Tren warna semakin banyak bermunculan memasuki tahun 2023 ini. Salah satu yang cukup populer adalah warna dusty purple. Sayangnya, masih banyak yang bingung mengkombinasikan warna dusty purple cocok dengan warna apa saja.
Warna dusty purple sendiri merupakan salah satu turunan warna dari ungu. Corak satu ini merupakan kombinasi dari warna abu-abu dan ungu dengan sentuhan grain pada hasil akhirnya.
Nah, jika Sedulur tertarik menggunakan warna ini. Sebaiknya simak kombinasi warna dusty purple cocok dengan warna apa saja agar bisa menemukan outfit terbaik!
BACA JUGA: 8 Rekomendasi Baju Abu-Abu Cocok dengan Celana Warna Apa
Tips Perpaduan Warna untuk Outfit
Sebelum kita memberikan rekomendasi warna dusty purple cocok dengan warna apa saja. Sebaiknya Sedulur mengetahui tips dan trik mengkombinasikan warna pada outfit terlebih dahulu.
Tak hanya mempermudah dalam menemukan warna terbaik, mengetahui tips dan trik ini juga bisa memberikan pengetahuan sehingga bisa mengetahui color block atau kombinasi warna yang cocok untuk outfit harianmu.
1. Teknik tabrak warna
Tips dan trik pertama dalam mengkombinasikan warna outfit adalah teknik tabrak warna. Cara ini bisa memberikan Sedulur tampilan yang berbeda tapi tetap terlihat modis.
Karakter warna dari teknik ini biasanya membutuhkan kepercayaan diri tinggi. Namun, hasil yang diberikan akan sangat luar biasa dan Sedulur bisa mendapatkan sorotan saat berada di luar rumah. Contohnya, Sedulur bisa memadukan warna yang berseberangan seperti warna dusty purple dengan kuning atau dengan warna kontras lainnya.
2. Gunakan warna senada
Sebelum memadukan warna, kamu harus mengetahui lebih dahulu bahwa ada istilah warna lembut atau hangat (warm color) dan warna dingin (cool color). Istilah ini yang perlu kamu tahu saat memadukan warna outfit yang akan digunakan.
Kalau Sedulur memilih menggunakan warna hangat seperti cokelat, putih, ataupun beige, gunakan warna yang senada pada atasan atau bawahan. Menggunakan baju dan warna senada memberikan kesan klasik tapi tetap elegan pada penampilanmu.
3. Pilih warna analogus
Perpaduan warna analogus adalah memadukan warna yang berdekatan di roda warna. Misalnya, kombinasi merah-oranye-kuning atau biru-hijau-ungu. Warna-warna ini memberikan tampilan yang harmonis dan alami.
Dalam perpaduan warna analogus, penting untuk memperhatikan tingkat kecerahan yang berbeda untuk menciptakan dimensi pada keseluruhan penampilanmu.
BACA JUGA: Yuk, Intip Kebaya Biru Dongker Cocok dengan Jilbab Warna Apa
Rekomendasi Warna Dusty Purple
Setelah mengetahui trik, sekarang saatnya Sedulur mengetahui beragam kombinasi warna yang cocok digunakan untuk outfit dusty purple milikmu. Jadi langsung simak berikut ini!
1. Abu-abu
Kira-kira warna dusty purple cocok dengan warna apa ya? Jawabannya adalah abu-abu atau gray. Warna ini memiliki nuansa warna yang netral dan bisa dikombinasikan dengan banyak warna termasuk dusty purple.
Hasil kombinasi dua warna soft juga bisa memberikan penampilan kalem untuk Sedulur. Tak hanya itu, warna ini juga akan membuat wajah menjadi lebih cerah dan lebih muda.
2. Hitam
Dusty purple adalah warna yang lembut dan santai. Agar Sedulur bisa memberikan sebuah kekuatan pada penampilan, maka kombinasi yang menarik untuk digunakan adalah warna hitam.
Dengan kombinasi outfit yang tepat, dusty purple dan hitam bisa berpadu dengan kompak sehingga menciptakan tampilan yang tidak membosankan.
3. Putih
Warna putih adalah kombinasi yang cocok untuk disandingkan dengan warna apa saja, termasuk warna dusty purple. Kombinasi ini akan sangat menarik untuk dicoba saat Sedulur ingin memiliki suasana cerah pada outfit.
Sedulur bisa mengkombinasikan dua warna lembut ini dengan sangat mudah dan tidak perlu khawatir fail. Dijamin kombinasi putih dan dusty purple akan membuat penampilanmu makin menarik!
4. Nude cokelat
Turunan warna cokelat, khususnya warna yang mengarah pada warna nude juga sangat cocok untuk dipadukan dengan warna dusty purple. Misalnya saja Sedulur mengenakan outfit berupa atasan atau dres, maka bisa menggabungkannya dengan manset atau legging atau celana berwarna nude cokelat.
Kombinasi warna ini bisa menciptakan suasana kalem yang elegan. Selain itu, Sedulur tidak perlu khawatir dengan tabrakan warna karena dua corak ini bisa berpadu dengan pas.
5. Ungu pastel
Senang berada di zona nyaman, itulah yang menggambarkan perpaduan warna dusty ungu ini. Kamu bisa memilih warna jilbab dusty ungu untuk membuat penampilan anggun dan elegan.
Dengan perpaduan kedua warna yang sama, kamu tidak perlu bingung lagi mencari warna hijab yang lain. Namun, warna ini tentu akan membosankan apabila tidak ada yang ditonjolkan dalam pakaianmu.
