drakor 2023 rating tertinggi

Bagi sebagian pecinta drama Korea atau drakor, rating suatu drama menjadi salah satu faktor yang menarik minat menonton selain alur cerita dan akting para artis. Oleh karena itu, bagi Sedulur yang baru akan memulai menikmati drakor, ada baiknya menyimak informasi seputar drakor 2023 dengan rating tertinggi terlebih dulu.

Rating dalam drakor merupakan perolehan peringkat yang didapatkan oleh sebuah drama saat mulai dirilis. Rating tersebut bisa terus mengalami peningkatan, tetap, atau bahkan menurun. Semakin tinggi rating, harga per episode drama akan semakin mahal. Begitu pula dengan rating yang rendah, suatu drama bisa jadi mengalami pengurangan episode.

Nah, kira-kira apa saja drakor 2023 dengan rating tertinggi yang wajib ditonton? Berikut list drakor terbaik tersebut!

BACA JUGA: Sinopsis Drama Korea Healer, Penyelidikan Rahasia Masa Lalu

-->

1. Red Balloon

drakor 2023 rating tertinggi
Viu

Drakor 2023 rating tertinggi yang bisa Sedulur saksikan adalah Red Balloon. Melodrama perselingkuhan yang populer di awal tahun 2023 ini bahkan pernah mencapai rating 11,5% dengan rata-rata nasionalnya 7,4%. Sedulur bisa menyaksikannya di Viu.

Red Balloon bercerita tentang persahabatan yang dijalani empat pemuda, yakni Jo Eun-kang (Seo Ji-hye), Ji Nam-chul (Lee Sung-jae), Han Ba-da (Hong Soo-hyun), dan Go Cha-won (Lee Sang-woo). Seiring waktu berjalan, ternyata Eun-kang berselingkuh dengan suami Ba-da. 

2. Our Blooming Youth

Tentang Sinopsis

Drama 2023 rating tertinggi berikutnya adalah Our Blooming Youth. Drama dari TvN yang tayang di Viki ini berhasil mendapatkan rating antara 3% hingga 4%. Drama ini menceritakan tentang seorang pangeran bernama Lee Hwan (Park Hyung-sik) yang terkena kutukan misterius. 

Di sisi lain, ada seorang gadis bernama Min Jae-yi (Jeon So-nee) yang mengalami peristiwa kelam pada empat hari jelang pernikahannya. Bagaikan pepatah sudah jatuh tertimpa tangga, setelah keluarganya dibunuh dengan kejam, Jae-yi malah juga dituduh sebagai pembunuhnya. Ia pun meminta tolong pada Lee-hwan untuk menyelesaikan masalahnya.

3.  Missing: The Other Side 2

drakor 2023 rating tertinggi
Sonora.id

Drama ini merupakan sekuel yang menceritakan perjalanan pria penipu bernama Kim Wook (Go Soo) yang bisa melihat hantu. Drama ini sukses mendapatkan rating tertinggi mencapai 5,9% dengan rata-rata nasionalnya 4,4%. 

Drama Missing: The Other Side 2 menceritakan para hantu yang ditemui Kim Wook, yang meminta tolong agar jasad mereka bisa ditemukan. Sedulur bisa menonton drama tvN ini awalnya melalui aplikasi streaming Viu.

BACA JUGA: 20 Rekomendasi Drama China Romantis Menghibur Terbaik

4. Oasis

Jatim Network

Oasis berhasil mencatat rating 6,3% dan 5,2% dari dua episode perdananya. Melodrama yang berlatar waktu pada tahun 1980-an dan 1990-an ini menceritakan persahabatan antara Oh Jung-shin (Seol In-ah), Lee Doo-hak (Jang Dong-yoon), dan Choi Cheol-woong (Choo Yeong-woo) dengan latar belakang berbeda. 

Jung-shin merupakan siswa pindahan dari Seoul memiliki sifat percaya diri, jujur, dan vokal dalam melawan ketidakadilan. Hal ini membuat Doo-hak, siswa dari keluarga miskin berotak cerdas merasa jatuh cinta padanya. Sementara itu, Cheol-woong merupakan sahabat Doo-hak yang juga menyukai Jung-shin. Sayangnya, Jung-shin lebih menyukai Doo-hak. 

5. Agency

drakor 2023 rating tertinggi
GenSINDO

Agency merupakan sebuah serial dari JTBC yang berhasil mencetak rating tinggi. Drama ini bahkan pernah mencapai rating tertinggi hingga 16% dan rata-rata nasionalnya adalah 9,9%. Agency menceritakan kisah persaingan dalam meraih jabatan tertinggi di perusahaan periklanan besar yang ada di Korea Selatan, yakni perusahaan di bawah naungan VC Group. 

Karena Go Ah-in (Lee Bo Young) merupakan pejabat eksekutif yang berasal dari keluarga biasa saja dan tidak lulusan dari universitas ternama, ada beberapa orang yang ingin melengserkannya. Mereka adalah Choi Chang-soo (Jo Seong-ha), lulusan universitas terkenal yang juga seorang direktur dan Juga ada Kang Han-na (Son Na-eun), yakni generasi ketiga keluarga pemilik perusahaan.

