8 Jenis Pelumas Seks yang Aman Digunakan & Tips Memilihnya

Apa itu pelumas? Pelumas adalah alat bantu seks berupa cairan atau gel untuk membantu melakukan penetrasi. Umumnya produk digunakan karena cairan alami vagina sedikit atau kering sehingga menyebabkan sakit saat penetrasi. Pelumas yang dijual di mini market juga cukup banyak dengan berbagai merek.

Namun, ada baiknya Sedulur mengetahui berbagai jenis pelumas yang aman dan bisa digunakan saat berhubungan bersama pasangan. Apa saja ya jenisnya? Yuk, cari tahu!

BACA JUGA: 6 Tips Hubungan Intim yang Sehat & Menggairahkan untuk Pasangan

1. Vivo H20 Lube

watsons.co.id

Produk ini berbahan air dan tidak lengket atau berminyak. Jadinya aman digunakan karena tidak menimbulkan iritasi. Vivo H20 Lube bisa digunakan kamu dan pasangan ketika berhubungan, baik memakai kondom atau tidak. Tinggal oleskan saja agar tidak ada rasa sakit saat penetrasi.

2. Vivo Lube Strawberry

bukalapak.com

Produk ini juga water based (berbasis air) dengan aroma stroberi. Lantaran terbuat dari air, Vivo Lube Strawberry sangat aman digunakan dan tidak akan menyebabkan iritasi. Sehingga kualitas hubungan kamu dengan pasangan akan lebih maksimal dan nyaman.

BACA JUGA: Mengenal Alat Reproduksi Wanita Lengkap dengan Gambarnya

3. Vigel Lubricant

favo.id

Pelumas gel ini bisa menggantikan cairan alami di dalam organ intim wanita. Vigel Lubricant ini tidak berbau, berwarna, dan juga tidak berminyak. Untuk membersihkannya juga mudah karena berbahan dasar air, tinggal dibilas saja bisa langsung bersih. Sehingga akan sangat nyaman dan menyenangkan ketika berhubungan.

4. Vigel 2in1

halodoc.com

Kalau produk yang satu ini gak cuma untuk menggantikan cairan alami dari organ intim wanita saja, tapi juga bisa digunakan untuk massage atau pijat. Salah satu kandungannya adalah lidah buaya yang bagus untuk pelicin. Wah, pasti hubungan dengan istri terasa lebih menyenangkan dengan saling memijat.

BACA JUGA: Penyakit Ejakulasi Dini, Kenali Penyebab, Gejala & Mengobatinya

5. Fiesta Strawberry Lubricant

halodoc.com

Produk ini memiliki aroma stroberi yang menyegarkan. Fiesta Strawberry Lubricant juga menggunakan water based sehingga aman untuk digunakan. Konsistensinya juga sangat lembut dan tidak lengket, dijamin akan merasa nyaman digunakan saat berhubungan.

6. Fiesta Intimate Aloe Vera Lubricant

doktersehat.com

Produk Fiesta ini juga berbahan dasar air dilengkapi lidah buaya serta vitamin E. Pemulas ini sangat nyaman digunakan saat berhubungan intim. Selain sebagai pelicin, Fiesta Intimate Aloe Vera Lubricant juga bisa melembabkan pada area kewanitaan yang kekeringan atau iritasi. Ditambah lagi lidah buaya bisa sebagai antiinflamasi, antivirus, antibakteri, dan efek menenangkan serta memberikan kesejukan di area kewanitaan.

BACA JUGA: 7 Tips Mempersiapkan Malam Pertama yang Harus Dilakukan

7. Durex Play Feel

halodoc.com

Durex Play Feel berbahan dasar air yang tidak lengket, tidak berbau, dan nyaman digunakan ketika berhubungan. Produk ini bertekstur lembut dan bening, cara menggunakannya tinggal dioleskan pada organ intim.

8. Durex Play Massage 2in1

tokopedia.com

Produk ini mengandung lidah buaya yang bisa membantu melumasi area intim. Sehingga ketika berhubungan akan lebih nyaman ketika penetrasi. Selain sebagai pelicin, Durex Play Massage 2in1 ini juga bisa untuk memijat. Karena berbahan dasar air, jadi lebih mudah untuk dibersihkan.