6. Lilac
Lilac menjadi salah satu warna yang cocok dikombinasikan dengan baju atau outfit warna dusty ungu. Perpaduan warna ini akan memberikan kesan penampilan yang chic dan lebih feminin.
Apalagi warna lilac juga merupakan salah satu turunan ungu yang bisa memberikan gradasi manis untuk outfitmu. Warna ini juga bisa membuat kulitmu terlihat lebih cerah dan berseri lho.
7. Beige
Selanjutnya, warna yang cocok dikombinasikan dengan outfit warna dusty purple adalah warna beige. Warna beige adalah warna yang masih dalam nuansa putih dan cokelat.
Warna jilbab beige kini banyak disukai karena cocok dipakai untuk berbagai warna baju, termasuk dusty ungu. Dengan perpaduan antara beige dan dusty ungu, penampilanmu akan terlihat simpel dan elegan.
8. Violet
Warna yang cocok untuk baju warna dusty purple selanjutnya adalah violet. Dalam dunia gradasi warna, perpaduan warna kontras dengan warna soft adalah hal yang menarik untuk dicoba. Sehingga Sedulur bisa memasukkan violet ini sebagai salah satu warna kombinasi untuk warna dusty purple.
Perpaduan warna ini juga bisa membuat penampilan pakaianmu jadi lebih tersorot karena kontras warna yang diberikan. Sehingga penampilan akan menjadi lebih tegas dan kuat.
9. Pink pastel
Dalam deretan warna yang cerah, soft pink menjadi padanan yang cocok untuk dipadukan dengan dusty ungu. Keduanya masih cukup dekat dari segi tone-nya sehingga tampak serasi.
Dengan soft pink sebagai warna jilbabnya, penampilanmu justru akan terlihat lebih kalem dan anggun. Warna ini juga sangat cocok untuk Sedulur yang memiliki jiwa feminin. Jadi wajib kamu coba ya!
10. Krem
Warna selanjutnya yang cocok untuk baju warna dusty purple adalah warna krem. Warna ini jadi salah satu warna paling populer di era fashion 2020-an. Disebut sebagai warna earth tone, cream bisa memberikan perpaduan yang manis dengan outfit dusty purple.
Jika memakai warna ini, penampilanmu akan terlihat lebih elegan dan chic. Tak hanya sebagai outfit, perpaduan dua warna ini juga bisa Sedulur coba ketika memilih aksesoris.
BACA JUGA: 15 Rekomendasi Warna Rambut yang Bagus dan Fresh
11. Baby blue
Salah satu warna palet yang bisa dicoba dengan dusty purple adalah baby blue. Warna ini cukup populer dan banyak digunakan oleh brand-brand ternama saat memasuki musim panas. Dengan nuansa warna yang cerah, kombinasi warna baby blue dan dusty purple bisa memberikan kesan manis pada penampilanmu.
Apalagi dalam praktiknya, kedua warna cerah memang cocok untuk dipadukan. Termasuk warna ungu muda dan biru muda.
12. Merah maroon
Untuk menciptakan tampilan yang berani dan mencolok, padukan baju warna dusty purple-mu dengan warna merah maroon. Kombinasi ini memberikan kontras yang dramatis dan menarik perhatian.
Sedulur juga dapat menambahkan aksesori berwarna emas atau perak untuk meningkatkan keanggunan penampilanmu.
13. Fuchsia
Outfit dengan warna fucshia juga cocok untuk dikombinasikan dengan dusty purple. Warna ini memiliki karakteristik yang tegas dan mencolok. Sedulur bisa mengkombinasikannya sebagai pilihan warna untuk aksesoris atau pakaian pelengkap lainnya.
Fucshia sendiri merupakan warna turunan pink yang juga tidak terlalu jauh dengan dusty purple. Sehingga warnanya tidak akan saling bertabrakan. Alih-alih gagal, penampilan Sedulur bisa tampak lebih fresh.
14. Hijau misty
Warna hijau misty juga menarik untuk dicoba saat ingin mencari kombinasi warna dengan dusty purple. Meskipun kombinasi ini cukup kontras dan bertabrakan, dengan nuansa dua warna yang cenderung lembut tetap akan menarik untuk dipandang.
Agar penampilan dari kombinasi hijau misty dan dusty purple tidak monoton. Sedulur bisa menambahkan aksesoris pendukung seperti kacamata, tas, sepatu, jam tangan, atau kalung dengan warna yang berbau earth tone. Kombinasi penampilan ini bisa membuat kamu terlihat elegan, anggun, sekaligus terkesan lebih manis dan fresh.
15. Kuning emas
Jika ingin mendapatkan kesan yang mewah dan glamor, perpaduan dusty purple dengan kuning emas bisa menjadi pilihan yang tepat. Dalam penggunaannya, Sedulur bisa coba untuk memadukan dress dusty purple dengan aksesori atau jilbab berwarna kuning keemasan. Warna-warna ini menciptakan kombinasi yang elegan dan menarik untuk acara formal.
Setiap perpaduan warna pastinya memberikan kesan yang berbeda dan Sedulur bisa mengkreasikan gaya kamu sendiri dengan menggabungkan warna-warna yang kamu sukai.
Demikian tadi deretan rekomendasi warna yang cocok dengan dusty purple. Semoga dengan referensi di atas, Sedulur sudah tidak bingung untuk memilih warna dusty purple cocok dengan warna apa saja ya. Jadi selamat mix and match outfit bajumu!