180+ Ide Nama Usaha yang Bagus dan Artinya, Bawa Hoki!

Nama memang merupakan sebentuk doa yang terus dipanjatkan selama penyandang nama tersebut masih terus hidup. Bukan hanya berlaku untuk manusia atau makhluk hidup lainnya, nama juga sangat penting untuk sebuah usaha. Setiap pengusaha memilih nama usaha yang bagus dan artinya juga bisa membawa keberkahan untuk keberlanjutan usahanya.

Dalam kesempatan ini, akan diberikan beberapa rekomendasi nama usaha sebagai inspirasi untuk Sedulur yang masih kebingungan menentukan nama usaha. Namun, sebelum masuk pada rekomendasi nama, lebih baik kita simak dahulu tips atau panduan dalam menentukan nama usaha yang baik di bawah ini.

BACA JUGA: Mengenal Sejarah Toko Kelontong di Indonesia

Pengertian Usaha

Aplikasi Super

Sebelum mengetahui nama-nama usaha yang bagus, sudahkah Sedulur mengetahui maksud dan pengertian dari usaha? Kalau belum, yuk kita membahasnya terlebih dahulu agar bisa menjalankan sebuah usaha dengan tujuan yang benar dan tepat.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kata usaha memiliki arti kegiatan dengan mengerahkan tenaga, pikiran, atau badan untuk mencapai suatu maksud atau pekerjaan (perbuatan, prakarsa, ikhtiar, daya upaya) untuk mendapatkan tujuan tertentu. Dalam dunia bisnis, maka bisa dikatakan usaha ini merupakan kegiatan seseorang agar bisa menghasilkan laba atau keuntungan secara keuangan.

Sementara itu, dalam buku Menangkap Peluang Usaha (2008) yang ditulis oleh Harmaizar, usaha dijelaskan sebagai kegiatan secara tetap atau terus menerus untuk mencapai tujuan dan memperoleh keuntungan, baik perorangan maupun badan usaha.

Cara memulai usaha

Aplikasi Super

Dalam menjalankan sebuah usaha, Sedulur tentu memerlukan beberapa perencanaan agar bisa menjalankan bisnis dengan tepat. Pembuatan rencana ini penting diketahui karena bisa menjadi dasar landasan Sedulur selama menjalankan usaha. Berikut ini beberapa cara dan tips memulai usaha dengan modal kecil.

  1. Persiapkan modal. Sedulur bisa mempersiapkan modal sesuai dengan kemampuan. Walaupun tidak banyak, modal menjadi salah satu kunci dalam menjalankan sebuah usaha.
  2. Pilih jenis usaha yang akan dijalani. Ada cukup banyak jenis usaha yang bisa Sedulur ditemui di masyarakat. Pilihlah jenis usaha yang memiliki persaingan kecil tapi memiliki potensi keuntungan yang besar. Salah satunya dengan melihat seberapa besar masyarakat membutuhkan usaha dan bantuan dari Sedulur.
  3. Tentukan lokasi usaha. Ini menjadi salah satu langkah lanjutan setelah memilih jenis bisnis yang akan dijalani. Sedulur wajib mengetahui dimana lokasi usaha tersebut. misalnya, usaha jajanan ringan akan memiliki pasar yang baik ketika berada dekat dengan perkantoran, sekolah, hingga tempat berkumpulnya masyarakat. Namun, berbeda ketika ingin membuka usaha bengkel maka harus berada di pinggir jalan yang banyak dilalui orang.
  4. Jangan ragu untuk berikan promo. Promo merupakan salah satu cara untuk mengenalkan dan membangun branding usaha milik Sedulur agar bisa lebih dikenal masyarakat. Jangan takut untuk memberikan promo agar banyak pelanggan yang setia datang ke usaha milik Sedulur.
  5. Sisihkan keuntungan untuk pengembangan usaha. Ini menjadi salah satu kunci agar usaha bisa berjalan dalam waktu yang panjang, yaitu Sedulur harus menyisihkan sejumlah kecil hasil keuntungan untuk digunakan sebagai modal mengembangkan usaha. Jika hal ini sudah Sedulur lakukan, maka bukan tidak mungkin Sedulur akan memiliki cabang usaha lainnya.

