5 Cara Mudah Cek Saldo Flazz BCA Beserta Cara Isi Ulangnya

Sedulur yang sering menggunakan kartu e-money dari Bank BCA harus tahu nih bagaimana cara cek saldo Flazz! Ya, Flazz BCA adalah nama produk kartu e-money yang dikeluarkan oleh bank swasta unggulan tanah air tersebut. Flazz BCA bisa digunakan untuk berbagai transaksi, baik itu membayar moda transportasi umum hingga belanja dalam jumlah tertentu di minimarket.

Artikel ini akan mengajak Sedulur untuk mencari tahu bagaimana cara cek saldo Flazz BCA, mengisi ulangnya, sekaligus mengetahui berapa limit simpan dan transaksi per hari dari kartu e-money tersebut.

BACA JUGA: Cara Unreg Kartu Indosat Lewat Kode SMS, Mudah Banget!

Cara cek saldo Flazz BCA

Di bawah ini adalah lima cara mudah untuk cek saldo Flazz BCA. Simak informasinya sampai selesai, ya!

1. Cara cek saldo Flazz BCA lewat M-Banking BCA

cara cek saldo flazz
BCA

Cara cek saldo Flazz BCA yang pertama adalah dengan menggunakan layanan M-Banking dari BCA. Layanan M-Banking sendiri BCA berikan kepada para nasabah setianya untuk mempermudah setiap transaksi perbankan, mulai dari berbagai transaksi keuangan hingga urusan administrasi.

Jika berbicara tentang M-Banking BCA, terdapat dua aplikasi yang bisa Sedulur pakai. Aplikasi pertama adalah BCA Mobile sedangkan yang kedua adalah MyBCA. Tidak terdapat perbedaan signifikan di antara kedua aplikasi tersebut. Keduanya sama-sama aplikasi resmi yang dibuat oleh BCA. Namun, jika Sedulur lebih menyukai user interface (UI) yang lebih modern dan segar, MyBCA mungkin adalah aplikasi M-Banking BCA yang tepat bagi Sedulur.

Nah, berbicara tentang cara cek saldo Flazz BCA, sayangnya hanya BCA Mobile yang bisa digunakan untuk mencari tahu berapa saldo kartu Flazz Sedulur. Penasaran bagaimana caranya? Yuk, simak langkah-langkah sederhana di bawah ini!

  • Pertama, unduh aplikasi BCA Mobile melalui App Store untuk iOS atau Google Play Store untuk perangkat Android.
  • Kemudian, pastikan smartphone Sedulur mempunyai fitur NFC (Near Field Communication), jika ada maka nyalakan fitur NFC di HP Sedulur.
  • Buka BCA Mobile dan pilih ‘m-BCA’ pada halaman utama.
  • Masukkan kode akses, lalu pilih menu ‘Flazz BCA’.
  • Tempelan kartu Flazz pada bagian belakang smartphone Sedulur.
  • Tunggu hingga notifikasi informasi jumlah saldo Sedulur muncul pada layar HP.
  • Sedulur pun dapat mengetahui jumlah saldo yang tersisa di dalam kartu Flazz BCA tersebut.

BACA JUGA: Cara Registrasi Kartu Telkomsel Beserta Syaratnya di 2023

2. Cara cek saldo Flazz BCA lewat mesin EDC

cara cek saldo flazz
Lifepal

Mungkin Sedulur masih ada yang belum tahu apa itu mesin EDC. EDC merupakan singkatan dari Electronic Data Capture, sebuah teknologi yang bisa membaca perangkat teknologi, salah satunya adalah kartu seperti Flazz BCA.

Mesin EDC sering digunakan oleh toko-toko agar pelanggannya dapat bertransaksi melalui kartu debit dan kredit. Mesin tersebut berwujud seperti telepon genggam dengan ukuran yang agak tebal, serta lubang untuk menggesek kartu atau memasukkan kartu.

Nah, selain bisa dipakai untuk transaksi dengan kartu debit atau kredit, mesin EDC juga mampu membaca dan melakukan transaksi pada kartu e-money seperti Flazz. Yuk, cari tahu cara cek saldo melalui mesin EDC tersebut!

  • Kunjungi toko, minimarket, atau supermarket terdekat yang memiliki mesin EDC.
  • Tempelkan kartu Flazz BCA Sedulur ke mesin EDC milik BCA yang tersedia.
  • Tunggu beberapa saat hingga mesin secara otomatis menampilkan jumlah saldo yang ada di Flazz BCA pada layar.
  • Tekan menu ‘Selesai’ kemudian ambil kartu Flazz Sedulur.

3. Cara cek saldo Flazz BCA lewat ATM BCA

cara cek saldo flazz
Suara

Untuk mempermudah para nasabah setianya, pihak Bank BCA juga memberikan layanan cek saldo dan isi ulang kartu Flazz melalui mesin-mesin ATM, lho! Wah, kalau begitu, bisa isi kartu Flazz dimana-mana tanpa takut kehabisan, nih!

Kira-kira, seperti apa cara cek saldo Flazz BCA lewat mesin ATM? Berikut adalah langkah-langkah sederhananya.

  • Kunjungi ATM BCA terdekat di sekitar Sedulur.
  • Masukkan kartu Flazz BCA Sedulur ke mesin ATM.
  • Secara otomatis, mesin ATM akan langsung mendeteksi bahwa kartu yang dimasukkan adalah kartu e-money Flazz.
  • Mesin ATM kemudian akan menampilkan jumlah yang tersedia di kartu Flazz BCA Sedulur.

BACA JUGA: Cara Terbaik Menghemat Listrik Token/Pulsa, Mudah Banget!