BACA JUGA: 11 Rekomendasi Kondom yang Paling Bagus & Bikin Lebih Intim

Tips memilih pelumas yang aman

insider.com

Jika ada yang bertanya bolehkah handbody sebagai pelumas, jawabannya adalah tidak. Sebab, handbody adalah krim untuk tangan dan bisa bahaya untuk vagina karena bisa menyebabkan iritasi.

Lalu baby oil sebagai pelumas juga tidak disarankan karena minyaknya akan menempel di dalam vagina dan susah dibersihkan. Untuk itu baiknya Sedulur memilih pelumas yang aman. Berikut ini beberapa tipsnya:

Hindari pelumas yang bisa memicu terjadinya infeksi

Ketika membeli pelumas, Sedulur perlu melihat bahan yang digunakan. Sebaiknya pilih produk yang tanpa gliserin. Sebab, kandungan tersebut bisa membunuh bakteri baik yang menjaga kelembapan pada area kewanitaan. Jadi kalau menggunakan pelumas yang menggunakan gliserin, bisa memicu iritasi hingga infeksi jamur.

BACA JUGA: 8 Tips & Cara Foreplay agar Hubungan Intim Lebih Bergairah

Pilihlah produk pelumas yang bisa membantu melembapkan

Ketika area kewanitaan kering, kamu membutuhkan pelumas yang bisa membantu melembapkan agar tidak memicu infeksi atau iritasi. Beberapa produk pelumas yang berbahan dasar air bisa menjadi pilih terbaik. Atau, lidah buaya juga bisa dicoba agar membantu merawat kesehatan di area kewanitaan. Hubungan dengan suami pun menjadi semakin menyenangkan.

Sebaiknya hindari pelumas yang menggunakan pewangi atau pH tinggi

Pelumas yang berbahan minyak juga banyak digunakan karena aman dan nyaman. Namun Sedulur perlu memilih yang tidak ada kandungan pewangi. Sebab, menurut studi dari jurnal Climacteric, pewangi dalam pelumas ini bisa menyebabkan iritasi. Selain itu, kandungan itu juga bisa menimbulkan reaksi alergi, terutama pada kulit vagina yang kering dan sensitif.

Selain itu penting juga untuk mengetahui kadar keasaman pada pelumas yang akan digunakan. Jika pelumas memiliki kadar keasaman atau pH lebih di atas 4,5, sebaiknya perlu berhati-hati. Sebab, pH yang tinggi bisa memicu iritasi.

Untuk itu, berikut ini beberapa kandungan pada pelumas yang bisa memicu terjadinya iritasi dan sebaiknya dihindari:

  • Gliserin
  • Nonoxynol-9
  • Propylene glycol
  • Chlorhexidine gluconate

Penting untuk mengetahui jenis pelumas yang cocok untuk digunakan di area kewanitaan. Sebab, setiap wanita pasti berbeda-beda. Mungkin ada yang cocok dengan sebuah produk B, tapi tidak cocok untuk wanita lain.

Jadi paling tepat adalah sesuaikan dengan kebutuhannya demi menjaga kesehatan area organ intim. Kalau perlu kamu bisa konsultasikan hal ini ke dokter agar tahu mana jenis pelumas terbaik untuk kamu gunakan bersama pasangan.

Itulah tadi merek pelumas yang aman dan bisa digunakan bersama istri ketika berhubungan. Untuk mendapatkannya juga mudah, kok. Cukup banyak pilihan merek pelumas di apotik yang bisa Sedulur beli. Namun ada juga pelumas alami yang bahannya dari minyak, lidah buaya, atau putih telur. Kalau perlu sebelum menggunakan alat bantu seks ini, Sedulur dan istri bisa konsultasi dulu ke dokter. Semoga bermanfaat!

Sedulur yang membutuhkan sembako, bisa membeli di Aplikasi Super lho! Sedulur akan mendapatkan harga yang lebih murah dan kemudahan belanja hanya lewat ponsel. Yuk unduh aplikasinya di sini sekarang.

Sementara Sedulur yang ingin bergabung menjadi Super Agen bisa cek di sini sekarang juga. Banyak keuntungan yang bisa didapatkan, antara lain mendapat penghasilan tambahan dan waktu kerja yang fleksibel! Dengan menjadi Super Agen, Sedulur bisa menjadi reseller sembako yang membantu lingkungan terdekat mendapatkan kebutuhan pokok dengan mudah dan harga yang lebih murah.