12 Rekomendasi Kulkas Samsung Terbaik & Terbaru 2022

Sebagai produsen alat elektronik, Samsung ternyata tidak mau ketinggalan dalam mengeluarkan produk kulkas. Perabotan rumah tangga yang memiliki peran penting ini, merupakan barang yang wajib dimiliki di setiap rumah. Apalagi kulkas Samsung memiliki teknologi mutakhir dalam menyimpan bahan makanan agar awet dan tahan lama.

Terdapat beberapa varian kulkas keluaran Samsung, dari kulkas Samsung 4 pintu hingga varian kulkas dengan smart tech yang memiliki kemampuan dispenser. Nah, karena ada banyak sekali jenis variasi kulkas yang dimiliki produsen asal Korea tersebut, kami sudah membuat daftar rekomendasi kulkas Samsung terbaik yang bisa menjadi pilihan Sedulur. Penasaran seperti apa? Yuk simak ulasannya beriku ini.

BACA JUGA: Daftar Harga Kulkas Polytron Terbaru

Rekomendasi Kulkas Samsung Terbaik Untuk Sedulur Super

Biar Sedulur tidak bingung dan bisa memilih perabotan rumah terbaik untuk di rumah. Berikut ini beberapa variasi kulkas Samsung terbaru dari dua pintu sampai empat pintu yang bisa dicoba.

1. Samsung RR18R1000SA

1. Samsung RR18R1000SA
Pinterest

Rekomendasi pertama kulkas Samsung 1 pintu adalah Samsung RR18R1000SA. Kulkas satu ini telah dilengkapi dengan fitur stabilizer free yang dapat membuat mesin otomatis yang dapat membuat daya listrik stabil. Selain itu, kulkas ini juga telah dilengkapi dengan rak tempered glass yang dapat menahan beban hingga 150 kg. Kulkas ini dibanderol dengan harga Rp 2.300.000, sangat murah dan terjangkau.

2. Samsung RT19 All-around Cooling

kulkas samsung RT19
Pinterest

Rekomendasi kedua adalah kulkas Samsung 2 pintu harga 3 jutaan yaitu Samsung RT19, yang lengkapnya dibanderol dengan harga Rp 3.500.000. Selain itu, kulkas ini juga telah dilengkapi dengan teknologi digital inverter dengan 7 level pengaturan dingin, yang dapat membuat bahan makanan yang ada di dalam kulkas dapat dingin secara merata.

Selain itu kulkas ini juga telah dilengkapi dengan fitur antibacterial & airtight seal. Harga kulkas Samsung 2 pintu tanpa bunga es satu ini sangat terjangkau dengan segala fitur dan teknologi yang dimiliki oleh kulkas satu ini.

3. Samsung RT29 Twin Cooling Plus

3. Samsung RT29 Twin Cooling Plus
Samsung

Jika ada pertanyaan, tentang kulkas Samsung 2 pintu berapa watt? Tentu saja jawabannya beragam dan berbeda-beda. Namun biasanya berkisar di angka 100 – 150 watt. Termasuk Samsung RT29 Twin Cooling Plus, yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp 5.100.000.

Kulkas satu ini dapat menampung bahan makanan hingga 300 liter, dengan dimensi kulkas 600 x 1635 x 672 mm. Fitur-fitur dari kulkas satu ini adalah twin cooling plus, antibacterial protector dan  digital inverter. Kulkas satu ini cocok bagi Sedulur yang ingin mendapatkan kelembaban untuk menjaga bahan makanan hingga 70%.

4. Samsung RT32 Twin Cooling Plus

kulkas samsung RT32
UFO

Selanjutnya adalah kulkas varian dari tipe twin cooling plus, berbeda dengan kulkas Samsung 2 pintu side by side, kulkas Samsung RT32 ini telah dilengkapi dengan smart convention yang mampu mengatur fungsi kompartemen sesuai kebutuhan. Teknologi ini mampu mengubah freezer menjadi pendingin biasa. Kulkas ini dibanderol dengan harga Rp 5.252.000, dengan dimensi kulkas 600 x 1715 x 672 mm 600 × 672 cm × 1715 mm

5. Samsung RT62 Twin Cooling Plus

kulkas samsung RT62
Pinterest

Rekomendasi selanjutnya adalah kulkas Samsung 2 pintu jumbo dengan tipe RT62 Twin Cooling Plus, masih dari varian Twin Cooling Plus. Kulkas dengan kapasitas besar, yang mampu menampung bahan makanan hingga 620 liter. Sangat cocok digunakan oleh Sedulur yang sering menyimpan bahan makanan secara lama dan berkala. Kulkas ini dibanderol dengan harga Rp 9.000.000. Cukup terjangkau dengan teknologi dan fitur yang sangat canggih.

