Air adalah sumber kehidupan, peradaban makhluk hidup pun dimulai dari wilayah yang dekat dengan perairan. Terutama sumber air segar yang bisa langsung dikonsumsi. Inilah yang membuat biasanya manusia nomaden akan menetap lebih lama di bantaran sungai. Berdasarkan publikasi Kummu, dkk. sekitar 50 persen populasi dunia tinggal di dekat sumber air segar, yaitu sekitar 3 km. 

Selain itu, air adalah komponen dominan dalam tubuh makhluk hidup. Sekitar 60-90 persen makhluk hidup berupa air. Melansir United States Geological Survey, bayi manusia lahir dengan 78 persen air di tubuhnya. Seiring pertumbuhan, kadar air manusia akan berkurang menjadi 60 persen pada laki-laki dewasa dan 55 persen pada perempuan dewasa. Tak heran jika kondisi dehidrasi akan berpengaruh besar pada metabolisme tubuh. Apa saja sih esensi dan fungsi air bagi manusia? Ini ulasannya. 

BACA JUGA:  12 Penyebab Sering Buang Air Kecil dan Pertolongannya

1. Air berfungsi memproduksi saliva atau air liur 

pexels

Tanpa air, saliva tidak akan terbentuk dengan baik atau kualitasnya buruk. Saat itu terjadi sudah bisa dipastikan kondisi kesehatan rongga mulut dan gigi pun akan terganggu. Saliva berfungsi membuat manusia merasa nyaman saat berbicara, membantu proses mengunyah dan menelan makanan. Ia juga bekerja menyeimbangkan bakteri baik dan buruk di mulut sehingga mencegah timbulnya bau mulut, sariawan, hingga masalah gigi. 

-->

2. Membantu mengatur suhu tubuh 

fungsi air bagi manusia
pexels

Demam adalah mekanisme pertahanan sistem imun tubuh yang diserang. Suhu tubuh yang tinggi akan mempercepat kerja sel yang bertugas menyerang penyakit. Namun, demam bisa juga terjadi karena dehidrasi atau kondisi kekurangan cairan. Ini karena air juga berpengaruh dalam mengatur suhu tubuh manusia dan organisme secara umum. Caranya melalui sirkulasi darah serta produksi keringat. 

3. Melindungi sendi, sumsum tulang belakang, dan jaringan sensitif lainnya 

pexels

Kegunaan air bagi manusia adalah melindungi organ seperti sendi dan sumsum tulang belakang. Ia bekerja sebagai pelumas untuk membuat mereka bisa bekerja dengan baik. Penelitian Cardus dan McTaggart pun menemukan bahwa pasien yang mengalami cedera pada sumsum tulang belakang akan mengalami penurunan berat badan signifikan karena total body water mereka berkurang drastis. Bahkan banyak dokter menyarankan pasien yang berkenaan dengan masalah sumsum tulang belakang untuk minum banyak air putih. Begitu pun pada pasien athritis dan asam urat, air pun disarankan untuk dikonsumsi guna melumasi sendi. 

4. Air membantu organisme membuang racun 

fungsi air bagi manusia
pexels

Racun dan zat yang tidak diperlukan tubuh harus dibuang melalui berbagai jalur seperti buang air kecil, buang air besar, dan keringat. Air membantu proses tersebut dengan mendukung dan meringankan kerja ginjal dan usus. Keringat sendiri selain membuang sisa zat yang tidak dibutuhkan, juga mekanisme tubuh menurunkan suhu yang meningkat akibat temperatur sekitar atau aktivitas fisik. 

5. Melancarkan pergerakan organisme 

fungsi air bagi manusia
pexels

Manfaat air bagi hewan dan manusia adalah melancarkan pergerakan. Seperti yang kita tahu otot manusia juga mengandung air, yaitu sekitar 79 persennya. Bahkan tulang pun 31 persennya adalah air. Selain itu, air juga melancarkan peredaran darah yang fungsinya mengangkut energi dan nutrisi ke seluruh tubuh. Hidrasi inilah yang jadi kunci dalam meningkatkan kekuatan dan ketahanan tubuhmu saat beraktivitas fisik. 

BACA JUGA: 14 Dampak Sering Begadang Bagi Kesehatan, Waspadai!

6. Melancarkan pencernaan 

pexels

Apa fungsi air bagi manusia berikutnya adalah melancarkan pencernaan. Melansir WebMD, air bisa membantu proses pencernaan makanan. Banyak yang menganggap bahwa minum di tengah makan tidak dianjurkan, tetapi alasannya lebih ke psikologis. Minum air di tengah proses makan sering dianggap membuat orang jadi lebih mudah kenyang, padahal tidak selamanya begitu. Justru dari segi medis, minum air di tengah makan bisa membuat makanan jadi lebih mudah dicerna. 

7. Membantu otak berpikir optimal 

pexels

Sebanyak 73 persen elemen dalam otak adalah air, jadi tak heran bila dehidrasi pun bisa mempengaruhi konsentrasi dan fokus kita. Makanya sebelum bekerja atau belajar, jangan lupa untuk minum dan sediakan botol minum di meja. Saat lelah dan buntu, coba minum air sejenak. 

