Apa Itu Aquascape dan Bedanya Dengan Akuarium Biasa

Pernahkah Sedulur mendengar kata Aquascape? Kata tersebut merujuk kepada seni mendesain aquarium dengan tumbuhan air yang dipadukan dengan kayu, akar, batu lalu pasir. Aktivitas ini merupakan kegiatan dalam membentuk ekosistem buatan di dalam aquarium. Seni menghias aquarium dengan tumbuh-tumbuhan ini sudah dikenal lama oleh masyarakat Jepang dan dipopulerkan oleh Takashi Amano tahun 1990

Sementara itu, akuarium adalah sebuah kotak kaca yang dijadikan tempat mengisi ikan hias, namun tidak ada satupun tanaman atau ornamen seperti batu dan pasir di dalamnya.

Nah, untuk mengetahui secara lebih detail mengenai aquascape atau seni menata tanaman air di dalam aquarium, berikut ulasan lengkap dari tim Aplikasi Super

BACA JUGA :Sejarah Hari Ibu 22 Desember, Perjuangan Pahlawan Wanita Indonesia

1. Apa Aquascape itu

Serba Serbi Tentang Aquaspace, Tertarik Bikin Dirumah?
kompas

Aquascape merupakan seni mendesain tanaman hias di dalam sebuah aquarium baik untuk ukuran besar atau kecil. Seni membuat ekosistem buatan ini diperkenalkan oleh masyarakat Jepang dan di populerkan oleh salah satu orang dari negara tersebut yaitu Takashi Amano tahun 1990. Ya, Takashi Amano merupakan Aquarist pertama di Jepang yang mempopulerkan seni aquascape.

Karya-karyanya yang memukau, membuat banyak orang di Asia bahkan Eropa mengikuti jejaknya untuk menekuni dunia seni menata tanaman di air. Di indonesia sendiri ada beberapa tokoh yang cukup dikenal di bidang ini, sebut saja, Herry Rasio dari Malang, Wendi Kurniawan, Prayogi dan masih banyak lagi.

Dalam seni menata tanaman di aquarium, memang dibutuhkan ketelitian, ketrampilan dalam memilih tanaman yang pas untuk aquarium hingga pemilihan cahaya yang dapat dijadikan nutrisi  untuk tanaman di air. Banyak sekali desain-desain dari aquascape yang terus dikembangkan seperti tema iwagumi,  dutchstyle dan brazilian.

BACA JUGA : Ini 8 Jenis Bunga Keladi Mahal di Indonesia & Cara Merawatnya

2. Sejarah masuknya aquascape di Indonesia

Serba Serbi Tentang Aquaspace, Tertarik Bikin Dirumah?
rumah123

Awal mula masuknya aquascape di Indonesia seperti dilansir gramedia, aquascape masuk ke Indonesia tahun 1993 dan awal mulanya diperkenalkan oleh Pak Benny, lalu kemudian mulai menyebar ke seluruh penjuru dalam negri. Dalam hitungan bulan, pecinta aquascape pun semakin bertambah. Bahkan tidak jarag, diadakan kompetisi mendesain aquascape tingkat nasional hingga internasional.

Di Indonesia sendiri, ada banyak sekali tokoh-tokoh aquascaper yang sudah dikatakan profesional dan sering menjuarai lomba nasional dan tingkat internasional. Di antaranya adalah Herry Rasio yang berasal dari Malang, lalu ada pula Prayogi, dan ketiga adalah Jeffry Buchek.

Mereka-mereka adalah beberapa saja yang cukup di kenal di Indonesia sebagai aquascaper profesional dan karyanya sudah tidak diragukan kembali. Bahkan, sering kali, tokoh-tokoh tersebut mengatakan demo setting aquascape di beberapa mall sebagai upaya mempopulerkan seni menghias tanaman air.