6. Samsung RT46 Twin Cooling Plus

6. Samsung RT46 Twin Cooling Plus
Pinterest

Bagi Sedulur yang ingin membeli kulkas dengan dua pintu dan memiliki fitur dan teknologi lengkap. Samsung RT46 Twin Cooling Plus merupakan pilihan tepat. Dengan teknologi twin cooling mampu membuat bahan makanan dapat bertahan lama dan telah dilengkapi dengan anti-bacterial protector yang dapat menyaring bakteri dan bau tidak sedap pada makanan.

Selain itu, kulkas ini juga dilengkapi dengan sistem pendingin terpisah, baik untuk freezer dan fridge. Sedulur akan tetap bisa mempertahankan kesegaran dari makanan. Kulkas satu ini dibanderol dengan harga Rp 7.100.000.

Baca Juga: Daftar Harga Kulkas Aqua Terbaru Mei 2021

7. Samsung RS62 SBS All-around Cooling

7. Samsung RS62 SBS All-around Cooling
Pinterest

Rekomendasi kulkas dari Samsung selanjutnya adalah tipe RS62 SBS, kulkas ini dibanderol dengan harga Rp 12.800.000. Kulkas satu ini telah dilengkapi dengan fitur power freeze yang dapat mempercepat proses pembekuan makanan, minuman, daging dan sembako lainnya. Selain itu, terdapat juga fitur power cool yang mampu mendinginkan makanan secara cepat.

Selain itu, spesifikasi kulkas samsung digital inverter ini merupakan kulkas tipe side by side dengan berukuran 912 x 1780 x 716 mm. Keuntungan lainnya, kulkas satu ini mampu menampung bahan makanan seberat 700 liter.

8. Samsung RS64 SBS SpaceMax Technology

8. Samsung RS64 SBS SpaceMax Technology
myhartono.com

Rekomendasi selanjutnya adalah kulkas dengan banyak fitur menarik sekaligus kapasitas yang sangat luas. Yaitu kulkas dengan tipe Samsung RS64 SBS Space Max Technology. Kulkas ini dibanderol dengan harga Rp 16.899.000, dan memiliki dua sisi pintu dengan maksimal kapasitas 676 liter.

Kulkas ini juga telah dilengkapi dengan teknologi all around cooling yang dapat membuat bahan makanan yang tersimpan di kulkas dapat tetap segar dan bertahan lama. Selain itu, fitur favorit dari kulkas ini adalah auto ice maker  atau mesin pembuat es batu otomatis. Sehingga Sedulr akan sangat praktis saat membuat minuman dingin.

9. Samsung RT50 Twin Cooling Plus

9. Samsung RT50 Twin Cooling Plus
berharga.com

Kulkas terakhir yang bisa jadi rekomendasi untuk Sedulur adalah Samsung RT50 Twin Cooling Plus. Kulkas ini dibanderol dengan harga Rp 8.199.000. Kulkas satu ini telah dilengkapi dengan teknologi coolpack, yang dapat menjaga makanan agar tetap dingin dan menjaga kesegaran makanan agar bisa bertahan lama.

Selain itu, kulkas ini juga dilengkapi dengan teknologi twin cooling plus atau mesin pendingin ganda, yang dapat membuat bahan makanan bertahan lama. Selain itu, ketika daya listrik pun mengalami pemadaman, kulkas ini akan tetap dapat membuat makanan tetap segar dan bertahan. Cocok bagi Sedulur yang seringkali menyimpan bahan makanan secara lama.

10. Samsung RS6500 FSR Twin Cooling Plus 575 liter

Samsung

Sedulur butuh kulkas dengan kapasitas besar yang dapat mengakomodir seluruh makanan, buah, serta sayuran di rumah? Samsung RS6500 FSR Twin Cooling Plus ini mungkin dapat menjadi solusinya!