8. Bagus untuk mengontrol berat badan 

fungsi air bagi manusia
pexels

Air juga banyak disarankan dalam ritual diet penurunan berat badan. Hal ini sudah diuji oleh Stookey, dkk. dalam publikasi mereka di Wiley Online Library. Percobaan tersebut melibatkan responden perempuan yang mengalami kelebihan berat badan dan hasilnya positif. Minum air putih rutin dalam kurun waktu tertentu bisa membantu mereka menurunkan berat badan. 

9. Mencegah penyakit 

fungsi air bagi manusia
pexels

Beragam penyakit bisa dicegah dengan minum air putih yang cukup. Misalnya saja infeksi saluran kencing yang biasanya disebabkan kebiasaan kurang minum dan menahan kencing. Selain itu penyakit lain yang bisa dipicu oleh dehidrasi adalah batu ginjal, hipertensi karena darah yang terlalu kental, konstipasi yang bisa berujung pada wasir, dan lain sebagainya. Ini adalah manfaat air bagi kesehatan yang perlu kita ingat. 

BACA JUGA: Contoh dan Ciri-Ciri Hewan Vertebrata Serta Klasifikasi Kelasnya

10. Memperbaiki suasana hati 

pexels

Kurang air atau dehidrasi juga bisa membuat kita merasa cemas, lelah, linglung, dan tak nyaman. Hasilnya bisa sampai ke psikis di mana kita merasa uring-uringan dan malas-malasan. Coba minum air putih, deh. 

11. Membuat wajah jadi bersinar dan bersih 

fungsi air bagi manusia
pexels

Sudah ada banyak orang yang mencoba terapi minum air putih cukup tiap harinya dan hasilnya memang positif untuk wajah. Setelah seminggu saja, wajah bisa tampak lebih bersih dan bersinar. Tentunya Sedulur juga bisa mengimbangi dengan menggunakan produk perawatan kulit tambahan seperti pembersih wajah dan lain sebagainya, ya. Air hanyalah satu elemen pendukung. 

12. Berperan dalam penyerapan vitamin

pexels

Vitamin dibagi menjadi dua, satu yang water-soluble dan satu lagi yang tipenya fat-soluble. Tipe vitamin yang larut dalam air ini adalah vitamin B dan C dan mereka membutuhkan air untuk bisa diserap dalam tubuh. Mereka bekerja sebagai penyedia energi dari asupan makanan yang masuk dalam tubuh. 

13. Menyalurkan nutrisi ke seluruh organ

fungsi air bagi manusia
pexels

 Ketika ditanya apa fungsi air bagi manusia, hewan dan tumbuhan, maka jawabannya adalah menyalurkan nutrisi ke seluruh organ. Sama dengan manusia dan hewan, tumbuhan mengambil nutrisi dari tanah melalui akarnya dan untuk menyalurkannya ke seluruh organ, ia membutuhkan bantuan air. 

14. Melumasi mata 

fungsi air bagi manusia
pexels

Mata sangat bergantung pada air untuk bekerja. Saat kekurangan air mata akan terasa kering dan pedas. Air juga berfungsi untuk membunuh bakteri dan menyapu kotoran atau debu yang masuk. Saat kekurangan air penglihatan pun bisa buram, bahkan jika dibiarkan akan menyebabkan glaukoma. Glaukoma terjadi karena mata kekurangan cairan dan menyebabkan tekanan berlebih pada bola mata. 

BACA JUGA: 10 Perbedaan Sel Hewan dan Sel Tumbuhan, Lengkap!

15. Berapa banyak air yang harus diminum tiap harinya? 

pexels

Setelah tahu apakah fungsi air bagi manusia, tentunya Sedulur pun jadi lebih mengerti bahwa mengabaikan minum adalah suatu hal yang bisa fatal. Untuk itu, silakan minum air 1-2 liter air tiap harinya. Bila belum terbiasa, kamu bisa mencoba minum sedikit demi sedikit, tetapi sering.

Sediakan botol minum di dekatmu, dan jangan ragu untuk segera minum tiap kali kamu merasa haus. Hindari minuman mengandung kafein karena ia bersifat diuretik dan bisa membuatmu buang air kecil lebih sering. Hindari juga minuman yang kadar gulanya tinggi karena bisa membuat darah menjadi kental. 

16. Tanda bahwa kamu dehidrasi 

pexels
  • Merasa haus 
  • Warna urin yang sangat kuning dan baunya pekat 
  • Merasa pusing 
  • Lelah 
  • Mulut dan mata terasa kering 
  • Buang air kecil dalam jumlah sedikit dan kurang dari 4 kali dalam sehari

17. Bahaya dehidrasi 

pexels

Dehidrasi mungkin tidak terasa di awal, tetapi bisa menimbulkan komplikasi sebagai berikut. 

  • Cerebral edema atau pembengkakan otak karena kondisi dehidrasi yang sudah akut, kemudian diberi asupan air tiba-tiba. 
  • Gagal ginjal karena kerja ginjal yang sudah terlalu berat akibat kurangnya support dari air yang membantunya menyaring racun dan endapan. 
  • Kejang hingga pingsan.

Sudah disebutkan fungsi air bagi kehidupan manusia. Tentunya Sedulur jadi sadar bahwa air ternyata punya peran yang sangat krusial untuk metabolisme tubuh. Sudah minum berapa gelas kamu hari ini?