guerilla marketing

Ada banyak istilah dalam dunia marketing yang mungkin masih asing di telinga orang awam, salah satunya adalah guerilla marketing. Strategi pemasaran yang menggunakan pendekatan tidak biasa ini penuh dengan kejutan, unik dan kreatif, serta memberikan pengalaman baru kepada audiens.

Ada beberapa jenis guerilla marketing yang bisa Sedulur gunakan untuk menawarkan produk barang atau jasa kepada target pasar. Bila dilakukan dengan tepat, akan sangat mungkin bisnis yang sedang Sedulur jalani bisa mendapatkan engagement yang tinggi dan semakin dikenal oleh pasar yang lebih luas.

Tertarik dengan apa itu geurilla marketing dan seperti apa contohny? Berikut adalah informasi selengkapnya!

BACA JUGA: Baru Mulai Usaha? Ini Bisnis Makanan Untuk Pemula yang Bisa Dicoba!

-->

Pengertian guerilla marketing

guerilla marketing
iStock

Guerilla marketing adalah sebuah strategi pemasaran yang berbeda dari teknik pemasaran tradisional secara umum. Disini, pengiklan akan menggunakan pendekatan kejutan maupun interaksi non-konvensional dalam mempromosikan produknya. Istilah ini juga dikenal dengan pemasaran gerilya, dimana iklan yang dibuat memiliki konsep dasar yang mengacu pada interaksi mengejutkan dalam promosinya.  

Dengan demikian, teknik pemasaran ini sangat dipengaruhi oleh interaksi yang berkualitas antara perusahaan dan audiens. Selain itu, pemasaran dengan metode ini juga membutuhkan kelompok promotor yang bertanggung jawab, bila jenis pemasaran gerilya yang dilakukan berada di suatu tempat tertentu. 

Sebenarnya, banyak orang yang mengatakan bahwa metode ini seringkali menimbulkan kontroversi yang lebih tinggi daripada jenis iklan lainnya. Namun, karena biaya iklan yang terbilang lebih murah dan efektif dalam penjualan, maka penggunaannya di Indonesia menjadi andalan para pebisnis. 

Selain bisa menghasilkan iklan terbaik dari modal yang relatif kecil, metode pemasaran ini juga memiliki beberapa manfaat lain. Seperti misalnya produk yang akan lebih sering dibicarakan banyak orang, iklan yang unik akan lebih mudah diingat oleh khalayak luas, serta kepercayaan dan loyalitas pelanggan akan semakin meningkat. 

BACA JUGA: 12 Macam Kerajinan Bahan Lunak dari Alam dan Buatan

Jenis guerilla marketing

guerilla marketing
iStock

Ada beberapa jenis pemasaran gerilya yang bisa Sedulur coba dalam memasarkan produk. Berikut adalah beberapa jenis dan ulasan singkatnya.

1. Viral marketing

Viral marketing merupakan salah satu trik yang efektif dalam strategi pemasaran gerilya. Dalam trik marketing ini, pengiklan akan menggunakan objek maupun tagline yang sangat unik, sehingga mampu menciptakan sebuah ledakan popularitas pada produk atau layanan yang dipromosikan. 

Trik ini seringkali digunakan karena sebuah informasi yang viral akan lebih cepat dilirik oleh banyak orang. Dengan membuat suatu produk atau layanan menjadi viral, Sedulur akan mendapatkan engagement yang tinggi. Untuk memulainya, cobalah memanfaatkan kekuatan media sosial, seperti Twitter dan Instagram, dengan menggandeng para influencer untuk menyebarkan produk atau layanannya. 

2. Indoor guerilla marketing

Jenis berikutnya adalah pemasaran gerilya di dalam ruangan. Trik ini dapat dilakukan pada ruang publik yang tertutup, seperti gedung perkantoran, mall, stasiun kereta api, bandara, maupun aula pada suatu universitas. Dengan cara ini, secara tidak sadar orang-orang yang berada disana akan selalu membaca atau melihat iklan, dan secara tidak langsung mengingatnya.

