lotion anti nyamuk untuk bayi

Dampak gigitan nyamuk yang bisa membawa malaria atau demam berdarah memang cukup membuat khawatir para orang tua. Beruntung kini sudah ada banyak sekali lotion anti nyamuk untuk bayi yang aman digunakan.

Namun, Sedulur tidak disarankan mengaplikasikan lotion bayi untuk mencegah gigitan nyamuk tersebut pada bayi di bawah usia 2 bulan. Alasannya, kondisi kulit bayi yang baru lahir masih sangat tipis sehingga dikhawatirkan bahan-bahan tersebut akan lebih cepat terserap oleh kulit bayi.

Selain itu, kandungan bahan aktif yang terkandung dalam lotion anti nyamuk merupakan bahan iritan, sehingga dapat menimbulkan reaksi kemerahan atau gatal pada kulit bayi.

BACA JUGA: 17 Rekomendasi Obat Nyamuk Elektrik yang Aman, Terbaru 2023

Cara Menggunakan Lotion Anti Nyamuk

lotion anti nyamuk untuk bayi
Pexels/Gustavo Fring

Meski sudah banyak sekali produk lotion anti nyamuk untuk bayi di pasaran Tentu Sedulur harus mengetahui mana saja yang cocok dan aman untuk si kecil. Selain itu, kamu juga disarankan untuk tidak mengaplikasikan lotion anti nyamuk pada kulit bayi setiap hari.

Hal ini karena pemakaian lotion anti nyamuk dalam jangka panjang berisiko menyebabkan gangguan syaraf. Hindari mengoleskan lotion anti nyamuk pada area sekitar mata karena dapat menimbulkan iritasi.

Sedulur juga perlu menghindari area sekitar mulut dan tangan agar bahan kimia dalam lotion tersebut tidak tertelan oleh bayi. Jika memungkinkan, sebelum memutuskan memakai lotion anti nyamuk, sebaiknya kamu menggunakan cara-cara tradisional untuk mencegah gigitan nyamuk pada bayi.

Misalnya, memakaikan baju lengan panjang, celana panjang, kaus kaki, dan sarung tangan pada bayi. Menggunakan tutup tudung saji atau kelambu saat bayi tidur. Menempatkan tanaman pengusir nyamuk. Atau, meniadakan tumpukan barang maupun baju untuk mencegah nyamuk berkumpul.

BACA JUGA: 15+ Rekomendasi Raket Nyamuk yang Bagus dan Awet 2023

Rekomendasi Produk Lotion Anti Nyamuk Khusus Bayi

Meski ditujukan sebagai produk bayi, lotion anti nyamuk bayi sebenarnya lebih baik dipakai oleh anak yang sudah agak besar, misalnya usia balita. Hal ini karena kandungan bahan pada produk bayi umumnya relatif lebih aman. Untuk itu, berikut ini rekomendasi lotion anti nyamuk untuk bayi yang bisa kamu coba.

1. My Baby Lotion Telon Plus

Pexels/Karolina Grbowlska

My Baby Lotion Telon Plus adalah minyak telon berbentuk lotion dengan fungsi ganda, yaitu menghangatkan tubuh dan membantu melindungi bayi dari serangga dan gigitan nyamuk demam berdarah selama 6 jam.

Selain sebagai lotion anti nyamuk, produk ini juga dapat digunakan sebagai minyak pijat, meredakan perut kembung dan masuk angin. Kisaran harganya mulai Rp12.500 – Rp184.000.

2. Zwitsal Baby Skin Protector Lotion Natural 

Jika bayi kamu termasuk sensitif dibandingkan dengan bayi-bayi lain, pakailah lotion anti nyamuk dari Zwitsal untuk melindungi kulit buah hati dari gigitan serangga. Produk ini mengandung bahan aktif alami citronella sebagai pengganti DEET.

Selain itu, Zwitsal Baby Skin Protector Lotion Natural juga mengandung ekstrak chamomile yang bisa meredakan rasa gatal di kulit. Serta telah teruji hypo-allergenic, sehingga aman untuk kulit bayi yang sensitif. Kisaran harga mulai dari Rp 32.500.

3. Autan Care & Protect

Autan Care & Protect adalah lotion anti nyamuk yang aman digunakan untuk anak-anak. Selain ampuh mencegah gigitan nyamuk, produk ini dilengkapi dengan wangi apel dan jeruk yang disukai anak.