BACA JUGA: 12 Desain Toko Sembako Sederhana yang Menarik & Fungsional

Tips Menentukan Nama Usaha

Sebelum membahas daftar rekomendasi nama usaha yang bagus yang bisa Sedulur jadikan rekomendasi, Sedulur juga harus tahu seperti apa saja tips memilih nama toko usaha yang tepat agar bisa membawa berkah kepada toko atau usaha yang Sedulur jalankan. Yuk, kita simak tips menentukan namanya di bawah ini!

1. Jangan asal memilih nama

nama usaha yang baik
Unsplash

Jangan sekali-kali untuk memilih nama dengan asal dan acak. Karena nama usaha yang bagus dan artinya yang baik merupakan nama yang benar-benar dipikirkan oleh pengusaha tersebut. Mulai dari yang mengandung produk atau jasa yang dijual, yang mengandung cita-cita dan harapan pengusaha dan lain sebagainya.

Selain itu, jika nama perusahaan dipilih secara asal, biasanya nama perusahaan tersebut akan terdengar konyol dan tidak relevan. Dan sangat tidak sesuai dengan usaha yang dijalankan. Bukannya perusahaan yang Sedulur bangun bisa berkembang, dengan nama yang asal dipilih, usaha Sedulur malah bisa terpuruk.

2. Membuat nama yang sederhana dan mudah diingat

nama usaha yang baik
Unsplash

Penting untuk dipertimbangkan, yaitu memilih nama yang sederhana dan mudah diingat. Banyak contoh perusahaan besar dunia yang memiliki nama sederhana dan mudah diingat. Salah satunya perusahaan raksasa teknologi seperi Apple. Nama yang sangat sederhana dan mudah diingat oleh setiap orang.

Contoh lain seperti perusahaan Korea Selatan, yaitu Samsung. Meskipun terdengar asing dari berasal dari Bahasa Korea, namun nama tersebut sangat sederhana dan mudah diingat, bahkan oleh penduduk di dunia dengan bahasa yang berbeda-beda.

BACA JUGA: 12 Barang yang Laris di Toko Kelontong

3. Mengandung arti yang baik dan sejumput doa

Unsplash

Memilih nama juga harus dengan arti yang baik dengan kandungan doa dari pengusaha itu sendiri. Seperti yang bisa kita lihat dari nama-nama bengkel motor atau usaha toko bangunan. Nama seperti Makmur Jaya, Sukses Laksana, Mekar Indah, merupakan nama yang baik dengan kandungan arti yang mendalam untuk pengusaha itu sendiri.

Karena nama usaha yang baik dengan sejumput doa, ketika nama tersebut diucapkan, akan mengandung sebuah doa yang dipanjatkan kepada Sang Pencipta, yang membawa kebaikan untuk usaha tersebut.

4. Pilih nama yang unik dan berbeda

nama usaha yang baik
Unsplash

Tidak kalah penting untuk dipikirkan adalah memilih nama yang unik dan berbeda. Kita ambil kembali contoh nama perusahaan teknologi Apple. Di saat perusahaan kompetitor memilih nama yang mengandung kata teknologi seperti Microsoft, Linux atau dan Hightech, Apple dengan percaya diri memilih nama buah yang digunakan untuk perusahaan teknologi.

Nama yang dipilih sangat unik dan berbeda dengan perusahaan teknologi lainnya. Hal ini penting, karena perusahaan kita akan cepat diingat dibanding perusahaan lain yang bergerak di bidang yang sama. Berikut ini beberapa rekomendasi nama perusahaan yang bisa Sedulur gunakan sebagai inspirasi, terutama bagi Sedulur yang masih kebingungan menentukan nama usaha.

