kacamata anti radiasi

Penting untuk Sedulur untuk selalu menjaga kesehatan mata agar dapat berfungsi dengan baik. Apalagi di era yang serba digital ini, pasti kebanyakan aktivitasmu dilakukan dengan menggunakan handphone atau perangkat lunak lainnya. Penggunaan gadget yang terlalu lama dapat menyebabkan berbagai masalah pada mata. Salah satunya adalah membuat mata menjadi cepat lelah dan tidak nyaman. Cara untuk melindungi mata dari permasalahan tersebut adalah dengan menggunakan kacamata anti radiasi.

Selain menjaga pola makan dan rutin memeriksakan mata di dokter mata, penggunaan kacamata anti radiasi dinilai dapat menjaga kesehatan mata. Terutama bagi seseorang yang memiliki banyak aktivitas dengan menggunakan gadget. Untuk melindungi mata dari bahaya gadget, simak fungsi serta tips dalam memilih kacamata ini, yuk!

BACA JUGA: 10 Cara Memutihkan Mata Kuning Agar Kembali Jernih & Sehat

1. Apa itu kacamata anti radiasi?

kacamata anti radiasi
pexels

Seperti namanya, desain khusus dari alat ini adalah untuk melindungi mata dari bahaya sinar radiasi yang datang dari gawai atau telepon genggam, sinar matahari, layar komputer, serta gadget elektronik lainnya. Radiasi sendiri berasal dari sebuah gelombang atau partikel yang memiliki kekuatan tinggi.

-->

Radiasi dapat muncul secara alami dan ditimbulkan oleh manusia itu sendiri. Dalam kehidupan sehari-hari, tanpa disadari tubuh ini akan terpapar dua jenis radiasi. Radiasi yang pertama datang dari sinar matahari dan diberi nama radiasi ultraviolet. Sedangkan, radiasi yang timbul dari gadget elektronik Sedulur disebut dengan radiasi sinar biru atau blue light.

Hal itulah yang membuat banyak produsen kacamata anti radiasi yang membuat variasi tersebut yang berguna untuk melindungi mata Sedulur dari paparan dua jenis radiasi tersebut. Harga dari kacamata anti radiasi sendiri cukup bervariasi, umumnya sekitar Rp200 ribu, tergantung dengan model apa yang diinginkan. 

2. Apakah kacamata anti radiasi diperlukan?

pexels

Karena radiasi adalah suatu partikel atau gelombang energi yang punya kekuatan energi dan terjadinya gelombang sangat cepat, maka dalam kehidupan sehari-hari sinar tersebut tentunya sangat berbahaya untuk kesehatan mata. Gadget yang Sedulur gunakan untuk bermain game, chatting, membaca buku atau artikel, dan hiburan lainnya bisa membuat kesehatan mata terganggu apabila terlalu sering digunakan dan tanpa adanya jeda. 

Membahas tentang seberapa efektif kegunaan kacamata anti radiasi bagi kesehatan dan perlindungan mata Sedulur, hal tersebut tergantung oleh individu masing-masing. Bisa saja penggunaan alat bantu penglihatan ini tidak terlalu berpengaruh kalau seseorang juga memiliki masalah mata lain yang dianggap berat seperti katarak. Sebaliknya, penggunaan alat ini tidak membuat keadaan mata menjadi memburuk juga. Justru, penggunaan alat bantu ini akan membuat mata kita terjaga kesehatannya. 

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa ketidaknyamanan pada mata dialami oleh sebagian pengguna gawai dan komputer yang terlalu sering. Sebagai solusi atas permasalahan tersebut, tentunya dibuatkan lensa tipis non radiasi ini untuk membuat orang terjaga kesehatan matanya. Untuk keefektifan penggunaannya dan mengetahui apakah mata Sedulur memerlukan alat ini, sebaiknya berkonsultasi dahulu kepada dokter mata. Sehingga, kamu bisa menentukan apakah membutuhkannya ataupun tidak. 

Selain berkonsultasi mengenai masalah kebutuhannya, Sedulur juga bisa menanyakan harga dan jenis apa yang cocok untuk mata. Misalnya, jika Sedulur sering beraktivitas di luar ruangan sekaligus di dalam ruangan, jenis yang cocok adalah kacamata photocromic anti radiasi.

Fungsi dari alat ini adalah untuk memblokir sinar matahari 100% dan bisa digunakan untuk cahaya yang berubah-ubah. Sehingga, penggunaannya sangat praktis dan nyaman serta terlindungi dari bahaya penyakit pada penglihatan seperti katarak sampai kanker mata.

BACA JUGA: 10 Cara Menghilangkan Mata Panda Secara Alami dan Aman

3. Fungsi dan manfaat kacamata anti radiasi

kacamata anti radiasi
pexels

Jika terlalu sering menatap layar gadget atau layar komputer, ada kemungkinan akan menyebabkan masalah computer syndrome vision atau CSV. Penyakit ini sering juga disebut dengan digital eye strain atau visual fatigue. Gejala dari CSV antara lain adalah adanya rasa pegal dan lelah pada sekitar mata. Ditandai oleh penglihatan ganda, penglihatan kabur, mata merah, terasa panas, dan terasa kering.

