Pesona Pantai Watu Karung, Raja Ampatnya Jawa Timur

Tentu Sedulur sudah tahu, jika Pacitan mempunyai deretan pantai yang indah, salah satunya adalah Pantai Watu Karung. Ketika Sedulur berkunjung ke wilayah Pacitan, akan sangat disayangkan jika melewatkan objek wisata pantai yang satu ini.

Pantai Watu Karang sering disebut mirip dengan Raja Ampat yang ada di Papua Barat, loh. Hal ini karena pantai tersebut dikelilingi oleh bebatuan karang yang besar serta ombaknya yang sangat cocok untuk kegiatan berselancar.

Selain itu, pemandangan nan indah dan eksotis juga akan Sedulur dapatkan di sini. Pantai ini memiliki pasir dengan putih bersih dan juga air pantai yang biru serta jernih. Bagi yang penasaran, langsung saja simak informasi berikut ini!

BACA JUGA: Keindahan Pantai Prigi Trenggalek, Cocok Jadi Liburan Keluarga!

Daya Tarik Pantai Watu Karung

pantai watu karung
Unsplash/Titus Windi

Pantai Watu Karung Pacitan memiliki daya tarik tersendiri yang akan membuat mata langsung tersihir dan tidak dapat berpaling. Perbukitan karang yang ada di sekeliling laut menjadi fenomena alam primadona dari tempat wisata satu ini.

Seperti halnya di tempat lain, Pantai Watu Karung juga memiliki pepohonan rindang dengan lingkungan yang masih asri. Hal ini tentu akan membuat Sedulur semakin menikmati waktu liburan di tempat tersebut.

Pantai cantik di Pacitan ini juga dikenal dengan ombaknya yang cukup besar, tapi tidak berbahaya. Nah, karena itu gelombang ini sering dimanfaatkan untuk bermain surfing. Namun bagi Sedulur yang tak bernyali besar, bisa mencoba permainan yang lain seperti diving.

Selain itu, kejernihan air laut biru juga menjadi favorit para wisatawan untuk datang berkunjung. Kapan lagi dapat merasakan sentuhan air laut yang indah dan cantik semacam ini? Dengan adanya kelebihan itulah, membuat pantai ini banyak digilai oleh banyak orang.

Lokasi Pantai Watu Karung

Bicara soal lokasi, Pantai Watu Karung beralamat di Dusun Limasan, Desa Watu Karung, Pringkuku, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Pantai yang satu ini, terletak kurang lebih pada jarak sekitar 40 km dari pusat Kabupaten Pacitan.

Walaupun terbilang cukup jauh, namun tentu saja pantai ini dapat diakses dengan mudah menggunakan kendaraan pribadi, baik itu roda dua maupun roda empat.

BACA JUGA: Pantai Banyu Tibo Pacitan: Lokasi, Rute, dan Daya Tarik

Rute Menuju Lokasi

pantai watu karung
Unsplash/Oktavisual Project

Nah, bagi para wisatawan yang datang dari arah Jawa Barat, maka bisa melewati jalur Gunung Kidul. Setelah itu, langsung saja masuk ke jalan pintas ke daerah Sedeng supaya tidak terlalu memakan waktu untuk bisa sampai pada Kota Pacitan.

Kemudian dari sana, Sedulur bisa mengikuti semua petunjuk yang ada karena di setiap titik jalan telah disediakan papan-papan petunjuk jalan. Akan tetapi, ketika sudah sampai di kawasan Pringkuku, Sedulur perlu berhati-hati karena jalannya menanjak cukup ekstrem.

Dan setelah sampai di jalan ini, Sedulur hanya kurang sedikit lagi untuk bisa sampai di lokasinya. Dapat dibilang untuk tingkat kemacetan menyesuaikan dengan hari ataupun kondisi di sekitar.

Harga Tiket Masuk

Pantai Watu Karung sendiri termasuk salah satu tempat wisata yang terkenal dan banyak dicari oleh para wisatawan. Maka dari itu, untuk bisa masuk dan jug menikmati suguhan pemandangan alamnya yang menawan, Sedulur perlu mempersiapkan uang untuk membayar biaya tiket masuknya.

Namun tidak perlu khawatir, setiap orangnya hanya akan dibanderol dengan biaya Rp10.000 untuk orang dewasa dan Rp5.000 untuk anak. Tapi selain itu, nantinya juga akan dikenakan biaya untuk tiket parkir, yakni motor Rp2.000 dan mobil atau bus Rp5.000.

Apabila dibandingkan dengan berbagai hal menawan yang ada, pastinya harga ini tidaklah seberapa, bukan?