Kulkas dengan kapasitas 575 liter ini sudah pasti dapat memuat banyak barang-barang kebutuhan di dalamnya. Dengan warna silver yang lembut, ia sangat cocok untuk diletakkan di dapur sembari menambah kesan modern ruangan.

Fitur Twin Cooling Plus yang diberikan Samsung dapat menjaga kesegaran makanan dua kali lebih lama ketimbang kulkas konvensional biasa. Selain itu, fitur Anti-bacterial Protector yang terdapat pada kulkas Samsung RS6500 FSR Twin Cooling Plus ini akan senantiasa menjaga udara di dalamnya tetap bersih dan higienis. Sedulur pun tidak perlu khawatir terhadap ancaman bakteri dan bau tidak sedap lainnya.

Lebih lanjut lagi, kulkas ini juga membawa sistem penerangan menggunakan lampu LED. Sistem penerangan akan menjadi lebih efisien, hemat energi, serta lampu yang lebih awet dan lebih terang ketimbang penerangan pada kulkas lain di pasaran sana.

11. Samsung RT43 2 Pintu dengan Twin Cooling Plus

Samsung

Rekomendasi kulkas Samsung yang menggunakan fitur Twin Cooling Plus kembali datang dalam wujud varian Samsung RT43 2 Pintu dengan Twin Cooling Plus. Kulkas ini berkapasitas sekitar 440 liter, yang sudah pasti dapat mencukupi kebutuhan penyimpanan makanan Sedulur. 

Twin Cooling Plus-nya pun dapat menjaga kesegaran makanan dua kali lebih lama ketimbang kulkas lain. Kabar baiknya juga datang dari kulkas ini, dimana Samsung RT43 2 Pintu dengan Twin Cooling Plus menjadi kulkas pertama dari Samsung yang memiliki dua sistem pendinginan Twin Cooling Plus terpisah. Sedulur tidak perlu lagi khawatir makanan akan cepat basi ketika diletakkan dalam freezer maupun bagian bawah kulkas.

Fleksibilitas ternyata memang salah satu keunggulan dari kulkas ini. Dimana lagi Sedulur dapat menjumpai kulkas dengan lima kombinasi mode pengaturan? Dijuluki Smart Conversion, pengaturan tersebut dapat mengubah freezer menjadi seperti kulkas biasa agar Sedulur dapat menyimpan lebih banyak bahan makanan seperti sayur atau buah. Wah, semakin lega ya, rasanya!

12. Samsung RS6500 FSR Twin Cooling Plus 620 liter

Station Sarana Mulya

Belum puas dengan kapasitas penyimpanan kulkas Samsung yang sudah direkomendasikan di atas tadi? Bagaimana jika menggunakan kulkas Samsung RS6500 FSR Twin Cooling Plus yang berkapasitas 620 liter ini?

Sebelumnya telah kita masukkan ke dalam daftar rekomendasi kulkas Samsung yang sama namun dengan kapasitas penyimpanan yang lebih kecil, hanya pada 575 liter. Pada poin rekomendasi ini, Samsung RS6500 FSR Twin Cooling Plus hadir dengan kapasitas yang jauh lebih besar, 620 liter.

Tentu saja, kapasitas penyimpanan sebesar itu sudah pasti dapat mengakomodir makanan dan kebutuhan harian keluarga Sedulur. Walaupun tidak terdapat fasilitas Icemaker di depan pintu seperti saudaranya, namun kulkas Samsung RS6500 FSR Twin Cooling Plus versi 620 liter ini tetap datang dengan berbagai kelebihan.

Salah satu fitur unggulan dari kulkas ini adalah teknologi Precise Chef Cooling, yang secara otomatis membantu meminimalisir kenaikan suhu dalam kulkas. Precise Chef Cooling dapat membantu kulkas untuk mendeteksi perubahan suhu, serta mengefisienkan kerja kompresor kulkas tersebut.

Metal Cooling yang ada dalam kulkas Samsung RS6500 FSR Twin Cooling Plus versi 620 liter ini juga menjaga suhu dalam kulkas agar tetap optimal. Dengan begitu, segala bahan makanan yang berada di dalamnya akan tetap segar, walaupun Sedulur sering membuka dan menutup pintu kulkas.

