Mengetahui Lama Waktu Merebus Telur dan Jenis Kematangannya!

Telur adalah salah satu bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai macam masakan. Bahkan, hanya dengan merebusnya dan menggoreng saja bisa ada lebih dari 10 jenis masakan. Jadi tidak heran jika waktu merebus telur menjadi salah satu hal yang penting diperhatikan.

Dilansir dari Healthline, ada 6 jenis kematangan telur jika dilihat dari lama waktu merebusnya. Hal ini membuat karakter telur tiap matang memiliki tekstur yang berbeda-beda. Lalu berapa saja jenis dan waktu merebus telur yang enak dan nikmat? Simak berikut ini ya!

BACA JUGA: 5 Teknik Menggoreng Yang Bikin Makanan Matang Sempurna

Soft creamy boiled egg

Waktu merebus telur
IPECAL

Pertama ada soft creamy boiled egg. Untuk waktu merebus telur ini, Sedulur cukup memasaknya selama 2 menit pas.

Biasanya telur akan memiliki tekstur yang creamy pada bagian putih dan kuningnya. Untuk sebagian orang yang menyukai makanan amis, jenis telur ini akan sangat cocok sekali.

Creamy yellow egg yolk

Telur setengah matang
Unsplash

Selanjutnya ada creamy yellow egg yolk atau telur yang pada bagian putihnya sudah matang tapi pada bagian kuningnya masih creamy. Untuk proses waktu merebus telur ini Sedulur butuh waktu sekitar 4 menit.

Telur dengan tingkat kematangan seperti ini biasanya dijadikan salah satu menu andalan di hotel berbintang. Hal ini lantaran kandungan proteinnya masih tinggi dan bagus untuk orang yang sedang menjalani diet dan fitness.

Soft yellow egg yolk

Waktu merebus telur
Eggs Ca

Kalau jenis kematangan telur yang ketiga adalah creamy yellow egg yolk atau telurnya sudah masir. Tekstur masir ini adalah kondisi dimana kuning telur tidak terlalu cair tapi juga masih sangat lembut.

Untuk bisa membuat telur dengan kematangan seperti ini, Sedulur harus sangat presisi menentukan waktunya, yaitu sekitar 6 menit.

BACA JUGA: Resep Caesar Salad Homemade yang Segar dan Enak

Hard boiled egg

Waktu merebus telur
Unsplash

Mungkin ini adalah tingkat kematangan telur yang cukup familiar untuk Sedulur, yaitu hard boiled egg atau kematangan telur sempurna. Biasanya tekstur telur pada bagian putihnya sudah sangat kenyal dan kokoh. Sementara itu, pada bagian kuningnya sudah berbentuk padat juga.

Waktu merebus telur untuk kematangan sempurna ini biasanya dikisaran waktu 10 menit sampai 15 menit. Salah satu keuntungan dari telur yang matang sempurna adalah lemaknya yang tinggi dan lebih cepat membuat seseorang kenyang.

Omelet

telur omelette
Downshiftology

Selain empat jenis model rebusan di atas, Sedulur juga bisa membuat kreasi telur lainnya seperti omelet. Omelet sendiri di Indonesia lebih dikenal dengan nama telur dadar.

Proses pembuatan makanan satu ini cukup simpel, Sedulur cukup mengocok putih dan kuning telur menjadi satu lalu campurkan dengan creamer atau susu plain agar teksturnya bisa lebih lembut.

BACA JUGA: 10 Jus untuk Membantu Kesuburan Rahim untuk Promil

Soft scrambled

Scramble egg
The Spruce Eats

Kalau ini adalah jenis masakan telur yang sering dikenal dengan nama telur orak arik. Masakan ini juga sangat populer di kalangan pecinta telur karena telur orak arik sangat cocok untuk sarapan.

Untuk membuat soft scrambled egg atau telur orak arik tidak berbeda jauh dengan omelet. Sedulur harus mencampur kuning dan putih telur menjadi satu lalu menggorengnya di atas Loyang. Namun, sebelum matang, telur di cacah agar menjadi potongan-potongan kecil.

Sunny side up

Telur ceplok
The Spruce Eats

Terakhir, jenis masakan telur yang wajih Sedulur kuasai cara memasaknya adalah sunny side up atau telur ceplok. Waktu memasak telur ini tidak perlu waktu yang lama, namun inilah yang membuat telur mata sapi jadi salah satu masakan yang sulit dibuat.

Sedulur harus bisa mengatur panas api agar tidak terlalu besar sehingga membuat bagian bawah telur gosong. Padahal bagian atasnya belum matang secara sempurna.

Demikian tadi ulasan lengkap tentang waktu merebus telur dan berbagai varian masakan telur yang lezat. Semoga informasi di atas bisa bermanfaat untuk Sedulur, khususnya pagi para pecinta telur ya!

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.
 
Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.