6. Divorce Attorney Shin

Jatim Network

Drama 2023 rating tertinggi lainnya adalah Divorce Attorney Shin. Drama JTBC ini berhasil mendapatkan rata-rata rating antara 4% hingga 7%. Serial yang bergenre drama thriller misteri ini bercerita tentang pengacara khusus kasus-kasus perceraian bernama Shin Shung-han (Cho Seung-woo). 

Dalam melakukan pekerjaannya, Shung-han harus berhadapan dengan para klien yang cenderung sulit dipahami. Beruntungnya, ia memiliki dua sahabat berusia 40 tahun dengan jiwa yang muda, yaitu Jang Hyung-geun (Kim Sung-kyun) dan Jo Jung-sik (Jung Moon-sung) yang berusaha selalu menghiburnya.  

BACA JUGA: 8 Drama Korea yang Menceritakan Kepribadian Ganda

7. The Secret Romantic Guesthouse 

drakor 2023 rating tertinggi
Orami

Berikutnya ada The Secret Romantic Guesthouse, yakni drama Korea yang berkisah tentang  Yoon Dan O (Shin Ye Eun). Tokoh yang awalnya menikmati kehidupan nyaman sebagai putri bungsu tercinta, kini harus menjadi tulang punggung keluarga dengan menjalankan Ihwawon Inn. 

Para tamu di Ihwawon Inn merupakan sarjana yang datang ke Hanyang untuk mengikuti ujian menjadi pejabat peringkat. Beberapa sarjana tersebut adalah Kang San (Ryeo Un), Kim Shi Yeol (Kang Hoon), dan Jung Yoo Ha (Jung Gun Joo). Ceritanya yang menarik membuat drama ini berhasil mendapatkan rating 4,4%.

8. Three Bold Siblings

Amazon

Three Bold Siblings merupakan drama Korea yang memiliki episode tayang hingga sebanyak 51 episode di KBS2. Drama populer ini pernah mendapatkan rating hingga 27,2% pada penayangan di akhir pekan. 

Drama ini bercerita tentang kisah cinta antara dua anak sulung dan keluarga mereka. Diperankan oleh Lim Ju-hwan, Lee Ha-na, Lee Tae-sung, Kim So-eun, Kim Seung-soo, dan Lee You-jin, drama ini bisa Sedulur saksikan di Viki.

BACA JUGA: Sinopsis Drama Korea Save Me, Penyelamatan Dari Aliran Sesat

9. Taxi Driver 2

Kompas

Taxi Driver 2 juga menjadi drama dengan rating tertinggi di tahun 2023 ini. Drama yang dibintangi oleh Lee Je Hoon tersebut tercatat sudah pernah mendapat rating hingga 14,4 persen. 

Drama Taxi Driver 2 ini merupakan lanjutan kisah sebuah layanan taksi misterius yang akan memberikan jasa balas dendam bagi para korban yang tidak mendapatkan keadilan di mata hukum. Beberapa bintang lain yang terlibat adalah Kim Eui Sang, Pyo Ye Jin, Jang Hyuk Bin, Bae Yoo Ram, dan Shin Jae Ha.

10. Crash Course in Romance

drakor 2023 rating tertinggi
CNN Indonesia

Crash Course in Romance merupakan drama dari tvN yang berhasil mencatat rating tertinggi hingga 17%, dengan rata-rata nasional sebesar 10,7%. Drama dengan genre komedi romantis dewasa dan remaja ini juga bercampur dengan misteri pembunuhan. 

Crash Course in Romance bercerita tentang hubungan guru populer Choi Chi-yeol (Jung Kyung-ho) dengan mantan atlet yang juga memiliki warung makan Nam Haeng-seon (Jeon Do-yeon). Berawal dari adanya kesalahpahaman dan pertengkaran, rupanya keduanya malah saling suka.  

11. Pandora: Beneath the Paradise

Orami

Pandora: Beneath the Paradise merupakan drama makjang yang datang dari kreator Kim Soon-ok. Drama ini berhasil mendapatkan rating tinggi untuk dua episode perdananya, yakni 4,8% dan 5,7%. Drama TvN ini juga banyak dinantikan karena pemeran utamanya adalah aktris Lee Ji-ah, yakni artis yang juga membintangi drama The Penthouse.  

12. Kokdu: Season of Deity

drakor 2023 rating tertinggi
iQIYI

Drama dengan rating tertinggi terakhir adalah Kokdu: Season of Deity. Drama ini dikemas secara apik dengan cerita yang seru dalam genre komedi romantis. Tak kalah dengan drama lainnya di tahun 2023, Kokdu: Season of Deity juga berhasil meraih rating sebanyak 4,8 persen di MBC.

Itulah informasi mengenai drama 2023 rating tertinggi yang bisa menjadi acuan Sedulur sebelum menontonnya. Tidak ada salahnya mulai menonton drakor dengan melihat ratingnya terlebih dahulu, daripada merasa kecewa jika asal memilih saja. 

Agar nonton semakin seru, jangan lupa siapkan camilan snack dan minuman ringan sebagai teman nonton drakor. Salah satu yang bisa Sedulur pilih adalah Udalado, camilan pedas dengan cita rasa khas Nusantara. Dijamin! Nonton drakor jadi makin nikmat dan menyenangkan.

Untuk membelinya, Sedulur bisa mendownload Aplikasi Super di PlayStore, lalu memesan Udalado dengan varian sesuai selera. Jangan lupa gunakan promo diskon dan cashback menarik, serta voucher gratis ongkir dalam setiap transaksi. Selamat belanja!