Plafon merupakan bagian interior dari sebuah rumah. Plafon sangat menentukan agar hunian aman dan nyaman. Selama ini model plafon seragam, yakni hanya polos berwarna putih. Namun ternyata ada banyak sekali jenis dan macam plafon lho. Dan saat ini yang paling diminati adalah plafon minimalis.
Nah seperti apa plafon minimalis yang bisa kamu beli dan terapkan untuk rumah? Yuk simak ulasan lengkap mengenai model plafon minimalis yang wajib kamu punya.
BACA JUGA: 27 Makanan Korea Populer yang Mudah Dibuat di Rumah
1. Plafon minimalis dengan unsur kayu
Kayu merupakan unsur utama dalam pembangunan sebuah rumah. Saking bergunanya untuk membuat rumah, kayu dapat digunakan dalam keperluan apapun. Mulai dari membuat pintu, meja atau jendela. Bahkan bisa juga digunakan untuk membuat dipan. Namun, ternyata penggunaan kayu bisa juga dijadikan plafon minimalis ruang tamu.
Instalasi plafon kayu ini akan menarik jika dipadukan dengan warna putih. Sehingga akan semakin terlihat berkilau. Pencahayaan lampung kuning juga membuat ruangan terasa lebih hangat.
BACA JUGA: Tips Beli Rumah Cash Keras Tanpa Was- Was
2. Balok kayu
Model plafon minimalis selanjutnya adalah dengan memanfaatan balok-balok kayu. Dengan penggunaan balok-balok kayu, nuansa alami akan tercipta. Hasilnya adalah sebuah rumah yang ekstra homey dengan adanya sentuhan kayu rustic pada bagian plafon minimalis yang optimal.
3. Panel plafon minimalis warna putih
Model plafon rumah sederhana berikutnya adalah mengambil panel dekoratif. Dan panel dekoratif putih ini untuk membingkai plafon utama yang berwarna rim. Sehingga kesan elegan tampak tercipta dengan desain model yang satu ini. Jadi, walaupun ruangan tidak terlihat besar, namun keuntungan dari penampilan plafon ini, maka ruangan akan terlihat jauh lebih mewah.
4. Plafon bertingkat
Plafon gypsum minimalis bertingkat mungkin bisa kamu terapkan pada rumah dengan ruangan yang lebar. Mengutamakan dengan desain yang tidak terlalu wah, keindahan ruangan ini akan semakin bersinar karena tatanan plafon yang dapat terlihat bertingkat di sisi sebelah ruangan.
5. Plafon minimalis klasik
Bila kamu memiliki rumah dengan ukuran yang tidak terlalu besar khususnya di ruangan, kamu bisa menggunakan plafon minimalis klasik ini. Model plafon ini lebih menonjolkan kesan tropis sehingga penghuninya terasa akan nyaman saat menempatinya. Model ini bisa kamu terapkan di kamar tidur kamu sehingga senantiasa akan mengingatkanmu tentang liburan pada musim panas.
Inspirasi plafon jenis ini mengambil konsep kerucut yang klasik. Dan dipadu dengan aksen warna putih yang elegan. Sehingga plafon jenis ini akan membuat kesan ruangan menjadi nyaman dengan suasana tropis akan sangat kental sekali. Tidak hanya itu, model jenis ini tampak sangat serasi dengan aneka perabotan yang ada di dalam rumah.
Jadi, tidak heran kalau mungkin setiap hotel tradisional pasti akan senang mengambil konsep plafon dengan bentuk kerucut. Selain terlihat minimalis, akan terlihat juga kesan yang wah dari model yang satu ini.
BACA JUGA: 12 Tips Membangun Usaha Konter Pulsa Rumahan yang Sukses
6. Plafon dengan warna-warna cerah
Bila kamu menginginkan ruangan tamu atau tempat tidurmu terlihat lebih hidup, maka tak ada salahnya menerapkan model plafon pvc minimalis berikut ini. Jenis plafon ini akan terlihat lebih dramatis dan semarak. Namun, bisa menjadi desain langit-langit yang ideal. Jadi jika Sedulur mencari sesuatu yang unik, Sedulur tidak perlu membatasi pada skema warna ini.
