10 Rekomendasi Bak Mandi Minimalis Terbaik dan Kekinian

Bak mandi minimalis saat ini masih menjadi tren di tengah ramainya orang-orang beralih ke shower dalam kamar mandi. Di Indonesia, penggunaan bak mandi dan gayung sebagai sarana dan prasarana untuk bebersih diri telah berlangsung turun-temurun dari nenek moyang kita. Saat ini, terdapat bermacam-macam variasi bak mandi, mulai dari segi desain hingga kapasitas air yang dapat ditampung oleh bak mandi tersebut.

Apabila Sedulur berencana membuat atau mempercantik kamar mandi di hunian, tidak ada salahnya membaca pembahasan artikel tentang rekomendasi bak mandi minimalis modern terbaru di tahun ini. Bak-bak mandi tersebut tersedia dalam berbagai macam model dan bahan seperti keramik, fiber, marmer, dan plastik. Yuk, simak ulasannya berikut ini!

BACA JUGA: 22 Inspirasi Desain Plafon Rumah, Bikin Hunian Semakin Cantik

Cara memilih bak mandi minimalis dengan tepat

bak mandi minimalis
Freepik

Berikut merupakan cara memilih bak mandi minimalis agar sesuai dengan kebutuhan dan ukuran kamar mandi di rumah.

1. Pilih bahan bak mandi berdasarkan kebutuhan

Bak-bak mandi yang ada di Indonesia rata-rata terbuat dari keramik, marmer, fiber, dan plastik. Tiap-tiap bahan dasar tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

  • Bak mandi keramik

Bak mandi berbahan dasar keramik memang paling sering digunakan dalam kamar mandi orang Indonesia. Zaman dahulu, Sedulur perlu membuat bak mandi ini secara manual dengan menumpuk batu bata, semen, lalu dilapisi dengan keramik. Tetapi, saat ini sudah banyak bak mandi keramik modern dalam keadaan sudah jadi yang dijual luas di pasaran.

Bak mandi keramik memang terkenal sangat awet dan tahan lama. Struktur bak mandi yang kokoh menjadi salah satu alasan utama mengapa banyak orang yang memilih menggunakan bak ini. Terlebih lagi, dengan banyaknya pilihan keramik yang tersedia, bak mandi tersebut dapat dikustomisasi sesuai dengan keinginan dan warna kamar mandi pembeli. Pun proses pembersihan bak mandi keramik tergolong sangat mudah. Namun, sayangnya pemasangan bak mandi ini cukup sulit untuk dilakukan sendiri, perlu dipasangkan oleh orang yang telah berpengalaman.

  • Bak mandi marmer

Bak mandi marmer memang memberikan kesan mewah dan elegan bagi siapa pun yang melihatnya. Hal tersebut bukan lain karena corak dan permukaan mengkilapnya. Bak mandi jenis marmer terbuat dari campuran batu kapur yang dihancurkan, serbuk marmer, serta resin poliester. Bahan jenis ini memang membuat bak mandi menjadi sangat awet dan tahan lama. Tetapi memang harus diakui bahwa Sedulur harus merogoh kocek cukup dalam untuk dapat memiliki bak mandi marmer ini.

  • Bak mandi fiber

Bak mandi fiber terkenal karena bobotnya yang ringan. Pemasangan dari bak mandi ini juga tergolong sangat mudah. Dengan bentuknya yang menyudut, tukang bangunan hanya perlu memoles semen di setiap sudut-sudutnya. Bak mandi fiber juga termasuk bak yang sangat mudah dibersihkan. Dibanding dengan bak mandi keramik atau marmer, harga bak mandi fiber jauh lebih terjangkau. Tetapi, karena mayoritas desainnya yang menyudut, maka bak mandi ini terkesan monoton.

  • Bak mandi plastik

Harganya yang ekonomis menjadi keunggulan nomor satu dari bak mandi plastik. Bobotnya juga terkadang lebih ringan ketimbang bak mandi fiber. Bagi anak kos atau pasangan yang baru memiliki rumah, bak ini sangat cocok untuk kebutuhan bebersih sehari-hari. Tetapi, sesuai dengan harga, kualitas dari bak mandi plastik ini mayoritas tidak sebagus bak-bak lain.