Akibat dari penyakit ini adalah terlalu sering menggunakan perangkat lunak berbasis komputer seperti tablet, handphone, desktop, ataupun laptop. Gejala tersebut dapat disertai pula dengan rasa sakit pada bagian punggung, pundak, leher, serta sakit kepala dan migrain. 

Untuk pencegahan penyakit tersebut, salah satu cara yang dilakukan adalah menggunakan kacamata anti radiasi. Dengan menggunakannya, Sedulur dapat mencegah berbagai masalah pada mata seperti sensasi terbakar pada mata, mata merah, nyeri leher dan bahu, sampai hilang fokus dan sakit kepala yang berlebihan.

Adanya lensa khusus yang bisa menghalau radiasi dari matahari dan layar gadget bisa membuat alat ini berfungsi untuk menjaga kesehatan mata Sedulur. Harga kacamata anti radiasi di optik juga cukup bervariatif, sehingga Sedulur dapat menyesuaikan dengan budget yang dimiliki. 

Selain manfaat dan fungsi yang sudah disebutkan sebelumnya, masih ada lagi fungsi lain dari alat bantu penglihatan serta penghindar dari radiasi ini. Di antaranya adalah sebagai berikut ini:

  • Mempunyai penyerapan dan penetrasi yang dapat disesuaikan dengan sinar lampu yang berbeda. Sehingga, jika memakainya akan terasa seperti tidak memakai kacamata karena penglihatannya terasa alami. Selain itu, mata menjadi terjaga kesegarannya
  • Untuk mencegah mata dari sinar dari layar gadget yang berbahaya. Sebagai contoh adalah sinar biru serta sinar ultraviolet
  • Bisa menyerap gelombang mikro frekuensi yang rendah, serta gejala potensial yang bisa terjadi ketika terlalu sering menatap layar seperti lelah, sakit kepala, serta penglihatan kabur dan ganda akan teratasi
  • Bisa memblokir radiasi elektromagnetik karena alat ini memiliki teknologi canggih bernama pelapisan vakum ion. Sehingga, jika mata dipakai untuk melihat layar yang ada sinar ultraviolet dan ultra birunya tidak akan memiliki efek samping yang signifikan
  • Dapat menghindari risiko peradangan kornea, degenerasi makula, serta katarak
  • Penggunaan alat bantu ini bisa untuk jangka waktu yang cukup lama dan juga tidak memiliki efek samping yang negatif pada mata karena adanya vakum ion canggih
  • Bisa digunakan untuk mengatasi mata kering yang diakibatkan mata yang jarang berkedip saat menatap layar gadget atau laptop. Seringkali, mata yang jarang berkedip mengakibatkan pelumas dari air mata tidak bekerja secara optimal. Selain mengakibatkan mata kering, benda asing juga akan mudah masuk ke dalam mata. Adanya lensa Eyezen dari alat ini dapat membantu menyaring sinar biru yang bisa masuk mata dan menyebabkan mata jarang mengedip.

4. Tips memilih kacamata 

pexels

Setelah mengetahui fungsi serta manfaatnya, kini saatnya Sedulur untuk memilih kacamata anti radiasi terbaik. Jangan sembarangan ketika memilihnya. Kamu harus bisa memastikan apakah fungsi dari alat tersebut bisa maksimal dalam penggunaannya menjaga sinar ultraviolet dan ultra biru yang mengakibatkan kesehatan mata terganggu. Ada beberapa tips yang bisa Sedulur gunakan sebelum membelinya sebagai berikut:

  • Pastikan sinar ultraviolet dapat dihalau sebanyak  99-100%. Lapisan pada lensa kacamata bisa ditambah agar penyerapan sinar radiasi bisa maksimal
  • Pilihlah kacamata yang bingkainya besar, agar memperkecil resiko terpapar sinar radiasi UV
  • Ketahui kualitas lensa dengan cara memakainya dan menutup satu mata Sedulur. Kemudian, coba fokuskan pandangan ke benda berbentuk persegi atau garis lurus. Selanjutnya, posisi kacamata digeser dari sisi satu ke sisi lainnya. Jika garis terlihat bergoyang atau miring, maka kualitas dari lensa cenderung kurang maksimal

Itu dia beberapa manfaat, kegunaan, serta tips yang bisa Sedulur cermati pada kacamata anti radiasi ini. Sudah tahu ‘kan seberapa penting penggunaannya dalam melakukan aktivitas harian terutama yang bisa menimbulkan sinar ultraviolet dan ultra biru? Selain menggunakannya, jangan lupa juga untuk sesekali mengistirahatkan mata dari paparan sinar tersebut dengan cara meletakkan gadget terlebih dahulu dan melakukan aktivitas lain. Pastikan juga untuk selalu mengecek kualitas kacamata sebelum memantapkan hati untuk membelinya, ya!

Selain memakai kacamata, Sedulur harus bisa menjaga pola makan agar tidak menimbulkan permasalahan pada penglihatan. Segera unduh Aplikasi Super untuk mengecek berbagai kebutuhan harian yang bisa didapatkan dengan cara yang mudah. Selain itu, Aplikasi Super juga praktis karena tidak perlu lagi keluar rumah untuk membeli kebutuhan. Buruan unduh sekarang, yuk!