Jam Buka dan Jam Tutup

Sama halnya seperti berbagai pantai yang lain, Pantai Watu Karung ini buka setiap hari selama 24 jam. Dengan begitu, maka Sedulur bisa datang kapan saja sesuai dengan waktu yang diinginkan. Namun disarankan untuk datang di sore hari, agar bisa menikmati sunset yang sangat indah.

BACA JUGA: Pantai Sendiki Malang: Pesona, Rute, Harga Tiket, dan Jam Buka

Aktivitas yang Menarik Dilakukan

pantai watu karung
Unsplash/Britt Gaiser

Sudah pasti ada banyak aktivitas yang menarik untuk dilakukan ketika Sedulur berkunjung ke pantai. Nah, di Pantai Watu Karung ini, kurang lebih berikut beberapa aktivitas yang tidak boleh untuk dilewatkan!

1. Memancing

Aktivitas yang pertama ada memancing ikan di tengah laut. Ya, tingkat ketegangan akan sangat terasa mengingat tarikan ikan yang tersangkut akan kuat karena ukurannya yang besar.

Bagi Sedulur yang ingin mencobanya, bisa menyewa perahu-perahu nelayan yang siap mengantarkan dan menemani perburuan di tengah lautan. Pra nelayan biasanya juga akan memberitahukan spot yang banyak ikannya, sehingga Sedulur tidak akan pulang dengan tangan hampa.

2. Berselancar

Ombak yang ada di Pantai Karung Pacitan ini memang terkenal besar dan juga menantang untuk ditaklukan. Jadi tidak heran banyak dari wisatawan asing ataupun lokal yang berselancar di tengah gulungan air dengan ketinggian mencapai 5 meter.

3. Menyelam

Menyelam alias diving juga menjadi aktivitas menarik yang wajib untuk Sedulur jajal di pantai ini. Bukan hanya kesegaran air laut saja yang merasuk ke dalam tubuh, namun biota laut yang seolah mengajak bermain juga mampu memberikan pengalaman yang tidak akan terlupakan.

4. Berkemah

Biasanya para wisatawan tidak hanya datang untuk melakukan kegiatan yang berhubungan dengan air saja. Namun mereka juga akan berkemah, sehingga bisa mendapat sensasi berbeda karena suasana lingkungannya di daerah tepi laut.

5. Berjemur

Pasir putih luas dengan tekstur yang lembut, membuat para wisatawan tidak tahan untuk menjadikannya sebagai kasur ketika siang hari. Teriknya matahari dengan udara sejuk, akan membuat proses berjemur berjalan dengan nyaman dan lancar.

6. Berfoto

Beberapa spot yang ada di tempat ini juga terlihat indah untuk di potret. Sedulur bisa mengandalkan kamera untuk memperoleh hasil jepretan yang memuaskan. Selain itu, jangan lupa untuk mengabadikan setiap momen terbaik dengan background yang menarik di pantai ini.

BACA JUGA: Pantai Coro Tulungagung: Pesona, Lokasi, Harga Tiket dan Rute

Tips Berkunjung

Unsplash/Manuel Meurisse

Bagi Sedulur yang sudah memutuskan untuk berkunjung ke Pantai Watu Karung, ada beberapa tips yang perlu diingat. Berikut ini tips dimaksud!

  • Cek prakiraan cuaca dan gelombang
  • Kenali dan pelajari kondisi lokal
  • Persiapkan perlengkapan yang dibutuhkan
  • Bantu menjaga kebersihan pantai
  • Waspadai radiasi matahari
  • Berhati-hati terhadap arus laut
  • Jaga keamanan barang bawaan
  • Hindari berenang sendirian
  • Perhatikan tanda peringatan
  • Lakukan pemanasan sebelum beraktivitas

Selain beberapa tips di atas, Sedulur juga harus mempersiapkan perbekalan selama berada di Pantai Watu Karung ya. Misalnya dengan membawa cemilan dan minuman ringan agar tidak perlu jajan di sana. Misalnya dengan membawa Air Minum Pirlo yang cocok banget untuk dijadikan teman berjalan-jalan ke pantai agar bebas dari dehidrasi.

Sedulur tidak perlu khawatir karena Air Minum Pirlo memiliki kemasan yang praktis dan mudah dibawa kemanapun. Belum lagi, harganya yang terjangkau dan tersedia di toko kelontong serta SuperApp.

SuperApp adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Kalau kamu tertarik menggunakan SuperApp, bisa cari tahu lebih banyak informasinya lewat media sosial Instagram SuperApp.

Nah, itulah informasi lengkap mengenai Pantai Watu Karung serta beberapa tips ketika Sedulur ingin berkunjung ke sana. Yang tidak kalah penting, pastikan kondisi kesehatan benar-benar dalam keadaan fit sebelum memulai kunjungan, ya!