10 Ide Bisnis Digital yang Paling Menguntungkan

Teknologi yang semakin canggih, membuat banyak bisnis berbasis digital mulai bermunculan. Bisnis digital adalah bisnis yang memanfaatkan alat-alat digital seperti smartphone sampai penggunaan PC atau laptop. Bisnis ini juga dapat dikatakan sebagai bisnis modern yang telah mendapatkan sentuhan digitalisasi baik dalam proses transaksi, sistem maupun teknik pemasarannya. 

Sementara itu, bisnis digital di Indonesia dari tahun ke tahun terus mengalami perkembangan yang sangat baik. Bahkan, dalan 5 tahun terakhir perkembangan bisnis ini semakin pesat karena masyarakat sudah mulai terbiasa dengan teknologi.

Dengan berkembangnya potensi bisnis digital, muncul banyak peluang bisnis digital yang bisa Sedulur coba untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Penasaran seperti apa saja peluang bisnis ini? Yuk simak ulasannya berikut. 

BACA JUGA : 25 Bisnis Sampingan Karyawan Modal Kecil, Cuan & Menjanjikan

Apa itu bisnis digital?

bisnis digital
iStock

Sebelum beranjak ke apa saja bisnis digial yang dapat dicoba, Sedulur perlu tahu terlebih dahulu pengertian bisnis digital. Ide bisnis digital adalah sejumlah gagasan usaha yang dilakukan secara daring dengan memanfaatkan sebuah platform digital seperti website atau aplikasi online. Selain itu, model bisnis ini umumnya tidak memerlukan tempat yang luas dan cukup memanfaatkan kecanggihan gawai saja. 

Produk yang dijual dalam bisnis ini sangat beragam. Sedulur bisa menyajikan berbagai macam produk baik dari jasa seperti influencer sampai ke barang fisik. Semunya dilakukan dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi gawai. Berikut contoh bisnis digital di Indonesia yang patut Sedulur coba.

BACA JUGA : Usaha Laundry: Tips, Jenis, Modal, Kelebihan & Kekurangan

1. Dropship

bisnis digital
iStock

Contoh bisnis digital yang wajib dicoba adalah menjadi dropshipper. Dropship merupakan bisnis yang memungkinkan Sedulur menjual produk tanpa harus memikirkan gudang dan juga pengirimannya. Bisnis ini cukup mengandalkan kemampuan menjual menggunakan gawai saja.

Usaha ini mempunyai peluang yang cukup besar mengingat pesatnya perkembangan e-commerce di Indonesia. Tak hanya itu, bisnis ini juga dapat dibilang minim resiko. Hal ini karena seornag dropship hanya perlu menjual  produk sesuai dengan pesanan konsumen. 

Seorang dropshipper harus menjual produk  dengan harga lebih tinggi, daripada pemasok pihak ketiga untuk memperoleh keuntungan. Ide bisnis digital itu akan mendatangkan keuntungan yang lumayan, jika dilakukan dengan konsisten.

2. YouTuber

bisnis digital
iStock

Menjadi YouTuber merupakan ide bisnis digital yang cukup menjanjikan. Penghasilan dari menjadi YouTuber mencapai Rp. 43 miliar dalam setahun. Angka yang cukup fantastis bukan?

Satu hal yang menarik dari YouTube adalah setiap orang memiliki kesempatan dapat meraih sukses yang sama. Sedulur hanya perlu memikirkan apa yang menjadi keahlian dan juga menarik untuk dijadikan konten. Konten yang menarik dan juga unik terbukti mempunyai kesempatan untuk meraih kesuksesan dalam bidang ini. Apakah Sedulur tertarik menjadi seorang YouTuber?

3. Menjadi blogger

bisnis digital
Pixabay

Jika Sedulur memiliki hobi menulis, menjadi blogger dapat menjadi ide bisnis digital yang wajib dicoba. Pastikan tulisan Sedulur memiliki keunikan yang bebeda dengan blogger lainnya. Banyak kisah sukses yang berawal dari menulis blogger, misalnya Raditya Dika. Sebelum menjadi penulis buku dan juga komika, Raditya Dika mengawali karirnya dengan menulis blog. 

Contoh lain  blogger yang sukses adalah Gita Savitri, Agus Magelangan dan juga Alitt Susanto. Jika Sedulur ingin mencoba menjadi blogger, Sedulur dapat belajar dengan membaca tulisan mereka di blog. 

4. Influencer

Pixabay

Jika Sedulur mempunyai Instagram dengan follower yang cukup banyak, manfaatkan ini untuk menjadi seorang influencer Instagram. Influencer dapat memperoleh uang dari sponsor merek dari suaty produk maupun jasa. Biasanya jenis bisnis ini paling digemari oleh anak muda. Selain mendapat penghasilan , mereka juga cukup senang dengan pekerjaan yang kreatif tersebut. 

BACA JUGA : Daftar 10 Mata Uang Terendah di Dunia, Rupiah Termasuk?

5. Menulis konten digital

Pixabay

Memiliki kemampuan menulis memang cukup menguntungkan, hal ini karena Sedulur bisa menghasilkan uang melalui menulis. Di era digital seperti sekarang ini banyak sekali website yang bersedia membayar untuk sebuah tulisan yang berkualitas. Untuk level global yang menggunakan bahasa Inggris, pilihannya antara lain WritersWeekly. Untuk Indonesia, portal berita seperti BaBe juga menawarkan kesempatan yang serupa.