Rekomendasi Nama Usaha yang Bagus

Toko kelontong

Nah, setelah mengetahui tips membuat nama usaha yang bagus. Berikut ini beberapa rekomendasi dan contoh nama usaha yang bisa Sedulur coba. Setiap jenis usaha akan memiliki nama usaha yang unik sendiri sesuai dengan pasarnya. Jadi pilihlah sesuai dengan karakter Sedulur ya!

1. Nama pembawa rezeki dan keuntungan untuk usaha

Tentu saja Sedulur menginginkan nama usaha yang baik agar bisa membawa keuntungan, berikut daftar nama yang bisa jadi rekomendasi:

  1. Ariih atau Ariij:  bau yang sedap, cocok untuk toko makanan atau toko parfum;
  2. Aasiyah: ahli dalam pengobatan, cocok untuk toko obat;
  3. Aniisah: lemah lembut, cocok untuk toko perlengkapan wanita;
  4. Amiinah: dapat dipercaya, cocok untuk semua jenis toko;
  5. Abbasy: rajin berusaha, cocok untuk semua jenis toko;
  6. Afdhol: terbaik, cocok untuk semua jenis toko;
  7. Asjad: emas atau permata, cocok untuk toko perhiasan atau toko aksesoris;
  8. Atyab: wangi, cocok untuk toko parfum atau toko kosmetik;
  9. Azza: perhiasan, cocok untuk toko perhiasan, toko aksesoris, atau toko perlengkapan wanita;
  10. Bariq: bercahaya atau kemilau, cocok untuk toko perhiasan, toko aksesoris, atau toko kosmetik;

2. Nama toko yang membawa berkah

Berikut ini rekomendasi nama toko yang membawa berkah yang bisa menjadi inspirasi Sedulur Super sekalian. Yuk simak langsung daftar nama usaha yang bagus dan artinya di bawah ini:

  1. Fattah: penakluk, cocok untuk toko sepatu, toko adventure, toko perlengkapan olahraga, toko sepeda dan kendaraan lainnya;
  2. Ghaisan: rupawan, contoh nama toko islami untuk toko pakaian, toko kosmetik, atau toko aksesoris;
  3. Ghazlan: tenunan, cocok untuk toko kain, toko pakaian, toko mukena, toko hijab, atau toko perlengkapan menjahit;
  4. Ghanim: yang mencapai kejayaan, cocok untuk toko perlengkapan olahraga, toko perlengkapan bela diri, atau toko perlengkapan adventure;
  5. Ghulam: anak muda, cocok untuk toko pakaian anak atau toko mainan;
  6.  Abbasy: abbasy artinya rajin berusaha, cocok untuk semua jenis usaha;
  7.  Dhiya: dhiya artinya cahaya, cocok untuk nama toko lampu atau toko kelontong;
  8. Haikal: haikal artinya subur, cocok untuk nama toko alat pertanian dan toko yang menjual berbagai tanaman;
  9.  Jamil; jamil artinya tampan dan rupawan, sehingga cocok untuk nama toko pakaian pria;
  10.  Mikbad: mikbad artinya ibadah, sehingga cocok untuk nama toko yang menjual perlengkapan ibadah.

BACA JUGA: Manfaat Toko Kelontong untuk Masyarakat di Sekitarnya

3. Nama perusahaan yang bagus menurut Islam

Toko Kelontong

Nama-nama Islami, selain cantik dan indah sudah pasti mengandung doa yang baik. Berikut rekomendasi nama usaha yang bagus dan artinya:

  1. Irfan: kebijaksanaan dan pengetahuan, cocok untuk toko buku;
  2. Jahran: yang tangkas, cocok untuk nama toko perlengkapan olahraga dan bela diri, toko perlengkapan adventure;
  3. Jamil: yang tampan, rupawan, cocok untuk nama toko pakaian pria dan aksesorisnya;
  4. Jamsyir: kecantikan, contoh nama toko islami untuk toko kosmetik;
  5. Lamih: mengkilat, cocok untuk toko perhiasan, toko kosmetik, toko furniture;
  6. Lubawi: yang pintar, cocok untuk toko buku dan toko perlengkapan sekolah;
  7. Madani: kemajuan, cocok untuk semua jenis toko;
  8. Mikbad: ibadah, cocok untuk toko perlengkapan ibadah;
  9. Mirza: anak yang baik, cocok untuk toko mainan anak atau toko pakaian anak;
  10. Raihan: harum, cocok untuk toko parfum atau toko kosmetik;