4. Cara cek saldo Flazz BCA lewat minimarket

Finansial Bisnis

Bagi Sedulur yang kebetulan sedang berkunjung ke minimarket untuk membeli keperluan sehari-hari, jangan lupa untuk selalu cek saldo kartu Flazz-nya, ya! Betul sekali, Sedulur bisa meminta bantuan kasir minimarket untuk mencari tahu berapa saldo yang tersisa di dalam kartu e-money tersebut. Caranya hampir-hampir mirip dengan menggunakan mesin EDC, namun pihak kasir minimarket yang akan melakukan pengecekan saldo untuk Sedulur.

Simak langkah-langkah sederhananya di bawah ini.

  • Kunjungi toko, minimarket, atau supermarket terdekat yang memiliki mesin EDC.
  • Minta bantuan kasir untuk melakukan pengecekan saldo pada kartu Flazz BCA Sedulur.
  • Kasir akan menempelkan kartu Flazz BCA Sedulur ke mesin EDC yang tersedia.
  • Tunggu beberapa saat hingga mesin secara otomatis menampilkan jumlah saldo yang ada di Flazz BCA pada layar.
  • Kasir akan memberi tahu berapa banyak saldo yang tersisa, biasanya ia akan menanyakan apakah Sedulur hendak mengisi saldo melalui kasir juga.
  • Jika sudah, kemudian ambil kartu Flazz Sedulur.

5. Cara cek saldo Flazz BCA lewat tempat umum

OtomotifNet

Cara lain untuk mengecek saldo Flazz BCA adalah dengan melakukannya langsung di tempat umum. Contohnya ketika Sedulur sedang melakukan transaksi langsung di jalan tol. Biasanya Sedulur dapat langsung melakukan pengecekan saldo Flazz BCA karena akan tertera di layar yang terletak pada palang pintu gerbang tol.

Sedulur pun juga bisa melakukan pengecekan pada saat membayar parkir kendaraan yang menggunakan kartu e-money. Tanyakan saja kepada petugas parkir yang berjaga berapa jumlah pembayaran dan sisa saldo yang ada di kartu Flazz Sedulur.

BACA JUGA: Cara Transfer Pulsa Indosat ke Telkomsel dengan Mudah

Cara isi ulang saldo Flazz BCA

Bibit

Selain membahas tentang cara cek saldo, artikel ini juga akan mengajak Sedulur untuk mencari tahu langkah-langkah simple dalam pengisian ulang saldo kartu Flazz BCA tersebut. Ada dua cara yang lazim dilakukan, pertama melalui aplikasi M-Banking BCA, kedua melalui ATM BCA. Yuk, simak ulasannya di bawah ini!

1. Cara isi ulang saldo Flazz BCA lewat M-Banking BCA

  • Pastikan aplikasi BCA Mobile sudah terunduh di HP, pun Sedulur sudah masuk ke dalam akun BCA Mobile.
  • Kemudian, nyalakan fitur NFC di smartphone Sedulur.
  • Buka aplikasi BCA Mobile dan pilih ‘m-BCA’ pada halaman utama.
  • Masukkan kode akses kemudian pilih menu ‘Flazz BCA’.
  • Letakkan kartu Flazz di belakang smartphone Sedulur.
  • Pilih menu ‘Top Up Flazz BCA’.
  • Isi nominal top up Flazz, lalu masukkan PIN M-Banking BCA Sedulur.
  • Letakkan ulang kartu Flazz di belakang smartphone.
  • Tunggu notifikasi yang menyatakan bahwa pengisian saldo berhasil dilakukan. 
  • Saldo kartu e-money Flazz BCA Sedulur pun akan bertambah sesuai nominal yang tadi diisi.

BACA JUGA: Cara Mengisi Token Listrik Praktis dan Mudah, Terbaru 2023

2. Cara isi ulang saldo Flazz BCA lewat ATM BCA

  • Datanglah ke ATM BCA terdekat.
  • Masukkan kartu ATM dan pin BCA Anda.
  • Pilih menu ‘Transaksi Lainnya’ lalu pilih menu ‘Flazz BCA’.
  • Pilih menu ‘Top Up’. Isi nominal top up yang diinginkan.
  • Setelah itu, kartu debit akan dikeluarkan, segera masukkan kartu Flazz Anda.
  • Jika sudah, informasi mengenai saldo awal dan besaran top up akan muncul di layar.
  • Jika informasi nya sudah benar, klik tombol ‘Benar’ untuk menyelesaikan proses transaksi.
  • Masukkan PIN ATM.
  • Tunggu bukti transaksi top up Flazz muncul. 
  • Selesai.

Berapa sih limit kartu Flazz BCA?

Mengutip dari situs resmi Bank BCA, maksimum saldo yang tersimpan di kartu adalah Rp2 juta. Sedangkan untuk limit transaksi top up Flazz di BCA Mobile sebesar adalah sebesar Rp2 Juta per hari.

Nah Sedulur, itu dia sekilas informasi mengenai cara cek saldo Flazz BCA sekaligus cara pengisian saldonya. Semoga ulasan di atas dapat bermanfaat bagi Sedulur, ya!

Bagi Sedulur yang ingin mengisi pulsa, membayar tagihan BPJS Kesehatan, atau mengisi ulang token listrik, jangan lupa untuk selalu menggunakan Aplikasi Super! Selain memenuhi kebutuhan sembako sehari-hari, Aplikasi Super juga membantu mempermudah Sedulur untuk melakukan berbagai transaksi digital tadi.

Yuk, langsung unduh Aplikasi Super melalui Google Play Store sekarang! Aplikasi Super, bikin belanja jadi mudah, bikin belanja jadi murah!