cara menata batu di taman

Penambahan bebatuan pada taman memang akan membuatnya terlihat lebih lengkap. Dari sekian banyak jenis bebatuan yang ada, batu koral menjadi salah satu yang sering diandalkan. Namun, untuk cara menata batu di taman sendiri tidak bisa sembarangan.

Sedulur harus bisa menempatkan dan menatanya dengan tepat, agar hunian tidak hanya bisa terlihat lebih estetik dan enak dipandang. Tetapi juga tidak menghilangkan unsur alami taman yang memberikan suasana sejuk bagi para penghuni.

Nah, batu koral sendiri adalah material bangunan yang cukup mudah didapatkan. Batu alami yang berasal dari alam ini biasa dijadikan sebagai pelengkap dalam desain interior maupun eksterior sebuah bangunan.  Bagi yang tertarik untuk mengaplikasikannya, simak beberapa cara menata batu di taman berikut!

BACA JUGA: 27 Desain Rumah Mewah yang Estetik, Cocok untuk Sultan!

1. Sentuhan artistik pada desain taman

cara menata batu di taman
Houzz

Untuk bisa menciptakan desain taman dengan batu koral yang menarik dan tidak terlihat monoton, pastinya Sedulur perlu berkreasi. Misalnya saja dengan menampilkan taman batu koral yang minimalis dan lebih berestetika. Ya, adanya batu koral ini justru akan membuat tampilan taman lebih artistik.

Sedulur dapat menempatkan kolam tanpa air di bagian tengah taman, kemudian taruh tempat duduk santai dan batu koral di bagian sudut-sudut taman. Jika suka model taman berwarna, bisa menempatkan batu koral warna supaya terlihat makin mencolok.

Namun usahakan untuk tetap mempertahankan perawatan dari tanaman di sekitarnya, agar keasrian tetap terjaga dan tidak mengganggu penglihatan. Taman yang bersih serta rapi dengan perawatan yang tidak asal-asalan tentu saja akan lebih indah untuk dinikmati, bukan?

2. Taman batu koral desain semi outdoor

Pinterest

Dalam sebuah hunian minimalis, penggunaan taman semi outdoor kini menjadi alternatif yang bisa dipilih. Dengan luas lahan yang terbilang terbatas, tetap dapat dihadirkan keasrian di dalamnya. Nah, jangan lupa untuk menambahkan batu koral di tengah hunian.

Ya, walaupun terkadang tidak bisa menampilkan berbagai macam tanaman di dalam taman secara maksimal, namun penambahan taman batu koral memang cukup efektif untuk membuat hunian terasa lebih asri dan terkesan alami.

Penggunaan batu koral pun juga bisa membuat taman terlihat makin berestetika. Batu koral berwarna putih dapat menjadi opsi terbaik dalam desain yang digunakan. Sedulur bisa memadukannya dengan beberapa furniture ataupun dekorasi bahan kayu sederhana agar ruang taman terlihat lebih menarik.

3. Taman batu koral tanpa rumput

cara menata batu di taman
Vecteezy

Cara menata batu di taman yang berikutnya, adalah dengan menggunakannya dalam jumlah yang banyak. Cara yang satu ini sangat cocok bagi yang lebih suka dengan tampilan taman yang bersih dan juga rapi.

Mungkin sebelumnya Sedulur berpikir taman minimalis hanya bisa diwujudkan dengan alas berupa rumput. Namun jangan salah, karena pemakaian batu koral sebagai pijakan ternyata bisa menjadi alternatif lain yang tidak kalah estetik jika dipandang.

Dengan ini, maka bisa menampilkan komposisi batu koral lebih banyak dibandingkan dengan unsur-unsur penghijauannya sendir. Meskipun begitu, hasilnya tetap mampu membuat hunian terasa sejuk dan pastinya menawan.

4. Batu koral untuk pembatas taman

Interior Design

Keindahan dari taman rumah memang wajib untuk diciptakan. Kesejukan dan relaksasi yang dihasilkan, mampu membuat pikiran dan hati tenang, dan bahkan menyegarkan mata. Terlebih lagi jika taman rumah tersebut terletak di pinggir kolam yang segar.