Adapun contoh nama-nama usaha yang mempunyai makna bagus lainnya sebagai alternatif adalah seperti yang tertera di bawah ini:

  1. Abbasy: Rajin berusaha;
  2. Azza: Perhiasan;
  3. Durar: Mutiara;
  4. Thana: Momen bahagia;
  5. Basyarah: Indah;
  6. Ariij atau Ariih;
  7. Bau yang harum;
  8. Faeyza: Sukses;
  9. Ghaisan: Rupawan;
  10. Ghoniiy: Kaya raya.

4. Nama unik untuk usaha makanan

Tidak dipungkiri, banyak pengusaha yang menginginkan nama usaha yang bagus dan artinya. Hal tersebut wajar belaka, berikut ini beberapa rekomendasi nama unik untuk usaha makanan:

  1. Warteg Tozz:  warung yang mantap dan nikat.
  2. Snackish: Snack dan Fish (jajanan dari ikan), cocok untuk jenis jajanan ringan yang berbahan dasar ikan.
  3. Cikihut-Ciki Yahut: maksudnya adalah makanan ringan atau ciki-ciki yang rasanya enak.
  4. Steak Prime: Steak yang terbaik.
  5. Lesehan Nikmat: Ini bagus untuk kamu yang ingin branding nama kamu di usaha makanan milikmu.
  6. Mieju: Mie Keju, ala-ala kekinian mie dengan rasa asin keju.
  7. Cafedo: Cafe, do itu penambahan saja. Bagus kalau nama kamu itu Dodo, jadi Cafe Dodo diambil Cafedo hehe.
  8. Vista Cafe: Cafe melihat. Iya vista itu artinya melihat, kamu bisa sajikan setiap malam minggu stand up comedy di kafemu, atau pergelaran puisi yah yang seperti itulah biar makin asyik.
  9. Fortune Shop: fortune artinya keberuntungan.
  10. Hokky 86: angka 86 merujuk pada kata ‘siap’ yang sering digunakan dalam bahasa kemiliteran.

5. Nama usaha dari Al-Quran

Nama usaha yang bagus dan artinya bisa Sedulur ambil dari Al-Quran, berikut ini beberapa rekomendasinya:

  1. Busrain: kesegaran, cocok untuk toko makanan dan minuman;
  2. Daris: pembaca atau pelajar, contoh nama toko islami untuk toko buku atau toko perlengkapan sekolah;
  3. Dhamir: yang langsing, cocok untuk toko herbal atau toko makanan;
  4. Dhiya’: cahaya, cocok untuk toko perhiasan, toko aksesoris, atau toko hijab;
  5. Durar: mutiara, cocok untuk toko perhiasan atau toko perlengkapan wanita;
  6. Dzaki: cerdas, pandai, dan paham, cocok untuk nama toko buku atau toko mainan interaktif;
  7. Din: agama, cocok untuk toko buku islam, toko pakaian syar’i, atau toko perlengkapan ibadah;
  8. Malik: raja, cocok untuk toko kelontong yang ingin merajai usaha kelontong di sekitar;
  9. Busrain: busrain artinya kesegaran, cocok untuk nama toko buah atau toko aneka jus;
  10. Basir: basir artinya bijak, cocok untuk nama toko buku.