Terdapat juga kandungan ekstrak aloe vera, yang membuat kulit tetap lembut, wangi, sekaligus terlindungi. Produk ini juga dijual dengan ukuran sachet untuk mempermudah kamu saat traveling. Rentang harganya mulai Rp1.000 – Rp96.000

4. Bambi Baby Anti Mosquito Lotion

Babi lotion anti nyamuk memiliki formulasi yang lembut sehingga aman digunakan untuk bayi. Kandungan citronella oil yang merupakan bahan aktif alami yang tidak disukai nyamuk, sehingga mampu melindungi kulit si Kecil dari gigitan nyamuk dan serangga.

Produk water base ini juga dilengkapi dengan anti irritant complex (pro vitamin B5, licorice, chamomile) yang berguna untuk melindungi kulit bayi dan menenangkan iritasi ringan yang mengakibatkan kemerahan. Bambi Baby Skin Protection diformulasikan dengan tumbuhan alami dari Brazil yakni andiroba oil.

Tak hanya itu, ini adalah produk yang mengandung minyak serai atau citronella. Diketahui kandungan ini tidak disukai oleh nyamuk Aedes Aegypti dan Culex Quinquefasciatus dan terasa ‘mengganggu’ baginya.

Menurut review Bambi Baby Skin Protection, produk ini cukup aman untuk kulit bayi baru lahir sekalipun. Teksturnya yang berbentuk krim sangat mudah menyerap ketika dipakai di kulit. Selain itu, apabila tidak sengaja terjilat, krim lotion ini tidak terasa pahit. Sehingga sangat aman kualitasnya untuk pemakaian si kecil sehari-hari.

Produk ini juga bisa dimanfaatkan untuk aroma terapi. Hal ini karena terdapat kandungan essential oil sebagai aromatherapy yakni panthenol dan chamomile. Kedua kandungan ini dapat membantu menjaga kulit sepanjang hari dan terlindung dari iritasi ringan.

Aroma segar dari lotion anti nyamuk ini akan membuat pernapasan anak tetap nyaman dan tidak terganggu. Kisaran harga mulai dari Rp 32.500.

5. Caladine Mosquito Repellent

Selain memperhatikan komposisi produk, daya tahan lotion juga bisa menjadi bahan pertimbangan agar tidak memakai secara berulang-ulang. Caladine Mosquito Repellent bisa menjadi salah satu produk yang dapat melindungi kulit dari gigitan nyamuk hingga 10 jam.

Keunggulan lainnya produk ini juga tidak mengandung DEET dan sudah teruji klinis tidak menimbulkan iritasi maupun efek samping lainnya pada kulit. Aroma yang dimiliki pun wangi serta tidak lengket. Kisaran harganya mulai dari Rp 20.400.

6. Cussons Baby Moscare Skin Protection Lotion

lotion anti nyamuk untuk bayi
Pexels/Anna Shvets

Jika kamu mencari produk lotion anti nyamuk yang terbuat dari bahan-bahan alami dan sudah teruji secara dermatologis, Cussons Baby Moscare Skin Protection Lotion bisa menjadi jawabannya.

Produk ini mengandung citronella, eucalyptus, dan bahan alami lainnya sebagai pengusir nyamuk. Selain itu, minyak chamomile dan minyak zaitun berfungsi sebagai pelembab untuk menjaga kelembapan.

Menariknya lagi, produk yang satu ini tidak memakai tambahan parfum sehingga benar-benar aman untuk kulit bayi maupun anak-anak. Hanya dengan sekali oles, mampu melindungi bayi dari gigitan nyamuk hingga 8 jam. Cussons Baby Moccare adalah salah satu lotion anti nyamuk yang terbuat dari bahan organik berkualitas dan tanpa mengandung alkohol.

Selain itu, produk ini dilengkapi dengan anti irritant complex (pro vit B5, licorice, dan chamomile) yang dapat melindungi kulit bayi dan menyejukkan kulit yang kemerahan akibat iritasi ringan. Wangi produk ini lembut dan tidak menyengat karena tidak mengandung parfum tambahan sehingga tidak membuat kulit Si Kecil alergi.

