Profil Bunda Corla yang Sedang Ramai di Tik Tok

Sedulur tentu sudah sering mendengar nama Bunda Corla atau yang disebut juga dengan Ratu Jreng. Bunda Corla mendadak viral di Instagram dan Tik-Tok lantaran sering melakukan siaran langsung yang ditonton oleh ratusan ribu orang tak terkecuali artis papan atas Indonesia. 

Lantas siapakah Bunda Corla  dan mengapa ia viral di media sosial ? Yuk simak rangkuman informasinya berikut ini!

BACA JUGA : Chord dan Lirik Galang Rambu Anarki – Iwan Fals

Profil Bunda Corla

bunda corla
Tribun

Bunda Corla atau Ratu Jreng memiliki nama lengkap Cynthia Corla Pricilia. Ia lahir pada 9 September 1974. Perempuan yang ramai diperbincangkan netizen ini merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) yang berasal dari Medan yang tinggal di Jerman. Di sana ia bekerja sebagai karyawan di salah satu restoran cepat saji. Diketahui jika ia menetap di Jerman sejak tahun 1999 demi bisa selalu bersama dengan sang suami tercinta.

Sebelum menikah dengan pria Jerman tersebut, Bunda Corla sempat menikah dengan pria asal Paris, akan tetapi rumah tangganya harus kandas di tengah jalan. Hal itulah yang membuatnya memutuskan untuk pindah ke Jerman.

Meski sekarang tinggal di Jerman, dulu ia sempat beberapa kali menjadi pemain figuran di sejumlah film Indonesia. Tak hanya itu, dalam live streaming di Instagram ia juga mengaku pernah menjadi bintang video klip musisi Tanah Air.

BACA JUGA : Sinopsis Sky Castle, Kisah Persaingan & Ambisi Keluarga Elite

Tampil apa adanya

bunda corla
Ayo Semarang

Dalam setiap siaran langsung yang dilakukan Bunda Corla, ia selalu tampil apa adanya.  Tak jarang,ia juga melakukan kegiatan sehari-hari ketika sedang live. Selain itu, penampilannya yang begitu sederhana dengan gaya yang cukup selengean, humoris dan ceplas-ceplos juga tak lepas dari sorotan netizen. Banyak pula netizen serta para artis papan atas Indonesia yang terhibur dengan tingkah kocak dari wanita dengan nama asli Cynthia Corla Pricillia tersebut.

BACA JUGA : Sinopsis The Northman, Kisah Viking yang Haus Balas Dendam

Live Instagram dan ditonton artis

Tribun

Banyak artis papan atas Indonesia yang sering menonton siaran langsung Instagram yang dilakukan oleh Bunda Corla. Diantaranya seperi Ayu Ting-Ting, Zaskia Gotik, Septia Siregar, Mak Beti dan masih banyak yang lainnya.

Kepribadiannya yang humoris dan ceplas ceplos membuat para artis Tanah Air sangat antusias dan tertarik untuk bergabung. Hal yang seru dan menarik lainnya dari live Bunda Corla adalah ia sering memutar lagu dangdut dan kemudian berjoget atau mengomentari lagu tersebut. Beberapa lagu yang pernah diputarnya ketika sedang live adalah lagu Jawa berjudul “Joko Tingkir”, lagu Ayu Ting-Ting “Sambalado”

Adapun playlist lagu yang sering diputar Bunda Corla diantaranya yaitu  lagu No Comment milik Tuty Wibowo Hamil Duluan dari Tuty Wibowo, lalu ada Melanggar Hukum milik Siti Badriah, Bang Jono milik Zaskia Gotik, Enak Susunya dari Faiha dan masih banyak lagi.

BACA JUGA : Urutan Nonton Star Wars yang Benar dari Film hingga Serialnya

Tidak mau disawer netizen

bunda corla
Detik

Melalui akun Instagram dan Tik-Tok pribadinya, Bunda Corla sering melakukan siaran langsung ketika sedang jalan-jalan di Jerman. Ia juga sering mengomentari berbagai hal yang ia lihat sehingga membuat penonton terhibur. Meski begitu, Ratu Jreng ini menyebut jika dirinya tak ingin diberikan uang atau disawer oleh netizen ketika sedang siaran langsung.

Gua punya duit, ga perlu lu ngasih gua duit, ga perlu lu sawer, gua ga perlu, gua punya duit. Uang ga dibawa mati sayang, nikmati uangmu, hasil jerih payahmu buat makan enak,” ungkapnya dalam salah satu siaran langsung.

Itulah profil dan juga fakta menarik dari Bunda Corla atau yang juga disebut dengan Ratu Jreng. Apakah Sedulur juga salah satu penonton setia siarang langsung Bunda Corla ? 

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.