu manfaat jus alpukat. Buah ini mempunyai banyak kandungan potasium, bahkan lebih banyak dari pisang. Kandungan itulah yang bisa meredakan kram kaki yang kebanyakan dialami oleh ibu hamil. Selain itu, ada pula kandungan kalsium dan kalium yang juga bisa meredakan kramnya.
11. Menurunkan kolesterol
Dikutip dari USDA, setiap 100 gram buah alpukat terdapat 76 miligram sterol tumbuhan alami yang bisa disebut dengan beta sitosterol. Kemudian, dikutip dari sebuah publikasi AHA Journals karya Maurice M.Best dkk, beta sitosterol tersebut bisa membantu untuk menurunkan kolesterol.
Dari penelitian itulah, adanya manfaat jus alpukat yaitu untuk menurunkan kolesterol. Minuman sehat ini bisa dikonsumsi dengan rutin untuk Sedulur terutama yang suka mengonsumsi daging tanpa mengimbanginya dengan serat. Kadar kolesterol kemungkinan besar akan semakin berlebih di dalam tubuh.
Dikutip dari sebuah jurnal karya American Heart Association, buah ini bisa membantu tubuh untuk menurunkan LDL atau low-density lipoprotein atau kadar kolesterol jahat. Selain itu, buah ini juga menjadi salah satu sumber MUFA atau lemak tak jenuh tunggal yang bisa menekan kadar LDL apabila dikonsumsi dalam jumlah yang seimbang.
12. Perawatan rambut
Selain untuk kesehatan tubuh, ada pula manfaat jus alpukat untuk kecantikan. Buah ini dipercaya mampu membuat rambut menjadi lebih halus, lembut, serta mudah diatur. Hal ini bisa terjadi karena adanya asam amino yang bisa menebalkan dan memperkuat akar rambut.
Selain itu, minuman sehat ini juga bisa digunakan untuk menenangkan kepala, mengontrol produksi minyak, melembabkan rambut, serta menghentikan pertumbuhan dari mikroba yang menjadi penyebab ketombe.
BACA JUGA: 10 Cara Membuat Jus Alpukat Super Enak & Segar di Rumah
13. Meningkatkan elastisitas kulit
Tak hanya untuk rambut, terdapat pula manfaat jus alpukat untuk wajah yaitu untuk meningkatkan elastisitasnya. Khasiat itu bisa diperoleh karena adanya kandungan vitamin C dan mangan di dalamnya. Kedua nutrisi tersebut dipercaya bisa memproduksi kolagen yang dibutuhkan oleh tubuh.
Kolagen adalah protein yang dibutuhkan kulit agar elastisitasnya terjaga. Selain itu, terdapat pula suatu penelitian yang menunjukkan bahwa adanya kandungan lemak sehat di dalam buah ini bisa membantu meningkatkan elastisitas serta mengurangi kerutan yang ada di wajah.
14. Meredakan asam lambung
Manfaat jus alpukat untuk asam lambung ini bisa ditemukan karena lambung merupakan bagian yang vital dalam sistem pencernaan. Dikutip dari dr Nadia Nurotul Fuadah, salah satu kunci yang bisa menunjang kesembuhan penyakit ini adalah dengan melakukan pola diet.
Jika dilihat dari kandungan pH atau tingkat keasamannya, buah ini tidak memiliki sifat yang sangat asam, tetapi lebih ke pH netral. Maka dari itu, minuman sehat ini bisa menjadi salah satu cara untuk meredakan asam lambung.
15. Mengatasi jerawat
Yang terakhir adalah manfaat jus alpukat untuk wanita dan pria, yaitu mengatasi jerawat yang mengganggu penampilan. Karena didalamnya ada kandungan lauric acid yang bisa mengendalikan jerawat. Kandungan ini bertindak sebagai anti inflamasi dan antimikroba yang juga bisa menyembuhkan jerawat serta penuaan.
Manfaat jus alpukat untuk berbagai kesehatan dan kecantikan memang sudah banyak terbukti. Agar bisa mendapatkan khasiatnya, ada baiknya juga diimbangi dengan pola makan yang sehat serta rajin berolahraga, ya. Semoga bermanfaat!