Tekstur produk ini pun sangat ringan, cepat menyerap, dan tidak lengket. Kemasan seperti tube dengan ukuran 50 ml sangat mudah digunakan dan dibawa kemana-mana sehingga cocok bagi Sedulur yang suka traveling dengan si kecil.

Produk ini telah teruji secara dermatologi. Mengandung Chamomile Oil, Olive Oil, dan Natural Repellent. Aroma wangi dan segar. Mudah ditemukan secara online maupun offline. Harga terjangkau mulai Rp 15.000 – 25.000

7. Buds Organics Mozzie Clear Lotion Everyday

Keunggulan utama dari Buds Organics Mozzie Clear Lotion Everyday adalah menggunakan 95% bahan organik dan bebas dari kandungan bahan kimia berbahaya. Serta telah teruji secara klinis yang dilengkapi dengan sertifikat Ecocert sehingga aman untuk bayi.

Walaupun dibanderol dengan harga yang cukup mahal, tentu kualitas yang ditawarkan pun tidak perlu diragukan lagi. Selain mampu menghalau gigitan nyamuk, produk ini juga mampu melembabkan berkat adanya kandungan citronella oil, portulaca extract, dan aloe vera. 

Buds Mozzie Clear Lotion Everyday mengandung bahan alami seperti minyak sereh yang dapat mengusir serangga secara efektif, sementara aloe vera menenangkan dan melembabkan. Sedangkan kandungan shea butter, minyak jojoba, dan bunga matahari menawarkan kelembapan ekstra sementara ekstrak.

Kandungan daun zaitun yang kaya antioksidan juga melindungi dari kerusakan akibat radikal bebas yang berbahaya 3 hingga 4 jam. Produk ini diklaim tidak mempunyai kandungan DEET, paraben, pewarna, dan pewangi buatan, sehingga aman untuk kulit sensitif bayi.

Selain itu, Buds Mozzie Clear Lotion Everyday juga menggunakan minyak aromaterapi alami yang dapat mengusir berbagai serangga seperti nyamuk atau lalat. Wanginya lembut dan menyegarkan.

Tekstur produk ini pun sangat ringan, cepat menyerap, dan tidak lengket. Didesain menggunakan botol tube dengan gambar yang menarik bagi si kecil dan tidak mudah tumpah. Kisaran harganya mulai dari Rp 199.000.

8. Mama’s Choice Baby Mozzbye Skin Protection Lotion

Mama’s Choice Baby Mozzbye Skin Protection Lotion bisa menjadi solusi aman bebas nyamuk yang dapat digunakan pada kulit bayi yang sensitif sekalipun. Selain itu, adanya kandungan lavender oil dapat menenangkan dan melembabkan kulit bayi. Produk ini juga memiliki wangi yang segar serta dapat melindungi kulit hingga 8 jam. 

Produk ini bebas toksin, dan sudah teruji secara dermatologist hypoallergenic. Kemasan yang digunakan pun ramah lingkungan, lho. Mama’s Choice Baby Mozzbye mengandung bunga lavender yang merupakan aroma yang tidak disukai nyamuk, karena membuatnya pusing dan menjauh.

Sedangkan penggunaan citronella oil bekerja menghambat sensor penciuman pada nyamuk dan menutupi aroma karbondioksida serta asam laktat pada tubuh manusia. Selain bebas alkohol dan paraben, produk ini juga bebas dari toksin DEET.

Tekstur produk ini sangat ringan, cepat menyerap, dan tidak lengket. Wanginya pun lembut dan tidak menyengat karena tidak mengandung parfum tambahan dan tentunya bisa didapatkan dengan mudah. Untuk kisaran harga mulai dari Rp 119.000.

9. Yuri Dee Dee Mosquito Repellent Lotion

Yuri Dee Dee Mosquito Repellent adalah lotion anti nyamuk yang cocok digunakan oleh anak dan keluarga dari gigitan nyamuk selama 6-8 jam. Produk ini tersedia dalam 3 varian aroma yang disukai anak, yakni Guava, Orange dan Strawberry.

Selain dapat mencegah gigitan nyamuk, lotion ini juga mengandung ekstrak buah-buahan dan Vitamin E yang dapat melindungi serta menjaga kelembaban alami kulit. Kisaran harga mulai dari Rp9.499 – Rp85.000.