2. Pastikan desain bak mandi sesuai dengan keinginan

Terdapat dua jenis desain yang mayoritas orang Indonesia sukai jika berbicara tentang bak mandi, minimalis atau aesthetic. Tinggal bagaimana seorang konsumen menyesuaikan kebutuhannya dan juga budgetApabila kamar mandi Sedulur tidak begitu luas, maka pilih bak mandi dengan desain minimalis.

Bak mandi minimalis memiliki kesan yang simpel, enak dipandang mata, dan masih mementingkan fungsinya sebagai wadah air untuk kebutuhan sehari-hari. Terdapat bermacam bentuk dari bak mandi ini mulai dari bulat atau oval. Perlu diingat juga, karena desainnya yang minimalis, maka air yang dapat ditampung tidak sebanyak bak mandi pada umumnya.

Selain desain minimalis, biasanya desain bak mandi yang sering digunakan adalah nuansa aesthetic. Bak mandi jenis tersebut biasanya berwarna cerah dan terdapat beberapa hiasan di beberapa bagiannya. Bak mandi ini memang lebih mengutamakan penampilan ketimbang fungsinya. Tidak ada salahnya kan apabila memilih bak mandi aesthetic agar kamar mandi lebih terlihat cantik?

3. Sesuaikan ukuran bak mandi dengan kamar mandi

Ukuran kamar mandi dalam setiap rumah berbeda-beda, tergantung letak kamar mandi dan berapa jumlah orang yang menggunakan kamar mandi tersebut. Maka dari itu, ukuran bak mandi perlu menyesuaikan luas kamar mandi agar tidak terjadi ketimpangan proporsi di antara keduanya. 

Jika kamar mandi Sedulur tergolong sempit, maka bak mandi berbentuk bulat atau oval yang berdiameter kecil sangat cocok untuk dipakai kebutuhan mandi sehari-hari. Tetapi, apabila kamar mandi Sedulur tergolong luas, maka bak mandi apa pun akan sangat cocok ditaruh di kamar mandi tersebut. Selalu perhatikan dengan cermat ukuran bak kamar mandi ketika membeli, baik itu secara offline maupun online.

BACA JUGA: 15 Rekomendasi Meja TV Minimalis agar Hunian Tambah Indah

10 rekomendasi bak mandi minimalis

Berikut ini merupakan beberapa rekomendasi bak mandi minimalis yang sangat cocok untuk diletakkan di dalam kamar mandi Sedulur.

1. Bak mandi batu dan pancuran

Pinterest

Hunian bernuansa Bali yang adem dan indah memang menjadi kesukaan banyak orang. Maka dari itu, tidak lengkap bila nuansa Bali tersebut tidak dibawa ke kamar mandi Sedulur. Bak mandi jenis ini terbuat dari batu ukiran alami di bagian bawahnya dan batuan mengkilap di bagian bibir bak mandi. Bahan dasar batu ini akan membuat air senantiasa sejuk dan segar setiap saat. Untuk melengkapi kesan back to nature, bak mandi ini juga didesain dengan tambahan pancuran unik.

2. Bak mandi aesthetic motif kupu-kupu

bak mandi minimalis
Pinterest

Bosan dengan bak mandi polosan biasa? Bak mandi ini bisa menjadi solusi alternatif bagi Sedulur. Bak mandi dengan motif kupu-kupu yang cantik mampu membuat kegiatan mandi jadi lebih ceria. Bak mandi ini cocok ditaruh di kamar mandi anak-anak agar menarik perhatian.

3. Bak mandi teraso kotak

Pinterest

Ingin tetap menggunakan bak mandi model kotak konvensional namun khawatir akan terlihat monoton? Nah, bak mandi teraso kotak ini akan menjamin nuansa kamar mandi Sedulur jadi lebih hidup lagi. Bahannya yang terbuat dari marmer akan sangat awet dan mudah dirawat. Tentu saja bak mandi ini juga berukuran tinggi sehingga Sedulur tidak perlu membungkuk atau jongkok saat sedang mengambil air.

BACA JUGA: 22 Desain Dapur Minimalis Sederhana yang Keren & Cantik

4. Bak mandi teraso miring

bak mandi minimalis
Pinterest

Seperti bak mandi teraso sebelumnya, bak mandi ini juga terbuat dari bahan marmer yang awet dan tahan lama. Tetapi uniknya, lubang bak mandi ini dibuat dengan model miring. Selain warna putih, bak mandi ini tersedia pula dengan warna hitam yang dapat menyamarkan kotoran di permukaan bak mandi. Ukurannya pun tergolong besar untuk sekelas bak mandi marmer.