6. Nama usaha yang bagus dan artinya Bahasa Inggris

Bagi Sedulur yang menginginkan nama perusahaan yang keren dengan nama dari bahasa Inggris, berikut rekomendasi nama usaha yang bagus dan artinya:

  1. King Jaguar: Artinya king (raja) dan jaguar (sejenis kucing besar yang liar, mirip raja hutan harimau). Cocok digunakan untuk toko jual pakan hewan, toko perlengkapan pria baik pakaian pria, atau aksesoris pria.
  2. Water Action: Dalam bahasa Indonesia artinya aksi air yang harapannya bisa memenuhi kebutuhan minum kamu dan keluarga, Cocok digunakan untuk usaha isi ulang air galon.
  3. Fresh Enjoy: Artinya santai menyegarkan. Cocok digunakan untuk usaha minuman atau usaha air galon juga bisa.
  4. Luxury Elegant: Artinya Elegan dan Kemewahan. Nama usaha yang bagus dan artinya yang ini cocok banget untuk digunakan bagi kamu yang membuka usaha butik, online shop yang menjual aneka baju, toko perhiasan dan lain-lain.
  5. Volcano Majesty: Artinya keagungan seperti gunung merapi. Maksud secara tersiratnya harapannya toko kamu ini agung seperti raja. Banyak yang pesan uy intinya hehe. Layaknya raja yang dipercayai banyak orang, begitu juga dengan tokomu.
  6. Fix Healthy: Artinya pasti sehat atau sehat yang pasti. Cocok digunakan bagi klinik dan apotek serta cafe dengan konsep makanan yang sehat (bebas minyak, kolesterol, gula buatan dll).
  7. Cooking Bay: Cocok untuk toko atau restoran yang menjual makanan yang dimasak langsung.
  8. Quick Run Snack: Cocok digunakan untuk toko camilan yang dijual dengan sangat cepat.
  9. Spicy Chicken Nice: Cocok untuk usaha makanan yang menjual olahan ayam pedas nikmat.
  10. Pub Soda: Cocok untuk usaha cafe yang menjual minuman utamanya yaitu soda.

BACA JUGA: 15 Moisturizer Terbaik Untuk Melembabkan Kulit & Tetap Glowing

7. Nama usaha yang bagus dan artinya untuk bisnis kecantikan

Nama usaha yang baik
Unsplash

Bagi Sedulur yang hendak membuka usaha kecantikan, berikut beberapa rekomendasi nama usaha yang bagus dan artinya:

  1. Azza Diamond: Bagi yang menjual perhiasan wanita, Azza Diamond bagus untuk digunakan. Azza artinya perhiasan dalam bahasa Arab, sedangkan Diamond itu artinya berlian.
  2. Emerald Jewels: Artinya adalah permata zamrud. Cocok untuk digunakan bagi kamu yang menjual alat-alat kecantikan, toko perhiasan, butik dan lain-lain.
  3. Victoria Skin: Skin artinya kulit, victoria artinya kemenangan atau feminim juga bisa (dalam bahasa latin). Cocok sekali untuk jenis usaha di bidang kecantikan.
  4. Ayu Berseri: Penggunaan kata ayu bagus disematkan ke segala jenis usaha kecantikan. Ayu artinya cantik, indah, menawan dan anggun. Ayu identik dengan perempuan.
  5. Indah Lestari: Sama dengan ayu, punya arti yang menyejukkan, menawan, dan sejenisnya. Bisa dipadupadankan dengan kata pilihan kamu seperti Indah Shop, Indah Bag, Indah Shoes, CV. Indah Melati dan lain-lain.
  6. Toko Auriga: cocok digunakan untuk nama usaha yang menjual alat tulis atau perlengkapan sekolah. Kata auriga artinya bintang.
  7. Ekadanta Book Store: memiliki arti cerdas, sehingga cocok untuk nama toko buku dan alat tulis sekolah.
  8. Toko Tara: cocok untuk nama usaha yang menjual lampu atau alat elektronik. Tara memiliki arti terang.
  9. Radhika Mart: cocok untuk nama toko kelontong karena memiliki arti makmur dan sukses.
  10. Toko Rafandra: cocok untuk nama toko pakaian pria, karena kata rafandra memiliki arti tampan dan jantan