Keunggulan menjadi penulis konten lainnya yaitu pekerjaan ini dapat dilakukan di mana saja. Selain itu, menjadi penulis konten relatif mudah untuk dipelajari. Apakah Sedulur berminat mencobanya?

6. Mengajar online

Pixabay

Di era teknologi yang semakin canggih ini Sedulur dapat memanfaatkannya dengan melakukan bisnis digital berupa mengajar online. Kini sudah banyak platform yang menawarkan banyak peluang untuk mengajar online, diantaranya yaitu RuangGuru dan juga Udemy. 

7. Konsultan SEO

iStock

Adanya mesin pencari seperti Google sangat penting bagi perusahaan terutama yang bergerak di bidang penjualan produk. Nah, salah satu strategi agar produk tersebut dapat dicari dan dikenal oleh para konsumen adalah dengan menggunakan SEO atau Search Engine Optimization.

Ketika Sedulur mempunyai kemampuan dalam bidang SEO, maka besar peluang untuk mendapatkan penghasilan dengan bekerja sebagai seorang konsultan SEO. Selain itu, seorang konsultan SEO, harus memiliki kemampuan untuk menganalisis cara kerja situs web dari suatu merek, kemudian menentukan strategi efektif yang akan meningkatkan kunjungan dan juga interaksi dengan pelanggan. Bisnis ini cukup menjanjikan, mengingat kini banyak perusahaan yang bersaing untuk bisa menjadi yang pertama di mesin pencari.

8. Membuat podcast

Pixabay

Apakah Sedulur gemar bercerita? Jika iya, maka Sedulur perlu mencoba ide bisnis digital yang satu ini yaitu membuat podcast. Podcast merupakan konten audio yang dapat diakses secara online dan bersifat on-demand (sesuai permintaan).

Sedulur tidak perlu khawatir jika tidak merasa percaya diri di depan kamera, karena seperti yang sudah dijelaskan di atas, podcast merupakan konten audio yang tidak menampilkan video seperti pada YouTube. Jika Sedulur ingin mencoba membuat podcast, maka Sedulur dapat memanfaatkan platform seperti Anchor dan juga Spotify.

BACA JUGA : Ide Jualan 1000an yang Laris & Menjanjikan dengan Modal Kecil

9. Jasa pembuatan Web

Pixabay

Mempunyai kemampuan membuat website menjadi peluang bisnis digital yang cukup menjanjikan. Bagaimana tidak, sekarang ini kebutuhan website semakin meningkat, baik dari perusahaan, pemerintahan hingga untuk kepentingan pribadi.

Sekarang ini banyak orang yang mengunjungi wesite dengan alasan karena konten yang tersedia di website tersebut menyediakan banyak informasi. Contoh website yang sering dikunjungi yaitu Google.com dan Facebook.com.

10. Afiliasi

Istock

Afiliasi merupakan kegiatan memasarkan barang miliki orang lain dan akan mendapatkan berupa komisi sesuai kesepakatan yang sudah ditentukan sebelumnya.

Cara kerja afiliasi terbagi menjadi tiga bagian. Pertama, harus mendaftar pada sebuah program afiliasi, seteah itu akan mendapatkan kode referal atau tautan khusus. Kedua yaitu memasarkan produk tersebut menggunakan website atau media sosial. Ketiga, pada saat ada pembeli yang menggunakan kode yang diberikan atau mengikuti tautan yang sudah disarankan, maka akan mendapatkan bagi hasil pendapatan.

Kelebihan bisnis digital 

iStock

Banyak sekali kelebihan membuka bisnis digital. Berikut kelebihannya : 

1. Jangkauan pasar yang luas

Kelebihan bisnis ini yang pertama adalah memperluas jaringan dari berbagai kalangan masyarakat. Hal ini karena bisnis ini sangat fleksibel untuk dijalankan dimana saja dan dengan waktu yang tidak terbatas. Selain itu, bisnis digital juga bisa digunakan untuk jangka panjang. Apalagi dengan meningkatnya penggunaan internet di Indonesia membuat bisnis ini kecil kemungkinan untuk meredup.

2. Dapat dilakukan di mana saja

Seperti yang sudah disinggung di atas, bisnis ini dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja. Apalagi dengan mulai semakin banyaknya masyarakat yang menggunakan gawainya masing-masing. 

3. Hemat biaya promosi

Biaya promosi yang cukup mahal dari sebuah media promosi hingga saat ini masih menjadi kendala yang cukup membuat pusing para pengusaha utamanya para pengusaha baru yang akan baru merintis perusahaannya dari awal. Karena terkadang sebuah media promosi yang memang memiliki jangkauan luas bisa mematok biaya hingga puluhan juta hanya untuk sekali iklan saja. Padahal terkadang biaya yang tinggi tidak sebanding dengan hasil yang di berikan.

Namun hal ini tidak akan temukan jika memilih menggunakan digital marketing sebagai media promosi .  Sebab promosi menggunakan digital marketing tidak membutuhkan banyak budget namun bisa memberikan hasil yang maksimal. 

Itulah penjelasan tentang ide bisnis digital yang dapat Sedulur coba. Banyak sekali keuntungan yang didapat ketika membuka bisnis digital ini, seperti menghemat biaya promosi hingga mampu memperluas pangsa pasar. 

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.