Di kalangan masyarakat, kayu secang kembali populer beberapa tahun belakangan ini. Hal ini dikarenakan tanaman yang satu ini memiliki berbagai manfaat yang mujarab dan menjadi ramuan tradisional yang ampuh mengatasi berbagai macam penyakit. Biasanya, tanaman ini diolah menjadi wedang oleh orang-orang Jawa.
Minuman wedang secang dipercaya mampu menghangatkan tubuh serta bisa menjaga imunitas tubuh. Maka dari itu, sayang untuk melewatkan olahan dari secang ini. Lantas, apa saja manfaat kayu secang selain untuk menghangatkan tubuh? Berikut adalah ulasannya.
BACA JUGA: 18 Manfaat Daun Sirih Untuk Kesehatan Tubuh & Atasi Penyakit
1. Mengatasi jerawat
Jika memiliki jerawat yang cukup mengganggu penampilan, salah satu cara yang bisa dilakukan secara alami adalah dengan menggunakan kayu tradisional ini. Manfaat kayu secang dapat dicapai karena adanya senyawa brazilin yang bersifat antibakteri sehingga bakteri penyebab jerawat akan dengan mudah terobati serta terbunuh.
Tak hanya itu, tanaman ini juga memiliki sifat anti radang serta anti inflamasi yang juga bisa menyembuhkan jerawat. Cara untuk menggunakannya adalah dengan merendam air secang dan gunakan untuk mencuci wajah yang sedang mengalami jerawat.
2. Mencegah sel rusak
Adanya kandungan polifenol, flavonoid, serta antioksidan yang dimiliki oleh salah satu tanaman herbal ini bisa digunakan untuk mencegah sel rusak. Sel tubuh yang rusak karena efek radikal bebas bisa dengan mudah dicegah dengan menggunakan kayu secang. Selain itu, antioksidan juga diketahui memiliki khasiat untuk menurunkan risiko penyakit tertentu, contohnya kanker dan tumor.
BACA JUGA: Rumput Fatimah, Kenali Manfaat & Bahayanya untuk Persalinan
3. Mencegah penuaan dini
Gejala penuaan dini seperti kulit keriput atau kulit kendur bisa dicegah dengan mudah dengan menggunakan tanaman herbal yang satu ini. Dengan harga kayu secang yang cukup terjangkau, wajah dan tubuh bisa semakin kencang dengan rutin mengonsumsinya. Hal ini dikarenakan adanya kandungan antioksidan berjenis polifenol yang bisa melindungi kulit dari berbagai penyebab penuaan dini.
4. Mengatasi radang
Radang bisa dialami oleh seseorang akibat adanya infeksi bakteri. Adanya ciri ciri kayu secang yang khas bisa dijadikan sebagai cara alami untuk mengatasi radang. Caranya adalah dengan mengonsumsi ekstraknya. Ekstrak dapat diperoleh dalam bentuk suplemen yang banyak dijual di pasaran. Dengan rutin mengonsumsinya, maka nyeri akibat radang otot dalam tubuh bisa mereda.
BACA JUGA: 12 Manfaat Rebung yang Mengejutkan Untuk Kesehatan Tubuh
5. Mencegah infeksi kulit
Tanaman herbal yang satu ini kaya akan kandungan metanol serta antimikroba. Beberapa kandungan tersebut merupakan senyawa untuk melawan bakteri yang timbul sebagai penyebab infeksi kulit, yaitu staphylococcus aureus. Kulit akan menjadi lebih sehat, halus, serta terbebas dari infeksi jika rutin mengonsumsinya sebagai wedang.
6. Menghambat pertumbuhan sel kanker
Seperti yang telah diketahui bahwa tanaman herbal ini mengandung zat yang bersifat anti kanker dan antioksidan. Dengan adanya senyawa tersebut, maka bisa digunakan untuk menghambat pertumbuhan sel kanker, seperti kanker payudara atau kanker kulit. Namun, masih harus dilakukan penelitian lebih jauh tentang efektivitas yang diberikan oleh kayu secang ini. Maka dari itu, selain rutin mengonsumsinya, imbangi pula dengan pola makan yang teratur dan bergizi, olahraga yang teratur, mengurangi stress, serta menjauhi rokok.
BACA JUGA: 12 Manfaat Lada Hitam & Putih Untuk Kesehatan Tubuh
7. Mengontrol gula darah
Untuk yang ingin menurunkan dan mengontrol kadar gula darah secara alami, maka bisa didapatkan melalui tumbuhan yang satu ini. Adanya berbagai senyawa bisa digunakan untuk mencegah terjadinya resistensi insulin serta bisa menurunkan risiko mengalami diabetes tipe 2. Khasiat kayu secang yang satu ini masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut lagi untuk memastikan keefektifannya.
8. Obat flu dan batuk
Pada cuaca Indonesia yang tidak menentu ini, maka kebanyakan masyarakat akan dengan mudah terserang flu dan batuk. Ada berbagai macam obat di apotek yang bisa digunakan sebagai penyembuh flu dan batuk. Namun, jika Sedulur ingin menggunakan cara yang alami, maka kayu secang bisa menjadi salah satu pilihannya.