8. Nama usaha minuman dengan arti yang bagus

Unsplash

Selain usaha makanan, Sedulur juga bisa membuka usaha minuman, seperti kopi atau minuman lainnya, Berikut ini rekomendasi nama usaha yang bagus dan artinya:

  1. Fun Thai Tea: ‘fun’ artinya senang, bahagia, gembira
  2. Sun Thai Tea: ‘sun’ merupakan kata dari bahasa Inggris yang artinya matahari, sehingga ketika dua kata tersebut dibaca dengan cepat akan terdengar seperti kata ‘santai’
  3. Q-Thai Tea: ‘q-thai’ jika dibaca akan terdengar seperti kata ‘kita’
  4. Jabriel Juice: jabriel dalam bahasa Ibrani artinya anugerah kesehatan
  5. Kenta Juice: kenta dalam bahasa Jepang artinya sehat dan badan yang kuat.
  6. Kenzo Juice: kenzo dalam bahasa Jepang artinya kuat dan sehat
  7. Muaffa Juice: muaffa artinya selamat dan sehat
  8. Narve Juice: narve dalam bahasa Belanda artinya kuat dan sehat
  9. Rick Juice: rick dalam bahasa Jerman artinya selalu sehat
  10. Robin Juice: robin memiliki arti sehat dan kuat

9. Rekomendasi nama usaha kue yang bagus

Kue juga merupakan jenis nama usaha yang baik untuk dijalankan, berikut ini rekomendasi nama usaha yang bagus dan artinya:

  1. Biskuit Asix – Biskut yang nendang di mulut, alias asyik dikunyah.
  2. Bolu Yummy – Kue bolu yang enak.
  3. Noodle No Doodle – Mie bukan gambar yang tak berarti.
  4. Lapis Rindu – Kue lapis yang bikin kangen hingga nagih.
  5. Happy Coto – Soto yang membahagiakan.
  6. Roti Bejo – Roti yang dibuat dengan pintar, alias enak coy.
  7. Bakso Goreng Jomlo – Bakso khusus para jomblo, hanya satu biji harga murah.
  8. Renyah Nikmat – Nongkrong nikmat, dengan camilan renyah.
  9. Santai Sunday – Menikmati sunday dengan santai.
  10. Super Super – Tempat nongkrong yang memberikan layanan super.

10. Daftar nama usaha fashion atau baju

Sedulur bisa menjalankan usaha fashion atau usaha baju dengan rekomendasi nama usaha yang bagus dan artinya di bawah ini:

  1. Jagoan Anak: Bisa digunakan untuk baju anak-anak, harapannya kamu bisa menjadi jagoannya baju untuk anak-anak.
  2. BBB (Baju Batik Bagus): BBB punya kepanjangan Baju Batik Bagus yang harapannya bisa memberikan kualitas terbaik.
  3. Queen Adora: Populer untuk nama usaha baju anak perempuan.
  4. Raja Mantel: Lebih menjuru pada usaha yang menjual mantel atau jaket.
  5. Uniform Cloth: Baju seragam kalau diartikan ke Indonesia.
  6. Barakallah.com: toko yang diberkahi Allah SWT.
  7. Hasanah.com: toko penuh dengan kebagusan.
  8. Nurulillah.com: toko yang disinari cahaya Allah SWT.
  9. Arrahman.com: pengasih.
  10. Arrahim.com: penyayang.

BACA JUGA: 160+ Rekomendasi Nama Perusahaan yang Bagus dan Menarik

11. Nama usaha Islami modern

Sedulur bisa memberikan nama toko Islami dari kata dalam bahasa Arab yang mengandung makna kebaikan maupun harapan untuk kelancaran bisnis yang dijalankan. Misalnya beberapa rekomendasi berikut ini:

  1. Aasiyah, artinya toko yang mampu memberikan pengobatan terbaik
  2. Abbasy, artinya melambangkan pemilik toko yang rajin berusaha atau pekerja keras
  3. Adiba, artinya toko yang indah, cocok untuk nama toko pakaian perempuan
  4. Afdhol, artinya nama toko yang artinya terbaik, mewakili doa agar menjadi toko yang menjual produk dan memberikan layanan terbaik
  5. Aida, artinya pembawa keberuntungan
  6. Amiinah, artinya toko yang dapat dipercaya
  7. Amiirah, artinya toko para pemimpin, melambangkan kemuliaan para pemimpin
  8. Bariq, artinya bercahaya atau kemilau, bisa dipilih sebagai nama toko perhiasan atau kosmetik
  9. Dzikra, artinya berzikir, nama ini cocok untuk toko perlengkapan ibadah
  10. Fikri, artinya pemikir, cocok untuk nama toko buku ataupun perlengkapan sekolah

12. Nama usaha makanan online

Biasanya makanan identik dengan basi namun hal ini tentu bukan berarti tidak bisa dijual secara online. Berikut beberapa ide nama usaha yang dapat Sedulur gunakan berjualan makanan online:

  1. Frozen Food Moodie
  2. Sambal Terasi Nyonya
  3. Eat Sambal
  4. Rujak Cireng Melek
  5. D Cake in
  6. Cookies Peanut Better
  7. Happy Bowl
  8. Flour Girls
  9. Say Yeast
  10. Hi Milky Bread
  11. Jam Toast
  12. Hello Meal
  13. Happy Mie
  14. Spoon & Plate
  15. Durian Lumer Cinta

13. Nama toko obat herbal

Nama toko Islami yang menjual obat-obatan bisa diambil dari nama tokoh di bidang kedokteran, seperti Ar Razi dan Ibnu Sina. Selain itu Sedulur juga dapat memilih kata dalam bahasa Arab yang memiliki arti penyembuh atau obat seperti Aaisyah dan Syifa.

  1. Apotek Aasiyah, artinya apotek atau toko yang dapat memberikan pengobatan terbaik
  2. Toko Herbal Amanah, artinya toko yang dapat terpercaya, mewakili prinsip usaha untuk menyediakan obat herbal yang terpercaya manfaatnya
  3. Toko Obat Amiinah, artinya Amiinah merupakan bentuk lain dari Amanah yang juga memiliki makna terpercaya atau dapat dipercaya
  4. Ar Razi Store, artinya Ar Razi merupakan tokoh Islam yang dikenal sebagai ahli dalam bidang sains khususnya kedokteran
  5. Apotek Assyaffa, artinya diambil dari bahasa Arab yang artinya obat atau penyembuh
  6. Avicenna Pharmacy, artinya Avicenna merupakan nama lain dari Ibnu Sina, seorang tokoh dalam bidang kedokteran
  7. Fadiyah Pharmacy, artinya toko yang dapat menyelamatkan seseorang, makna tersebut mewakili apotek sebagai toko yang menjual obat untuk menyembuhkan penyakit
  8. Toko Obat Salma, artinya toko obat yang memberikan kedamaian
  9. Apotek Ibnu Sina, artinya diambil dari nama tokoh kedokteran Islam, Ibnu Sina
  10. Apotek Syifa, artinya toko yang menjual obat, penawar, atau sesuatu untuk menyembuhkan

14. Contoh nama usaha Bahasa Jawa

Jika Sedulur tertarik untuk mencari nama yang mengandung Bahasa Jawa. Berikut ini beberapa contoh nama usaha dalam Bahasa Jawa yang memiliki arti bagus.