BACA JUGA : Plastisin Terbuat dari Tepung, Jadi Kerajinan Unik & Bermanfaat

3. Jenis-jenis aquascape

Serba Serbi Tentang Aquaspace, Tertarik Bikin Dirumah?
Wikipedia

Seni menghias atau menata tanaman hias dan disebut juga aquascape ternyata memiliki banyak jenis dan juga bahan-bahan dalam pembuatannya. Seiring perkembang jaman, banyak tema-tema aquascape yang dimunculkan nah seperti penjelasan yang ada di bawah ini

Aquascape mini iwagumi

Yang pertama dan wajib kamu ketahui adalah settingan tema iwagumi. Mengapa dikatakan iwagumi? Gaya iwagumi sebernarnya sudah dikenalkan secara lama oleh salah satu tokoh asal Jepang yaitu Takashi Amano. Konsep iwagumi tidak hanya bagaimana menata beberapa bebatuan, tetapi  menempatkan batu-batu tersebut secara fasih dan alami. Sehingga, batu-batu tersebut terasa memiliki konektifitas satu sama lain antara batu-batu dan ruang yang tersisa. Konsep ini juga bisa dikatakan sebagai aquascape batu.

Dutchstyle

Tema dutchstyle adalah tema sebuah aquascape yang berfokus pada keberagaman tanaman, warna daun, ukuran dan tekstur di dalam akuarium. Jika dilihat dengan seksama, tema yang satu ini mencoba mereplikasi sebuah taman bunga yang bisa dilihat di daratan. Tema ini sejatinya dikembangkan pada tahun 1930-an. Untuk mendapatkan sebuah tema ini, diperlukan lampu dengan elektron warna yang sesuai nutrisi tanaman.

Natural style

Tema ini selalu dipakai oleh para penghobi karena termasuk jenis aquascape simple. Materi dalam tema ini, hanya membutuhkan batu, tanaman air, kayu dan pasir lalu di setting mengikuti alam saja.

Bonsai

Tema ini termasuk yang cukup sulit dan menatang. Dalam membuat tema bonsai aquascape, seseorang wajib membuat kerangka pohon kerdil seperti halnya bonsai yang ditanam di darat. Dalam tema ini, dibutuhkan kreatifitas dari para pembuatnya. Bahan-bahan dalam membuat tema ini pun tidak murah. Sedulur wajib menyiapkan kayu atau akar rasamala, lalu gabus untuk menempelkan dedaunan air dan lem korea.

Biasanya, untuk jenis daun perindang pada tanaman bonsai aquascape ini, menggunakan tanaman aquascape seperti java moss, ricardia moss bahkan buchephalandra. Meski terhitung cukup mahal dan sulit dalam membuat, tema ini masih banyak dipakai oleh para penghobi aquascape.

BACA JUGA : 10 Aplikasi Ini Jadi Cara Mengusir Nyamuk Dengan Hp, Canggih!

4. Materi-materi dalam membuat aquascape

Serba Serbi Tentang Aquaspace, Tertarik Bikin Dirumah?
akvodecor

Sebelum memulai membuat aquascape, buat Sedulur yang masih awam dalam mengetahui seni ini, disarankan untuk mengetahui apa saja bahan-bahan dalam membuat aquascape ini. Untuk yang pertama adalah, Sedulur harus mempersiapkan sebuah aquarium baik itu untuk ukuran yang besar atau kecil sesuai dengan selera masing. Nah berikut ini beberapa hal yang wajib kamu siapkan untuk membuat aquascape

Batu

Bahan dasar ini waji kamu punyai dalam membuat tema aquascape batu. Namun sebenarnya, penggunaan batu ini sangat opsional Sedulur. Untuk menekan biaya, biasanya banyak aquascaper pemula mencari batu-batuan dari sungai atau batu kali. Namun, apabila memiliki uang yang cukup bisa membeli batu aquarium di toko-toko ikan hias.

Aquarium

Sedulur wajib untuk menyiapkan aquarium yang akan disetting menjadi sebuah aquascape. Untuk ukuran aquriummya pun tidak terlalu menjadi patokan dan pastikan siapkan aquarium yang tanpa tempelan backgroud di biru di belakang aquarium.

Kayu

Selanjutnya,  Sedulur wajib menyiapkan sebuah kayu yang nantinya bisa berfungsi sebagai tempat bersembunyi ikan-ikan kecil. Namun, penggunaan kayu juga termasuk opsional.