5. Bak mandi teraso melon

bak mandi minimalis
Pinterest

Khawatir bak akan memakan tempat di kamar mandi yang sempit? Bak mandi teraso melon dapat menjadi solusinya. Ukurannya yang mungil dapat memberikan kesan lega sekalipun dengan ukuran kamar mandi yang tidak begitu luas. Tetapi, mengingat ukurannya yang imut, bak mandi ini perlu untuk sering-sering diisi agar memenuhi kebutuhan air semua anggota keluarga.

6. Bak mandi teraso mewah

Depositphotos

Siapa yang tidak mau memiliki bak mandi mewah, awet, dan anti-lumut? Bak mandi teraso jenis ini memang berbeda dari jenis-jenis bak mandi lainnya karena desain yang elegan dan kemampuannya untuk mencegah lumut menempel pada permukaan bak. Sedulur tidak perlu repot-repot setiap minggu membersihkan dan menggosok permukaan bak. Berbahan marmer premium, jelas keawetan dari bak ini sangat terjamin. Tetapi, karena bobotnya yang lumayan berat, pemasangan bak mandi ini tidak bisa dilakukan oleh seorang diri.

BACA JUGA: 25 Desain Kamar Mandi Minimalis Nyaman dan Fungsional

7. Bak mandi marmer sederhana

bak mandi minimalis
Pinterest

Bak mandi sudut memang menjadi favorit masyarakat Indonesia. Jika Sedulur adalah salah satunya yang menyukai jenis bak mandi ini, mungkin bak mandi marmer minimalis dapat menjadi pilihan Sedulur. Bak ini dibuat dari marmer dengan bentuk sudut-sudut yang berbeda. Ukuran bak mandi ini cukup besar sehingga dapat memenuhi kebutuhan air sehari-hari dalam rumah tangga. Bagian depan produk ini berukuran lebih tebal sehingga lebih aman untuk mencegah bak mandi dari benturan dan pecah.

8. Bak mandi fiber sudut berwarna

Pinterest

Bak mandi fiber sudut warna memberikan nuansa cerah di kamar mandi. Ia juga sangat mudah untuk dipasang dengan bobotnya yang ringan dan komponen yang simpel. Bahan fiber ini sangat lentur akan tekanan sehingga tidak perlu khawatir akan pecah dan rusak.

9. Bak mandi fiber sudut mewah

Pinterest

Apabila Sedulur menginginkan bak mandi sudut yang tampak mewah namun dengan harga bak mandi minimalis yang ekonomis, maka produk bak mandi fiber sudut ini dapat menjadi solusi alternatif yang bagus. Tidak perlu mahal-mahal membeli bak mandi marmer, bak mandi jenis ini juga tidak kalah dengan fiberglass yang mengkilap sehingga terkesan elegan. Bahan fiberglass yang digunakan di bak mandi ini diklaim sangat kuat dan tahan lama. Bak mandi fiber ini memiliki kapasitas air yang cukup banyak untuk kebutuhan air harian keluarga.

10. Bak mandi plastik sudut dan wadah sabun

Pinterest

Apabila sangat mengutamakan budget dalam hal bak mandi modern, maka bak ini bisa masuk ke pertimbangan Sedulur. Bak mandi yang terbuat dari bahan plastik ini dijual dengan harga yang sangat ekonomis. Terdapat bermacam-macam pilihan warna yang dapat disesuaikan dengan kamar mandi Sedulur, mulai dari biru tua, biru muda, hijau tua, pink, dan lain-lain. Selain itu, terdapat tambahan tempat sabun mandi yang dapat membuat kegiatan bebersih menjadi lebih efisien dan menyenangkan.

Nah, itu tadi merupakan 10 rekomendasi bak mandi minimalis yang bisa Sedulur gunakan untuk mempercantik suasana kamar mandi di hunian Sedulur. Semoga bermanfaat, ya!

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar. Yuk, unduh aplikasinya di sini sekarang!

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah. Langsung restok isi tokomu di sini aja!