8 Cara Mudah Membedakan Sepatu Ori dan KW, Jangan Salah!

Sepatu merupakan salah satu penunjang fashion. Semakin cocok sepatu yang Sedulur gunakan, semakin pas juga fashion yang Sedulur kenakan. Namun, saat membeli dan memilih sepatu, Sedulur harus benar-benar berhati-hati. Karena banyak sekali produk sepatu yang KW dan sangat menyerupai Ori.

Nah, agar Sedulur tidak salah pilih, dalam kesempatan kali ini akan dibahas bagaimana tips dan cara membedakan sepatu Ori dan KW. Sehingga fashion Sedulur tetap terjaga dan Sedulur tidak tertipu saat membeli sepatu. Lantas bagaimana tips dan cara membedakan sepatu Ori dan KW? Yuk, mari langsung kita simak tips dan caranya di bawah ini!

BACA JUGA: 6 Jenis-Jenis Sepatu yang Banyak Digunakan Pria dan Wanita

1. Lihat kode sepatu

cara membedakan sepatu ori dan kw
Truth in Advertising

Tips dan cara membedakan sepatu Ori dan KW yang pertama adalah dengan melihat kode sepatu. Karena sepatu yang Ori akan memiliki kode atau tag di bagian lidah sepatu. Kode tersebut juga terdapat pada bagian kotak atau box sepatu.

Kode sepatu merupakan kode produksi, setiap dari kode produksi memiliki perbedaan dan kode tersebut juga akan disesuaikan dengan setiap kotaknya. Bisa dikatakan kode sepatu tersebut merupakan identitas dari sepatu itu sendiri. Karena sepatu KW biasanya tidak memiliki kode sapatu.

2. Aroma sepatu

SehatQ

Cara kedua bisa kamu ketahui dari aroma sepatu. Kamu bisa melihat perbedaan sepatu Ori dan KW dari aroma yang dikeluarkan oleh sepatu. Sepatu Ori akan mengeluarkan aroma sepatu yang khas, hal tersebut disebabkan karena sepatu terbuat dari karet yang berkualitas.

Sebaliknya, sepatu KW akan memiliki aroma yang lebih kuat dan menyengat, hal tersebut berasal dari penggunaan lem pada sepatu yang sangat banyak untuk mengakali sepatu agar terlihat Ori. Maka dari itu, salah satu cara yang sangat mudah bisa Sedulur cek dengan mencium aromanya.

3. Jahitan sepatu

cara membedakan sepatu ori dan kw
Depositphotos

Cara membedakan sepatu Ori dan KW selanjutnya yaitu dengan cek jahitan sepatu. Biasanya, jahitan sepatu Ori akan lebih rapi karena diproduksi oleh pabrik dan ditinjau dengan rangkaian quality control yang ketat. Selain itu, teksturnya pun akan lembut dengan menggunakan benang yang berukuran sama.

Berbeda dengan sapatu KW, biasanya akan memiliki jahitan sepatu yang kurang rapi dan kasar, disertai dengan penggunaan benang dengan ukuran-ukuran yang berbeda. Bahkan untuk beberapa kasus, seringkali ditemukan sepatu dengan warna benang yang berbeda.

4. Cek sol sepatu

Depositphotos

Selain cek jahitan sepatu, Sedulur juga bisa cek sol sepatu. Sepatu Ori akan memilki bahan sol yang berkualitas, karena bertujuan untuk membuat kaki terasa nyaman dan tidak bau. Sol sepatu original memiliki busa yang empuk dan kain yang lembut.

Bahkan terdapat detail-detail khusus dari merek sepatu tersebut. Sedangkan sepatu yang KW, biasanya sol sepatu akan terasa lebih keras dan kain pada insole mudah lepas.

5. Logo sepatu

cara membedakan sepatu ori dan kw
Detik

Cara membedakan sepatu Ori dan KW selanjutnya adalah dengan melihat bagian logo sepatu. Mungkin bagian ini akan sulit karena susa sekali membedakan bagian logo sepatu yang Ori dan KW. Karena logo sepatu yang digunakan memang hampir mirip.

Namun jika diperhatikan lebih detail, logo sepatu Ori akan lebih rapi daripada yang KW. Karena pada dasarnya logo KW merupakan tiruan yang tidak lebih baik. Namun untuk mengetahuinya harus dilihat dengan teliti dan hati-hati.

6. Bandingkan harga

Urbanasia

Sedulur juga bisa cek sepatu Ori dan KW dari harga sepatu itu sendiri. Biasanya harga sepatu KW akan jauh lebih murah dibandingkan dengan Ori. Karena sepatu Ori dibuat dengan bahan berkualitas dan teknologi tinggi, sehingga harganya lebih mahal. Sementara itu, sepatu KW merupakan tiruan yang mengejar menyerupai bentuknya saja.

7. Bentuk sepatu

cara membedakan sepatu ori dan kw
Depositphotos

Cara membedakan sepatu Ori dan KW yang bisa Sedulur pastikan yaitu cek bentuk sepatu. Sepatu Ori psati memiliki bentuk yang simetris, hal tersebut dikarenakan diproduksi oleh produsen yang asli. Karena aga quality control dari produsen dan tentu memastikan kualitas dari sepatu itu sendiri.

Biasanya sepatu KW akan sangat berusaha untuk menyerupai yang Ori, namun karena tidak dibuat oleh produsen asli dengan quality control yang sesuai standar. Umumnya sepatu KW juga akan lebih berantakan di beberapa bagian, meskipun bagian lainnya terlihat rapi dan mirip.

BACA JUGA: Cara Mengukur Kaki untuk Ukuran Sepatu Saat Belanja Online

8. Reputasi penjual

Pikiran Rakyat

Tips dan cara membedakan sepatu Ori dan KW terakhir yaitu dengan cek reputasi penjual. Jika Sedulur membeli sepatu dari toko resmi sepatu tersebut, Sedulur akan dijamin mendapatkan sepatu Ori. Selain itu, Sedulur juga bisa beli sepatu di toko yang memberikan garansi.

Sedulur juga bisa cek review dari pembeli lainnya terkait toko sepatu yang akan Sedulur datangi untuk membeli sepatu. Pastikan pereputasi penjual sangat terjamin, jangan sampai Sedulur tertipu mendapatkan sepatu KW dari penjual yang reputasinya buruk.

Nah itulah beberapa tips dan cara membedakan sepatu Ori dan KW agar Sedulur tidak salah beli sepatu. Sepatu Ori sangat terjamin kualitasnya, sehingga bisa awet dan tahan lama digunakan. Berbeda dengan sepatu KW yang sangat mudah rusak karena proses pembuatannya tidak sesuai standar perusahaan.

Dengan sepatu yang berkualitas Ori fashion dan penampilan Sedulur bisa lebih baik lagi. Agar penampilan Sedulur lebih gaya dan terjaga lagi, Sedulur bisa beli perlengkapan skin care dan make up di  Aplikasi Super. Perhatikan kesehatan kulit, rambut dan penampilan Sedulur agar tampil gaya lagi.

Tersedia perlengkapan make up dan skin care untuk menunjang penampilan Sedulur agar lebih gaya lagi. Maka dari itu, sering-sering cek Aplikasi Super, mana tahu sedang ada potongan harga. Segera download Aplikasi Super bagi Sedulur yang belum memiliki aplikasinya!