Sinopsis beyond evil

‘Beyond Evil’ merupakan drama Korea yang dirilis pada 2021 lalu. Drama bergenre psychological thriller ini tayang di saluran kabel Korea, JTBC pada pertengahan Februari hingga April 2021.

Dalam jajaran pemainnya, ‘Beyond Evil’ menggandeng dua aktor kenamaan, yakni Shin Ha Kyun dan Yeo Jin Goo, sebagai pemeran utama. Mereka memerankan sosok detektif di kepolisian dengan latar belakang yang berbeda. Perbedaan tersebut pun menambah bumbu tersendiri bagi drama yang dikemas dalam 16 episode ini.

Adapun benang merah drama ini berkisah tentang upaya pengungkapan kasus pembunuhan berantai. Shin Ha Kyun dan Yeo Jin Goo pun harus bekerja sama untuk mengungkap kasus yang ternyata berkaitan dengan kasus yang terjadi puluhan tahun silam.

Di sisi lain, alur cerita hingga kualitas akting para pemainnya sukses membawa ‘Beyond Evil’ menyabet piala dalam ajang penghargaan bergengsi Baeksang Arts Awards ke 57. Drama tersebut berhasil membawa pulang piala Best Drama dan Best Screenplay. Selain itu, Shin Ha Kyun juga memenangkan piala Aktor Terbaik atau Best Actor berkat perannya sebagai Lee Dong Sik di drama ini.

Apakah Sedulur ingin tahu bagaimana kelanjutan kisah Shin Ha Kyun dan Yeo Jin Goo? atau Sedulur penasaran bagaimana cerita drama ini hingga layak dinobatkan sebagai drama terbaik? 

Nah, sebelum menonton dramanya, simak dulu sinopsis dan ulasan drama ‘Beyond Evil’ berikut ini.

Sinopsis drama Beyond Evil

beyond evil
Soompi

Drama Korea ‘Beyond Evil’ sinopsisnya adalah sebagai berikut.

Kisah drama ini dimulai di sebuah kota kecil bernama Manyang. Diceritakan sekitar 20 tahun lalu terjadi peristiwa yang menggemparkan warga. Kala itu sejumlah perempuan dilaporkan hilang. Kasus tersebut menjadi sebuah misteri besar lantaran tidak ada petunjuk mengenai keberadaan perempuan-perempuan tersebut.

Hingga kemudian seorang gadis populer juga dilaporkan hilang. Di saat bersamaan, kakak si korban yakni Lee Dong Sik (Shin Ha Kyun) dituduh sebagai pelaku pembunuhan.

20 tahun berlalu, Lee Dong Sik sudah dibebaskan dari kasus pembunuhan itu. Namun sepertinya warga Manyang masih belum benar-benar melupakan tragedi tersebut. Adapun Lee Dong Sik bekerja sebagai petugas di Kantor Kepolisian Manyang.

Kedatangan Han Joo Won dan terulangnya kejadian 20 tahun silam

beyond evil
Soompi

Suatu ketika, Han Joo Won (Yeo Jin Goo), seorang detektif dengan latar belakang mentereng datang ke Kota Manyang. Ia ditugaskan untuk menjadi atasan Lee Dong Sik.

Tak lama setelahnya, terjadi pembunuhan berantai dengan pola yang mirip dengan kejadian 20 tahun silam. Lee Dong Sik dan Han Joo Won pun harus bekerja sama untuk mengungkap kasus tersebut.

BACA JUGA: Sinopsis Special Delivery, Kisah Paket Berisi Anak Laki-Laki

Profil singkat drama Beyond Evil

Soompi

Disampaikan sebelumnya, drama ‘Beyond Evil’ dirilis pada 2021 lalu. Adapun drama ini merupakan karya sutradara Shim Na Yeon yang sebelumnya menggarap ‘Moments of 18.’ Sementara naskahnya ditulis oleh Kim Soo Jin yang dikenal lewat ‘Mad Dog.’ Berikut profil singkat drama ‘Beyond Evil’ selengkapnya.

  • Judul: Beyond Evil
  • Judul Korea: 괴물 (Gwemul)
  • Genre: thriller, psychological thriller, misteri
  • Sutradara: Shim Na Yeon
  • Penulis: Kim Soo Jin
  • Saluran tayang: JTBC
  • Jumat episode: 16
  • Tanggal tayang: 19 Februari – 10 April 2021
  • Negara: Korea Selatan

BACA JUGA: Sinopsis Bad and Crazy, Kisah Detektif Polisi yang Materialistis

Pemain drama Beyond Evil

beyond evil
IMDb

Drama ‘Beyond Evil’ pemain utamanya adalah Shin Ha Kyun dan Yeo Jin Goo. Shin Ha Kyun bermain sebagai Lee Dong Sik, sementara Yeo Jin Goo sebagai Han Joo Won.