Dalam hal ini, penggunaan dari batu koral cukup sebagai pemanis yang diletakkan sebagai pembatas taman saja. Untuk dinding batu koral bisa dibuat agak tinggi supaya tampilan taman terasa semakin sempurna. Batuan ini bisa disusun menjadi partisi yang akan mendukung keindahan taman.

Terlebih lagi dengan ukuran dan juga warna yang beragam, tentu saja bisa disesuaikan agar tampilannya lebih selaras dengan eksterior rumah. Dijamin, nuansa yang alami akan semakin terasa menyegarkan ketika Sedulur dan keluarga atau teman-teman sedang bercengkrama.

5. Taman koral Jepang dengan tampilan yang sejuk

cara menata batu di taman
Houzz

Di beberapa wilayah negara timur, ada kepercayaan yang dianut dalam beberapa hal, mulai dari tata krama bahkan sampai tata letak dalam bangunan. Salah satunya yakni zen garden yang menjadi ciri khas dari taman-taman dari negara Jepang. 

Berbagai macam elemen yang terkandung di dalamnya mulai dari bebatuan, pasir, air, dan juga penghijauan ini lebih mengedepankan tampilan relaksasi yang mampu membuat pikiran dan perasaan jadi lebih tenang. Jadi tidak heran jika banyak yang mengadaptasi desain taman ala Jepang dalam hunian.

Tampilannya memang yang cenderung minimalis, akan tetapi memiliki arti yang cukup mendalam. Sedulur dapat menambahkan batu koral ke dalam jenis taman minimalis ini. Untuk penempatannya, bisa di sekitar kolam ikan atau hanya sebatas penghias pinggir taman.

6. Taman batu koral yang elegan

Untuk bisa mendapatkan sebuah taman dengan fungsi yang lebih maksimal, atau keindahan yang mampu mewakili suasana rumah secara keseluruhan, maka lokasi dari taman itu sendiri sangat menentukan bagaimana desain taman tersebut akan dibangun nantinya.

Nah, hal ini juga berlaku dengan tersedianya lahan yang ada. Jika punya lahan yang cukup untuk membangun sebuah taman, maka sebaiknya dimaksimalkan dengan menambahkan berbagai aspek yang bisa membuatnya terlihat indah.

Penggunaan batu koral di dalam taman bisa menjadi ide yang sangat cemerlang. Sedulur bisa menaruh bebatuan tersebut di beberapa kotak taman yang sudah disiapkan. Jadi dalam taman ini, batu koral memang terlihat lebih dominan ketimbang aspek kehijauannya.

7. Teras mungil bertaburan koral

cara menata batu di taman
Hogarmania

Bagi yang tidak memiliki banyak lahan untuk menciptakan taman, tidak usah khawatir. Taman yang cantik tetap bisa diciptakan walaupun dalam lahan yang mungil sekalipun. Ya, lahan tersebut bisa dibuat sebagai teras dengan adanya taman mungil bertaburan koral.

Sedulur bisa memaksimalkan tampilan dari taman tersebut dengan memberikan aksen artwork yang cantik serta perpaduan koral putih di bagian samping stepping stone. Sebelumnya, aksen artwork memang cukup jarang diterapkan pada bagian teras.

Padahal kesan yang bisa ditampilkan justru makin memperindah teras. Selain itu, penggunaan akses ini juga mampu memberikan kesan menggigit pada taman. Setiap orang yang datang fokusnya akan langsung tertuju pada taman yang diciptakan.

8. Taman dengan coakan batu koral

Kesan artwork juga bisa lebih diperkuat dengan penggunaan coakan khusus pada artwork koleksi yang dimiliki. Coakan yang satu ini bisa didesain dengan unik. Warna-warna yang kuat dan juga penuh gairah seperti halnya merah atau orange, bisa dijadikan background di bagian dinding coakan artwork.

Sedulur bisa meletakkan beberapa artwork yang unik, niscaya tampilan taman teras akan semakin cantik dan maksimal. Namun jangan lupa untuk tetap memikirkan aspek penghijauan, mengingat yang sedang dibangun ini adalah sebuah taman.

