40 Pertanyaan Lucu dengan Jawaban yang Bikin Mikir Keras

Pertanyaan lucu dapat menjadi alternatif untuk membuat suasana lebih hidup saat Sedulur berkumpul dengan orang-orang terkasih. Ya, tidak jarang pada suatu momen, entah itu nongkrong di kafe, istirahat sekolah, atau sekedar bersantai di ruang keluarga, rasa bosan tiba-tiba saja menghampiri. Padahal, Sedulur sedang bertemu dan berkumpul dengan orang-orang.

Tentunya hal tersebut dapat menjadikan situasi sangat awkward. Alih-alih bermain HP masing-masing, tidak ada salahnya bagi Sedulur untuk menanyakan beberapa pertanyaan lucu dan juga nyeleneh. Walaupun terkadang kesannya garing, tetapi pertanyaan sejenis memang terbukti menjadi ice breaker yang ampuh, loh!

Suasana tongkrongan akan menjadi lebih hidup, semua orang ikut terlibat mencari jawaban dari pertanyaan tersebut. Tetapi, beberapa di antara kita mungkin akan sedikit kesulitan untuk mengarang pertanyaan lucu dan juga mencari jawabannya. Nah, kalau itu masalahnya, jangan khawatir!

Artikel kali ini telah mengumpulkan beberapa contoh dari pertanyaan lucu yang sangat cocok untuk ditanyakan ke teman-teman, keluarga, atau bahkan pacar. Penasaran apa saja pertanyaan tersebut dan jawabannya? Simak ulasannya di bawah ini, ya Sedulur!

BACA JUGA: 12 Game Star Wars Terbaik yang Harus Kamu Coba Mainkan

1. Pertanyaan lucu untuk seru-seruan bersama sahabat

pertanyaan lucu
Depositphotos
  • Angka, angka berapa yang dibalik malah berkurang 3?

Angka 9, dibalik jadi 6.

  • Kalau sedang sendiri, kakinya ada empat. Kalau sedang berdua, kakinya menjadi delapan. Apakah itu?

Kursi.

  • Hewan, hewan apa yang kerjaannya sakit melulu?

Nyamuk. Soalnya setiap ada nyamuk selalu diberi obat nyamuk.

  • Buah, buah apa yang selalu awet muda dan tidak pernah menua?

Kelapa muda.

BACA JUGA: 12 Rekomendasi Mouse Gaming Wireless Termurah & Terbaru

2. Pertanyaan lucu dan jawaban tidak terduganya

  • Kalau waktu yang dibutuhkan untuk merebus 1 telur adalah 10 menit, maka berapa waktu yang dibutuhkan untuk merebus 10 butir telur?

Tetap 10 menit, kan telurnya direbus langsung bersama-sama dalam satu panci.

  • Kenapa di keyboard komputer (PC) atau laptop selalu ada tombol ‘Enter’?

Kalau adanya tombol ‘Entar’, kapan selesainya pekerjaan?

  • Kalau hewan bisa sekolah, hewan apa yang selalu datang terlambat di pagi hari?

Kaki seribu, soalnya pakai sepatunya lama.

  • Kenapa anak kucing dan anak anjing selalu berkelahi jika bertemu?

Yah, namanya juga anak-anak.

3. Pertanyaan asyik cocok untuk ditanyakan ke teman

pertanyaan lucu
Depositphotos
  • Apa yang ada di ujung langit?

Huruf ‘T’.

  • Aku selalu berada di atas presiden, di atas menteri, tapi anehnya aku tidak mempunyai jabatan apapun di dalam pemerintahan. Siapakah aku?

Peci.

  • Tamunya sudah masuk duluan, eh malah yang punya keluar. Apa sih itu?

Tukang beca dapat penumpang.

  • Kenapa kita harus berhenti menuntut ilmu?

Karena ilmu tidak bersalah.

BACA JUGA: 15 Wanita Terseksi di Dunia Sepanjang Masa Beserta Asalnya

4. Pertanyaan kocak terbaru

  • Pintu, pintu apa yang kalau didorong oleh 10 orang tidak akan pernah terbuka?

Pintu geser.

  • Apa buktinya kalau wortel memang benar-benar bermanfaat bagi mata kita?

Pernah lihat kelinci pakai kacamata? Nggak pernah, kan?

  • Kecilnya di Jakarta, besarnya di Aceh. Apakah itu?