10. Bebe Roosie Bugs Repellent

Lotion anti nyamuk bayi berikutnya adalah Bebe Roosie Bugs Repellent, yang terbuat dari bahan herbal natural yang efektif mengusir serangga. Produk ini tidak menggunakan bahan kimia beracun dan tidak menggunakan bahan petroleum sehingga tidak menimbulkan iritasi kulit dan aman digunakan pada newborn.

Kandungan aloe vera di dalamnya juga cocok untuk kulit yang rentan alergi, gatal, atau merah. Ditambah adanya olive oil yang dikenal sebagai pelembab alami dan dapat mengurangi iritasi pada kulit. Kisaran harganya mulai dari Rp 25.000. Jadi benar-benar sangat terjangkau!

11. Birth Beyond Skin Protector Lotion

Pexels/Karolina Grbowlska

Birth Beyond merupakan salah satu produk lokal yang telah diakui kualitasnya. Telah ada sejak 2011, sistem produksi lotion ini sudah tersertifikasi, terstandar, dan menggunakan teknologi terkini. Salah satu produknya yang laris manis di pasaran adalah Skin Protector Lotion. 

Lotion anti nyamuk ini mengandung minyak sereh dan anti-irritant complex. Minyak sereh mampu menghalau gigitan serangga dan nyamuk. Sementara itu, anti-irritant complex membantu mengatasi iritasi ringan pada kulit bayi. Kisaran harganya mulai dari Rp29.000,00.

12. Tropee Bebe Bye Bye Bug Cream

Anak terlanjur digigit nyamuk? Tak perlu panik lagi! Ketika sudah terlanjur digigit nyamuk, kulit anak-anak memang cenderung lebih mudah terluka karena lebih sensitif. Apabila si kecil mengalami hal seperti itu, cobalah mengaplikasikan lotion nyamuk untuk anak merek Tropee Bebe.

Keberadaan tanaman cajuputi dalam lotion anti nyamuk ini bermanfaat untuk mengurangi rasa gatal akibat gigitan nyamuk. Adanya virgin olive oil juga dinilai mampu membantu melembabkan sekaligus merawat jaringan kulit yang rusak akibat garukan.

Untuk menghalau nyamuk dan serangga mendekat, krim anti nyamuk anak ini memanfaatkan Foeniculum dan citronella. Kisaran harganya mulai dari Rp 55.000,00.

13. Seger Baby Moisturizing Cream

Lotion anti nyamuk untuk bayi yang satu ini hadir dengan harga yang ramah di kantong. Meskipun demikian, kamu tidak perlu ragu akan kualitasnya. Produk ini sudah bersertifikasi BPOM dan halal MUI sehingga aman digunakan pada kulit bayi.

Selain bebas bahan kimia berbahaya, zat aktif produk ini mengandung bahan alami, seperti citronella dan chamomile. Keduanya terbukti berkhasiat menghalau nyamuk dan melembutkan kulit bayi. Harganya mulai dari Rp9.000,00.

14. Mizo Mosquito Repellent Spray 

Mizo Mosquito Repellent Spray adalah salah satu obat nyamuk yang bisa diaplikasikan untuk si kecil. Aman untuk newborn atau bayi baru lahir, Mizo Mosquito Repellent Spray sendiri hadir dalam kemasan 30 ml. Produk ini memiliki bentuk spray atau semprot dengan formula yang lembut. Bahan-bahan yang dipakai pun 100% alami dan bisa membantu usir nyamuk.

Mizo Mosquito Repellent Spray tidak mengandung paraben, DEET dan material sintetik sehingga aman untuk segala usia. Untuk menggunakan Mizo Mosquito Repellent Spray, sebaiknya ibu mengocok kemasannya dulu sebelum disemprotkan ke kulit.

Perlu untuk diingat bahwa Mizo Mosquito Repellent Spray hanya untuk pemakaian luar saja. Hindari produk ini dari kontak mata dan juga mulut. Kemasannya juga mudah dibawa ke mana-mana. Bahannya, mudah menyerap di kulit, membuat kulit lembap, dan memiliki aroma harum. Cocok untuk pilihan di kecil. Harganya mulai Rp 26.000.

15. Mizo Mosquito Repellent Sticker Patch

Mizo Mosquito Repellent Sticker Patch adalah salah satu produk yang dibuat untuk membantu si kecil agar tidak digigit nyamuk. Berbeda dengan Mizo spray, obat nyamuk yang satu ini berbentuk patch atau koyo.