Bagaimana pun juga, aspek penghijauan seperti rumput atau tanaman-tanaman kecil penting untuk diadakan. Jadi walaupun daya tarik utama yang ditampilkan berasal dari batu koral, namun suasana sejuk dan asri dari tanaman juga tetap terasa.

9. Batu koral sebagai pijakan setapak taman

Angi

Cara menata batu di taman dengan mengusung desain pijakan memang kerap kali dilakukan. Hal ini juga sekaligus membantu para penghuni untuk bisa dengan mudah mengunjungi area-area taman yang diinginkan, tanpa merusak bagian rumputnya.

Ya, sebagai penghuni yang benar-benar ingin tanaman di taman tetap terawat, pastinya akan melakukan yang terbaik, bukan? Nah, menginjak rumput secara berlebih tentu saja dapat merusak tanaman. Itulah kenapa pijakan batu koral bisa menjadi solusi agar tanaman tetap terjaga.

Sedulur tidak usah khawatir, desain pijakan batu koral ini sangat beragam atau bahkan bisa dibuat secara custom. Selain itu, bisa juga memilih jenis koral sikat supaya pijakan tetap kuat serta tidak slip ketika dipijak. Perlu untuk diingat, selain keindahan, keamanan juga perlu diperhatikan.

10. Batu koral sebagai penghias sudut tanaman

Jenis batu yang satu ini memang mampu memunculkan efek yang tenang dan teduh. Oleh karena itu, tidak heran jika batu koral selalu dibutuhkan untuk menghiasi sebuah taman ramah. Selain untuk pijakan, Sedulur juga dapat menaruhnya di sudut-sudut taman.

Sudut taman yang biasanya terlihat kosong, dapat dihias dengan batu ini agar terlihat semakin menarik. Cara menata batu di taman dengan mengisi ruang yang kosong ini, dijamin akan membuat taman yang dimiliki terlihat lebih penuh.

Tapi tidak perlu khawatir, hal tersebut tidak berdampak buruk bagi estetika taman, kok. Yang paling penting, cara untuk menatanya diketahui dengan pasti. Selain itu, pemilihan warna yang tepat sesuai dengan tema taman juga menjadi hal yang sangat penting.

11. Batu koral di sebagian area taman

PLAIN Magazine

Bagi yang suka dengan tanaman hias semak untuk taman belakang rumah, Sedulur dapat menggunakan batu koral sebagai alas taman. Hal ini akan membuat taman terlihat makin menarik, apalagi dengan warna-warna yang indah dan unik.

Meskipun pijakan akan terasa lebih kasar, tetapi hal itu dapat disiasati dengan menambahkan furnitur taman ke dalamnya. Meja dan kursi berbahan kayu, rotan, atau bahkan batu dapat menjadi alternatif terbaik yang mampu bertahan pada cuaca yang ekstrem sekalipun.

Bukan hanya itu saja, penggunaan dari alas batu ini juga menjadi salah satu cara menata batu di taman terbaik. Jika ingin alas batu tersebut tetap awet, rajin lah untuk menyiraminya menggunakan air bersih, mengambil kotoran, dan juga menjaga tatanan batu koral yang ada.

12. Furnitur taman batu koral yang cantik

Ada lagi cara menata batu di taman yang menarik untuk dicoba. Nah, jadi batu koral juga dapat dijadikan sebagai material furnitur yang mengutamakan desain alami yang cantik dan menarik. Peletakannya sengaja dilakukan secara tidak beraturan.

Akan tetapi tetap punya fungsi sebagai tempat untuk beristirahat pada saat berada di taman. Sedulur pun bisa menggunakannya untuk duduk dan bersantai sejenak sembari menikmati kolam air yang ada di belakang rumah.

Cara menata batu di taman ini yakni dengan meletakkan batu koral sebagai atasan dari dasaran semen.  Dengan tatanan semacam ini, dijamin suasana rumah akan terasa semakin nyaman, asri, dan teduh. Untuk pemanis, bisa juga ditambahkan pohon dan beberapa lampu taman yang cantik.

