13 Warna Hijab yang Cocok untuk Baju Warna Peach

Warna jilbab yang cocok untuk baju warna peach, akan membantu Sedulur yang ingin tampil segar namun tetap terlihat natural. Ya, baju warna peach sendiri memang dinilai mampu membuat tampilan terlihat mpdis dan juga anggun.

Dengan nuansa hangatnya, warna peach ini memberikan peluang untuk bermain dengan berbagai pilihan warna jilbab yang bisa memperkaya dan melengkapi gaya outfit. Untuk itu, berikut ini ada beberapa rekomendasi untuk melengkapi outfitmu.

BACA JUGA: 18 Inspirasi Outfit Rok Hitam Hijab dan Non Hijab

1. Krem

warna jilbab yang cocok untuk baju warna peach
Pinterest

Beige atau krem bisa menjadi pilihan pertama, karena memberikan kesan yang natural dan hangat. Kombinasi semacam ini mampu memberikan tampilan yang lembut dan cocok untuk berbagai acara.

2. Putih

Bisa dibilang putih merupakan opsi klasik yang selalu cocok dengan berbagai warna. Kombinasi antara baju peach dan jilbab putih, mampu akan memberikan tampilan yang elegan dan bersih.

3. Abu-abu terang

warna jilbab yang cocok untuk baju warna peach
Dauky

Abu-abu terang bisa mejadi warna netral yang akan melengkapi baju peach Sedulur. Tampilan elegan dan lembut dengan kombinasi outfit yang satu ini.

4. Cokelat muda

Nuansa yang tegas namun hangat akan timbul berkat penggunaan jilbab warna cokelat muda. Keitka dipadukan dengan baju peach, maka akan menciptakan tampilan yang sangat menarik.

5. Merah muda

Warna-warna seperti merah muda yang sejalan dengan spektrum peach, dapat menghasilkan sebuah kontras yang terlihat sangat menarik. Kombinasi ini benar-benar memberi kesan yang ceria dan segar.

6. Koral

warna jilbab yang cocok untuk baju warna peach
Modern Hijabi

Hampir sama seperti merah muda, warna koral juga sejalan dengan spektrum peach. Sedulur bisa memilih kombinasi yang satu ini jika ingin terlihat lebih berbeda.

7. Kuning muda

Seperti yang telah diketahui, warna kuning muda memberikan sentuhan akan kemewahan dan keceriaan. Coba padukan dengan baju peach, maka terciptalah tampilan yang cerah serta menawan.

8. Hijau mint

warna jilbab yang cocok untuk baju warna peach
Pinterest

Hijau mint juga mampu memberikan nuansa yang terasa segar dan cerah. Terlebih ketika dipadukan dengan baju peach, maka akan muncul tampilan yang energik dan santai.

9. Navy

Navy alias biru tua bisa menjadi opsi yang anggun dan elegan. Kombinasi yang dihasilkan dengan baju peach yang menawan, sangat cocok untuk acara formal.

10. Lavender

Perpaduan antara hijab berwarna lavender atau ungu muda dengan baju peach, akan memberikan tampilan yang terkesan feminin dan juga lembut.

BACA JUGA: 20 Gaya Berfoto yang Keren untuk Wanita Berhijab!

11. Oranye

Fresh Scarf

Warna oranye adalah pilihan berani yang bisa memberikan keceriaan pada tampilan kamu. Dipadukan dengan peach, tampilan yang cerah dan penuh semangat bisa tercipta.

12. Hitam

Hitam memang memberikan kontras yang terasa kuat dengan warna peach. Namun kombinasi ini ternyata dapat menghasilkan tampilan terlihat yang dramatis.

13. Biru langit

warna jilbab yang cocok untuk baju warna peach
Pinterest

Warna jilbab yang cocok untuk baju warna peach berikutnya adalah biru langit. Untuk warna gelap dengan tampilan yang cerah dan menyegarkan, Sedulur bisa memilih hijab biru langit.

14. Cokelat gelap

Cokelat gelap sendiri memang terkesan hangat dan juga mewah. Jika dikombinasikan dengan baju peach, maka akan tercipta tampilan yang berkelas dan elegan.

15. Hijau lumut

Ingin menampilkan nuansa yang segar dan alami? hijau lumut adalah pilihan yang tepat. Terlebih jika dipadukan dengan peach, maka tampilan akan terasa harmonis dan menarik.

16. Biru laut

Grid

Warna jilbab yang cocok untuk baju warna peach terakhir ada biru laut, yang memberikan tampilan tegas namun tenang. Akan tercipta kontras yang menawan jika dipadukan dengan warna peach.

Itu dia beberapa rekomendasi ide warna jilbab yang cocok untuk baju warna peach yang dapat dicoba. Ya, penggunaan dari baju warna peach sendiri memang bisa membuat penggunanya terlihat menarik, terlebih ketika dipadukan dengan warna hijab yang sesuai.