Pasir

Pasir juga harus disiapkan oleh Sedulur dalam membuat sebuah aquascape. Ya, ikan-ikan kecil sangat menyukai dasaran aquarium yang berpasir sehingga wajib disiapkan. Untuk jenis pasir yang  digunakan, biasanya memakai pasir jenis malang halus, atau kasar. Tergantung selera Sedulur

Tanaman air

Selanjutnya adalah, tanaman air wajib Sedulur siapkan ketika akan membuat sebuah aquascape. Kamu bisa mencari tanaman air di toko-toko aquarium atau bisa mencarinya di alam bebas.

Lem korea

Lem korea bisa kamu dapatkan di toko-toko perlengkapan alat sekolah. Kegunaan lem ini adalah, untuk merekatkan tanaman di kayu atau batu. Supaya bisa segera tumbuh dengan cepat.

Pinset

Pinset digunakan untuk menancapkan tanaman air ke dalam aquarium. Kamu bisa mencari peralatan ini di toko ikan atau toko aquarium.

BACA JUGA : 12 Macam Macam Bunga Hias Cantik, Cocok Untuk Dekorasi Halaman Rumah

5. Ikan aquascape

Serba Serbi Tentang Aquaspace, Tertarik Bikin Dirumah?
CNN Indonesia

Sebenarnya tidak ada patokan khusus untuk menentukan jenis ikan apa yang tepat, namun memang sangat disarankan ikan-ikan kecil yang bergerombol seperti jenis ikan neon tetra, cardinal tetra bahkan chili rasbora. Bahkan untuk Sedulur yang mempunyai aquascape besar dan panjang, bisa diisi menggunakan ikan Discus atau lain sebagainya.

Meski demikian, perlu Sedulur juga wajib mengetahui pakan ikan yang akan dimasukan ke dalam aquascape sedulur. Sebab, apabila salah memberi pakan yang ada,  si ikan dapat mengeluarkan gas yang berbahaya dari kotorannya dan akibatnya aquascapemu menjadi kotor dan kurang sedap dipandang.

BACA JUGA : 11 Manfaat Olive Oil Extra Virgin Untuk Kulit & Tubuh

6. Aquascape simple untuk pemula

Divedigital

Buat Sedulur yang masih pemula dan belum bisa mengembangkan kreatifitas dalam membuat aquascape, maka tidak ada salahnya membuat aquascape dengan desain yang simple. Desain yang simple dalam hal ini adalah, tidak terlalu membutuhkan banyak bahan dan tidak pula membutuhkan banyak biaya. Cukup menggunakan tanaman air lalu di setting ke aquarium yang sudah disiapkan maka sudah bisa dikatakan sebagai aquascape.

7. Cara perawatan aquascape

desain

Cara merawatnya sebenarnya susah-susah gampang tergantung tema yang diterapkan dalam aquarium Sedulur. Namun, perawatannya biasakan untuk selalu dibersihkan setiap satu minggu sekali agar tanaman di dalam aquarium tetap sehat. Jangan lupa, setiap akan menguras aquarium ini, pastikan hanya diambil setengahnya. Mengapa demikian, supaya mengurangi tigkat stress pada ikan dan juga tumbuhan yang ada di dalamnya.

Selanjutnya pemberian pupuk tanaman air secara berkesinambungan. Pupuk cair untuk tanaman air, bisa kamu dapatkan di toko ikan hias. Pemberian pupuk cair ini juga berguna  sebagai nutrisi tanaman aquasascapemu sedulur. Terakhir jangan lupa, untuk memasang gelembung CO 2 untuk membantu proses fotosintesis tanaman aquarium mu.

8. Pemilihan aquarium

unsplash

Jangan lupa sebelum membuat sebuah ekosistem buatan, Sedulur wajib menyiapkan aquarium yang akan dipakai dala mensetting sebuah ekosistem buatan. Untuk ukuran aquariumnnya opsional tergantung dengan buget dari Sedulur.

9. Manfaat aquascape

rumahcom

Banyak sekali manfaat yang bisa didapat dengan menghiasi sudut rumah dengan keberadaan barang ini Selain membuat sirkulasi udara menjadi sejuk, keberadaan akuarium ini juga bisa menenangkan hati dan menghilangkan stress.

Demikian ulasan mengenai seni menghias tanaman di dalam aquarium. Cukup mudah dan praktis bukan, selamat mencoba di rumah Sedulur.