Drama bergenre thriller ini juga turut menampilkan aktor Lee Do Hyun sebagai kameo. Pemain drama ’18 Again’ itu didapuk untuk memerankan Lee Dong Sik muda.

1. Shin Ha Kyun sebagai Lee Dong Sik

Soompi

Lee Dong Sik adalah seorang detektif andal yang terkenal. Namun, itu terjadi bertahun-tahun silam. Kini Lee Dong Sik bekerja di Kantor Polisi Manyang, sebuah kota kecil yang tenang. Sehari-hari ia hanya mengerjakan pekerjaan rutin yang sangat berbanding terbalik dengan pekerjaan seorang detektif. Perubahan besar dalam hidup Lee Dong Sik pun menjadi sebuah misteri yang akan membuat penonton penasaran.

2. Yeo Jin Goo sebagai Han Joo Won

Soompi

Pemain drama ‘Hotel del Luna’ ini dipercaya menjadi lawan main Shin Ha Kyun di kursi pemeran utama. Ia memerankan sosok Han Joo Won, seorang detektif dengan latar belakang keluarga terpandang.

Ayah Han Joo Won disebut-sebut memiliki peluang besar untuk menjadi Kepala Kepolisian Korea. Di sisi lain, Han Joo Won rupanya menyimpan sebuah rahasia besar.

Pada suatu ketika, Han Joo Won dipindahkan ke Kantor Polisi Manyang untuk menjadi atasan sekaligus rekan kerja Lee Dong Sik.

Selain Shin Ha Kyun dan Yeo Jin Goo, drama ‘Beyond Evil’ pemainnya adalah sebagai berikut.

  • Choi Dae Hoon sebagai Park Jung Je
  • Kim Shin Rok sebagai Oh Ji Hwa
  • Shim Wan Jun sebagai Kang Do Soo
  • Park Bo Kyung sebagai Im Seon Nyeo
  • Cheon Ho Jin sebagai Nam Sang Bae
  • Heo Sung Tae sebagai Lee Chang Jin
  • Choi Jin Ho sebagai Han Gi Hwan
  • Park Ji Hoon sebagai Kwon Hyeok
  • Moon Joo Yeon sebagai Lee Yoo Yeon
  • Lee Do Hyun sebagai Lee Dong Sik muda
  • Park Myung Shin sebagai ibu Lee Dong Sik
  • Kim Jung Ho sebagai ayah Lee Dong Sik

BACA JUGA: Sinopsis All Of Us Are Dead, Kisah Perjuangan Melawan Zombie

Review drama Beyond Evil

Soompi

Mengusung genre psychological thriller dengan fokus cerita pada kasus pembunuhan berantai, drama ini cocok untuk Sedulur yang menyukai tontonan dengan tema serupa. Drama ini sendiri dikemas dalam plot cerita yang cukup padat sekaligus membuat penonton ingin segera mengetahui bagaimana kelanjutan ceritanya. Di sisi lain, sebagai drama thriller tentu saja ‘Beyond Evil’ juga dilengkapi adegan yang membuat Sedulur merinding. Meski begitu, drama ini juga bisa ditonton oleh Sedulur yang mungkin ingin mencoba tontonan dengan genre tersebut.

Adapun tiga piala Baeksang Arts Awards untuk kategori Best Drama, Best Screenplay, dan Best Actor sepertinya bisa memberikan jaminan tersendiri untuk masalah kualitas cerita hingga akting pemain utamanya. Namun perlu diingat, genre thriller akrab dengan adegan sadis yang kurang nyaman ditonton oleh sebagian orang. Selain itu drama ini juga tidak cocok dijadikan pilihan tontonan untuk anak-anak. Sehingga ada baiknya Sedulur tidak mengajak anak di bawah umur untuk menonton drama ini.

Demikian tadi sinopsis dan ulasan drama ‘Beyond Evil.’ Bagi Sedulur yang penasaran drama ‘Beyond Evil’ ending-nya bagaimana, bisa menonton di aplikasi layanan streaming favoritmu, ya!

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar. Yuk, unduh aplikasinya di sini sekarang!

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah. Langsung restok isi tokomu di sini aja!