Cara Merawat Kulkas Agar Tetap Bagus

Cara Merawat Kulkas Agar Tetap Bagus
klikmania.net

Jangan hanya bisa membeli saja, Sedulur juga harus mengetahui cara merawat kulkas. Agar kulkas bisa bertahan lama dan juga bisa menjaga kualitas bahan makanan yang ada di dalamnya dengan baik. Berikut ini tips untuk merawat kulkas dengan baik yang bisa Sedulur praktikkan.

1. Jangan menyimpan makanan atau minuman panas di dalam kulkas

Tahukah Sedulur bahwa kita tidak dianjurkan untuk langsung menyimpan sesuatu yang bersuhu sangat panas ke dalam kulkas? Ya, hal itu benar adanya. Analogi sederhananya, makanan atau minuman panas tersebut sangat memiliki sifat yang berlawanan, mengingat suhu kulkas yang senantiasa dijaga agar tetap dingin.

Jika Sedulur ingin menyimpan makanan atau minuman panas ke dalam kulkas, sebaiknya tunggu sampai suhunya turun menjadi suhu ruangan terlebih dahulu. Memasukkan makanan atau minuman yang panas ke dalam kulkas dapat berpengaruh buruk pada keduanya.

Makanan atau minuman panas yang tiba-tiba saja disimpan ke dalam kulkas dapat kehilangan kandungan nutrisinya. Perubahan suhu secara mendadak tersebut dapat mempengaruhi kualitas makanan atau minuman. Terlebih lagi, bakteri salmonella dapat mencemari makanan atau minuman ketika ditaruh di kulkas dalam keadaan panas.

Untuk kulkas sendiri, tentu saja kinerjanya akan menjadi terhambat. Beberapa sistem kulkas modern dapat dengan mudah mendeteksi perubahan suhu yang terjadi di dalamnya. Apabila suhu berubah secara mendadak akibat makanan atau minuman panas, maka beban kerjanya akan bertambah secara drastis. Pun makanan atau minuman panas tersebut dapat mempengaruhi suhu barang-barang di sekitarnya, mengakibatkan satu isi kulkas menjadi rawan busuk, basi, atau tercemar.

2. Isi kulkas dengan makanan secukupnya

kulkas samsung
Depositphotos

Sedulur harus selalu ingat untuk mengisi kulkas dengan bahan-bahan makanan secukupnya saja. Cari tahu terlebih dahulu berapa kapasitas maksimal dari kulkas Samsung yang dibeli. Dengan begitu, Sedulur dapat memperkirakan sejauh mana kapasitas kulkas yang dapat ditampung.

Rak-rak penyimpanan di dalam kulkas sudah didesain sedemikian mungkin agar dapat memenuhi barang-barang dengan baik. Ketika Sedulur memaksakan untuk menyimpan lebih daripada kapasitas tersebut, rak tersebut dapat berisiko copot atau bisa jadi patah. Sedulur pastinya tidak mau dong, apabila saat membuka kulkas ternyata makanan di dalamnya menjadi berantakan dan berjatuhan karena kelebihan kapasitas? Nah, maka dari itu, taruh bahan-bahan makanan sesuai tempat rak dan kapasitasnya dalam kulkas.

3. Jangan letakkan kulkas di bawah sinar matahari langsung

Seperti yang telah kita ketahui bersama, kulkas berfungsi untuk menjaga bahan-bahan makanan senantiasa dingin di dalamnya. Sedulur tidak boleh sembarangan meletakkan kulkas seenak diri, terlebih lagi jika tempat tersebut terkena sinar matahari langsung.

Secara umum, kebanyakan kulkas yang dijual di pasaran sudah didesain sedemikian rupa untuk diletakkan di dalam ruangan. Kulkas bukanlah furnitur luar ruangan. Maka dari itu, jika kulkas terkena paparan sinar matahari secara langsung, ia terancam untuk kehilangan fungsi optimalnya.

Kulkas akan bekerja dua kali lipat karena mendeteksi suhu panas dari sinar matahari. Akibatnya, listrik yang digunakan puna akan semakin besar dan boros. Kualitas makanan dan minuman di dalam kulkas yang harus terus dijaga agar tetap dingin pun menjadi terganggu. Paparan sinar matahari secara langsung berpotensi untuk membuatnya basi. Lebih lanjut lagi, cat warna kulkas dapat menjadi kusam dan mengelupas karena ia bukanlah tipikal cat luar ruangan.