3. Outdoor guerilla marketing

Tak hanya dilakukan di dalam ruangan, strategi pemasaran gerilya juga bisa dilakukan secara terang-terangan di luar ruangan atau di sebuah ruang publik. Dalam hal ini, pemasar akan menempatkan beberapa iklan produk atau layanannya pada instalasi yang berada di sekitar area tersebut agar menarik perhatian orang yang melewatinya.

BACA JUGA: 12 Cara dan Tips Usaha Konter Pulsa, Dijamin Pasti Untung!

4. Astroturfing

Jenis berikutnya memiliki nama yang cukup unik, yakni astroturfing. Secara umum, strategi ini akan membuat produk atau layanan yang dipromosikan ikut menumpang pada produk lain yang sedang ‘hype’ atau meledak. Cara ini dilakukan karena beberapa audiens seringkali mencari sesuatu yang sedang ‘hype’, sehingga iklan akan muncul saat ada orang yang menuliskan kata kunci viral tersebut. 

5. Ambush marketing

Jenis yang lainnya adalah ambush marketing, salah satu jenis pemasaran gerilya yang banyak digunakan oleh perusahaan raksasa. Strategi ini merupakan sebuah ide besar yang mengawali dan memperkuat nama pemasaran gerilya. 

Taktik ini melibatkan promosi pemasaran yang ditampilkan pada suatu acara, seperti peluncuran sebuah produk atau layanan yang sebenarnya tidak memiliki afiliasi langsung dengan perusahaan.

Dalam menjalankan strategi ini, para pemasar akan dihadapkan pada tantangan untuk memberikan kesan yang nyata, bahwa mereka sedang bekerja sama dengan produk yang sedang dipresentasikan dalam acara tersebut.  

Sesuai dengan namanya, ambush marketing akan dilakukan dengan masuk ke suatu acara dengan jumlah audiens yang banyak. Dengan begitu, promosi yang dilakukan akan langsung menarik perhatian banyak orang. Misalnya adalah mempromosikan produk atau layanan pada acara konser dan pertandingan sepak bola. 

6. Ambient marketing

Selain ambush marketing, ada juga strategi pemasaran gerilya bernama ambient marketing. Strategi ini memanfaatkan lingkungan atau lokasi tertentu, sehingga secara efektif akan memperoleh keterlibatan yang tepat.

Dalam hal ini, pemasar akan menggunakan masing-masing elemen yang tersedia pada lokasi tersebut sebagai alat bantu kampanye. Ambient marketing merupakan jenis pemasaran gerilya yang diletakkan dekat dengan audiens, misalnya dengan meletakkan bahan iklan di tembok bangunan, sticker di tiang-tiang listrik, hingga instalasi di tempat umum. 

BACA JUGA: Cara Mudah Pembukuan Toko Kelontong Manual yang Efektif

Cara penerapan

guerilla marketing
inMarketing

Sebelum membahas bagaimana cara penerapan pemasaran gerilya ini, Sedulur perlu mengetahui bahwa ciri khas yang dimiliki adalah unik dan penuh kejutan. Dengan begitu iklan yang dihasilkan harus berupa sesuatu yang luar biasa. Namun tidak perlu khawatir, karena semua orang bisa melakukan pemasaran gerilya ini. 

Berikut adalah beberapa cara yang bisa Sedulur lakukan bila ingin menerapkan pemasaran gerilya dalam mempromosikan sebuah produk atau layanan.

  1. Kenali audiens dengan melakukan riset mendalam, seperti survey atau polling. 
  2. Sesuaikan jenis strategi pemasaran gerilya dengan bidang bisnis yang akan diiklankan.
  3. Rencanakan anggaran dengan teliti agar sesuai dengan kemampuan perusahaan.  
  4. Hadirkan selalu ide-ide kreatif dan inovatif yang selama ini belum ada, atau amati ide yang pernah ‘meledak’ dan perbaiki kekurangannya. 
  5. Siapkan CTA (Call to Action) yang jelas dan tegas, agar audiens yang tertarik dapat langsung mendapatkan produk atau layanan yang dipromosikan.

Prinsip guerilla marketing

guerilla marketing
OrderOnline

Sebenarnya, semua produk atau layanan dapat menggunakan metode atau strategi pemasaran gerilya ini. Asalkan, pihak pengiklan mampu membuat iklannya dalam bentuk yang unik, penuh kejutan, fresh, dan tentunya kreatif.  

