Bumbu bacem tempe tahu pasti tidak asing di telinga Sedulur, apalagi yang berdomisili di Yogyakarta dan sekitarnya. Cita rasa dari hidangan ini adalah manis sekaligus gurih yang bisa menggugah selera. Tampilannya juga khas, yaitu berwarna coklat gelap dan cenderung basah. 

Tentunya, resep tempe bacem basah dan tahunya sangat mudah untuk dipraktikkan sendiri di rumah. Hidangan manis ini cocok untuk dinikmati bersama sayur lodeh, gudeg, pecel, bahkan dijadikan cemilan yang lezat. Contek resepnya di sini, ya!

BACA JUGA: Resep Tahu Isi yang Renyah Untuk Cemilan di Rumah

1. Resep bacem tahu tempe tanpa digoreng

bumbu bacem tempe tahu
sonora

Bumbu bacem tempe tahu halus

  • 7 siung bawang putih
  • 2 sendok makan ketumbar biji
  • 2 ruas jari lengkuas
  • 4 biji kemiri
  • 2 cabe rawit merah (opsional)
  • 1 batang serai
  • 1 siung bawang merah jumbo
  • 1 ruas jari jahe

Bahan lainnya

  • 6 buah tahu dibagi dua
  • 4 daun salam
  • 4 sendok makan kecap manis (sesuai dengan selera)
  • 2 sendok makan gula merah (sesuai dengan selera)
  • 1 bungkus tempe dipotong tebal
  • Garam, penyedap, dan lada secukupnya
  • Air secukupnya

Langkah memasak

  1. Pertama, semua bumbu halus diblender atau diulek sesuai dengan selera. Jangan lupa menambahkan sedikit air sebelum diblender.
  2. Lalu, tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai aromanya wangi.
  3. Setelah aromanya wangi, tambahkan air secukupnya. Masukkan juga gula merah secukupnya dan biarkan sampai mendidih.
  4. Apabila sudah mendidih, tambahkan lagi secukupnya air, garam, lada, dan sedikit penyedap.
  5. Tambahkan daun salam dan kecap manis, lalu koreksi rasa.
  6. Didihkan lagi dengan memasukkan tempe dan tahu yang sudah diiris sesuai selera. Lalu, tutup wadah dan biarkan sampai air meresap kering.
  7. Angkat dan sajikan.

2. Resep tahu tempe bacem enak dan gurih

bumbu bacem tempe tahu
sindonews

Bumbu bacem tahu tempe

  • 10 tempe segitiga, bentuk sesuai selera
  • 6 buah tahu
  • 10 bawang merah
  • 4 bawang putih
  • 3 sendok makan air asam jawa
  • 2 lembar daun salam
  • 80 gram gula merah atau sesuai selera
  • 1 liter air kelapa
  • 1 sendok makan gula putih
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1 cm laos geprek
  • 1 sendok teh ketumbar
  • Garam secukupnya

Langkah memasak

  1. Pertama, blender atau ulek bumbu halus yang terdiri dari ketumbar, laos, bawang merah, dan bawang putih. Kemudian, tumis dengan menggunakan minyak hingga aromanya harum. 
  2. Tambahkan air kelapa, tahu, dan tempe, lalu masak hingga mendidih.
  3. Masukkan air asam jawa, gula merah, garam, gula putih, dan daun salam, lalu cicipi.
  4. Apabila rasanya sudah pas, susutkan air kelapa sampai semua bumbunya meresap ke tempe dan tahu.
  5. Hidangan siap disajikan atau disimpan di kulkas 

BACA JUGA: Resep Tahu Tek Surabaya ala Penjual, Wajib Ada Bahan Ini Biar Enak!

3. Resep bumbu bacem tahu tempe tanpa air kelapa

detik

Bahan yang dibutuhkan

  • 5 buah tahu coklat
  • 1 papan tempe
  • 3 lembar daun salam
  • 1/4 gula merah
  • 1 ruas lengkuas
  • Air secukupnya
  • Garam dan penyedap secukupnya

Bumbu halus

  • 5 siung bawang merah besar
  • 4 butir kemiri (sangrai)
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sendok makan ketumbar (sangrai)

Langkah memasak

  1. Pertama, rebus tempe dan tahu hingga mendidih. Setelah itu, masukkan ke dalam panci atau penggorengan.
  2. Tambahkan bumbu halus yang sudah dihaluskan, air, gula jawa, lengkuas, dan daun salam.
  3. Beri garam dan penyedap rasa secukupnya.
  4. Kemudian, masak menggunakan api sedang cenderung kecil supaya bumbu meresap. Masak hingga airnya hampir habis.
  5. Apabila sudah matang, diamkan sebentar.
  6. Selanjutnya, panaskan minyak di penggorengan, lalu goreng tahu dan tempe bacem sampai matang.
  7. Angkat dan sajikan.

4. Resep bumbu bacem tempe tahu ayam

cookandrecipe

Bumbu bacem tempe tahu, ayam

  • 5 potong ayam paha atas, bersihkan
  • 1 papan tempe, potong sesuai selera
  • 5 sendok makan air asam jawa
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 2 lembar daun salam
  • 1 buah gula merah, sisir
  • 1 ruas jari lengkuas, geprek
  • 1 buah tahu, potong sesuai selera
  • Garam dan kaldu bubuk
  • Air secukupnya

Bumbu halus 

  • 8 buah bawang merah
  • 5 butir kemiri (sangrai)
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sendok teh ketumbar

Langkah memasak

  1. Pertama, siapkan semua bahan. Cuci dan rebus ayam hingga setengah matang.
  2. Kemudian, tambahkan bumbu halus yang telah dihaluskan, daun salam, dan lengkuas. Masukkan pula tempe, tahu, dan air secukupnya hingga bahan terendam. Aduk hingga merata.
  3. Tambahkan gula merah, kecap, dan air asam jawa.
  4. Beri garam dan kaldu bubuk sesuai selera, aduk lagi hingga merata.
  5. Diamkan sampai air menyusut, sambil sesekali diaduk.
  6. Angkat dan sajikan.

Resep tahu bacem basah atau tempe dan ayam pada dasarnya memiliki bumbu dasar yang sama. Agar menambah cita rasa yang legit dan enak, gunakan air kelapa sebagai bahan dasar memasaknya. Selamat mencoba!

Sedulur yang membutuhkan sembako, bisa membeli di Aplikasi Super lho! Sedulur akan mendapatkan harga yang lebih murah dan kemudahan belanja hanya lewat ponsel. Yuk unduh aplikasinya di sini sekarang.

Sementara Sedulur yang ingin bergabung menjadi Super Agen bisa cek di sini sekarang juga. Banyak keuntungan yang bisa didapatkan, antara lain mendapat penghasilan tambahan dan waktu kerja yang fleksibel! Dengan menjadi Super Agen, Sedulur bisa menjadi reseller sembako yang membantu lingkungan terdekat mendapatkan kebutuhan pokok dengan mudah dan harga yang lebih murah.