  1. Toko Sami Laris (sami artinya sama dan laris artinya laku terjual)
  2. Toko Sami Mirah (sami mirah artinya sama murah dan terjangkau)
  3. Toko Sami Remen (sami remen artinya pada suka atau disukai banyak orang)
  4. Toko Artomoro (arto/arta artinya uang, moro artinya datang)
  5. Toko Kawit Esuk (kawit esuk artinya sejak pagi)
  6. Toko Estu Mirah (estu mirah artinya benar-benar murah)
  7. Toko Latar Ombo (latar artinya halaman, ombo artinya luas)
  8. Toko Enggal Sae (enggal sae artinya segera menjadi baik)
  9. Toko Badhe Mriki (badhe mriki artinya mau datang ke sini)
  10. Toko Podo Moro (podo moro artinya pada datang kemari yang merujuk pada pembeli)
  11. Toko Mreneo (mreneo artinya kemarilah atau datanglah)
  12. Toko Klambinan (klambinan artinya menggunakan pakaian/baju)
  13. Toko Adem Ayem (adem ayem artinya damai dan tenteram)
  14. Toko Ampirono (ampirono artinya datangilah yang merujuk pada sebuah perintah ajakan)
  15. Toko Bejo (bejo artinya beruntung).

Manfaat Nama Usaha yang Menarik

Aplikasi Super

Nama-nama usaha yang baik dan unik memang tidak boleh dipilih secara sembarangan. Apalagi ternyata ada banyak manfaat dari memilih nama usaha yang menarik tersebut. Berikut ini beberapa alasan kenapa Sedulur harus membuat nama usaha sebaik dan semenarik mungkin.

a. Usaha Sedulur lebih dikenal masyarakat

Dengan nama yang unik, maka usaha milik Sedulur akan lebih mudah dikenal dan diingat oleh masyarakat. Hal ini mungkin sepele tapi bisa menjadi salah satu kunci kesuksesan dalam berbisnis. Apalagi kalau nama usaha Sedulur viral dalam jalan yang baik, bukan tidak mungkin usaha tersebut akan berkembang pesat hanya dalam waktu yang singkat.

b. Jadi citra bisnis yang dijalankan

Nama dengan representasi bisnis akan membantu Sedulur menciptakan citra bisnis yang kuat. Citra usaha ini juga akan membantu Sedulur mendapatkan branding di tengah masyarakat. Apabila Sedulur menggunakan nama usaha yang mirip dengan produk yang ditawarkan atau dijual, maka Sedulur akan mendapatkan kemudahan dalam menjelaskan produk tersebut kepada konsumen.

c. Untuk ciri khas dagang

Manfaat dari pemberian nama usaha yang menarik adalah dapat membedakan bisnis orang lain. Apalagi dunia bisnis memang begitu ketat karena banyaknya kompetitor di dalam pasar yang sama. Dengan penggunaan nama yang tepat, Sedulur bakal siap menghadapi persaingan bisnis dengan orang lain.

d. Bisa menjadi media promosi

Apabila nama sebuah usaha mudah diucapkan dan diingat, maka semakin mudah pula nama usaha populer di masyarakat. Hal ini ternyata bisa senjata Sedulur untuk menciptakan strategi promosi dari mulut ke mulut. Cara ini juga lebih mudah dan murah dibandingkan harus membuat iklan di media-media promosi besar.

Semoga daftar nama usaha yang bagus dan artinya yang telah dijelaskan di atas bisa menjadi referensi atau inspirasi bagi Sedulur. Jangan lupa untuk selalu berusaha dengan giat dan tetap disiplin agar usaha Sedulur bisa tetap maju dan berkembang. Dibarengi dengan doa yang tulus dan terus dipanjatkan, agar usaha Sedulur bisa segera mencapai kesuksesan.

Buat Sedulur yang ingin memulai usaha toko kelontong, Aplikasi Super siap menjadi teman untuk memenuhi barang kebutuhan jualanmu. Ada banyak sekali barang mulai dari kebutuhan rumah tangga sampai sembako yang bisa Sedulur beli. Kulakan di Aplikasi Super juga praktis dan mudah cukup bermodalkan HP. Jadi tak perlu keluar rumah, barang belanjaan bisa langsung check out.

Selain stok barang yang lengkap, Aplikasi Super juga punya layanan gratis ongkir untuk semua transaksi. Menarik sekali ‘kan? Jadi buruan unduh aplikasinya di Google Play Store sekarang juga.

Photo of author

Rahayu Diyah Wiludjeng

Related Posts