Masih berkaitan dengan peletakkan kulkas dan cat, hindari menempelkan kulkas dengan dinding secara langsung karena bisa merusak cat dinding. Kondensor dan bagian-bagian lain yang terdapat pada belakang kulkas biasanya agak terasa sedikit hangat. Apabila bagian tersebut tidak mendapatkan sirkulasi udara yang baik, maka suhu hangat tersebut dapat berubah menjadi panas. Pada akhirnya, cat dinding pun akan terpengaruh dan menjadi rusak.

4. Bersihkan keseluruhan kulkas setidaknya dua bulan sekali

Depositphotos

Kebersihan kulkas harus terus dijaga agar ia dapat memberikan performa yang maksimal. Walaupun saat ini terdapat banyak fitur yang mencegah perkembangan bakteri dan kotoran, seperti yang telah dijelaskan pada rekomendasi kulkas Samsung di atas, namun fitur tersebut tidaklah cukup untuk benar-benar memastikan kebersihan kulkas.

Setidaknya dalam dua bulan sekali, Sedulur harus membersihkan kulkas agar ia senantiasa bersih. Proses pembersihan dapat dilakukan dengan mengeluarkan bahan-bahan makanan terlebih dahulu. Rak-rak penyimpanan pun dapat dicopot sementara untuk memudahkan proses pembersihan.

Lap rak-rak dan seluruh bagian kulkas dengan kain bersih. Jangan lupa juga untuk mencuci rak dengan sabun dan sikat sekiranya terdapat noda bahan makanan yang membandel. Biarkan kulkas terbuka selama beberapa menit setelah dibersihkan, agar aroma cairan pembersih dapat keluar dari kulkas terlebih dahulu. Jangan lakukan proses pembersihan kulkas pada saat kulkas menyala, ya Sedulur!

5. Bersihkan bagian freezer dan kondensor kulkas

Secara keseluruhan, kulkas memang harus dijaga kebersihannya. Namun, bagian freezer dan kondensor kulkas menjadi dua bagian yang paling penting untuk selalu dipantau kebersihannya. Pasalnya, freezer sendiri menjadi tempat penyimpanan bahan-bahan makanan yang rentan akan kontaminasi bakteri, contohnya seperti daging.

Apabila freezer dibiarkan kotor begitu saja, ia malah akan menjadi tempat berdiam dirinya bakteri. Kualitas dan kesehatan bahan-bahan makanan pun akan terancam apabila freezer kotor.

Sedangkan untuk kondensor kulkas sendiri, ia merupakan salah satu bagian kulkas yang penting untuk menjaga kondisi kulkas dingin. Maka dari itu, apabila ia menjadi kotor, maka kulkas tidak akan bisa bekerja dengan optimal, malah berpotensi untuk merusak kualitas bahan-bahan makanan di dalamnya.

6. Selalu tutup kulkas rapat-rapat

Depositphotos

Sedulur juga perlu mengingat untuk selalu menutup kulkas rapat-rapat. Fungsi utama dari sebuah kulkas adalah untuk menjaga suhu bahan-bahan makanan agar tetap dingin. Ketika kulkas tidak ditutup dengan rapat, maka suhu luar kulkas dapat masuk ke dalam dan mengubah suhu bahan-bahan makanan secara tidak langsung.

Ketika perubahan suhu tersebut dideteksi oleh kulkas, maka ia akan bekerja untuk mendinginkan suhunya. Kinerja tersebut akan menjadi lebih berat dan konstan apabila kulkas tidak ditutup dengan rapat. Akibatnya, kulkas akan lebih banyak memakan listrik dan menjadi salah satu sumber pemborosan energi.

Semoga ulasan tentang daftar rekomendasi kulkas Samsung di atas bisa memberi inspirasi bagi Sedulur untuk mengisi berbagai macam perabotan rumah. Apalagi memang kulkas menjadi salah satu peralatan yang tidak boleh dibeli sembarangan dan harus dipilih secara matang. Hal ini tak lepas dari fungsi kulkas yang berguna untuk menyimpang berbagai macam kebutuhan sehari-hari yang perlu dijaga kebersihannya.

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.
 
Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.