13. Kolam air mancur berhiaskan batu koral

Pinterest

Cara menata batu di taman yang berikutnya, yakni dengan menggunakannya sebagai penghias kolam air mancur di taman belakang rumah. Hal ini tentu saja akan membuat kolam di area taman terlihat semakin menonjol dan mampu menarik perhatian.

Apalagi jika taman di rumah dibuat di dalam lahan yang terbatas, maka adanya batu koral ini dapat menjadi penyelamat agar tampilan kolam air mancur minimalis tetap cantik. Perlu untuk diingat, jika taman rumah tidak harus selalu ditumbuhi rerumputan asli.

Sedulur dapat menggunakan jenis rumput sintetis yang dipadukan dengan batu alam, untuk menghasilkan tampilan taman yang kekinian. Selain itu, coba juga untuk menerapkan desain taman indoor yang belakangan ini mulai sering digunakan dalam hunian minimalis.

14. Batu koral sebagai dinding taman

Terkadang batu koral yang biasanya berukuran kecil cukup sulit untuk dijadikan sebagai hiasan pada benda padat. Namun tidak usah khawatir, Sedulur dapat menyiasatinya dengan menggunakan kerangka besi. Kerangka besi nantinya dibuat sesuai dengan model dinding dan ketebalan yang diinginkan.

Setelah itu, isilah kerangka tersebut dengan batu koral di dalamnya sampai penuh dan padat. Selain cara tersebut, dapat juga menggunakan teknik menempel batu pada semen. Cara yang satu ini justru akan membuat tampilannya terlihat lebih natural.

Sedulur juga bisa menambahkan tanaman hias di sekitar dinding, agar taman terlihat semakin sempurna. Untuk lebih lengkap, tambahkan pula lampu tempel hias di sekitar dinding taman baru koral tersebut. Taman akan terlihat cantik, terutama pada saat malam hari.

15. Batu koral di sisi teras rumah

Jika memiliki taman yang luas namun terlihat sepi atau kosong, penggunaan batu koral bisa menjadi jawaban yang tepat. Tidak usah khawatir, cara menata batu di taman yang satu ini juga cukup mudah untuk dilakukan, kok.

Sedulur bisa menerapkan batuan koral di bagian samping teras. Kemudian pasangkan dinding kaca, maka akan membuat taman yang dimiliki terlihat semakin estetik dan eye catching. Namun pastikan batu koral yang digunakan memiliki ukuran yang sama rata.

Jika tidak, tentu saja tampilannya akan terlihat aneh dan terkesan memaksa. Selain itu, pilihlah batu koral berwarna putih atau abu-abu natural. Hal ini akan menambah kesan alami yang diberikan oleh taman di rumah.

16. Pola batu koral di taman rumah

cara menata batu di taman
Rocersa

Untuk cara menata batu di taman yang terakhir ini adalah dengan memanfaatkan warnanya yang beraneka ragam. Dengan ini, maka akan memberi Sedulur kesempatan untuk bisa melukis bentuk yang indah dan unik dengan batu.

Susunan pola dari batu koral yang terlihat menarik, tentu saja mampu menambah daya tarik dari taman depan rumah sekaligus fasad rumah yang dimiliki.  Tidak hanya itu, jika taman depan rumah berada di samping carport, maka batu koral ini juga bisa menjadi pilihan menarik untuk bagian lantainya.

Selain berguna untuk menjadi jalan setapak taman dan alas carport yang cantik dan menawan, batu koral diketahui juga memiliki ketahanan yang kuat. Sehingga cocok dijadikan sebagai alas pijakan dan meletakkan benda-benda yang berat seperti halnya mobil.

Demikian tadi deretan rekomendasi cara menata batu di taman yang bisa Sedulur coba, khususnya untuk jenis batu koral. Untuk saat ini desain natural minimalis memang banyak disukai. Jadi tidak heran jika penggunaan bebatuan sangat dibutuhkan untuk mewujudkan desain tersebut.

Bukan hanya sekadar menambah tingkat estetika dari sebuah hunian, bebatuan alam juga memiliki ketahanan yang tidak perlu diragukan. Sehingga kekokohan dan kekuatannya bisa diandalkan dalam pembuatan dan hiasan rumah.