Pilihlah warna yang cocok dengan dekorasi yang mencolok. Sebab, model plafon minimalis ini sangat terlihat elegan dibandingkan dengan jenis yang lainnya. Jadi sangat rekomendasi untuk kamu terapkan.
7. Plafon ornamen
Jika menyukai ornamen-ornamen dalam sebuah bangunan lawas atau modern, mungkin bisa kamu terapkan juga pada sebuah plafon rumah. Tentu akan menjadi model plafon minimalis yang keren jika ditambahkan di beberapa ornamen di plafon ruangan Sedulur.
Nah desain klasik akan lebih sesuai jika menambahkan lampu gantung yang mewah.
BACA JUGA: 15 Desain Rumah Minimalis 2 Lantai untuk Keluarga Modern
8. Desain plafon agung
Plafon minimalis terbaru ruang tamu mungkin bisa menerapkan desain plafon agung. Ini adalah salah satu plafon yang terlihat sangat glamor untuk kamar tidur yang brilian. Adanya lampu besar juga akan menambahkan kemewahan.
9. Plafon dengan pesona pantai
Plafon jenis ini bisa digunakan untuk plafon minimalis kamar mandi. Model plafon ini identik dengan nuansa biru laut yang bisa memberika. ketenangan bagi yang berada di dalamnya.
Adanya aksen warna biru laut, plafon akan mencerminkan lantai mirip dengan lautan. Desain ini juga sangat terlihat simple dan lebih menonjolkan kesan alami serta menyegarkan untuk dipandang.
10. Plafon minimal
Desain yang tak kalah keren untuk model plafon rumah sederhana kamu adalah jenis minimal. Desain yang satu ini sangat menonjolkan kesan sederhana dan memiliki penampilan yang modern. Namun tetap terlihat sangat minimalis. Model plafon minimalis ini sangat cocok untuk kamu terapkan di ruang tamu kontemporer yang memiliki furniture berwarna terang dengan penuh cahaya alami.
Desain yang minimalis yang meniciptakan kesan yang tidak terlalu wah, mungkin bisa kamu terapkan juga pada desain rumah Sedulur. Model yang satu ini juga bisa kamu terapkan di ruangan tempat tidur atau ruang keluarga.
BACA JUGA: Cara Bayar Pajak Motor Online, Praktis Bisa Dari Rumah
11. Geometris menciptakan keanggunan
Mungkin ini merupakan plafon rumah minimal terbaru. Sedulur bisa membayangkan rumah Sedulur jika memiliki model plafon dengan adanya pengaruh Maroko dan Spanyol di langit-langit kayu yang geometris.
Plafon jenis ini cocok untuk Sedulur yang menyukai desain futuristik dan tak biasa.
12. Plafon baki (tray plafon)
Plafon minimalis terbaru ruang tamu yang bisa kamu terapkan adalah jenis plafon baki. Pada sisi lain adanya perapian ruang makan akan menafsirkan sebuah tema yang sama. Tidak hanya itu, model ini akan semakin tampak menyala kuat dengan lampu-lampu yang melingkari langit-langit nampan.
13. Desain plafon bergelombang
Plafon minimalis pvc selanjutnya adalah dengan desain yang bergelombang. Sebab, dengan aksen seperti ini, suasana akan semakin tampak lebih indah dan menyala. Model bergelombang juga menandakan bahwa ada kesan kreativitas yang ditonjolkan dalam model seperti ini.
14. Desain plafon metalik
Terakhir model plafon minimalis pvc adalah sebuah desain metalik. Desain plafon ini cocok untuk Sedulur yang mampu menata rumah secara estetik. Plafon yang estetik juga sebaiknya dipadupadankan dengan perabotan yang etnik. Seperti misalnya lampu dari kurungan burung. Penempatan bunga di sudut ruangan juga akan mempercantik ruangan ini.
Demikian ulasan lengkap mengenai jenis plafon minimalis terbaru yang bisa kamu terapkan untuk rumah Sedulur. Mana nih desain plafon yang paling favorit? Semoga menyukainya ya Sedulur.