Di Indonesia, kunci pemasaran ini bisa menjadi efektif bila pengiklan mampu memainkan emosi target konsumen. Selain itu, penyajian visual yang menarik juga akan membuat audiens semakin yakin untuk membeli atau menggunakan barang atau layanan yang diiklankan.

Meski bisa digunakan untuk semua produk, namun pemasaran gerilya ini akan lebih cocok bila digunakan oleh perusahaan yang memiliki target konsumen berupa anak muda. Mengapa? Karena mereka menyukai hal-hal unik yang tentunya tidak biasa.  

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa prinsip pemasaran gerilya antara lain, yaitu:

  1. Penuh dengan kejutan, tantangan, atau kontroversi.
  2. Membutuhkan imajinasi kreatif dan inovatif yang tinggi.
  3. Hanya dapat berlangsung dalam waktu singkat di sebuah lokasi tertentu.
  4. Tidak membutuhkan anggaran besar untuk melakukannya.
  5. Dapat digunakan untuk menyampaikan pesan khusus, yang bersifat menghibur maupun memberikan nilai-nilai positif kepada audiens.

BACA JUGA: 12 Desain Rumah Toko Minimalis Untuk Memulai Usaha

Contoh guerilla marketing

Berikut adalah beberapa contoh pemasaran gerilya yang bisa Sedulur jadikan sebagai referensi.  

1. Colgate

guerilla marketing
Niagahoster

Contoh pertama adalah strategi yang digunakan oleh Colgate, merk pasta gigi yang menggandeng perusahaan ice cream untuk membuat stik es krim berbentuk sikat gigi. Dari strategi ini, pesan yang akan diterima oleh audiens adalah “selalu gosok gigi setelah makan es krim”. Unik sekali, bukan? 

2. 3M Security Glass

Reddit

Selanjutnya adalah perusahaan 3M Security Glass, sebuah produsen kaca untuk penyimpanan uang di Kanada. Dalam menerapkan pemasaran ini, mereka membuat sebuah kotak kaca berisi uang sekitar 1 juta dolar AS dan meletakkannya di sebuah halte bus.

Pada kotak tersebut juga dijelaskan bahwa siapa saja yang dapat memecahkan kacanya, maka ia diperbolehkan untuk mengambil seluruh uang yang bisa diraih. Tak disangka, selama kampanye berjalan, ternyata tidak ada seorangpun yang mampu memecahkan kaca tersebut.Hal ini membuat 3M Security Glass semakin terpercaya memiliki produk yang berkualitas. 

3. UNICEF

guerilla marketing
Valens-research

UNICEF ternyata juga pernah menggunakan pemasaran gerilya ini pada tahun 2017, yakni membuat publik lebih simpati dengan kondisi perairan kotor di New York. Mereka mulai menempatkan botol-botol minuman berisi air kotor pada beberapa mesin penjual otomatis di sepanjang jalan Manhattan dan Broadway.

Dengan cara tersebut, rupaya UNICEF dianggap sukses dalam menjalankan kampanyenya. Mereka berhasil meningkatkan kesadaran publik mengenai kebiasaan buruk penduduk di New York, sehingga menyebabkan polusi di sistem pengairan kota mereka.

Itulah informasi seputar guerilla marketing yang bisa Sedulur pelajari untuk menambah wawasan. Bila Sedulur juga memiliki usaha di rumah, seperti toko kelontong, tidak ada salahnya untuk menggunakan strategi pemasaran ini untuk mendapatkan lebih banyak pembeli. 

Selain fokus pada pemasaran produk, Sedulur juga harus memikirkan solusi untuk kulakan barang yang mudah dan cepat, lho! Salah satunya adalah dengan kulakan sembako dan barang kebutuhan dasar masyarakat di Aplikasi Super

Tak hanya murah dan cepat, produk yang tersedia di Aplikasi Super juga lengkap. Selain itu, ada banyak diskon dan cashback, serta gratis ongkir yang bisa membuat untung semakin melimpah. Bila Sedulur tertarik, segera download aplikasinya di PlayStore sekarang juga, ya!