Huruf ‘A’.

  • Benda apa yang baru dibeli langsung dibuang?

Peti mati.

5. Pertanyaan lucu untuk pacar

pertanyaan lucu
Depositphotos
  • Telur, telur apa yang penampilannya sangat sangar?

Telur asin, soalnya ada tatonya (cap).

  • Binatang, binatang apa yang seluruh anggota tubuhnya ada di kepala?

Kutu rambut.

  • Benda, benda apa yang kalau ditutup jadi tongkat, tapi kalau dibuka jadi tenda?

Payung.

  • Benda, benda apa yang nggak pernah ngerasain jadi jomblo?

Sandal dan sepatu, soalnya mereka selalu berpasangan.

BACA JUGA: Mengenal Biodata & Profil 13 Pemain Mr. Queen Terlengkap

6. Pertanyaan lucu yang seru dan juga jawabannya

  • Bisnis, bisnis apa yang selalu berakhir dengan gulung tikar?

Tukang pijat pinggir trotoar.

  • Negara, negara apa yang punya dua wanita saja?

Italia, Mbak Ita dan Mbak Lia.

  • Pohon, pohon apa yang paling jauh?

Pohon jarak.

  • Bukan toko, bukan juga penjahit, tetapi punya banyak pakaian. Apa ya, kira-kira?

Lemari.

7. Pertanyaan tebak-tebakan paling asyik

Depositphotos
  • Pintu, pintu apa yang tidak akan pernah bisa dimasuki oleh seorang jomblo?

Pintu hati.

  • Benda, benda apa yang paling jago main sulap?

Magic com.

  • Hewan, hewan apa yang memiliki buah?

Naga (buah naga).

  • Buah, buah apa yang di dalamnya terdapat sebuah kolam renang?

Buah kelapa.

BACA JUGA: Ini Daftar Idol KPop Generasi 1, 2, 3, dan 4 yang Terpopuler

8. Pertanyaan menjebak pasti bikin ketawa

  • Bulu, bulu apa yang bisa melakukan pekerjaan rumah tangga?

Bulurah (Bu Lurah).

  • Rumah, rumah apa yang penghuninya selalu ingin keluar?

Rumah tahanan.

  • Kembang, kembang apa yang tidak tumbuh dari sebuah tanaman?

Kembang api.

  • Pil, pil apa yang membuat sesak napas?

Pilek.

9. Pertanyaan lucu yang jawabannya bikin mikir

Depositphotos
  • Kalau pakai helm bisa bernafas, kalau tidak pakai helm malah meninggal. Siapa ia?

Astronot.

  • Benda, benda apa yang kalau diikat malah bisa berjalan?

Sepatu (tali sepatu).

  • Anak, anak apa yang paling sering mencari korban?

Anak panah.

  • Semasa ia hidup, selalu dirayakan dan dinyanyikan. Kalau ia mati malah diberi tepuk tangan. Apakah itu?

Lilin ulang tahun.

10. Pertanyaan lucu biar nongkrong makin seru

  • Makan, makan apa yang tidak membuat kenyang tapi malah membuat sesak di dada?

Makan hati.

  • Apa bedanya segelas es teh dengan segelas air putih?

Beda Rp2000 saja.

  • Kesalahan apa yang tidak bisa dilaporkan ke polisi, tidak bisa dibawa ke pengadilan, dan tidak bisa dijatuhkan hukuman?

Salah urat.

  • Susu, susu apa yang selalu diganti setiap lima tahun sekali?

Susunan kabinet pemerintahan.

Nah Sedulur, di atas merupakan 40 pertanyaan lucu dengan jawaban yang bikin Sedulur mikir keras. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, pertanyaan sejenis di atas dapat membuat suasana tongkrongan bersama teman-teman menjadi lebih hidup. Alih-alih bermain HP masing-masing, tidak ada salahnya bagi Sedulur untuk menanyakan beberapa pertanyaan lucu dan juga nyeleneh. Walaupun terkadang kesannya garing, tetapi pertanyaan sejenis memang terbukti menjadi ice breaker yang ampuh, nih!

Ia pun sangat cocok untuk ditanyakan ke anggota keluarga atau pacar. Dengan begitu, hubungan pertemanan, keluarga, dan juga asmara menjadi lebih erat lagi. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi Sedulur, ya!

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.