Adanya kandungan anti radang dalam tumbuhan herbal ini bisa menghambat aktivitas hyaluronidase, yaitu protein sumber utama peradangan. Selain itu, kandungan antioksidan brazilin nya juga bisa digunakan untuk menjaga daya tahan tubuh. Sehingga, tubuh akan menjadi lebih sehat dan terlindungi dari berbagai macam penyakit.
BACA JUGA: 10 Manfaat Rumput Laut untuk Kesehatan Tubuh, Luar Biasa!
9. Mengobati bisul
Bisul merupakan suatu benjolan yang terdapat pada kulit dan berwarna merah. Bisul biasanya berisi nanah yang nyeri dan mengganggu penampilan. Salah satu cara untuk mengobati bisul secara alami adalah dengan menggunakan kayu secang. Kandungannya dapat membersihkan darah dari berbagai penyebab penyakit kulit serta membasmi bakterinya. Pastikan dahulu penderita bisul tidak memiliki alergi terhadap kandungan yang dimiliki tanaman herbal ini sebelum memutuskan untuk mengonsumsinya.
10. Obat alergi
Alergi merupakan sebuah reaksi sistem kekebalan tubuh manusia terhadap zat asing. Biasanya, alergi bisa menimbulkan berbagai gejala seperti ruam kulit yang gatal, batuk, pilek, bersin, bahkan muntah atau demam. Ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk mencegah dan mengobati alergi, satu diantaranya adalah dengan bahan alami seperti secang.
Cara konsumsi kayu secang sebagai obat alergi adalah dengan menjadikannya sebagai minuman hangat atau wedang. Selain mengatasi alergi, tubuh akan menjadi rileks dan hangat.
BACA JUGA: 8 Manfaat Daun Sirih Untuk Wajah dan Kecantikan Kulit
11. Mencegah pertumbuhan bakteri
Tak hanya bisa mengatasi berbagai penyakit saja, tumbuhan herbal ini juga bisa mencegah tubuh dari berbagai infeksi serta penyakit. Hal ini dikarenakan adanya sifat antibakteri dalam gambar kayu secang yang berguna untuk mencegah pertumbuhan bakteri. Daya tahan tubuh yang digunakan untuk melawan bakteri yang tumbuh juga akan semakin meningkat karena adanya senyawa etanol yang terkandung. Berbagai bakteri yang bisa dicegah oleh tumbuhan ini diantaranya adalah Salmonella typhi, E.coli, dan Staphylococcus aureus.
12. Membantu mencerahkan kulit
Tak hanya mampu mencegah dan mengatasi penyakit kulit, kayu secang juga bisa digunakan untuk membantu mencerahkan kulit. Antioksidan yang terkandung dalam tumbuhan herbal ini bisa melindungi kulit dari serangan radikal bebas yang bisa menyebabkan berbagai permasalahan kulit. Kulit wajah akan tampak lebih cerah, cantik, serta sehat jika rutin menggunakannya.
Cara yang bisa dilakukan untuk mencerahkan kulit adalah dengan mengaplikasikan tumbuhan herbal ini sebagai air rebusan. Cuci muka secara rutin dengan menggunakan air rebusannya agar kulit tidak menjadi kusam.
BACA JUGA: 12 Manfaat Jantung Pisang & Kandungan Nutrisi yang Luar Biasa
13. Mencegah diare
Tanaman herbal ini sering digunakan sebagai obat tradisional untuk mencegah timbulnya diare. Gangguan pencernaan dapat dicegah secara tepat jika mengonsumsinya sebagai jamu atau teh herbal secara rutin. Bakteri penyebab diare akan dengan mudah dibasmi karena kayu secang mengandung zat antibakteri.
Selain bisa mencegah diare, teh herbal atau jamu yang telah diolah tersebut bisa juga digunakan untuk menghindari dehidrasi. Kebutuhan cairan tubuh akan tercukupi dengan rutin meminum tehnya. Jika diare tidak kunjung sembuh sementara sudah mengonsumsi teh herbal atau jamunya secara teratur, maka sebaiknya berobat ke dokter agar bisa ditangani dengan tepat.
14. Meningkatkan kualitas sperma
Bukan hanya bermanfaat untuk kesehatan secara umum saja, ternyata manfaat kayu secang kejantanan pria juga ada. Manfaat tersebut adalah untuk meningkatkan kualitas sperma. Hal ini diperkuat dengan sebuah penelitian yang diterbitkan Althea Medical Journal yang menyebutkan bahwa tanaman herbal ini memiliki ekstrak etanol yang bisa digunakan untuk meningkatkan konsentrasi serta viabilitas sperma.
Manfaat kayu secang secara gaib
Tidak sedikit masyarakat yang percaya jika tanaman ini bisa digunakan sebagai sarana mewujudkan hajat agar segera terkabul, membuang kesialan, penglaris usaha, dan sebagainya. Namun, hal tersebut tergantung dengan kepercayaan masing-masing.
Demikian manfaat dari rempah herbal tradisional ini untuk mengatasi serta mencegah berbagai macam masalah kesehatan. Perlu mengetahui terlebih dahulu efek samping kayu secang sebelum memutuskan untuk mengonsumsinya. Sebaiknya, tanaman herbal ini tidak dikonsumsi oleh ibu hamil karena zat yang terkandung di dalamnya bisa menghambat pembekuan darah. Semoga bermanfaat!