Mizo Mosquito Repellent Sticker Patch sendiri terdiri dari 24 lembar koyo atau patch dalam 1 bungkusnya. Obat nyamuk ini pun hadir dengan beragam gambar yang lucu-lucu dalam setiap lembar koyonya. Produk ini disebut sanggup untuk menghalau gigitan nyamuk dan serangga lain. Efektivitas setiap lembar koyo ini bisa tahan hingga 24 jam.

Bahan yang digunakan untuk membuat Mizo Mosquito Repellent Sticker Patch pun 100% natural yakni dengan citronella oil dan bebas DEET. Cara pakainya dengan menempelkannya di baju atau perlengkapan bayi lain.

Dengan menggunakan ini, si kecil bisa tenang melakukan aktivitas di luar ataupun di dalam rumah. Ingat, pemakaian Mizo Mosquito Repellent Sticker Patch ini hanya di pakaian bukan di kulit. Kisaran harganya mulai Rp 26.500.

BACA JUGA: 12 Rekomendasi Alat Pengusir Nyamuk Terbaik yang Ampuh

Tips Cara Memilih Lotion Anti Nyamuk

lotion anti nyamuk untuk bayi
Pexels/Gustavo Fring

Sebelum membeli lotion anti nyamuk, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Seperti melihat kandungan produk, siapa yang hendak menggunakannya, hingga kenyamanan saat dioleskan pada kulit. Untuk itu berikut ini beberapa tips ketika ingin membeli lotion anti nyamuk untuk bayi.

1. Periksa kandungan lotion

Hal yang paling utama dalam memilih sebuah lotion adalah komposisi yang digunakan. Bahan-bahan yang umum digunakan sebagai lotion anti nyamuk adalah DET, permethrin, hingga picaridin.

Selain bahan-bahan kimia tersebut, bisa juga menggunakan berbagai aneka tanaman untuk mengusir nyamuk seperti citronella (sereh), aras (cedar), lavender, hingga jeruk. Jenis tanaman tersebut memiliki bau khas yang tidak disukai oleh nyamuk.

Maka, jika memungkinkan, pilihlah lotion yang memiliki kandungan bahan alami paling banyak dan sedikit menggunakan bahan kimia aktif.

2. Pilih kandungan DEET yang paling rendah

Komposisi utama yang biasa digunakan dalam lotion anti nyamuk adalah DEET atau Diethyl-meta-toluamide. Fungsinya sendiri bukan untuk membunuh nyamuk, melainkan hanya menghalaunya. DEET sendiri aman digunakan pada kulit manusia, kecuali bayi di bawah usia dua bulan. 

Akan tetapi, jika diaplikasikan secara terus menerus pada kulit dapat menimbulkan efek samping seperti iritasi. Oleh karena itu, batas aman penggunaan DEET sebagai bahan mosquito repellent adalah 20%.

Sebisa mungkin pilihlah lotion dengan kandungan DEET yang paling rendah atau justru yang tidak menggunakan DEET sebagai bahan bakunya.

3. Pilih lotion dengan formulasi khusus anak

Jika kamu berencana memainkan lotion anti nyamuk pada, pastikan formulasi yang digunakan memang khusus untuk anak, seperti Zwitsal dan Bambi. Walaupun begitu, kamu tetap harus mengawasi penggunaannya.

Jangan biarkan anak menggunakan produk lotion anti nyamuk tanpa pengawasan. Apabila terjadi reaksi pada kulit, hentikan pemakaian produk.

4. Pilih yang nyaman dan tidak menimbulkan iritasi

Tips berikutnya adalah tentunya harus mencari produk yang berkualitas terbaik, yang nyaman, dan tidak membuat kulit menjadi kering. Cari lotion yang mudah menyerap di kulit dan tidak lengket.

Lebih bagus lagi jika mengandung bahan yang bisa menjaga kelembaban dan kelembutan kulit. Jangan lupa untuk memastikan produk yang dipakai tidak menyebabkan iritasi.

Itulah tadi beberapa rekomendasi lotion anti nyamuk untuk bayi. Tidak perlu khawatir karena produk lotion anti nyamuk di atas sudah tersedia di toko kelontong dan SuperApp. SuperApp adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah.

Semoga artikel ini bisa membantu para ibu untuk memilih produk yang tepat untuk si kecil, ya!